Modifikasi Motor Chopper Mulai Naik Daun Lagi dalam Beberapa Bulan Terakhir Ini
Modifikasi motor adalah salah satu hobi yang diminati oleh masyarakat. Salah satunya adalah chopper. Chopper adalah istilah untuk aliran modifikasi dengan memotong bagian-bagian motor yang dirasa tidak perlu.
Aliran ini lahir di Amerika di penghujung 1960-an. Namun, dibandingkan dengan aliran yang lain, pertumbuhan chopper di Indonesia tidak begitu signifikan. Baru-baru ini motor chopper menjadi idola pehobi modifikasi setelah Presiden Jokowi membeli Royal Enfield Chopper dari Elders Garage dan Kick Ass Chopper dari Indonesia.
Ini Ciri Khas Modifikasi Motor Chopper yang Harus Kamu Ketahui
Sudut Kemudi agak Menjulur ke Depan
Motor chopper dapat dikenali dari bentuk kemudinya. Kemudi motor chopper memang cenderung menjulur ke depan, berbeda dengan motor kebanyakan. Modifikasi yang dilakukan pada kemudi motor chopper ini dapat dibilang cukup ekstrem. Selain bentuk kemudinya, motor chopper juga mudah dikenali dari pilihan warna yang unik seperti shiny metalic, metal flake, atau glamorous glitter.
Tangki Bensin Minimalis
Tangki bahan bakar pada motor chopper berbeda dengan motor pada umumnya. Pemangkasan tangki dilakukan dengan menggantinya menjadi bentuk yang lebih minimalis. Inilah ciri khas dari motor chopper. Modifikasi tangki bensin dapat dilakukan pada semua model motor, temasuk motor gede jenis Harley Davidson.
Single Seater dan Memiliki Roda Belakang yang Lebih Besar
Jika motor normal masih menggunakan seater panjang, maka lain halnya dengan motor chopper. Sesuai dengan definisinya, modifikasi motor chopper dilakukan dengan cara menghilangkan bagian-bagian yang tidak diperlukan, termasuk seat panjang tersebut. Motor chopper menggunakan single seater yang hanya pas untuk satu orang yang mengemudikan motor tersebut.
Selain Modifikasi Motor Chopper, Masih Ada Jenis Modifikasi Motor Custom Lainnya yang Bikin Kamu Keren Tiada Tara
Bobber
Di Indonesia, motor custom aliran bobber punya banyak peminat, terbukti dari banyaknya komunitas motor custom di berbagai kota. Aliran bobber memiliki ciri khas penggunaan ban berprofil besar dan mesin yang besar agar motor terlihat lebih garang.
Meski memotong beberapa bagian, aliran bobber tetap mempertahankan penggunaan chassis standar. Berbeda dengan chopper, bobber menggunakan ban depan dan belakang yang sama besarnya.
Cafe Racer
Cafe Racer lahir di Inggris pada tahun 1950-an dan masuk ke Indonesia sekitar pertengahan tahun 2011. Motor ini menggunakan tampilan motor balap yang klasik dengan stang tipe jepit, jok rendah, buntut melengkung ke atas, serta tangki bensin minimalis.
Cafe Racer memiliki 2 variasi yang bisa disesuaikan dengan selera pemilik, yaitu menggunakan fairing dan tanpa fairing. Tampilan Cafe Racer sangat mirip dengan motor balap era 1950-an. Model Cafe Racer dapat dilihat pada Ducati Scrambler Cafe Racer, Yamaha XSR900 Abarth, Harley-Davidson XL1200CX Roadster, dan Royal Enfield Continental GT, BMW R Nine T Racer, serta Triumph Thruxton dan Triumph Street Cup.
Jap's Style
Seperti namanya, Jap's Style adalah aliran yang lahir di Jepang pada tahun 1980-an. Ciri khas dari Jap's Style antara lain tangki bensin yang kecil dan lebih simpel, setang semi hanger, jok tipis yang lebih rendah dari tangki, serta ban besar untuk kenyamanan berkendara dan laju motor yang lebih stabil. Bentuk lampu depan dan belakang pada motor ini menggunakan lampu kecil. Jap's Style cukup populer di kalangan pencinta modifikasi motor.
Scrambler
Modifikasi motor sangat diminati karena mampu membuat motor terlihat unik dan personal. Dalam artian, motor yang dimiliki mencerminkan kepribadian penggunanya dan berbeda dengan milik orang lain. Salah satunya adalah aliran scrambler yang lahir pada tahun 1920-an di Inggris.
Sesuai pada zamannya, scrambler memodifikasi motor untuk lebih tahan banting di area terbuka dan sanggup melewati berbagai rintangan. Spesifikasi motor yang diperlukan untuk scrambler minimal 125 cc. Ciri khas aliran ini adalah penggunaan ban besar, setang lebar, ground clearance, dan knalpot yang tinggi untuk memberikan kesan gagah dan tangguh.
Hot Rod
Dibandingkan dengan aliran lain, hot rod tidak memiliki ciri khas yang menonjol. Perbedaannya terletak pada mesin yang digunakan, yaitu mesin mobil yang sudah tidak layak pakai lagi. Para pencinta muscle car biasanya sangat berminat dengan aliran yang satu ini. Ciri khas hot rod ada pada pemilihan warna yang tidak biasa, yaitu hitam doff dengan sedikit merah atau putih.
Low Rider
Tujuan seseorang melakukan modifikasi motor adalah untuk menambah estetika dan menampilkan keunikan pada motornya. Low rider adalah modifikasi untuk membuat motor lebih rendah hingga mesinnya hampir bersentuhan dengan tanah.
Beberapa bahkan memotong rangka motor untuk membuatnya lebih pendek serta mengganti tangki bensin dengan botol minum. Motor low rider biasanya menggunakan motor matic seperti Honda Vario, Honda Beat, dan Yamaha Mio namun dengan ukuran ban yang lebih besar dari ban normal.
Speedway
Speedway mengedepankan kecepatan dan performa sebuah motor. Desainnya sangat dinamis dan berjiwa muda. Tren speedway bike terus meningkat setiap tahunnya. Setang dibuat tinggi menyerupai huruf U, menambah kesan keren pada pengendaranya.
Meski setang dibuat tinggi, posisi jok tetap rendah. Seseorang dengan postur tinggi sangat cocok dengan motor model ini. Bodi motor dibuat ramping dengan ban kecil untuk menambah kecepatan dan performa. Ciri lain dari speedway adalah konsep nude pada mesin, yaitu mesin dibiarkan terbuka tanpa kap sehingga dapat terlihat dengan jelas.
Street Tracker Custom
Berbagai aliran modifikasi motor yang ada mencerminkan minat dan hobi setiap pemiliknya. Salah satunya adalah street tracker. Street tracker custom memiliki beberapa keunikan seperti tangki bensin dibuat flat dengan jok dengan buntut yang meruncing. Modifikasi model ini harus mengganti sasis motor, seperti pipa seamless yang aman. Street tracker custom banyak digunakan sebagai motor dalam ajang balap di atas tanah.
Supermoto
Supermoto adalah modifikasi yang pas bagi penyuka arena ekstrem yang penuh tantangan. Motor ini disebut sebagai motor yang paling tangguh yang bisa dipacu di 3 jenis lintasan yaitu flat track, motocross, dan road race.
Modifikasi supermoto terlihat pada perubahan pada kaki-kaki yaitu pelek, suspensi, dan ban. Penggunaan ban dipilih jenis on road dengan pelek yang lebar. Agar motor dapat menampilkan performa yang tangguh, proporsi antara ban dengan pelek harus diperhatikan.
Streetfighter
Streetfighter adalah aliran yang paling banyak digemari. Konsepnya adalah mengembangkan Cafe Racer tanpa fairing yang lebih dulu ada. Motor dibuat lebih agresif dengan modifikasi yang terpusat pada bagian kaki-kaki.
Motor yang paling banyak dimodifikasi dengan gaya ini adalah Tiger, Ninja, dan Vixion. Dana yang diperlukan untuk memodifikasi motor menjadi streetfighter cukup mahal, yaitu sekita Rp 20 juta. Motor dapat dirombak secara total, yaitu mulai dari mengubah seat menjadi single seat saja, rekonstruksi ulang bagian rangka dan suspensi yang memerlukan waktu minimal 2 bulan.
Utamakan Komponen Safety pada Motor
Memodifikasi motor memang jadi keasyikan tersendiri bagi pencinta otomotif. Namun, tetap pertahankan komponen yang berkaitan dengan safety riding seperti kaca spion, lampu sign dan elemen penting lainnya. Hal yang harus menjadi prioritas saat berkendara adalah keselamatan diri dan juga menjaga ketertiban agar kamu bisa tetap bermotor secara nyaman dan aman. Jangan sampai modifikasi mahal yang kamu lakukan untuk si motor malah mencelakai karena kamu abai terhadap faktor safety di motor.