Kamu Wajib Punya 10 Rekomendasi Baju Bola Indonesia yang Keren Ini (2023)

Kamu Wajib Punya 10 Rekomendasi Baju Bola Indonesia yang Keren Ini (2023)

Kamu suka dengan klub sepak bola Indonesia? Kalau ya, kamu wajib cek beberapa rekomendasi kaus jersey dari beberapa klub sepakbola besar di Indonesia berikut!

Semakin Tinggi Prestasi yang Dimiliki oleh Suatu Klub Sepak Bola, Makin Banyak Pula Penggemarnya

Sepak bola adalah olahraga yang paling mengundang perhatian di seluruh dunia. Bahkan, kompetisi Piala Dunia bisa mengalahkan popularitas Olimpiade yang sudah mendunia. Mungkin kamu bertanya-tanya hal apa yang membuat sepak bola begitu digandrungi hampir seluruh elemen masyarakat.

Tidak diragukan lagi, sepak bola lebih bisa dipahami semua orang. Hampir semua negara mempunyai sejarah dengan olahraga kaki ini. Duel antar pemain di lapangan terasa memicu adrenalin. Belum lagi alur permainan yang tarik-ulur, membuat perhatian supporter tidak bisa lepas dari lapangan. Di Indonesia, permainan sepak bola telah menghasilkan supporter-supporter fanatik yang mati-matian membela klub yang mereka cintai.

Perebutan poin di klasemen bisa dibilang cukup sulit, maka tak heran kalau klub-klub yang berprestasi lebih menarik perhatian. Belum lagi, prestasi ini seiring dengan kemampuan mereka menggiring bola ke gawang. Biasanya, laga antar klub-klub besar jauh lebih seru dan menegangkan. Tidak heran, klub-klub berprestasi ini menarik lebih banyak supporter.

5 Klub Sepak Bola Indonesia dengan Fans Fanatik

Persija Jakarta

Sumber gambar kaltim.tribunnews.com

Siapa yang tidak tahu jak-mania? Dengan gesture khas, yaitu telunjuk dan ibu jari yang diacungkan membentuk huruf “J” dan syal oranye, supporter Jak-mania ini rasanya ada di mana saja. Mereka bisa melakukan apa saja untuk menunjukkan dukungan mereka terhadap klub Persatuan Sepak Bola Indonesia Jakarta (Persija) ini.

Persija, yang sering disebut “Macan Kemayoran,”memang mempunyai prestasi yang cukup membanggakan. Bahkan, Persija telah menyabet gelar juara sejak zaman kolonial Belanda. Total 11 gelar juara yang telah diraih klub yang terkenal dengan warna oranye ini. Pada masa kompetisi masa Hindia Belanda, Persija berhasil meraih 4 gelar juara. Klub ini juga berhasil menyabet 5 gelar juara pada kompetisi perserikatan dengan 2 gelar juara pada kompetisi liga Indonesia.

Selain itu, kiprahnya dalam dunia persepakbolaan Indonesia juga tak bisa diremehkan. Persija adalah salah satu klub sepak bola yang mendirikan PSSI yang kemudian menggerakkan gairah dunia persepakbolaan di Indonesia.

PSM Makasar

Sumber gambar bola.okezone.com

Persatuan Sepak bola Makassar (PSM) bisa dikatakan merupakan klub sepak bola tertua di Indonesia di antara klub-klub lain yang berlaga di Liga Indonesia. Awalnya, klub ini bernama Makassarsche Voetbalbond (MVB) sebelum akhirnya diganti menjadi PSM pada tahun 1959.

Prestasi yang diraih klub yang juga disebut Pasukan Ramang atau Juku Eja ini juga cukup banyak. Pada musim 1964/1965 dan 1965/1967, PSM berhasil meraih gelar juara perserikatan. Gelar ketiga baru mereka raih lagi pada musim 1991/1992. Setelah kompetisi perserikatan ini berubah format menjadi Liga Indonesia, barulah mereka meraih gelar juara keempat.

Walaupun PSM membutuhkan waktu cukup lama untuk meraih gelar juara kelimanya, yang mereka dapatkan pada 6 Agustus 2019, PSM terus menjadi favorit juara setiap Liga Indonesia berlangsung. Supporter mereka pun selalu siap sedia membela mereka. Terbukti dengan banyaknya kelompok-kelompok supporter PSM ini.

Persib Bandung

Sumber gambar www.bolasport.com

Klub sepak bola satu ini terkenal sebagai musuh bebuyutan Persija. Entah kenapa, supporter kedua klub ini seringkali terlibat dalam adu otot yang menghebohkan. Memang, fanatisme terhadap sepak bola sudah mengakar di Indonesia. Persib sendiri memiliki kelompok supporter yang menamai diri mereka Bobotoh, istilah yang muncul dari simbol keterikatan kelompok berdasar nilai emosional dan kedaerahan.

Kecintaan Bobotoh terhadap klub favorit mereka ini bukan tanpa alasan. Prestasi Persib terbilang cukup banyak. Pada kompetisi perserikatan, Persib berhasil meraih gelar juara sebanyak 5 kali, yaitu pada tahun 1937, 1961, 1986, 1989/1990, dan 1993/1994. Menyabet piala Liga Indonesia pada periode 1994/1995 dan menjadi juara Liga Super Indonesia tahun 2014.

Bahkan, pada saat Presiden Joko Widodo mengadakan Piala Presiden pada 2015 lalu, Persib juga berhasil menyabet gelar juara piala tersebut.

Tidak heran, banyak orang yang akhirnya mengidolai klub ini. Bahkan, Bobotoh tidak hanya datang dari Jawa Barat saja, tetapi tersebar di seluruh Indonesia. Persib bahkan diketahui mempunyai jumlah fans terbanyak se-Indonesia, mengalahkan Arema Cronus dan Persebaya Surabaya.

Bali United

Sumber gambar www.nusabali.com

Bermarkas di Gianyar, Bali, klub yang satu ini tadinya bernama Putra Samarinda. Seiring perjalanannya, klub ini kemudian memindahkan markasnya ke Bali dan pada akhirnya menjadi Bali United Pusam pada tahun 2014. Klub ini bahkan mendedikasikan kebanggaannya terhadap Bali, terbukti dengan desain kostum terbarunya yang membawa ornamen khas Bali.

Prestasi klub yang dikenal dengan sebutan Serdadu Tridatu ini juga cukup baik, bahkan Bali United berhasil merebut piala Liga 1 pada tahun 2019 lalu. Klub ini juga sering kali masuk semi final dan final pada kompetisi-kompetisi sepak bola bergengsi di Tanah Air, seperti Liga 1, Piala Presiden, dan lain-lain.

Kesuksesan yang cukup konsisten ini berhasil menarik perhatian masyarakat. Supporter Bali United ini disebut sebagai Semeton Dewata dengan warna kebanggaan mereka merah-putih-hitam. Untuk supporter perempuannya, mereka kerap dipanggil dengan Lady Dewata.

Arema Malang

Sumber gambar kaltim.tribunnews.com

Tidak hanya terkenal dengan buah apel saja, Malang juga terkenal dengan klub sepak bolanya yang merupakan salah satu klub top dog di Liga Indonesia. Nama Arema, yang dikenal dengan nama alias Singo Edan, diambil dari legenda Malang, Kidung Harsawijaya.

Tim ikonik kota Malang ini juga sudah mengantongi sejumlah prestasi di dunia pesepakbolaan Indonesia. Arema pernah berhasil meraih juara 1 di kompetisi Galatama dan Liga Super Indonesia, bahkan menyabet piala di divisi satu Liga Indonesia. Arema juga telah berkali-kali meraih juara pertama pada berbagai turnamen setingkat nasional. Prestasi ini tentunya menarik perhatian orang-orang, hingga banyak dukungan diberikan kepada Arema.

Rekomendasi Baju Bola Klub Indonesia

Jersey Bola Persija Home Liga 1 2019/2020

Jersey ini didominasi oleh cetakan logo sponsor Persija, termasuk Specs, Kratingdaeng, Indomie, Bank DKI, Rasuna Epicentrum, dan Gojek.

Sedangkan, logo Persija bertengger di dada kiri jersey. Terbuat dari bahan drifit yang bersifat ringan dan lentur, sehingga sangat cocok untuk dipakai berolahraga. Ukuran yang tersedia adalah M, L, dan XL.

Harga Rp. 85.000-139.900

Jersey Persija Away Liga 1 2019/2020

Berwarna dasar putih, kostum ini juga menampilkan sponsor-sponsor Persija. Hanya berbeda desain bagian tengah yang lebih dinamis dengan tiga warna yaitu oranye, biru, dan merah. Ukuran yang tersedia adalah S hingga XL.

Kaus jersey ini menggunakan bahan drifit bintik yang merupakan jenis terbaik dari bahan jersey. Dengan jahitan yang halus, jersey ini juga tampak lebih berkelas. Masing-masing gambar, termasuk logo klub, menggunakan sablon cetak.

Harga Rp. 78.750-95.000

Jersey PSM Makassar 2019/2020

Jersey Home Pro PSM Makassar 2019/2020 hadir dengan warna merah marun yang merupakan warna khas PSM Makassar.

Logo klub dicetak dengan sablon karet atau plat, sedangkan logo apparel dicetak dengan bordir. Logo sponsor dicetak dengan sablon polyflex yang merupakan jenis sablon yang paling baik kualitasnya.

Kamu bisa memakai kaus jersey ini sambil mendukung klub favorit kamu dalam waktu yang lama. Kamu juga bisa memilih ukuran yang sesuai denganmu, karena jersey ini tersedia dalam ukuran S, M, L, dan XL.

Harga Rp. 60.000-115.000

Jersey Baju Bola PSM Makasar Away 2019

Bahan drifit adalah jenis jersey yang terbuat dari campuran bahan microfiber dan poliester yang jahitannya halus, sehingga sangat nyaman dipakai. Kaus jersey PSM Makassar dengan desain seragam tandang ini dibuat dari bahan drifit.

Kaus ini didesain dengan warna putih beraksen gold. Putih memang biasanya menjadi warna seragam PSM Makassar ketika bertandang ke stadion lain. Ukuran yang tersedia adalah S hingga XL.

Harga Rp. 79.900-84.888

Jersey Persib Bandung Home

Dengan menunjukkan identitas kamu sebagai supporter Persib lewat jersey yang kamu kenakan, tentunya kamu akan menerima jabat tangan hangat dari Bobotoh yang lain.

Desain jersey seragam Persib ini agak berbeda dengan lainnya, karena menggunakan desain kaus polo yang berkerah.

Warna birunya menampilkan warna khas klub dari Bandung ini. Bahan jersey paling tepat untuk seragam pemain karena bahannya ringan dan sejuk dipakai.

Harga Rp. 50.000-70.000

Jersey Persib Bandung 3rd Official 2019/2020

Dengan desain berkerah, kaus ini tampak berkelas. Apalagi terdapat beberapa logo seperti logo sponsor Gojek terbaru di bagian depannya. Tinggal pilih saja ukuran yang tersedia yaitu S, M, L, dan XL.

Harga Rp. 91.000-189.000

Jersey Bola Bali United Home Liga 1 2019

Jersey ini menggunakan bahan drifit yang menyerap keringat. Ukuran yang bisa dipilih adalah S, M, L, dan XL. Cocok banget untuk kamu gunakan saat bermain sepakbola di lapangan nih!

Harga Rp. 79.500-89.900

Jersey Bali United Away Piala Indonesia 2019

Ornamen khas Bali menjadi karakter desain Jersey Bali United musim kompetisi 2019/2020. Tentu saja, diharapkan ornamen ini akan memberikan dukungan moril kepada para pemain Bali United, yang akan bangga mewakili daerah asal mereka.

Desain jersey klub dari Bali ini mencuri perhatian karena lebih modern, bahkan menyerupai jersey klub-klub Eropa. Bahannya adalah drifit, yang lebih halus dan lebih ringan ketika dipakai.

Kaus Bali United ini menggunakan teknik bordir untuk mencetak logo pada kaus, sedangkan untuk cetak sablon logo sponsor menggunakan teknik sublim. Tinggal pilih saja ukuran yang tersedia yaitu antara S hingga XL.

Harga Rp. 99.000-129.000

Jersey Arema 2019

Dengan bahan drifit, jersey ini sangat nyaman untuk dipakai ketika berlari mengarungi lapangan sepak bola.

Tentu saja, nyaman pula untuk dikenakan ketika berada di stadion untuk menjadi supporter tim Arema. Logo klub dan sponsor keduanya dicetak dengan sablon. Tersedia dalam ukuran M, L dan XL.

Harga Rp. 28.500-79.900

Jersey Arema Piala Sudirman

Kaus jersey ini berwarna dasar biru dengan garis-garis hitam yang mengesankan adanya gradasi dari terang ke gelap. Bahannya adalah bahan drifit, sehingga lebih ringan dan lembut ketika dipakai.

Logo Arema Cronus sendiri dicetak dengan bordir. Begitu pula logo sponsor yang terletak di bahu kanan dan kiri. Jadi, kamu tidak perlu khawatir logonya akan rusak atau pecah-pecah. Sponsor lainnya menggunakan sablon, tapi berjenis rubber yang juga tidak mudah pecah.

Harga Rp. 67.000-112.000
From our editorial team

Jangan Lupa Pilih Jersey dengan Material Berkualitas

Ada banyak jersey yang beredar di pasaran. Kalau kamu ingin mendapatkan jersey bola yang berkualitas, kamu bisa membeli jersey orisinal yang tentu dibuat dengan material khusus. Pastikan kamu mengecek material kaus sebelum membeli selain memilih model dan warna yang dikehendaki.

Tag