10 Rekomendasi Stand Mixer Terbaik untuk Pengalaman Terbaik Membuat Adonan Kue (2023)

10 Rekomendasi Stand Mixer Terbaik untuk Pengalaman Terbaik Membuat Adonan Kue (2023)

Memilih stand mixer untuk keperluan pembuatan kue akan lebih simple karena tidak perlu Anda pegang dengan tangan. Sebelum membelinya, Anda perlu tahu apa saja yang jadi pertimbangan untuk memilih stand mixer terbaik. BP-Guide juga punya rekomendasi stand mixer untuk Anda supaya tidak salah membelinya.

Baca juga

Stand Mixer Merupakan Mixer yang Tidak Perlu Kita Pegang dengan Tangan

Stand mixer merupakan mixer yang sudah menyatu dengan wadah adonan dan tidak perlu dipegang. Mixer ini bisa berdiri sendiri, lebih stabil, dan lebih kokoh. Tidak dipungkiri bahwa harganya juga lebih mahal daripada hand mixer.

Anda bisa lebih efektif membuat kue jika menggunakan stand mixer. Selagi mixer mengolah adonan, Anda bisa menyiapkan yang lainnya. Cocok untuk Anda yang sering buat kue atau memiliki usaha kue.

Tips Memilih Stand Mixer untuk Pengalaman Terbaik Membuat Adonan Kue

Stand Mixer yang Fleksibel

Pastikan Anda memilih stand mixer yang fleksibel, mudah dilepas dan dibersihkan. Dengan begitu Anda juga akan lebih mudah untuk membersihkannya atau ketika mengganti pengaduk. Pilih pula yang mengeluarkan suara halus, sehingga tidak berisik ketika membuat kue.

Stand Mixer dengan Volume Besar

Biasanya stand mixer memang direkomendasikan untuk olahan kue dalam jumlah besar. Anda bisa memilih kapasitas mangkuk 4,5 - 5 liter atau jika masih kurang, tersedia juga ukuran 6 liter.

Selain volume mangkuk, Anda juga perlu memperhatikan kapasitas listrik dan daya yang dihasilkan ya. Sebaiknya sesuaikan dengan daya listrik di rumah.

Fitur Keamanan Stand Mixer

Keamanan harus Anda perhatikan, apalagi jika ada anak-anak di rumah. Jangan sampai mixer tersebut berbahaya bagi anak-anak. Perhatikan tombol on switch dan off, pastikan jangan mudah ditekan agar anak-anak tidak menekannya dengan sembarang.

Rawat mixer dengan baik agar tidak terjadi konslet atau masalah lain. Barang elektronik perlu dicek secara teratur untuk tetap menjaga keamanannya.

Perhatikan Daya Listriknya

Menyesuaikan daya listrik dengan daya mixer itu sangat penting. Jangan sampai mengganggu listrik di rumah karena mixer Anda ukuran dayanya terlalu besar. Pilih sesuai dengan kebutuhan dan jika perlu tanyakan secara detail ketika membeli.

Rekomendasi Stand Mixer Terbaik untuk Membuat Adonan Kue

Bosch Stand Mixer MUM48CR1

Memiliki mangkuk dengan bahan stainless steel sehingga aman dan bebas dari karat. Kapasitas mangkuk sebesar 3,9 liter yang setara dengan 2 kg adonan. Multimation drive menggunakan sistem 3D mixing yang dapat membuat adonan tercampur dengan sempurna.

Harga Rp. 2.800.900-3.301.000

Advance Stand Mixer SMX50

Dapat memuat adonan dalam jumlah 5 liter dan mangkuk menggunakan bahan stainless steel. Memiliki 6 tingkat kecepatan yang dapat mencampurkan hasil adonan secara maksimal. Lengkap pula dengan pengocok telur dan pengaduk adonan.

Harga Rp. 725.000-760.000

Miyako Stand Mixer SM-625

Memiliki kapasitas mangkuk 3,5 liter dengan material mangkuk stainless steel. Sendok pengaduk dan pengocoknya pun menggunakan stainless steel. Memiliki lima kecepatan yang dapat memaksimalkan pencampuran adonan. Menggunakan daya sebesar 190 watt dengan voltage 220 volt/50 Hz.

Harga Rp. 235.000-254.000

Oxone Stand Mixer OX-855

Dapat Anda gunakan untuk kapasitas mangkuk 4 liter dengan bahan mangkuk stainless steel. Memiliki 6 pilihan kecepatan tentu hasil campuran adonan Anda akan lebih maksimal. Lengkap dengan sendok pengocok dan pengaduk serta aksesoris tambahan, seperti balon whisk, flat beater, dan dough hook.

Harga Rp. 1.750.000-1.988.000

Mito MX700 Maxi Stand Mixer

Sangat cocok untuk jumlah besar, yaitu memiliki kapasitas mangkuk hingga 7 liter. Memiliki 6 kecepatan untuk menghasilkan adonan yang sempurna. Selain tersedia sendok pengocok dan pengaduk, dilengkapi pula dengan bonus tiga aksesoris, yaitu whisk, metal gear, dan extra large capacity.

Harga Rp. 1.892.000-1.990.000

Cosmos Stand Mixer CM-1689

Memiliki kapasitas mangkuk sebesar 3 liter dengan bahan materialnya stainless steel. Menggunakan lima level kecepatan untuk adonan yang sempurna. Dilengkapi pula dengan tombol turbo sebagai tambahan kecepatan pada setiap level. Lengkap dengan 2 sendok pengocok dan 2 sendok pengaduk.

Harga Rp. 239.990-243.000

Maspion Stand Mixer MT-1140

Memiliki desain dengan gaya klasik dan sangat eye catching jika berada di rak penyimpanan Anda. Memiliki 5 tingkat kecepatan untuk menyempurnakan adonan Anda. Mangkok adonan dapat berputar sehingga membuat adonan tercampur hingga merata.

Harga Rp. 267.000-269.500

Philips Stand Mixer HR 1559

Kapasitas mangkok sebesar 2 liter dengan bahan mangkok stainless steel. Memiliki 5 level kecepatan untuk mempercepat adonan kue Anda. Tambahan suction cup nya membuat dudukan mangkok lebih stabil. Menggunakan daya listrik sebesar 170 watt.

Harga Rp. 485.000-529.999

Kirin Stand Mixer KSM391S

Memiliki warna stainless steel hitam sehingga tampilannya tampak elegan. Satu setnya lengkap dengan 1 pasang stick mixer, 1 pasang stick ulir, 1 polesan kue, 1 hand mixer, 1 wadah adonan, dan 1 dudukan mixer. Menggunakan daya listrik sebesar 200 watt sehingga tetap menghemat daya listrik Anda di rumah.

Harga Rp. 366.500-418.000

Electrolux Stand Mixer EHSM3417

Mampu menampung hingga 3,5 liter adonan. Material mangkok menggunakan bahan stainless steel sehingga aman. Hadir dalam 5 level kecepatan untuk menghasilkan adonan yang sempurna. Selain itu, ada pula tambahan tombol kecepatan turbo untuk mempercepat pada tiap levelnya. Menggunakan daya ukuran 300 watt.

Harga Rp. 649.000-699.000

Tips Merawat Stand Mixer

Tidak Menggunakan Stand Mixer Terlalu Lama

Meskipun Anda sedang membuat adonan dalam jumlah besar, usahakan untuk tidak menggunakan stand mixer terlalu lama. Jika demikian, motor penggerak akan panas dan kualitas mixer akan menurun pula. Berilah jeda sekitar 15 menit lalu lanjutkan kembali.

Jangan Lupa Mencabut Kabel Listrik

Setelah stand mixer selesai Anda gunakan dan ingin melepas peralatannya. Sebelumnya Anda harus mencabut kabel listrik terlebih dahulu. Pastikan tangan dalam keadaan kering ya ketika mencabutnya. Bersihkan body dengan kain yang kering lalu simpan kembali stand mixer Anda.

Pisahkan Bagian Mixer

Setelah selesai lepas semua bagian mixer agar lebih mudah dibersihkan. Bersihkan bagian-bagian tersebut dalam keadaan terpisah. Hal ini untuk membersihkan noda yang terselip dalam body mixer. Apabila tertunda dibersihkan, sisa adonan akan mengeras dan susah untuk dibersihkan.

Bersihkan dengan Teliti

Jangan sampai ada noda yang terselip dalam peralatan mixer. Bersihkan setiap komponen dan pastikan jangan ada sisa adonan yang menempel. Anda boleh menggunakan lap lembap tetapi hindari membersihkan komponen yang berhubungan dengan listrik menggunakan lap basah.

Simpan di Tempat yang Baik

Simpanlah stand mixer pada tempat yang aman dan jauhkan dari anak-anak. Pilih tempat kering karena stand mixer tidak cocok berada pada suhu yang tidak terlalu lembap. Hindari pula tempat-tempat yang mudah didatangi hama, seperti serangga, semur, ataupun tikus.

From our editorial team

Perawatan Benar untuk Kualitas Elektronik Tahan Lama

Barang elektronik memang membutuhkan perawatan yang baik dan telaten karena sangat rentan terhadap kondisi luar. Selalu beri perawatan yang baik untuk kualitas adonan kue tetap baik dalam jangka panjang.