Baca juga

Parfum Angel cocok digunakan para wanita yang percaya diri

Bagi seorang wanita tampil penuh percaya diri bisa dilakukan jika sudah memakai parfum. Untuk wanita modern yang selalu ingin tampil dinamis penggunaan parfum yang tepat bisa bikin tampilan lebih percaya diri.

Aroma tubuh yang terjaga kesegarannya bisa membuat pikiran lebih positif dan bisa membuat semua pekerjaan terselesaikan lebih baik. Keharuman parfum memberikan efek positif bagi penggunanya. Wangi dari parfum bisa membuat wanita memiliki suasana hati lebih baik dan pada akhirnya memberikan tampilan yang sempurna.

Tak hanya sebagai aromaterapi parfum juga dipakai untuk meningkatkan mood penggunanya. Adalah parfum Angel yang hadir ke tengah kita. Parfum ini memiliki aroma luar biasa dan sangat tahan lama. Bentuk botolnya ada 3 macam dan bisa diisi ulang. Parfum Angel ini wanginya pas bagi para wanita yang ingin tampil lebih percaya diri.

Tips memilih parfum wanita yang cocok untukmu

Parfum bisa juga digunakan untuk menghilangkan sakit kepala loh. Aroma parfum yang pas dan menenangkan bisa bikin pikiran lebih rileks dan tenang. Karena itu memilih parfum tak bisa sembarangan ya. Ada tips dan triksnya tersendiri. Yuk simak tips memilih parfum wanita yang oke dari BP-Guide.

Sesuaikan untuk apa kamu memakai parfum tersebut

Tips jitu pertama adalah menyesuaikan parfum yang akan dibeli dengan tujuan kamu memakai parfum. Seperti diketahui, aroma parfum ada beragam. Ada yang aromanya berefek memberi semangat ada yang aromanya memberi kesan romantic dan lain sebagainya.

Nah tentukan dulu untuk apa kamu mengenakan parfum tersebut. Misalnya kamu butuh parfum untuk kerja. Tentu parfumnya harus bisa untuk menimbulkan semangat dan konsentrasi kerja. Kamu bisa pilih aroma bunga seperti peppermint atau jasmine. Sementara kalau ingin parfum beraroma seksi untuk jam luar kantor kamu bisa pilih wangi lembut nan segar. Kamu bisa pilih aroma apel atau mint. Bisa juga kenakan aroma wood dan cinnamon.

Sesuaikan wangi dengan kepribadian kamu

Ada yang mengatakan bahwa aroma tubuh seseorang mencerminkan kebiasaan dan kepribadiannya. Untuk itu tentu kamu lebih suka memilih parfum yang tepat kan. Sesuaikan wangi parfum yang akan kamu pilih dengan kepribadian kamu.

Bagi wanita sportif, lebih tepat memakai parfum dengan wangi tumbuhan dan tanaman wangi alami yang ringan. Sedang untuk si periang lebih tepat memilih wangi yang unik namun tak berkesan berat. Bagi yang berjiwa romantis bisa pilih wangi parfum bunga seperti mawar dan lily.

Untuk wanita yang pintar dan setia serta introvert bisa pilih wangi sederhana yang mempeseona. Sedang untuk wanita yang bersikap dewasa lebih pas memakai wangi dengan keharuman khas tropis.

Sesuaikan wangi dengan temperatur tubuh kamu

Menyesuaikan aroma parfum dengan tubuh bisa jadi tricky. Ini karena aroma parfum akan berbeda di tubuh tiap orang. Karenanya kala membeli parfum, usap sedikit di kulit lalu biarkan 15 menit. Ini untuk membiarkan parfum bercampur aroma wangi tubuh. Setelahnya silahkan cek aromanya. Jika kamu cocok maka belilah parfum tersebut.

Membeli parfum hendaknya di sore hari. Ini karena indera penciuman bekerja maksimal di sore hari. Sesuaikan juga dengan temperature tubuh kamu. Untuk yang bertubuh cenderung suhu panas sebaiknya mengenakan parfum aroma bunga dan buah. Sedangkan yang bersuhu rendah umumnya lebih pas menggunakan aroma kayu kayuan dan vanilla.

10 Rekomendasi parfum Angel yang banyak dipilih wanita

Parfum Angel ini diperkenalkan oleh Thierry Mugler. Ia merupakan perancang busana Perancis di tahun 80an. Ia memperkenalkan aroma wangi Angel yang pertama di tahun 1992. Wanginya yang sangat semerbak dan mempesona membuat parfum ini diminati banyak orang.

Angel sempat jadi best seller parfum pada tahun 2007. Selain bentuk botolnya yang cantik, aneka keharuman yang ditawarkan juga sangat mempesona. Yuk tengok rekomendasi parfum Angel yang banyak dipilih wanita.

Angel Eau de Parfum Spray – Shooting Star

Sumber gambar www.mylittlebrownbox.com

Memilih parfum tak bisa dibilang jadi urusan yang gampang. Selalu jadi tantangan tersendiri, parfum yang tepat bisa membuat kamu jadi jauh lebih percaya diri. Yuk kenakan parfum Angel edisi Shooting Star.

Parfum ini diperkenalkan oleh Thierry Mugler. Pas untuk kamu yang berjiwa sophisticated. Parfum seharga Rp 1 juta ini botolnya bisa diisi ulang saat habis.

Aroma parfumnya unik dengan wangi khas oriental. Top note parfumnya beraroma melon dan kelapa serta jeruk mandarin. Di middle note ada madu dan blackberry serta anggrek. Sedang untuk base note nya ada wangi amber serta nilam dan vanilla. Silahkan beli parfum ini di website mylittlebrownbox.com.

Angel - The New Star

Sumber gambar www.bukalapak.com

Berikutnya ada produk The New Star dari Angel. Wewangian ini bisa dibeli di website Mylittlebrownbox. Parfum dari Angel ini wanginya tak kalah dengan parfum mahal lainnya. Untuk membeli parfum ini kamu bisa mengeluarkan dana Rp 1.950.000.

Tergolong sebagai Eau de Perfume, produk ini wanginya tahan lama. Dijual dalam kemasan 75 ml, parfum ini sangat intens dan menawan. Bearoma Oriental Gourmand, parfum ini sangat menonjolkan aroma lembut. Parfum ini dikemas cantik dalam botol Angel Grafity.

Angel Eau Sucree

Sumber gambar www.tokopedia.com

Tahun 2017 ini perusahaan parfum Angel merilis kembali seri parfum Eau de Sucree. Ini merupakan versi musim panas dari Angel tahun 1992 silam. Wangi yang menyegarkan berpadu aroma manis menggoda menjadi unggulan dari parfum satu ini.

Segera ke Shoppe karena disana ada parfum Angel Eau de Sucree ini. Parfum ini dijual seharga Rp 542.000. Tergolong Eau de Toilette parfum ini keharumannya tahan sekitar 5 hingga 6 jam. Ada wangi sorbet dan red berries serta citrus di top note parfum. Sedangkan aroma meringue berpadu caramel menghias middle note. Dan di akhir ada aroma manis vanilla dan patchouli.

Angel Heavenly Star

Sumber gambar www.jd.id

Koleksi yuk parfum dari Angel karena memang keharumannya sangat menggoda. Ada heavenly Star yang wanginya maksimal banget. Pas untuk segala aktivitas kamu nih. Tersedia dalam botol 100 ml parfum ini dijual Rp 2.250.000.

Kamu bisa membeli Eau de Perfume ini di Amazon dan di Mataharimall. Wangi oriental vanilla menyeruak dari parfum satu ini. Dengan top notes dari aroma melon dan kelapa serta cotton candy. Selanjutnya ada aroma honey dan plum serta peach. Di tone akhir ada keharuman musk dan dark chocolate serta caramel yang manis.

Angel Eau de Toilette

Sumber gambar rumahparfum.blogspot.co.id

Ada versi baru nih dari parfum Angel. Diracik dari Eau de Toillete yang dulu muncul di tahun 1992, parfum ini memberikan keharuman baru. Hadir dalam botol bak komet, parfum ini memberikan ide pembaruan kekal. Ada aroma sensual mendalam dalam sebotol parfumnya. Segera beli di Amazon ya.

Dibuka dengan aroma segar dari pink pepper dan bergamot parfum ini makin menggoda. Selanjutnya harum red berry dan permen coklat menyeruak di fase tengah parfum. Dan di akhir ada wangi kayu cedar dan white musk serta vanilla. Kamu bisa membeli parfum ini pada harga Rp 560.000.

Angel Eco

Sumber gambar www.amazon.com

Parfum Angel ini selalu menarik untuk dilirik tiap produknya. Tengok salah satu parfum Angel yakni Angel Eco. Parfum ini beraroma smooth yang pas untuk acara santai. Uniknya lagi botol parfumnya bisa diisi ulang ketika parfumnya habis.

Untuk membeli parfum ini kamu bisa kunjungi website mugelrusa. Disana ada parfum Angel Eco yang dijual Rp 1.349.800. Di awal ada wewangian melati dan cedar serta peoni. Kemudian ada aroma mint dan red pepper. Di akhir ada aroma cedar dan musk yang menenangkan.

Angel Sunessence

Sumber gambar www.tokopedia.com

Dikenalkan pada tahun 2009 lalu, Angel dengan varian Sunessence ini langsung menyita perhatian. Parfum ini tergolong eau de Toilette. Aroma lembut dari wangi oriental sangat khas pada parfum ini.

Tersedia dalam kemasan 50 ml parfum ini bisa didapatkan di Tokopedia. Harga parfum ini adalah Rp 525.000. Wangi parfum ini ada keharuman kembang sepatu dan blackberry bercampur madu. Ada pula harum dari caramel dan cokelat. Serta di akhir ada wangi vanilla dengan campuran coumarin dan nilam.

Angel Rising Star 100 ml

Sumber gambar www.lazada.co.id

Segera dapatkan parfum Angel Rising Star. Parfum dalam kemasan botol 100 ml ini dijual Rp 1.500.000 di website Mylittlebrownbox. Parfum ini dikemas dengan aroma mewah nan menawan.

Wangi oriental spicy yang khas akan menyergap kamu saat memakai parfum ini. Pas untuk hangout dan party bersama kerabat. Tergolong eau de perfume, produk ini diawali dengan aroma cotton candy dan jasmine. Selanjutnya ada wangi apricot dan anggrek serta lily. Dan di base note ada wangi vanilla bercampur nilam dan cokelat.

Angel Aqua Chic L’eau de Rose

Sumber gambar www.bukalapak.com

Dengan aroma segar dan manis menggoda parfum Angel seri satu ini siap memanjakanmu. Aqua Chic L’eau de Rose ini tersedia dalam kemasan 50 ml di Blibli. Kamu bisa membelinya pada harga Rp 760.000.

Wangi parfum ini cocok bagi mereka yang dinamis dan modern. Tergolong eau de toillete wanginya bertahan hingga 5 jam. Kesegaran air mawar yang aromatik bikin kamu ketagihan wanginya. Ada wangi sorbet apel hijau dan raspberry pada parfum satu ini. Dengan base note vanilla dan nilam dijamin parfum ini bikin kamu lebih percaya diri.

Angel Muse

Sumber gambar www.lazada.co.id

Tahun lalu tepatnya di bulan April ada edisi terbaru dari Angel. Seri Muse ini muncul dengan wewangian gourmand. Wangi khas lembut nan menggoda bikin kamu terpesona dan ingin segera memilikinya.

Ada keharuman dari krim hazelnut berpadu aroma cedar. Eau de perfume ini menggunakan botol dengan desain kerikil kosmik. Berbahan perak dan logam bentuknya elips. Segera ke website Mylittlebrownbox untuk mendapat parfum Rp 1.050.000 ini. Dengan top note grapefruit dan pink pepper, parfum ini middle notenya hazelnut dan rose. Di note akhir ada aroma patchouli dan vetiver yang menggoda.

From our editorial team

Keharuman sejati seorang wanita bisa diungkapkan lewat pemilihan parfum yang tepat

Gimana? Sudah lihat pilihan-pilihan parfum Angel yang BP-Guide siapkan untukmu? Dengan memperhatikan tips-tips yang kami berikan, tentu kamu bisa memilih satu yang cocok untuk keseharian kamu. Selamat mencoba ya!