Minyak Aromaterapi Banyak Digunakan untuk Relaksasi
Dari banyaknya tren gaya hidup yang berkembang di masyarakat, penggunaan minyak aromaterapi adalah salah satunya. Minyak aromaterapi menggunakan essential oil atau minyak atsiri yang terbuat dari ekstrak rempah atau tumbuhan. Selain semerbak harumnya yang mengisi seluruh ruangan, konon minyak ini dipercaya memiliki efek menenangkan dan merelaksasi pikiran, lho.
Belakangan, minyak aromaterapi banyak digunakan untuk keperluan medis dan psikologis. Cara ini populer dengan sebutan essential oil therapy. Untuk membuat minyak esensial murni, diperlukan banyak bahan selain bahan utama seperti bunga atau tanaman. Meskipun demikian, efek aromaterapi tetap tidak bisa menggantikan pengobatan medis.
Minyak aromaterapi bekerja dengan mengaktifkan saraf di area hidung atau reseptor bau. Reseptor kemudian mengirimkan pesan ke otak melalui sistem saraf. Efek dari minyak ini mampu menghidupkan bagian-bagian tertentu pada otak, terutama yang berkaitan dengan emosi. Hipotalamus, salah satu bagian dari otak juga turut merespons sinyal yang dikirimkan oleh minyak aromaterapi dengan memproduksi lebih banyak hormon serotonin yang mampu memicu rasa bahagia.
Manfaat Minyak Aromaterapi untuk Kesehatan
Mengatasi Stres dan Gelisah
Pengaruh positif yang diberikan oleh minyak aromaterapi pada kondisi psikologis seseorang memang sangat besar. Terutama bagi mereka yang memiliki gangguan kecemasan dan stres.
Minyak dengan aroma lavender dan peppermint bisa menjadi obat alami untuk meredakan keduanya. Sari bunga lavender dan peppermint dapat menekan produksi hormon kortisol yang diketahui meningkat di dalam tubuh ketika seseorang sedang stres. Jika kadar hormon kortisol stabil, maka pikiran jadi lebih tenang.
Mengurangi Nyeri Selama PMS
Siapa sih kaum hawa yang nggak pernah PMS? PMS atau pre-menstrual syndrome adalah kondisi yang sering terjadi pada wanita menjelang masa menstruasi. Jika kamu terkena PMS, maka perut akan terasa kaku dan nyeri di seluruh tubuh. Akibatnya, mood jadi memburuk dan cenderung uring-uringan.
Pada sebagian orang, PMS bisa mengganggu aktivitas sehari-hari lho. Saat PMS menyerang, oleskan minyak aromaterapi lavender ke perut dan pijat dengan lembut. Setelah itu, hiruplah minyak aromaterapi lemon dalam-dalam untuk mengembalikan mood yang rusak akibat PMS.
Melancarkan Pencernaan
Minyak aromaterapi jenis peppermint bisa membantu meredakan gangguan pencernaan seperti kram pada perut, mual, hingga diare. Agar efeknya bisa langsung terasa, oleskan minyak peppermint ke area perut secara merata. Tunggu beberapa saat sampai minyak bereaksi.
Minyak peppermint bekerja melemaskan otot-otot pencernaan sehingga bisa membantu kamu membuang gas dengan lebih lancar.
Mengendalikan Nafsu Makan
Kamu lagi diet tapi susah berhenti makan? Minyak aromaterapi solusinya. Minyak grapefruit atau jeruk bali merah ternyata bisa membantu menekan hawa nafsu lapar dalam diri seseorang lho. Aromanya akan menghambat lambung dari rasa lapar berlebihan. Cocok banget nih untuk kamu yang sedang berjuang menurunkan berat badan. Cobain deh!
Meredakan Pilek dan Flu
Pilek dan flu adalah dua jenis penyakit yang paling sering menyerang ketika pergantian musim datang. Meski keduanya adalah penyakit ringan, tetapi sering mengganggu aktivitas sehari-hari lho. Redakan dengan minyak aromaterapi eukaliptus atau kayu putih.
Minyak ini bekerja sebagai antibakteri yang membantu merelaksasi otot-otot hidung. Cukup teteskan minyak ke dalam air hangat, lalu jadikan sebagai sarana untuk relaksasi.
Cara Menggunakan Minyak Aromaterapi agar Hasilnya Maksimal
Dihirup Secara Langsung
Menghirup minyak aromaterapi dipercaya dapat memberikan hasil langsung secara optimal. Namun ini hanya bisa diterapkan jika kamu menderita pilek dan hidung tersumbat. Cara adalah dengan menambahkan 1-2 tetes minyak aromaterapi jenis eukaliptus ke dalam sebaskom air hangat.
Tundukkan kepala beberapa sentimeter di atas baskom kemudian tutupi dengan handuk. Hirup aromanya selama 5-10 menit. Cara lain yang bisa digunakan adalah meneteskan 1-2 tetes minyak aromaterapi ke ujung cotton buds lalu hirup langsung.
Gunakan Diffuser
Diffuser adalah alat khusus yang bisa mengubah minyak menjadi uap dan disebarkan ke seluruh ruangan. Ada berbagai jenis diffuser yang dijual di pasaran, mulai dari diffuser berbentuk tungku hingga diffuser listrik yang modern. Namun penggunaan diffuser sebaiknya dikonsultasikan dulu kepada ahlinya.
Dioles dan Dipijatkan ke Tubuh
Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk mendapatkan manfaat minyak aromaterapi adalah dengan mengoleskannya langsung ke tubuh. Campurkan minyak aromaterapi ke dalam minyak pijat, lalu oleskan ke bagian tubuh yang dikeluhkan.
Kamu bisa melakukannya saat sedang PMS atau mengalami gangguan pencernaan. Sebelum mengoleskan, pastikan juga bahwa kamu tidak memiliki alergi terhadap minyak aromaterapi.
Rekomendasi Minyak Aromaterapi untuk Merelaksasi Tubuh
Sensatia Botanicals Lavender Bud Essential Oil
Rekomendasi produk pertama datang dari merek lokal asal Bali yang produknya sudah terkenal hingga ke negara tetangga seperti Australia. Sensatia Botanicals Lavender Bud Essential Oil diperkaya dengan kandungan yang dapat menenangkan tubuh dan pikiran. Aroma lavender bekerja meningkatkan kualitas tidur, juga diperkaya senyawa aktif untuk meringankan iritasi pada kulit.
Bunga lavender sendiri terkenal sebagai pereda stres alami, juga dapat mengurangi inflamasi, mencegah infeksi, dan merawat kecantikan kulit. Minyak ini sangat cocok digunakan untuk ibu hamil, ibu menyusui, vegan, dan vegetarian.
Bathaholic Peppermint Essential Oil
Satu lagi rekomendasi prouk minyak aromaterapi lokal yang berkualitas. Bathaholic Peppermint Essential Oil hadir dengan aroma minty yang kuat dan menyegarkan. Berbagai macam manfaat yang bisa didapatkan dari minyak ini adalah melegakan pernapasan serta meredakan flu dan hidung tersumbat.
Manfaat kesehatan lainnya adalah meringankan gejala mual, mabuk perjalanan, meredakan gatal karena gigitan serangga, juga dapat digunakan untuk merawat rambut. Untuk menggunakannya, bisa dicampurkan langsung ke dalam diffuser atau dioles ke bagian yang sakit seperti perut.
Darjeeling Citronella Essential Oil
Darjeeling Citronella Essential Oil adalah minyak aromaterapi dari serai yang dibuat langsung di Indonesia. Batang serai yang digunakan untuk membuat minyak ini diperoleh dari pertanian keluarga di desa kecil di Sumedang. Minyak serai ini bisa digunakan untuk menjernihkan dan memurnikan udara di rumah.
Manfaat yang bisa didapatkan antara lain adalah sebagai pengharum alami, mengurangi stres, merawat kulit, mendetoksifikasi hati, usus, dan perut, serta sebagai kondisioner dan sampo alami. Minyak ini bisa dioles langsung di kulit atau dimasukkan ke dalam diffuser.
Nusaroma Eucalyptus Oil 100% Pure And Natural
Nusaroma Eucalyptus Oil 100% Pure And Natural terbuat dari eukaliptus organik yang berkualitas. Untuk menghasilkan minyak aromaterapi terbaik, bagian tanaman yang digunakan adalah daun dan kayunya. Diambil dari tanaman eukaliptus asal Indonesia dan Australia, mampu memberikan berbagai manfaat untuk kesehatan.
Minyak dengan aroma yang sangat kuat ini bisa meredakan arthritis, radang tenggorokan, batuk, flu, demam, hingga sinusitis. Bisa juga digunakan dengan campuran minyak aromaterapi lainnya seperti citronella, jahe, lemon, frankincense, tea tree, dan masih banyak lagi.
Bathaholic Thyme Aromatherapy Pure Essential Oil
Berikutnya ada Bathaholic Thyme Aromatherapy Pure Essential Oil. Minyak aromaterapi ini diekstrak langsung dari tumbuhan thyme yang dikenal kaya akan kandungan antiseptik.
Manfaat yang bisa diperoleh dari minyak ini antara lain melegakan pernapasan, menghangatkan kulit, meningkatkan energi, mengatasi kulit berjerawat, melindungi kesehatan jantung, serta mengatur tekanan darah.
Agar hasilnya semakin maksimal, kamu boleh mencampur minyak ini dengan minyak jenis lainnya. Seperti eucalyptus, serai, dan citronella.
Young Living Peppermint Essential Oil
Siapa sih yang tidak kenal dengan merek Young Living? Young Living Peppermint Essential Oil adalah salah satu produk best seller mereka. Dengan aroma menthol yang menyegarkan, minyak ini mampu meningkatkan energimu yang sedang lemas.
Sebagai salah satu minyak herbal tertua, peppermint dikenal mampu meredakan segala gangguan pencernaan dan memulihkan efisiensi sistem cerna. Manfaat lain yang bisa diperoleh dari penggunaan minyak ini adalah melegakan hidung tersumbat, meningkatkan konsentrasi, sekaligus mengurangi rasa lelah. Selain itu, aroma peppermint juga bisa menekan nafsu makan yang berlebihan.
Essenzo Bergamot Essential Oil
Essenzo Bergamot Essential Oil bisa menjadi solusi kesehatan yang praktis dan aman bagi siapa saja. Manfaat utama yang ditawarkan oleh minyak ini adalah mengatasi berbagai gangguan kesehatan pada sistem pencernaan.
Selain itu, minyak ini juga dapat membantu menurunkan tekanan darah serta menyembuhkan infeksi pada ginjal, usus, dan usus besar.
Dapat digunakan dengan cara dioles langsung, namun harus dicampur dengan carrier oil terlebih dahulu. Minyak ini juga bisa dioleskan ke telapak kaki atau diuapkan di dalam diffuser.
Pompeii 100% Pure Essential Oil Frankincense
Frankincense atau kemenyan merupakan salah satu varian minyak aromaterapi yang difavoritkan. Pompeii 100% Pure Essential Oil Frankincense memberikan banyak manfaat mulai dari kesehatan hingga kecantikan. Minyak ini dapat membersihkan udara di dalam ruangan dengan diteteskan pada diffuser.
Selain itu, minyak kemenyan juga bisa digunakan untuk mengurangi jerawat dan mengecilkan pori-pori kulit. Manfaat anti aging-nya mampu membuat kulit terlihat senantiasa awet muda dan elastis. Minyak ini juga bisa digunakan untuk merawat kecantikan rambut, mengurangi bau mulut, dan menguatkan kuku yang rapuh.
Nares Cinnamon Pure Essential Oil
Nares Cinnamon Pure Essential Oil adalah produk lokal asal Yogyakarta yang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Terbuat dari kayu manis alami yang diekstraksi hingga menghasilkan minyak yang serbaguna.
Berbagai macam manfaat yang bisa diperoleh dari minyak ini antara lain adalah melancarkan sirkulasi darah dan mengatasi peradangan pada sendi. Manfaat kesehatan lain yang bisa diperoleh adalah menurunkan berat badan, mengurangi kadar kolesterol dalam darah, sebagai antibakteri dan antivirus, serta menjaga kestabilan gula darah.
Organic Supply Co. Lavender Essential Oil
Organic Supply Co. Lavender Essential Oil diekstraksi dari bunga lavender melalui proses distilasi. Sejak zaman dahulu, lavender telah banyak digunakan untuk membuat wewangian dan produk perawatan kecantikan. Selain itu, minyak lavender juga dapat digunakan untuk berbagai keperluan aromatik.
Produk organik dalam negeri ini bisa digunakan untuk meredakan rasa cemas dan stres. Cukup tuangkan beberapa tetes saja ke dalam diffuser, lalu hirup aromanya dalam-dalam untuk merasakan manfaat terbaik.
Ilmu Meracik Minyak Aromaterapi Bisa Dipelajari, Lho
Tahu tidak kalau minyak aromaterapi bisa dipadukan untuk hasil lebih maksimal? Setelah membaca rekomendasi dari BP-Guide di atas, sebaiknya kamu cari tahu lebih lanjut tentang hal ini deh. Sehingga kamu bisa mendapatkan manfaat lebih dari produk minyak yang sudah kamu beli.