- 10 Merek Es Krim yang Lezat dan Paling Digemari di Indonesia
- Yuk, Coba Buat Es Krim di Rumah dengan 10+ Resep Es Krim Mudah dan Praktis!
- Kumpulan 10 Cara Membuat Bakso Berbagai Varian yang Lezat
- 10 Masakan Padang yang Paling Digemari dan Dijamin Bikin Nagih, Mau Tahu Resepnya?
- 15 Jajanan Pasar yang Bikin Anda Tidak Bisa Move On
Popcorn Instan Siap Makan Lebih Praktis
Salah satu camilan yang wajib ada saat sedang menonton film baik di bioskop atau rumah adalah popcorn. Camilan ini terbuat dari biji jagung kering yang dipipil dan dipanaskan. Kemudian biji jagung akan mengembang ketika proses pemanasan tersebut dan mengeluarkan suara ledakan kecil. Jika Anda merasa membuat popcorn sendiri repot, maka Anda bisa memilih popcorn instan.
Saat ini, banyak merek yang memproduksi popcorn instan dalam kemasan yang tinggal makan dengan varian rasa yang berbeda-beda. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui tips memilih popcorn instan terlebih dahulu. BP-Guide juga akan memberikan rekomendasi popcorn instan yang bisa dijadikan pilihan Anda.
Tips Memilih Popcorn Instan
Jika Anda merasa memasak biji jagung popcorn secara tradisional itu merepotkan maka kini sudah ada solusinya. Anda bisa memilih popcorn instan yang cukup banyak dipasarkan. Popcorn instan ini hadir dalam kemasan yang siap makan atau ada juga yang perlu dimasak terlebih dahulu menggunakan microwave. Berikut ini tips memilih popcorn instan agar Anda tidak salah beli.
Mengetahui Tipe Popcorn Instan
Popcorn instan yang dijual di pasaran umumnya memiliki dua tipe, yaitu tipe siap makan dan tipe biji jagung yang perlu dimasak terlebih dahulu. Popcorn dengan tipe siap makan ini berisi popcorn yang telah dimasak di dalamnya. Sehingga Anda tidak repot untuk memasaknya menggunakan microwave.
Cukup dengan membuka kemasan, maka Anda bisa langsung menikmati popcorn tersebut. Jadi, keunggulan dari popcorn tipe ini adalah lebih praktis dibanding tipe biji jagung yang perlu dimasak terlebih dahulu.
Namun, popcorn tipe siap makan memiliki kekurangan yaitu Anda tidak bisa mengatur porsinya. Jika Anda menyimpan popcorn tipe ini setelah dibuka kemasannya dan tidak habis maka popcorn tersebut akan cepat habis. Jadi, jika Anda memilih popcorn tipe ini maka langsung habiskan setelah kemasannya dibuka.
Popcorn tipe biji jagung mentah ini harus dimasak terlebih dahulu sebelum dimakan. Cara memasaknya juga bervariasi tergantung dari mereknya. Meski pada umumnya hanya memasukkan popcorn dalam kemasan ke dalam microwave dan tunggu 2–3 menit.
Bagi sebagian orang mungkin ini tidak terlalu praktis, tapi memasak popcorn dalam microwave cukup menyenangkan untuk dilihat. Apalagi saat matang terdengar bunyi biji jagung yang meletup-letup terdengar bersahut-sahutan. Ketika sudah tidak berbunyi, maka itu berarti popcorn Anda siap untuk disajikan.
Selain itu, bungkus microwave dalam kemasan yang dipanaskan bisa saja membuat PCF terurai menjadi perfluorooctanoic sebagai bahan kimia yang diduga dapat menyebabkan kanker. Jika konsumsinya melewati ambang batas yang diterima tubuh bisa terjadi gangguan organ.
Memilih Rasa Popcorn Dengan Selera Anda
Popcorn instan dipasarkan dalam bermacam-macam rasa, sehingga Anda bisa memilihnya sesuai selera. Terdapat popcorn rasa gurih yang memiliki warna putih agak kekuningan dengan aroma wangi yang menggoda. Pilihan rasa gurih ini juga bervariasi, seperti rasa mentega (butter), rumput laut (seaweed), keju (cheese), dan asin (salt). Jika Anda memilih rasa gurih bisa dipadukan dengan minuman manis.
Varian popcorn dengan rasa manis juga tersedia. Ini merupakan varian yang disukai berbagai kalangan, meski biasanya rasa ini lebih disukai oleh anak-anak. Hal ini dikarenakan rasa manis lebih nyaman di lidah penggemarnya. Memiliki berbagai pilihan juga seperti rasa karamel, marshmallow, cokelat, dan rasa buah.
Jika Anda suka pedas juga tidak usah khawatir, karena beberapa merek popcorn juga menyediakan rasa ini. Rasa pedasnya juga memiliki beberapa pilihan, mulai dari rasa balado sampai cabai jalapeno ala Meksiko. Dengan sensasi gurih dan pedas pada popcorn akan membuat Anda ketagihan.
Selain itu, popcorn juga menyediakan rasa yang unik dan kekinian. Terdapat produsen yang menyediakan popcorn dengan sensasi rasa yang creamy. Anda bisa memilih popcorn rasa susu atau rasa green tea. Selain berbagai paduan rasa yang sudah ada, makanan unik khas negara-negara di dunia juga hadir dalam popcorn instan. Dengan banyaknya varian rasa tersebut maka Anda perlu memilih sesuai kesukaan dan nyaman di lidah Anda.
Pertimbangkan Kandungan Popcorn
Pada dasarnya, popcorn merupakan camilan yang sehat. Hal ini dikarenakan bahannya adalah biji-bijian yang juga kaya akan serat dan membuat Anda kenyang lebih lama. Namun, sebagai makanan instan ada beberapa popcorn yang sudah ditambah dengan pengawet dan penguat rasa.
Oleh karena itu, Anda harus memperhatikan kandungan dalam popcorn agar tidak membahayakan tubuh. Selain itu, beberapa merek popcorn juga tidak memiliki label halal. Bagi Anda yang muslim, maka kehalalan suatu makanan ini merupakan hal penting. Jadi pastikan bahwa popcorn yang Anda beli boleh dikonsumsi.
Jika Anda sedang melakukan diet, maka popcorn bukan camilan yang harus dihindari. Anda dapat memakan popcorn dengan mencermati jumlah kalori dalam kemasan dan memilih yang memiliki kalori rendah. Misalnya untuk popcorn tanpa rasa atau original memiliki 30 kalori.
Namun, popcorn yang biasa Anda temui di bioskop apalagi yang ditambah butter bisa memiliki 1.000 sampai 1.200 kalori. Maka dari kedua jenis popcorn tersebut pilihlah yang rendah kalori. Selain itu, Anda juga bisa memilih popcorn versi sehat yang disediakan oleh beberapa produsen.
Ini Dia 10 Rekomendasi Popcorn Instan Terenak untuk Nonton!
Popcorn instan siap makan lebih praktis dibanding dengan popcorn instan biji jagung mentah. Selain itu, popcorn instan siap makan juga telah banyak beredar di pasaran dengan berbagai varian rasa. Berikut ini rekomendasi popcorn instan dari BP-Guide untuk Anda.
Oishi Popcorn
Oishi merupakan salah satu merek makanan dan minuman. Oishi juga berasal dari bahasa Jepang yang memiliki arti enak. Salah satu produksi makanannya adalah popcorn yang memiliki variasi rasa yaitu rasa karamel, coklat dan Belgian butter with cheese.
Ketiga popcorn tersebut mengandung gula, jagung berondong, glukosa, minyak nabati, (mengandung Antioksidan TBHQ), lemak susu anhidrat, maltodekstrin, krimer nabati, garam, susu bubuk, pengemulsi (lesitin kedelai) dan pengembang (natrium bikarbonat). Terdapat juga bahan lain untuk Oishi popcorn rasa karamel menggunakan perisa sintetik mentega.
Oishi popcorn rasa coklat menggunakan Kakao Bubuk dan Perisa Sintetik Coklat. Kemudian untuk Oishi popcorn rasa Belgian butter with cheese mengandung penguat rasa mononatrium glutamat, antioksidan tokoferol campuran pekat) dan mentega belgia.
De'karrel Popcorn
De'karrel Popcorn merupakan popcorn yang hadir dalam kemasan praktis. Memiliki berbagai macam pilihan rasa yaitu caramel, tiramisu, chocolate, milky, butter, cheese, volcanos, sweet butter dan vanilla.
Berat setiap rasa bervariasi, karena dari 10 varian memiliki manis (mengandung gula) dan asin (tidak mengandung gula) yang berbeda. Oleh karena itu, untuk beratnya disesuaikan dengan satu ukuran kemasan yang sama.
Semua varian juga terbuat dari jagung popcorn mushroom asli yang dipadukan dengan varian yang disesuaikan. Meski tanpa bahan pengawet, popcorn ini tetap menghasilkan rasa yang enak, nikmat, dan tentunya aman untuk dikonsumsi.
Tekstur dari popcorn instan ini bulat, garing dan lembut. Dalam kemasan popcorn instan ini ada ziplock dengan umur simpan 12 bulan atau selama kemasan masih tersegel utuh dan tidak terkena matahari dan setelah dibuka wajib dikonsumsi 3-5 hari.
East Bali Cashews Popcorn With Cashews Salted Caramel
East Bali Cashews menggunakan sumber langsung dari petani kecil di sekitarnya untuk mengolah bahan-bahan lokal segar dan lezat. Ini merupakan popcorn karamel renyah yang dicampur dengan potongan kacang mete renyah menjadi campuran manis dan asin.
Dikombinasikan dengan filosofi pengolahan dari bahan-bahan tropis yang murni dengan resep lezat, untuk menciptakan camilan terbaik. Komposisi dari popcorn instan ini adalah cashew nuts (27.5%), popcorn (15.0%), cane sugar, fermented cassava, lontar syrup, coconut milk, sweet potato, cassava syrup, sea salt (1.0%).
Popcorn instan ini juga memiliki sejumlah keunggulan, yaitu plant based, bebas pengawet, gluten free, cholesterol free dan vegan friendly.
Aceh Mister Brondong Popcorn
Aceh Mister Brondong merupakan snack popcorn kekinian yang terbuat dari bahan jagung popcorn asli dan dipadukan dengan varian rasa yang nikmat dan lezat. Memiliki tekstur bulat dan lembut dan dibuat tanpa menggunakan bahan pengawet, sehingga aman untuk dikonsumsi. Agar menjaga kualitas rasa popcorn maka popcorn intan ini dikemas menggunakan pouch.
Popcorn instan ini juga hadir dalam 3 varian rasa. Rasa salted caramel atau karamel asin dengan asin yang pas, gurih dan manisnya nendang. Rasa cheese mess dengan gurih dan aroma keju dengan sedikit rasa manis yang bisa membuat Anda ingin mencoba lagi dan lagi. Rasa choco lava dengan balutan coklat premium yang kaya rasa dan membuat Anda ketagihan.
Abe Food Butter Popcorn For Kids
Jika anak Anda sudah dalam usia yang diperbolehkan untuk makan camilan dokter maka sebaiknya memilih camilan khusus anak. Anda bisa menjadikan Abe Food Popcorn for Kids sebagai camilan untuk anak-anak. Sesuai dengan namanya, produk ini merupakan snack popcorn yang dibuat khusus untuk camilan anak.
Abe popcorn adalah popcorn premium pertama di Indonesia yang dibuat untuk anak-anak. Terbuat dari biji jagung asli pilihan bermutu tinggi, tanpa pengawet, tanpa pewarna, tanpa MSG, gluten free dan menggunakan biji jagung organik yang sehat untuk anak-anak.
Selain itu, popcorn ini tersedia dalam berbagai varian rasa di antaranya adalah cheese, carramelo, choco dan sweet butter. Dengan varian rasa yang ada, maka Anda bisa memilih sesuai selera yang anak Anda sukai.
Karmellow Popcorn
Karmellow popcorn merupakan snack yang terbuat dari jagung pilihan dengan paduan rasa lain sesuai dengan variannya untuk menghasilkan popcorn yang renyah dan menggoda. Tersedia dalam beberapa varian yaitu rasa karamel, stroberi dan cocopandan. Popcorn instan ini lebih enak di makan setelah didinginkan.
Yeye popcorn
Yeye popcorn merupakan camilan yang bisa Anda pilih saat menonton, bersantai atau berkumpul bersama teman dan keluarga. Tersedia 8 varian rasa yaitu pandan, stroberi, asin rombutter, coklat manis, pedas manis, jeruk manis, durian manis dan nenas manis. Kemasan popcorn instan ini juga sangat padat sehingga bisa untuk isi goody bag ulang tahun Anda.
Indomaret Popcorn Caramel
Popcorn instan ini merupakan popcorn Indomaret yang dibuat menggunakan biji jagung popcorn terbaik dengan bahan berkualitas. Komposisi popcorn instan ini terdiri dari gula, jagung berondong, garam dan minyak kelapa.
Dengan kombinasi tersebut dapat menghasilkan kesempurnaan rasa. Perlu diketahui, setelah dibuka Anda harus segera menghabiskannya. Popcorn instan ini juga bisa Anda beli di E-commerce.
Alfamart Popcorn Caramel
Alfamart popcorn karamel merupakan camilan popcorn dengan varian rasa karamel. Dibuat dengan memadukan resep rahasia dan bahan-bahan pilihan berkualitas tinggi.
Selain itu, popcorn instan ini juga diproduksi secara higienis dan dikemas modern dengan desain yang ceria. Nikmati sensasi rasa dari perpaduan antara manisnya karamel yang lezat dan popcorn yang renyah untuk temani waktu santai Anda dan kumpul bersama keluarga atau teman.
Espe Food Popcorn
Popcorn instan ini dibuat dengan yummy caramel dan sea salt. Garam laut atau sea salt memiliki rasa asin yang lebih kuat daripada garam dapur. Hal ini membuat beberapa orang mungkin lebih menyukai penggunaan garam laut dalam makanan.
Selain itu, garam laut disebut lebih sehat sebab diproses secara alami sehingga natrium yang terkandung juga alami. Padahal, secara gizi kedua garam tersebut baik garam laut atau garam dapur tidak lebih unggul satu sama lain. Hal ini dikarenakan keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Anda bisa menikmati popcorn ini dengan paduan rasa manis dan gurih yang lezat. Apalagi popcorn ini tanpa pengawet yang cocok menjadi camilan Anda saat menonton.
Demikian tips memilih popcorn instan agar Anda tidak salah pilih. BP-Guide juga memberikan rekomendasi popcorn instan yang siap makan agar Anda tidak perlu memasaknya terlebih dahulu. Pastikan Anda memilih rasa yang sesuai selera, ketahui tanggal kadaluwarsa dan membaca bahan yang terkandung pada popcorn terlebih dahulu.
Popcorn instan tak kalah enak dari popcorn biasa
Banyak orang mengira jika popcorn instan punya rasa yang tidak sebaik popcorn biasa. Namun, kami telah mencoba dan merasakan sendiri bahwa tak sedikit merk popcorn instan yang ternyata punya rasa yang sama enaknya dengan popcorn biasa. Tak percaya? Coba saja cicip popcorn rekomendasi kami di atas!