Spons Cuci Piring Berguna untuk Membersihkan Peralatan Dapur yang Kotor
Spons cuci piring adalah salah satu alat dapur yang wajib dimiliki. Digunakan untuk membersihkan alat makan dan alat masak, benda ini bisa digunakan berberapa kali dalam sehari.
Terbuat dari bahan yang beragam, setiap spons memiliki kegunaan yang berbeda. Maka dari itu, sebelum membeli spons cuci piring, perlu untuk mengenal jenis dan juga kegunaannya terlebih dahulu. Dengan demikian, kegiatan mencuci piring akan lebih efektif dan efisien.
Fakta yang Wajib Kalian Ketahui Mengenai Spons Cuci Piring
Sarang Bakteri dan Kuman
Sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari, nyatanya ada beberapa fakta tentang spons cuci piring yang belum banyak orang tahu. Salah satunya adalah fakta bahwa spons cuci piring merupakan sarang bakteri dan kuman. Hal ini disebabkan oleh beberapa kebiasaan yang dilakukan setelah menggunakan spons.
Seusai mencuci piring, banyak yang tidak membersihkan kembali spons yang digunakan atau bahkan langsung merendamnya dalam air bersabun. Padahal sisa-sisa makanan yang terdapat pada spons dapat memicu pertumbuhan bakteri. Sering dianggap sepele, tidak mencuci spons setelah digunakan mampu membuat kuman berkembang lebih cepat dan dapat mengkontaminasi peralatan yang dicuci.
Lebih Kotor dari Tisu Toilet
Fakta berikutnya yang belum diketahui banyak orang adalah spons cuci piring ternyata lebih kotor dari tisu toilet. Meski tak terlihat, nyatanya pada spons cuci piring terdapat beraneka macam bakteri yang menempel ketika baru saja digunakan. Tentu ini membahayakan bagi kesehatan, apalagi ketika sabun cuci piring yang digunakan tidak mampu untuk mengalahkan kuman yang menempel.
Kuman di Dalam Spons Tidak Bisa Hilang dengan Air Panas
Tahukah kamu, teryata kuman pada spons tidak bisa dihilangkan menggunakan air panas, loh! Menurut penelitian, merebus spons justru akan meningkatkan patogenitas bakteri. Sehingga, diperlukan untuk mengganti spons cuci piring setidaknya dua minggu sekali agar alat makan dan alat masak terlindungi dari kuman berbahaya.
Warna Spons Memiliki Makna Berbeda-beda
Tak sekadar menarik perhatian pembeli, warna-warna pada spons rupanya memiliki makna yang berbeda-beda. Ragam warna tersebut digunakan sebagai kode untuk kegunaan dan juga keselamatan. Misalnya saja spons warna hijau untuk mencuci piring, warna biru untuk dapur, dan warna merah muda untuk membersihkan kamar mandi. Agar kegiatan membersihkan lebih efektif, sebaiknya gunakan spons yang sesuai dengan kebutuhan.
Kenali Jenis Spons Cuci Piring dan Fungsinya
Sabut Spons
Tersedia dalam beragam jenis, spons cuci piring memiliki fungsi yang berbeda-beda. Salah satu jenis spons cuci piring yang kerap dipakai adalah sabut spons. Produk ini disebut juga dengan spons abrasif yang bisa dijual berupa lembaran dengan warna hijau tua.
Memiliki tekstur yang tipis dan kasar, spons ini digunakan untuk menghilangkan noda yang menempel pada panci dan wajan aluminium. Terbuat dari bahan selulosa membuat spons ini bisa menghilangkan kotoran yang membandel, misalnya saja bekas makanan yang menempel dan gosong.
Spons Nilon
Jenis spons cuci piring berikutnya yang sering dipakai adalah spons nilon. Spons ini terbuat dari selulosa yang dibungkus dengan kain nilon berserat. Memiliki permukaan yang kasar membuat spons ini kerap digunakan untuk membersihkan bekas masakan yang menempel.
Meski demikian, permukaan spons yang berserat membuatnya tidak menyebabkan goresan pada permukaan peralatan. Produk ini sering digunakan untuk membersihkan alat masak yang tidak boleh tergores, seperti wajan anti lengket.
Spons Logam
Kerak yang membandel tentu sulit untuk dibersihkan dengan spons biasa. Untuk mengatasinya, spons logam adalah jenis spons yang tepat digunakan. Spons logam terbuat dari filamen baja dan logam yang lentur.
Produk ini biasanya hadir dengan bentuk bulat dan berwarna abu-abu. Spons ini sebaiknya digunakan untuk membersihkan peralatan tahan gores, seperti wajan anti lengket.
Spons Selulosa
Jenis spons berikutnya yang sering digunakan adalah spons selulosa. Spons ini memiliki tekstur berongga yang mudah menyerap air dan sabun. Mudah ditemukan di pasaran, spons ini hadir dengan warna bervariasi dan harga yang murah. Produk ini cocok digunakan untuk mencuci alat makan, seperti piring, gelas, sendok, dan garpu.
Rekomendasi Spons Cuci Piring Paling Bagus
Sabut Spons Cuci Piring Anti Gores Scotch Brite
Berbicara tentang spons cuci piring, ada beberapa produk yang direkomendasikan karena kualitasnya yang bagus. Salah satunya adalah Sabut Spons Cuci Piring Anti Gores Scotch Brite. Produk ini terbuat dari sabut dan spons anti gores serta anti lengket.
Hadir dengan ukuran sabut 10,9 x 8,6 x 3 cm membuat produk ini nyaman digenggam. Sabut spons cuci piring keluaran 3M Scotch Brite ini 3 kali lebih bersih dan tahan lama dibandingkan produk biasa. Dengan demikian, mencuci alat makan dan alat masak menjadi lebih aman dan nyaman.
Sinar Sabut Spon Busa Sponge Cuci piring
Sinar Sabut Spon Busa sponge Cuci piring adalah produk berikutnya yang direkomendasikan. Spons cuci piring ini terbuat dari material yang bekualitas, halus, dan tahan lama. Hadir dalam ukuran 10 x 6,5 x 3 cm membuat spons cuci piring ini praktis digunakan.
Seperti spons cuci piring pada umumnya, sebelum menggunakan produk ini dianjurkan untuk membasahinya terlebih dahulu dan diberi sabun pada sisi kuning.
Setelah sisi kuning ditekan-tekan, maka spons akan berbusa dan siap digunakan untuk mencuci alat makan. Sedangkan, untuk mencuci alat masak agar bersih maksimal bisa menggunakan sisi hijau.
NA Spons Cuci Piring / Dishwashing Sponge
Produk selanjutnya yang direkomendasikan adalah NA Spons Cuci Piring / Dishwashing Sponge. Spons cuci piring ini tersedia dalam ukuran 13 x 8,5 cm. Terbuat dari material berkualitas membuat produk ini lentur, kuat, dan tahan lama.
NA Spons Cuci Piring / Dishwashing Sponge memiliki daya serap tinggi, sehingga lebih hemat sabun. Produk ini mampu membersihkan bekas panggangan secara efektif. Tak hanya itu, diswashing sponge ini juga bisa digunakan untuk membersihkan wajan, panci, oven, rak pencuci piring, alat makan, hingga bath up.
OEM Sponge Cuci Piring
Bosan dengan spons cuci piring yang itu-itu saja? Kamu bisa mencoba menggunakan produk OEM Sponge Cuci Piring. Spons cuci piring OEM ini didesain modern dengan dilengkapi sabut busa berwarna terobosan terbaru.
Spons cuci piring berbentuk kotak ini hadir dengan ukuran 10 x 6,5 x 3 cm. Terbuat dari polyutherane foam, spons ini memiliki daya serap yang tinggi. Seratnya yang halus dan tidak mudah robek membuat produk ini lebih awet dan tahan lama.
Kinsley Spons Cuci Piring Serbaguna
Kinsley Spons Cuci Piring Serbaguna adalah produk berikutnya yang patut untuk dilirik. Spons cuci piring dari Kinsley ini memiliki daya serap yang tinggi. Terbuat dari material berkualitas membuat produk ini memiliki karakter lentur, kuat, dan tahan lama.
Spons cuci piring ini memiliki ukuran 8 x 10 cm yang ideal untuk mencuci alat makan dan alat masak. Sponsnnya yang tidak tajam dan tidak kempes dapat membuat peralatan yang dicuci tidak mudah tergores. Produk ini efektif pula untuk membersihkan bekas panggangan dengan sisa lemak yang membandel.
Sponge Cuci Piring Sponge Tongkat Cuci Gelas
Memiliki alergi terhadap sabun cuci piring tentu cukup menyusahkan ketika hendak membersihkan alat makan maupun alat masak. Tak perlu khawatir, kini siapa pun bisa mencuci piring dengan nyaman menggunakan Sponge Cuci Piring Sponge Tongkat Cuci Gelas. Dilengkapi dengan gagang sebagai pegangan, produk ini memastikan tangan tidak perlu kontak langsung dengan spons.
Sponge Cuci Piring Sponge Tongkat Cuci Gelas hadir dengan ukuran 23,5 x 5,5 cm. Desainnya yang kuat dan nyaman tetap aman digunakan dan tidak akan membuat baret peralatan yang dicuci. Produk ini sangat cocok digunakan untuk membersihkan gelas, botol dan peralatan tubuler lainnya.
Scotch Brite Stainless Sponge Spoon Cuci Piring
Spons sabut biasa memang tidak cukup kuat untuk membersihkan alat masak dengan kerak yang membandel. Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan Scotch Brite Stainless Sponge Spoon Cuci Piring. Sabut stainless ini mampu membersihkan kerak membandel pada alat masak secara efektif.
Scotch Brite Stainless Sponge Spoon Cuci Piring terbuat dari material stainless yang anti karat, sehingga lebih tahan lama. Setelah menggunakan produk ini, dianjurkan untuk membersihkan kerak dari sabut. Hal ini bertujuan untuk menjaga kualitas produk agar tetap awet.
SH Spon Cuci Piring Mangkok Bahan Silikon
SH Spon Cuci Piring Mangkok Bahan Silikon adalah produk spons cuci piring berikutnya yang direkomendasikan. Terbuat dari bahan yang berkualitas membuat spons ini tidak tajam dan tidak mudah kempes. Dengan demikian, produk ini tidak mudah merusak permukaan alat makan dan alat masak.
Hadir dengan ukuran 8 x 10 cm membuat spons ini nyaman digunakan. Bahannya pun lembut dan mudah menyerap sabun, sehingga mencuci peralatan pun menjadi lebih optimal. Spons cuci piring ini tersedia dalam beberapa warna yang menarik.
Al Baasithu Spon Cuci Piring
Rekomendasi spons cuci piring berikutnya adalah Al Baasithu Spon Cuci Piring. Produk ini merupakan spons serbaguna yang bisa digunakan untuk mencuci alat makan, alat masak, hingga mobil. Terbuat dari serat yang halus membuat produk ini mampu membersihkan permukaan tanpa menimbulkan goresan.
Al Baasithu Spon Cuci Piring hadir dengan desain yang menarik dan fleksibel untuk menjangkau sudut-sudut gelas maupun cangkir. Setelah digunakan, spons cuci piring ini bisa digantung agar mengering. Produk keluaran Al Baasithu ini tersedia dalam berbagai macam warna yang bisa dipilih sesuai keinginan.
Pilih Spons Cuci Piring yang Berkualitas, Yuk!
Spons cuci piring walaupun terasa sepele namun memiliki berbagai keunggulan yang sangat dibutuhkan untuk membersihkan peralatan memasak atau peralatan makan. Gantilah spons pencuci piring secara berkala agar peralatan yang kamu bersihkan terhindar dari kuman ataupun bakteri. Jangan tunggu sampai warna sponsmu berubah, ya.