- Ayo Mainkan 10 Rekomendasi Game untuk Laptop Ini Dalam 5 Pilihan Laptop Gaming Tergahar 2023!
- Keunggulan Laptop Fujitsu dan 30 Laptop Fujitsu Unggulan Rekomendasi Tech Expert untuk Aktivitasmu, Cek Segera!
- Sering Bepergian? 10 Rekomendasi Tablet Windows Murah 2023 Ini Bisa Jadi Pilihan Gadget yang Tepat untuk Dibawa
- Tips Memilih Laptop Berkualitas dan Perlengkapan Laptop
- 30 Rekomendasi Laptop Buatan Jepang dengan Kualitas Mumpuni (2023)
Laptop Hybrid Praktis untuk Kamu yang Multitasking
Semakin canggih teknologi dan juga zaman, semakin kita membutuhkan gadget yang bisa digunakan untuk melakukan kegiatan multitasking. Salah satunya adalah laptop yang hadir dengan fungsi ganda yakni laptop hybrid. Jenis laptop ini bisa difungsikan sebagai laptop pada umumnya, dan juga bisa difungsikan sebagai tablet karena layarnya bisa dijadikan layar sentuh.
Laptop hybrid juga kerap disebut sebagai laptop 2 in 1. Kemampuan dan kapasitas laptop jenis ini jauh di atas laptop pada umumnya. Ada dua jenis mode peralihan yang ditawarkan. Kamu bisa memilih laptop hybrid dengan model layar yang bisa dilepas dari keyboard atau detachable, dan ada juga model layar yang bisa diputar 360 derajat atau biasa disebut konvertibel.
Laptop hybrid cocok untuk kamu yang harus selalu mobile. Selain itu laptop jenis ini juga bisa digunakan para pelajar yang aktif untuk melakukan berbagai aktivitas. Ada banyak keunggulan yang ditawarkan produk laptop hybrid sehingga membuatnya jadi primadona untuk mereka yang super sibuk.
Keunggulan pertamanya adalah laptopnya mampu dilepas pasang atau dibolak balik. Ini akan membuatnya sangat fleksibel untuk presentasi, mengetik, diskusi saat meeting, dan lain sebagainya.
Keunggulan lainnya adalah laptop ini hadir dengan dukungan teknologi terbaru. Spesifikasinya sangat mumpuni dan kapasitas memorinya uga sangat besar. Ini membuat laptop hybrid mampu melakukan kinerja berat dan multitasking dengan mudah.
Memiliki laptop hybrid tidak akan rugi. Ini karena dalam 1 harga kamu bisa memiliki 2 perangkat yakni tablet dan laptop. Kamu tak perlu membeli keduanya secara terpisah. Hanya membeli 1 alat ini maka kamu bisa mendapatkan dua manfaatnya baik sebagai tablet maupun laptop.
Kapasitas penyimpanan yang dihadirkan sangat besar. Ini bikin kamu bisa menyimpan aneka data dan file penting. Bahkan kamu juga bisa menyimpan koleksi musik, foto, dan film kamu sebanyak mungkin pada laptop hybrid tanpa takut memori cepat penuh.
Laptop hybrid dilengkapi dengan layar sentuh. Layarnya memberikan respon yang nyata sehingga kamu bisa lebih mudah saat menavigasi langsung di layar ketimbang lewat trackpad atau kursor.
Kelebihan lain yang dihadirkan laptop hybrid adalah baterainya tahan lama. Umumnya baterai laptop hybrid bisa tahan 8 jam sehingga kamu bisa memakainya selama mungkin tanpa takut cepat kehabisan baterai.
Desain laptop hybrid keren dan elegan. Umumnya bodi sudah ultrathin sehingga ringan untuk dibawa kemana saja. produk juga dibalut dengan bahan aluminium sehingga tampilan perangkat lebih tangguh dan elegan. Meski ramping, namun tetap ada banyak konektivitas yang tersedia sehingga memudahkan kita untuk memindahkan data.
Tips Memilih Laptop Hybrid
Pilih Processornya
Ketika memilih laptop hybrid, ada baiknya kamu mengecek processornya. Sesuaikan pemilihan processor dengan kebutuhan kamu. Jika aktivitasmu membutuhkan kinerja laptop yang berat dan tinggi, maka kamu harus memilih processor yang lebih unggul supaya pekerjaan lebih cepat selesai. Namun jika kamu hanya sekadar melakukan aktivitas ringan saja dengan laptop hybrid maka tak perlu processor yang terlalu canggih agar kamu tak perlu keluar uang lebih banyak.
Kamu bisa memilih processor Intel Core M yang banyak disematkan pada laptop hingga ultrabook. Processor ini cocok untuk aneka kegiatan yang ringan sekadar game sederhana atau untuk browsing saja. Jangan memakai processor ini untuk aktivitas berat yang membutuhkan spek tinggi karena pasti akan terasa kurang nyaman.
Sebaliknya, jika kamu membutuhkan untuk gaming berat hingga bisnis, kamu bisa gunakan Intel Core I. Jenis processor ini memang harganya lebih mahal. Ini karena laptop yang dibekali processor ini memiliki performa lebih cepat dengan kualitas mumpuni.
Ukuran
Hal lain yang wajib kamu perhatikan saat memilih laptop hybrid adalah ukurannya. Pilih ukuran laptop yang sesuai dengan aktivitas. Jika kamu cukup mobile, maka ada baiknya kamu memilih laptop dengan layar ukuran 13 inci dengan bobot yang ringan. Ini tidak akan memberatkan saat dibawa kemana saja. Selain itu, jika kamu kerap memakainya dalam model tablet, ukuran 13 inci terasa yang paling pas.
Sebaliknya, jika kamu lebih sering memakainya di rumah atau di kantor saja tanpa sering membawanya keluar dan memakainya dalam mode tablet, maka kamu bisa pilih ukuran layar 14 inci atau lebih. Bobot tak jadi masalah karena kamu tidak akan sering membawanya ke luar rumah. Ukuran ini akan lebih nyaman untuk bekerja atau untuk kamu yang kerap memakainya untuk bermain game atau nonton film.
Besar RAM
RAM merupakan jeroan laptop yang memberi peranan besar pada cepat atau tidaknya alat tersebut melakukan multitasking. Mulai dari membuka menutup aplikasi, hingga mengingat aplikasi yang berjalan di background. Minimal pilih yang besaran RAM-nya 4 GB untuk mencukupi kebutuhan. Namun, jika kebutuhan kamu sangat banyak dan butuh melakukan aktivitas berat, maka kamu bisa pilih RAM yang di atas 4 GB.
Pertimbangkan Harga
Harga juga wajib masuk pertimbangan kamu sebelum kamu membeli laptop hybrid. Cek harga di berbagai toko online maupun offline untuk membandingkan harganya. Dengan begini, kamu tahu harga pasarannya berapa. Selanjutnya, pilih laptop hybrid sesuai dengan kemampuan keuangan kamu. Umumnya, harga laptop hybrid ada di kisaran Rp 10 juta. Kamu bisa membeli yang harganya di bawah Rp 10 juta atau di bawah harga tersebut. Tentu saja harga juga mempengaruhi kemampuan laptop, ya. Jadi pertimbangkan dengan baik sebelum membelinya.
Ini Dia Pilihan Laptop Hybrid untuk Kamu
Microsoft Surface Pro 7
Microsoft Surface Pro 7 ini merupakan rekomendasi pertama kami. Produk yang satu ini cocok untuk digunakan dalam berbagai kebutuhan. Laptop ini cocok untuk kamu yang ingin laptop hybrid untuk menunjang aktivitasmu. Kamu bisa memakainya untuk menyelesaikan pekerjaan kantor dengan mudah karena ada dukungan fitur dari Microsoft. Kamu juga bisa memakainya untuk keperluan hiburan, seperti, gaming,menonton film, dan mendengarkan musik karena ada prosesor Intel Core yang powerful untuk mendukung aktivitas tersebut.
Laptop ini juga hadir dengan fitur Instant On dan Wake On Open yang bikin kamu lebih mudah memakainya kembali usai layar lama dalam keadaan mati. Baterainya tahan lama dan pengisian ulang dayanya telah didukung fast charging, jadi sangat mendukung untuk kamu yang mobile.
Laptop dibekali dengan resolusi layar QHD 2736 x 1824 piksel yang sangat memanjakan mata. Ada RAM 16 GB dan juga SSD 256 GB yang tersedia. Laptop ini memiliki bobot 775 gram saja jadi lebih mudah untuk dibawa kemana saja.
ASUS ZenBook Duo UX481FA
ASUS ZenBook Duo UX481FA ini adalah rekomendasi selanjutnya dari kami. Laptop ini berkualitas premium. Dari segi desain sangat inovatif dan menarik. Pilihan warnanya juga tak kalah elegan, ada rose gold dan gun gray yang bisa dipilih. Layarnya memakai model nano edge frame dengan ukuran bezel ultra slim yang terkesan lebih lega. Bagian engsel bisa ditekuk 360 derajat sehingga terkesan sangat fleksibel.
Produk yang satu ini memakai processor Intel Core i3 dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 512 GB. Kamu bisa multitasking dengan mudah dan ringan. Bagian touchpad diguankan sebagai number pad dengan backlight ketika diaktifkan. Ukuran laptop ini adalah 13 inci dengan bobot 1,3 kg sehingga cukup nyaman dan mudah dibawa kemana saja diinginkan.
Dell Inspiron 5491
Dell Inspiron 5491 merupakan laptop hybrid yang bisa memenuhi kebutuhan akan desain grafismu. Kamu yang memiliki pekerjaan di bidang desain grafis tentu bisa lebih terbantu dengan produk yang satu ini. Laptop dibekali dengan Intel UHD Graphics 620 serta grafis diskrit Nvidia Geforce MX230. Ini akan nyaman untuk mengolah file ukuran besar dan tidak akan menguras RAM.
Bicara soal RAM, laptop hadir dengan RAM 8 GB yang bisa kamu upgrade lebih tinggi. Produk juga hadir dengan Intel Core i7 Comet Lake yang akan makin membuat kinerja laptop makin mulus. Layarnya memakai IPS LCD dengan ketajaman Full HD sehingga dijamin memanjakan mata. ukuran layarnya 14 inci jadi nyaman untuk menonton film dan lainnya. Bobotnya 1,6 kg jadi cukup ringan untuk dibawa.
ASUS Transformer Book T101HA
ASUS Transformer Book T101HA adalah laptop multifungsi yang nyaman untuk digunakan. Kamu bisa memakainya untuk pekerjaan kantor dalam mode laptop. Kamu juga bisa memakainya untuk keperluan kreatifmu dengan memakainya dalam mode tablet. Ukuran layarnya 10 inci dengan ketebalan hanya 9 mm sehingga membuatnya begitu nyaman diguankan. Beratnya hanya 580 gram dan bikin kamu tak kerepotan membawanya kemana saja.
Baterai laptop ini cukup tangguh. Kamu bisa memakainya hingga 11 jam lamanya. Laptop hadir dengan RAM 2 GB dan kapasitan penyimpanan 128 GB. Untuk processornya memakai Intel Atom X5-Z8350. Harganya cukup ekonomis sehingga cocok untuk kamu yang bokek namun membutuhkan laptop hybrid.
Lenovo Ideapad D330
Lenovo Ideapad D330 adalah laptop yang bisa diandalkan untuk pekerjaan ringan sehari-hari. Produk ini hadir dengan harga yang terjangkau. Laptop hybrid ini dilengkapi sistem operasi Windows 10. Dengan layar 10,1 inci, produk ini memiliki resolusi Full HD. Baterainya cukup awet karena bisa tahan hingga 13 jam lamanya. Ada fitur docking keyboard magnetik yang terpasang sehingga memudahkan kamu untuk memakainya.
Laptop memakai Intel Celeron N4000 dengan RAM 4 GB. Ada juga media penyimpanan 128 GB eMMC. Laptop dengan bobot 1,1 kg ini mudah kamu bawa karena cukup ringan bobotnya.
Dell XPS 13 2-in-1 7390
Dell XPS 13 2-in-1 7390 cocok untuk kamu yang ingin memakainya untuk kegiatan berat. Ini karena ada sistem pendinginan canggih yang disematkan sehingga kamu bisa mobile tanpa hambatan. Suhu tetap stabil dengan dua kipas terpisah, selain itu, desain internal vapor chamber membuat laptop bisa membuang panas dengan lebih efektif.
Dari segi desain juga sangat menawan. Desainnya tipis, elegan, dan mewah sehingga memudahkan untuk dibawa kemana saja. Konsumsi daya juga cukup rendah. Laptop ini memiliki sertifikasi dari Energy Star, EPEAT, dan bebas BFR/PVC. Bagian layar memakai desain InfinityEdge sehingga terkesan mewah. Layarnya berukuran 13 inci dengan resolusi FHD. Produk ini memiliki bobot 1,3 kg.
ASUS VivoBook Flip 14 TP412FA
ASUS VivoBook Flip 14 TP412FA ini adalah rekomendasi berikutnya dari kami. Produk ini hadir dengan layar super responsif sehingga akan memudahkan kamu memakainya untuk berbagai kegiatan. Laptop hybrid ini juga bisa mendukung penggunaan ASUS Pen. Ukuran layarnya 13 inci dengan model slim dan stylish sehingga kesannya begitu menawan. Ada konektor USB Type-C sehingga akan membuat transportasi file antarperangkat dapat berjalan lebih cepat.
Untuk processornya ada Intel Core i5-8265U dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan 512 GB SSD. Bobot laptop hanya 1,5 kg jadi kamu tak akan keberatan membawanya.
Lenovo ThinkPad X1 Yoga Gen 4
Lenovo ThinkPad X1 Yoga Gen 4 hadir dengan teknologi privacy guard yang memungkinkan kamu untuk menjaga privasi dalam layar. Saat orang lain melihat maka yang tampak hanya layar gelap. Produk juga dilengkapi dengan software Privacy Alert yang terintergasi dengan IR camera. Dengan begini, kamu bisa lebih waspada jika ada yang melihat ke arah perangkatmu.
Desainnya slim dan elegan. Produknya diuji standar militer serta ratusan kali quality check sehingga laptop terbukti kuat dalam kondisi ekstrem sekalipun. processornya memakai Intel Core i7. Ukuran layarnya 14 inci sehingga memanjakan mata untuk menonton film dan lainnya. RAM-nya 16 GB dengan media penyimpanan 512 GB SSD. Bobot laptop ini adalah 1,4 kg sehingga kamu lebih mudah membawanya.
Lenovo Yoga C640
Lenovo Yoga C640 hadir dengan tampilan warna layar yang vibrant. Hal ini tentu bikin laptop bisa menghasilkan grafis jernih untuk menonton film, gaming, dan lainnya. Uniknya, kecerahan layarnya mencapai 400 knit jadi kamu bisa membuatnya visible meski terkena sinar matahari. Fiturnya cukup lengkap dengan adanya kemampuan audio yang menawan. Produk ini juga memiliki teknologi Dolby Audio yang terkenal dengan kualitas suaranya yang jernih. Laptop memakai Intel Core i7 dengan RAM 16 GM dan penyimpanan SSD 512 GB.
LENOVO MIIX 320 - INTEL Z8350
LENOVO MIIX 320 - INTEL Z8350 adalah rekomendasi terakhir kami. Produk yang satu ini hadir dengan layar 10 inci yang nyaman dilihat. Untuk processornya memakai Intel Atom X5-Z8350 Quad Core. RAMnya 2 GB dengan SSD 32 GB. Produk dilengkapi dengan konektivitas berupa WiFi dan Bluetooth. Baterai laptop tahan hingga 9 jam lamanya.
Laptop ini papan ketiknya bisa dipisah sehingga kamu nyaman ketika memakainya sebagai tablet. Laptop juga bisa booting dengan lebih cepat. Harganya terjangkau namun kualitasnya oke. Sayangnya, kamu hanya bisa memakainya untuk kegiatan yang ringan saja, ya.
Pilih Tipe Penyimpanan Laptop
Dalam laptop tentu ada berbagai jenis media penyimpanan. Kamu bisa memilih tipe eMMC, SSHD, SSD, HDD, dan lain-lain. Media penyimpanan ini bisa bikin kamu lebih mudah untuk menyimpan file dan dokumen pentingmu. Kalau kamu membutuhkan penyimpanan untuk membaca data dengan cepat, maka pilih tipe SSD. Sementara, jika kamu butuh menyajikan data dengan sederhana agar perangkat terasa lebih ringan, maka kamu bisa gunakan eMMC. Nah, jika budget kamu mepet, maka gunakan penyimpanan HDD karena harganya terjangkau. Kalau kamu ingin performa dan harga yang imbang, maka kamu bisa lirik SSHD. Jadi, pilih tipe penyimpanan sesuai kebutuhan kamu, ya!