Baca juga

Kenali Berbagai Penyebab Rambut Kering supaya Bisa Dihindari

Rambut yang terlalu kering bisa menjadi salah satu ciri dari rambut rusak. Kondisi rambut yang terlalu kering bisa lebih rentan rontok dan juga berketombe. Sebelum mencari tahu tips untuk mengatasi rambut kering, ada baiknya kamu kenali dulu berbagai penyebab rambut kering.

Rambut kering terjadi karena kulit kepala tidak menghasilkan minyak yang cukup untuk menghidrasi rambut. Batang rambut tidak bisa menyerap atau mempertahankan kelembapan alami rambut dan kulit kepala sehingga menyebabkan rambut jadi mudah patah dan mudah bercabang.

Penyebab rambut kering pun sangat beragam. Mulai dari usia dan perubahan hormon yang bisa mempengaruhi produksi minyak di kulit kepala, terlalu sering terpapar sinar matahari dan zat kimia, hingga karena penggunaan sampo dan produk perawatan rambut yang kurang sesuai dengan kondisi rambut.

Penyebab lainnya dari rambut kering adalah terlalu sering memakai alat penata rambut dan juga terlalu sering mewarnai rambut dan menggunakan aneka produk styling rambut lainnya. Terlalu lama terpapar sinar matahari dan zat kimia seperti klorin juga bisa menjadi penyebab rambut jadi kering, loh.

Tips Merawat Rambut Kering

Rutin Potong Rambut

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi rambut kering adalah rutin memotong rambut. Saat rambut kering, bisa jadi ini adalah saatnya kamu memilih model dan bentuk potongan baru. Dengan rutin memotong rambut, maka ujung rambut yang bercabang dan kering bisa lebih berkurang.

Rambut kering dan mengembang parah juga bisa diatasi dengan cara rutin potong rambut. Dengan rajin potong rambut maka akar rambut menjadi lebih kuat dan bisa menggantikan yang telah rapuh.

Gunakan Masker Rambut dari Bahan Alami

Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk merawat rambut kering adalah dengan memakai masker rambut berbahan alami. Ada banyak bahan yang bisa digunakan contohnya saja minyak zaitun. Bahan ini mampu melembutkan rambut kering dan bisa mempertahankan kelembapan rambut.

Selain itu, kamu juga bisa memilih menggunakan minyak esensial lavender atau minyak almond. Kedua jenis minyak alami tersebut bisa melembutkan rambut kering dan kaku serta membuat rambut kembali berkilau.

Kamu juga bisa memakai telur sebagai masker rambut. Dalam telur mengandung banyak lesitin yang bisa memperbaiki dan menguatkan rambut rusak dan kering. Campurkan telur dengan minyak zaitun dan madu lalu gunakan sebagai masker. Diamkan 30 menit lalu bilas dan keramaslah seperti biasa.

Pilihan bahan alami lainnya untuk jadi masker rambut adalah alpukat. Bahan yang satu ini tinggi vitamin A dan E sehingga bisa memperbaiki kondisi rambut kering. Alpukat juga bisa membuat batang rambut jadi lebih kuat.

Kamu bisa melumat sebuah alpukat matang dan dicampurkan dengan dua sendok makan minyak zaitun. Gunakan sebagai masker rambut, diamkan 20 menit lalu bilas hingga bersih.

Hindari Terpapar Sinar UV dalam Waktu Lama

Paparan sinar UV memang membahayakan untuk kesehatan, termasuk juga untuk kulit kepala dan rambut. Terlalu lama terpapar sinar UV bisa merusak batang rambut dan membuat rambut jadi sangat kering.

Jadi jika terpaksa beraktivitas outdoor dalam waktu lama, usahakan memakai topi atau hijab untuk melindungi rambut kamu.

Pilih Sampo yang Tepat

Kamu juga bisa memilih sampo yang tepat untuk rambut keringmu. Pastikan samponya memiliki kandungan protein alami. Ini karena kekurangan protein bisa menyebabkan rambut kering, mudah patah dan rusak. Jika kebutuhan protein tercukupi maka rambut jadi lembap dan tidak mudah patah.

Pilihlah sampo yang tinggi vitamin E. Kandungan vitamin E dalam sampo akan membuat rambut bisa lebih lembut dan halus. Selain itu, vitamin ini juga bisa membuat rambut lebih berkilau dan lebih mudah diatur.

Kamu juga bisa mengutamakan sampo yang memakai bahan pelembut rambut seperti shea butter dan jojoba oil. Bahan-bahan tersebut bisa menutrisi rambut agar lebih mudah diatur dan bebas kusut.

Ini Dia Pilihan Produk Sampo Rambut Kering

THE BODY SHOP BANANA SHAMPOO

THE BODY SHOP BANANA SHAMPOO adalah pilihan pertama untuk kamu. Sampo ini dibuat dengan bahan alami pilihan. Memakai bahan banana puree dari Ekuador, produknya bisa membersihkan rambut dan juga menutrisi rambut dengan baik.

Rambut jadi lebih halus, lembut, dan mudah diatur. Rambut juga bisa lebih lembap dan bebas kusut. Produk bisa untuk rambut normal dan kering.

Harga: Rp. 179.000-229.000

Tresemme Keratin Smooth Shampoo

Tresemme Keratin Smooth Shampoo adalah pilihan sampo untuk rambut kering selanjutnya. Sampo ini mampu mengembalikan protein rambut yang hilang karena styling rambut.

Produk ini bisa untuk rambut yang diwarnai karena akan menjaga warna rambut tetap awet dan membuat rambut lebih berkilau.

Sampo ini formulanya lembut jadi aman digunakan setiap hari. Rambut jadi halus dan lebih mudah diatur.

Harga: Rp. 44.000-76.000

Loreal Smooth Intense Hair Shampoo

Loreal Smooth Intense Hair Shampoo adalah rekomendasi selanjutnya. Produk ini hadir dengan mengandung Argan oil dan Thermo Protect Agent yang bisa merawat akar rambut hingga ujung rambut. Ini membuat rambut jadi lebih mudah diatur dan lebih halus.

Sampo juga hadir dengan aroma wangi yang segar. Rambut terhidrasi dengan baik jadi tidak akan kering dan mudah patah.

Harga: Rp. 38.000-228.000

Elabore Protein Moisture Shampoo

Elabore Protein Moisture Shampoo merupakan sampo pilihan untuk rambut kering. Sampo ini bisa membersihkan rambut dan kulit kepala tanpa menghilangkan kelembapan alami rambut.

Dilengkapi dengan Multi-protein complex dan Green tea extract membuat produk ini mampu menghidrasi rambut dan membuatnya tidak mudah kusut.

Ada juga kandungan Keratin, Silk protein, dan Botanical extract untuk melembapkan rambut kering karena proses cairan kimia. Produk dari Korea Selatan ini sudah BPOM sehingga aman digunakan.

Harga: Rp. 160.000-310.000

Dove Nourishing Secrets Shampoo Shampoo for Dry Hair

Dove Nourishing Secrets Shampoo adalah sampo pilihan untuk rambut kering. Sampo ini akan membuat rambut jadi lebih halus dan mudah diatur.

Ucapkan selamat tinggal pada rambut kering dan kaku. Dengan paduan coconut water dan sweet lime, sampo ini akan melembapkan rambut dengan baik.

Produk juga bisa ternutrisi dari akar hingga ke ujungnya. Sampo bisa membuat rambut lebih halus, segar, dan wangi seharian.

Harga: Rp. 329.000

Diane Extra Moist and Shine Shampoo

Diane Extra Moist and Shine Shampoo adalah rekomendasi lainnya. Produk yang satu ini merupakan sampo dari Jepang dengan formula yang bisa menghaluskan dan melembutkan rambut kering dan kaku.

Dengan Organic Argan Oil, sampi bisa menjaga kelembaban dan merawat rambut dengan baik tanpa membuatnya jadi lepek.

Ada kandungan Platinum Keratin di dalamnya yang bisa menjaga rambut tetap sehat dan berkilau. Samponya bebas paraben, silikon, dan sulfat.

Harga: Rp. 115.000-130.000

L'Oreal Paris Extraordinary Oil Premium Shampoo

L’Oreal paris Extraordinary Oil Sleek Shampoo adalah satu produk yang bisa diandalkan. Sampo ini bisa melembutkan rambut yang kaku dalam sekali keramas. Sampo akan melembapkan rambut kering, meluruskan rambut kusut, dan mencegah rambut bercabang.

Sampo memakai bahan 100% French Amber Cedar Wood Essential Oil alami. Bahan tersebut bisa membantu memperbaiki kutikula rambut yang rusak.

Harga: Rp. 180.000-210.000

Organic Care Dry Nourish Shampoo

Organic Care Dry Nourish Shampoo juga bisa jadi pilihan kamu. Sampo ini bisa mengembalikan kelembapan pada rambut kering dan rusak.

Hadir dengan formula nabati dan diperkaya dengan ekstrak daun zaitun, sampo ini mampu menutrisi rambut kering, membantu mengurangi ujung bercabang, dan membuat rambut lebih sehat dan mudah diatur. Aromanya harum dan segar. Rambut lebih halus dan bebas kusut seharian.

Harga: Rp. 64.000-165.000

Sunsilk Shampoo Co-creations Soft & Smooth Activ-infusion

Sunsilk Shampoo Co-creations Soft & Smooth Activ-infusion adalah produk yang sayang untuk dilewatkan. Produk yang satu ini memakai bahan-bahan alami seperti Argan Oil. Bahan tersebut mampu melembapkan rambut kering dan membuatnya jadi lebih halus.

Sampo ini juga hadir dengan parfum bunga sehingga aromanya jadi sangat menyegarkan. Produk akan merawat kulit kepala dan juga akar rambut hingga ujung rambut. Dapatkan rambut bebas kusut, mudah diatur, dan harum dengan pemakaian teratur.

Harga: Rp. 19.000-35.000

Herbal Essences Shampoo Hello Hydration

Herbal Essences Shampoo Hello Hydration adalah rekomendasi terakhir kami. Sampo yang satu ini hadir dengan kombinasi pelembab yang esensial, ekstrak anggrek, dan santan. Rambut jadi halus, lembut, dan berkilau.

Cocok untuk rambut kering, rontok, dan mudah patah. Sampo ini akan menutrisi dan mengembalikan keratin rambut. Produk juga mampu melindungi rambut dan menjadikan rambut lebih indah. Aromanya segar dan bikin semangat.

Harga: Rp. 26.000-45.000
From our editorial team

Kurangi Penggunaan Alat Styling Rambut

Agar rambut tidak mudah kering, kamu bisa meminimalisir penggunaan alat styling rambut. Beberapa alat styling seperti catokan, hair dryer, hingga pengeriting rambut bisa membuat rambut jadi panas, kaku, dan kering. Jika terlalu sering digunakan, rambut jadi mudah rapuh dan rusak. Kondisi ini bikin rambut mudah rontok. Jadi alangkah baiknya jika kamu mengurangi pemakaian alat styling. Kamu juga bisa mengaplikasikan heat protectant pada setiap helai rambut sebelum kontak langsung dengan catokan atau pengeriting yang panas untuk melindungi kutikula rambut agar tidak mudah kering dan rusak.