Produk Alami Jauh Lebih Aman Dibandingkan Kosmetik Buatan Pabrik
Memiliki wajah dan kulit yang sehat tentu jadi dambaan semua orang, apalagi kaum wanita. Karena wanita begitu peduli pada penampilan, maka mereka rela mengeluarkan banyak uang untuk mendapat perawatan khusus supaya bisa tampil lebih menarik. Berbagai perawatan mahal untuk wajah dan kulit dilakukan agar kulit tampak sehat berseri alami.
Selain melakukan perawatan di klinik mahal, ada juga yang memilih memakai aneka produk perawatan modern. Sayangnya berbagai produk tersebut belum tentu aman. Apalagi kebanyakan mengandung bahan kimia yang membahayakan kulit.
Daripada takut kulit jadi rusak dan bukannya malah cantik dan sehat, kamu bisa beralih memakai produk berbahan alami. Selain bisa membelinya langsung, kamu juga bisa kok membuat produk perawatan kulit sendiri di rumah.
BP-Guide akan menunjukkan caranya untuk kamu supaya bisa mendapatkan perawatan kulit yang alami. Tapi sebelumnya, kita simak dulu apa saja kebiasaan baik yang harus dilakukan supaya kulit tetap sehat.
Kebiasaan Sehari-hari yang Bisa Dilakukan untuk Menjaga Kesehatan Kulit
Minum Banyak Air Putih
Tubuh manusia memang sebagian besar terdiri dari cairan. Kulit kita pun terdiri dari air sebanyak 64 persen, loh. Maka dari itu supaya kulit tetap sehat, kita tak boleh lupa memenuhi kebutuhan air untuk kulit, ya.
Daripada menghamburkan uang untuk membeli skincare mahal, kamu bisa menghemat banyak uang dengan rajin minum air putih supaya kebutuhan air untuk kulitmu terpenuhi. Kulit jadi tak gampang kering dan bisa lembap alami dengan banyak minum air putih.
Mengenakan Pakaian Hangat ketika Udara Dingin
Bagi kamu yang tinggal di daerah berhawa dingin, kamu harus menjaga kesehatan kulit nih. Umumnya hawa dingin akan membuat kulit jadi gampang kering dan bahkan retak. Akibatnya kulit jadi tampak kusam, apalagi pada bagian tubuh yang sering terekspos udara dingin tersebut.
Maka, solusi untuk hal ini adalah memakai pakaian hangat. Saat udara jadi lebih dingin dari biasanya, kamu wajib sigap memakai baju hangat dan aksesori yang bisa menghangatkan. Kamu bisa lengkapi pakaian dengan kaos kaki dan juga sarung tangan supaya kulit terhindar dari rasa kering.
Pola Makan Sehat
Memiliki kulit yang sehat bukan hanya didasarkan pada perawatan luar saja. Kamu juga bisa mendapatkan kulit sehat dari dalam. Caranya adalah dengan memperhatikan apa yang kamu makan.
Usahakan memiliki pola makan yang sehat, bukan pola makan yang asal kenyang. Pola makan sehat, artinya kamu makan tepat waktu dan juga mencukupi nutrisi tubuhmu dengan banyak makan buah dan sayur. Hindari makanan berlemak tinggi supaya kulit jadi lebih bersih dan cerah.
Mendapat Kualitas Tidur yang Cukup
Tidur dikenal sebagai aktivitas penting dalam keseharian. Saat tidur maka tubuh kita beristirahat dan ini membuat tubuh jadi lebih rileks. Tahukah kamu bahwa memiliki waktu yang cukup untuk tidur bisa bikin kulit lebih sehat?
Saat tidur, tubuh kita memproduksi kolagen. Zat yang satu ini bisa memperlancar darah di tubuh dan bekerja menjaga kulit supaya lembap dan lembut. Jika tidur kita berkualitas dan cukup lama, maka kulit tak akan mudah keriput meski usia terus bertambah.
Daftar 10 Bahan Alami yang Bisa Digunakan untuk Merawat Kulit
Madu Mentah
Bahan pertama yang tergolong sebagai bahan alami untuk merawat kulit tubuh adalah madu mentah. Madu dari sejak dulu sudah dikenal sebagai bahan yang memiliki beragam manfaat. Tak hanya nikmat untuk dimakan, madu juga bisa dipakai untuk merawat kecantikan kulit.
Bahkan Cleopatra menggemari campuran air mandi madu dengan susu untuk mendapatkan kulit yang lembut. Madu mentah merupakan nektar penyembuh alami. Ini karena madu mentah adalah jenis madu yang paling murni, sehat, dan memiliki nilai gizi yang tinggi.
Kamu bisa membuat Madu dan Almond Scrub untuk membuat kulit jadi lebih cerah dan sehat. Siapkan sesendok makan madu dan sesendok makan bubuk halus kacang almond. Kamu juga perlu sesendok teh jus lemon dan sesendok teh minyak almond.
Caranya adalah dengan mencampur semua bahan tersebut sampai menjadi pasta. Oleskan pasta pada wajah dan bagian tubuh lainnya. Diamkan selama beberapa menit sebelum kamu membilasnya sampai bersih.
Bengkuang
Bengkuang adalah jenis umbi yang memiliki sumber kandungan gizi yang tinggi. Selain bisa dijadikan sebagai bahan rujak dan asinan, bengkuang cocok juga untuk dipakai sebagai bahan alami perawatan kulit.
Dalam bengkuang terdapat vitamin A dan vitamin C yang sangat baik untuk mengatasi flek hitam pada wajah. Kandungan vitamin tersebut juga bisa untuk memutihkan warna kulit tubuh yang menghitam.
Siapkan sebuah bengkuang ukuran sedang, lalu kupas dan cuci bersih. Blender bengkuang hingga halus lalu bisa langsung dioleskan pada kulit. Jangan lupa sambil memijatnya sedikit dengan gerakan memutar selama 10 menit agar nutrisinya bisa terserap ke dalam kulit. Diamkan 30 menit lalu bilas bersih dengan air.
Mentimun
Makan salad atau lalapan pasti akan kurang jika tak memakai mentimun. Buah yang satu ini begitu menyegarkan untuk dikonsumsi meskipun dalam keadaan belum diolah. Bukan hanya segar untuk dikonsumsi, namun mentimun juga bisa digunakan untuk perawatan tubuh yang alami.
Yuk, bikin segera lulur mentimun yang bisa bikin kulit kembali segar. Siapkan 1 atau 2 buah mentimun, kupas lalu cuci bersih. Tumbuk atau parut halus mentimunnya lalu campur dengan ½ liter susu. Aduk rata lalu pakai sebagai lulur dalam kondisi tubuh kering. Diamkan 10 menit lalu basuh hingga bersih dan lanjutkan mandi seperti biasa.
Air Mawar
Di sekitar kita ada banyak sekali bahan yang bisa dijadikan sebagai bahan perawatan tubuh. Salah satunya adalah air mawar. Kalau tak mau ribet mendapatkan air mawar, kamu bisa membeli produk air mawar yang banyak diproduksi merek kecantikan.
Nah, kalau kamu tertantang ingin membuat sendiri boleh juga kok. Kamu bisa merebus air dan beberapa kuntum bunga mawar segar dengan cara melepas tiap kelopak mawarnya. Tutup pancinya dan rebus dengan panas sedang. Angkat lalu dinginkan, baru setelahnya kamu bisa memasukkannya dalam stoples bening.
Kamu bisa memakainya setiap malam sebelum tidur. Besoknya kala bangun kamu bisa membasuh wajah hingga bersih.
Teh Hijau
Kamu yang suka minum teh pasti tak asing dengan jenis teh hijau. Bahan satu ini seringkali dikonsumsi sebagai minuman kesehatan. Teh hijau bisa menambah energi, meningkatkan daya ingat, hingga meningkatkan imun tubuh.
Tapi tahukah kamu bahwa selain dikonsumsi, teh hijau juga bisa menjadi perawatan kulit alami? Kaya akan antioksidan, teh hijau ini mampu mencerahkan dan menghilangkan noda pada kulit. Panaskan teh hijau lalu biarkan hingga dingin. Setelahnya kamu bisa memercikkan teh hijau dingin pada wajah lalu bilas wajah dengan air dingin.
Pepaya
Buah pepaya banyak dikenal sebagai buah yang kaya akan vitamin A dan C. Selain itu, buah berwarna oranye ini juga mengandung vitamin E dan K. Buah segar ini juga kaya akan magnesium, protein, dan enzim papain. Berbagai kandungan mineral dan vitamin tersebut baik untuk tubuh dan juga untuk kulit wajah loh.
Untuk perawatan kulit kamu bisa menghaluskan buah pepaya segar. Tambahkan air dingin supaya segar. Aplikasikan jus pepaya pada kulit tubuh secara merata. Diamkan dulu 5 hingga 10 menit supaya kering dan meresap. Ambil handuk lalu rendam di dalam air dingin. Kamu bisa mengusap handuk perlahan pada tubuh dan wajah untuk membuat kulit tubuh lebih cerah.
Baking Soda
Baking soda adalah bahan dapur yang bisa kamu manfaatkan untuk perawatan kulit. Mudah ditemukan dan memiliki banyak manfaat. Dalam baking soda ada zat alkaline yang terbukti antibakteri, antijamur, juga anti peradangan, sehingga pas banget untuk melawan banyak masalah yang menyerang tubuh.
Segera bikin yuk lulur baking soda untuk kecantikan kulit tubuh kamu. Siapkan 10 sendok makan baking soda lalu masukkan dalam mangkuk. Tambahkan air secukupnya hingga adonan menjadi kental. Oleskan baking soda kental pada seluruh tubuh secara merata. Pijat dan gosok perlahan supaya sel kulit mati bisa terkelupas. Lakukan sebelum mandi secara rutin 2 kali seminggu supaya mendapat hasil maksimal.
Minyak Kelapa Murni
Kamu bisa juga memakai minyak kelapa murni sebagai perawatan kulit loh. Cairan yang satu ini memiliki kandungan lemak jenuh sebesar 90 persen. Kandungan tersebut memang bisa meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular dan lainnya jika dikonsumsi. Namun jika dipakai untuk bahan perawatan kecantikan, kamu bisa mendapatkan kulit cantik yang sehat dan lembap.
Pakailah minyak kelapa secara rutin usai mandi supaya lebih mudah terserap. Ambil secukupnya minyak kelapa lalu oleskan pada seluruh tubuh. Gosok terus hingga minyak habis terserap kulit. Lakukan hal ini dua kali seminggu selama beberapa minggu hingga kulit tidak terasa terlalu kering.
Putih Telur dan Lemon
Lemon adalah jenis buah yang banyak dimanfaatkan untuk membuat minuman segar. Lemon bisa juga dipakai sebagai bahan tambahan untuk masakan. Nah, buah lemon ini seringkali dipakai sebagai bahan utama produk perawatan wajah. Tinggi akan vitamin C yang bisa mencerahkan kulit, kamu bisa manfaatkan buah ini untuk perawatanmu di rumah.
Putih telur juga merupakan bahan yang bisa digunakan untuk perawatan kulit. Putih telur kaya akan kandungan air sehingga bisa bikin wajah lebih kencang dan juga lebih cerah.
Kombinasi antara putih telur dan lemon bisa mencerahkan dan juga melembapkan wajah. Kamu bisa nih membuat masker putih telur dan lemon. Siapkan sebutir telur ayam dan sebuah lemon. Siapkan juga mangkok dan juga kuas masker.
Pecahkan telur dan pisahkan putih dan kuningnya. Kita hanya akan memakai putihnya saja ya. Lalu campur dengan perasan lemon dan aduk merata. Bersihkan wajah sebelum memakai masker. Lalu aplikasikan masker putih telur dan lemon di seluruh bagian wajah. Diamkan masker 20 menit lalu bilas wajah sampai bersih dengan air dan sabun muka.
Jeruk Nipis dan Tomat
Jeruk nipis merupakan buah yang kaya asam sitrat. Kandungan tersebut bisa memutihkan kulit secara alami. Di sisi lain, buah tomat kaya akan vitamin A dan C. Tomat dikenal bisa mendinginkan wajah yang terbakar matahari dan juga mengandung manfaat astringent untuk memperkecil pori.
Kombinasikan kedua bahan itu untuk membuat masker yang bisa dipakai untuk perawatan kulit. Ambil setengah buah tomat matang lalu dihaluskan hingga menjadi bubur. Selanjutnya kamu bisa mencampurkan dengan air perasan jeruk nipis sebanyak setengah sendok teh. Pakailah kapas bersih lalu celup pada ramuan tersebut baru dioleskan pada wajah. Diamkan 15 menit sebelum dibilas bersih ya.
Gunakan Bahan Alami Secara Rutin untuk Memaksimalkan Khasiatnya
Bahan-bahan alami memang aman dan efektif untuk merawat kulit, meski begitu kamu tak boleh mengharapkan hasil yang instan ketika menggunakannya. Pastikan kamu menggunakannya secara teratur dan sabar menunggu hasilnya selama beberapa bulan. Meski lama, kamu tak akan menyesal dan akan melihat hasil yang baik di kemudian hari.