Cushion, Poduk Makeup yang Punya Banyak Manfaat
Bagi yang gemar memakai makeup pastinya tak ketinggalan informasi mengenai hadirnya cushion. Sementara yang belum begitu update soal dunia kecantikan wajib tahu tentang cushion. Item yang satu ini merupakan produk foundation cair dalam bentuk compact. Lebih praktis dan nyaman digunakan, cushion langsung jadi produk makeup favorit para pencinta makeup.
Memang kosmetik dalam bentuk cair memiliki kelemahan yakni bikin tangan mudah kotor dan berantakan. Untuk itu hadirlah cushion yang bentuknya padat dan penggunaanya simpel. Tak perlu mengotori tangan karena produk berbentuk spons ini bikin hasil coverage begitu sempurna.
Cushion juga sangat disukai karena banyak manfaatnya. Mampu melindungi kulit wajah dari sinar UV karena telah dilengkapi SPF. Selain itu, cushion mampu melembapkan kulit sehingga tak bikin kulit kering. Cushion juga waterproof sehingga kamu tak perlu berulang kali memulasnya.
Begini Cara Memakai Cushion agar Riasan Mulus
Pilih Warna Cushion yang Serasi dengan Warna Kulit
Untuk hasil riasan yang jauh lebih mulus dan merata, maka kamu bisa manfaatkan memakai produk cushion. Namun tentu ada cara sendiri supaya hasil makeup kamu terlihat natural.
Kamu wajib memilih warna cushion yang serasi dengan warna kulit kamu. Kalau kulit kamu cenderung pucat, kamu bisa pilih cushion dengan basis warna pink. Warna yang sedikit lebih cerah bisa cocok bagi kamu yang memiliki kulit berwarna gelap. Jika kulit kamu memiliki rona kemerahan kamu bisa gunakan cushion yang warnanya memiliki basis warna beige.
Pastikan Kulit Wajahmu Sehat Terawat
Cushion memang hadir untuk menyempurnakan riasan wajah. Mampu menyamarkan noda dan menutup kekurangan pada wajah dengan sempurna. Namun, itu bukan berarti kamu bisa langsung mengaplikasikan cushion tanpa memakai apa-apa.
Kamu tetap perlu melakukan perawatan wajah sebelum memakai cushion. Pastikan kulit kamu bersih sebelum mengaplikasikan produk. Lalu jangan lupa juga memakai pelembap atau serum wajah supaya hasil riasan lebih sempurna dan wajah tidak terlihat kering.
Aplikasikan Cushion dengan Cara yang Tepat
Saat mengaplikasikan cushion pun tak bisa asal saja. Jika salah aplikasi, maka riasan kamu bisa terlihat aneh. Kamu wajib tahu cara yang tepat agar wajah berkesan mulus dan flawless.
Hindari menekan cushion terlalu kencang karena dikhawatirkan BB cream yang terserap oleh air puff akan menjadi jauh lebih banyak. Akibatnya riasan jadi terlalu tebal dan kamu juga jadi lebih boros dalam menggunakan cushion. Cukup tekan air puff pada cushion dengan perlahan lalu aplikasikan dengan melakukan gerakan menepuk-nepukkan air puff pada seluruh permukaan wajah. Dengan cara ini maka noda di wajah jadi bisa tersamarkan dengan sempurna.
Lengkapi dengan Blush on dan Highlighter
Tampilan wajah yang berkesan natural akan membuat wajahmu terlihat lebih muda. Makeup natural juga memberikan kesan segar dan cantik alami. Kamu bisa manfaatkan cushion untuk mendapatkan tampilan natural tersebut. Tentu saja harus ada item pendukung lainnya.
Gunakan blush on dan juga highlighter sebagai tambahan kala memakai cushion. Gunakan highlight di dahi, bawah mata, dan dagu. Gunakan juga di atas bibir, tulang pipi, serta di hidung. Pakai blush on dengan warna natural seperti oranye atau fresh coral sehingga tampilan kamu makin flawless.
10 Rekomendasi Produk Cushion Terbaik
Maybelline Super BB Cushion Fresh Matte
Maybelline Super BB Cushion Fresh Matte bisa jadi pilihan pertama kamu. Sangat multifungsi dan cocok untuk kamu yang super sibuk. Memberikan hasil yang ringan di wajah dan mudah untuk dibaurkan. Tingkat coverage-nya tinggi sehingga mampu menutup ketidaksempurnaan di wajah dengan sempurna.
Dari segi kemasan, produk ini hadir dalam desain compact yang simpel. Ada cermin dan puff untuk mempermudah pengaplikasian produk. Memiliki kandungan SPF 25 jadi bisa melindungi wajah dari paparan sinar matahari. Tahan hingga 12 jam tanpa rasa lengket. Tak menyumbat pori dan pastinya bisa dipakai untuk kulit sensitif. Kamu bisa membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 200.000.
Wardah Instaperfect Mineralight Matte BB Cushion
Wardah Instaperfect Mineralight Matte BB Cushion merupakan salah satu produk terbaru dari Wardah. Lini InstaPerfect by Wardah tak mau kalah dengan produk lain dan akhirnya mengeluarkan BB cushion yang keren ini. Hadir dalam kemasan yang berkesan elegan dengan warna rosegold yang cantik. Dalam produk terdapat puff cushion yang tebal dan lembut sehingga mempermudah saat aplikasi di wajah.
Dari segi formula yang dihadirkan, cushion dari Wardah ini menghadirkan hasil akhir dewy yang tak berlebihan. Bikin kulit terlihat lebih berkilau alami. Dilengkapi dengan SPF 29 cocok banget digunakan pada daerah tropis. Ada kandungan Mineralight Fix yang bekerja sebagai bahan aktif mineral natural serta cooling sensation. Kulit terasa nyaman dan cocok dipakai setiap hari. Ada 4 shade color yang bisa kamu pilih. Kamu bisa membelinya di Lazada dengan harga Rp 175.000.
April Skin Magic Snow Cushion
April Skin Magic Snow Cushion hadir dalam dua varian kemasan. Yang satu hitam dan lainnya pink. Perbedaannya adalah yang pink memiliki coverage rendah namun bisa menciptakan ilusi wajah yang berkilau. Sementara yang hitam bisa memberikan hasil coverage yang tinggi.
Ada 3 shade yang bisa dipilih mulai dari light, pink, sampai natural. Cushion yang satu ini lebih tepat digunakan untuk kamu yang memiliki kulit normal cenderung berminyak. Hadir dengan kandungan SPF50 sehingga kamu tak perlu lagi menggunakan sunscreen. Kamu bisa membeli produk ini di Elevenia dengan harga Rp 195.000.
The Face Shop Oil Control Water Cushion
The Face Shop Oil Control Water Cushion ini bisa jadi pilihan kamu selanjutnya. Kemasannya berkesan modern dan bersih. Mudah dibawa dan mudah dipakai dengan lid yang bisa mencegah produk biar tak tumpah. Ada spons dan kaca untuk memudahkan kamu mengaplikasikan cushion.
Hadir dengan SPF tinggi sehingga bisa melindungi wajah lebih maksimal dari sengatan sinar matahari. Cushion ini bisa memberikan kelembapan sekaligus mengontrol minyak pada wajah. Terasa ringan dan segar sehingga nyaman dipakai dalam keseharian. Coverage dari produk ini sangat bagus. Ada formula sweet proof yang membuat riasan dalam kondisi sempurna meski dalam waktu lama. Kamu bisa membelinya di Bukalapak dengan harga Rp 169.000.
Mineral Botanica Air Cushion Foundation
Mineral Botanica Air Cushion Foundation merupakan foundation cair yang mudah diaplikasikan. Bisa melembapkan wajah sekaligus juga mampu membuat wajah tampak lebih cerah dan bersinar. Produk buatan ini mudah ditemukan di berbagai vendor penjual kosmetik.
Kemasannya berbentuk bulat dengan tulisan hitam dan berkesan simpel. Hadir dengan puff sehingga bisa memudahkan kamu mengaplikasikannya. Ada 5 shade yang bisa kamu pilih. Dengan kandungan air mineral alami untuk menghaluskan kulit juga dilengkapi moisturizing dan whitening effect. Ringan di wajah dan bisa membuat wajah berkesan mulus. Kamu bisa membelinya di Bukalapak dengan harga Rp 200.000.
Innisfree Long-Wear Cushion
Innisfree Long-Wear Cushion ini merupakan produk kecantikan asal Korea Selatan. Hadir dengan formula bubuk Jeju volcanic, produk ini memiliki tekstur lembut dan ringan di wajah. Hasil akhirnya matte dan membuat wajah tampak halus dan lembut berseri.
Coverage-nya sempurna dan bikin kamu lebih mudah merias wajah. Tahan lama dan mampu menyamarkan garis halus di wajah. Mudah diaplikasikan dan mudah dibawa kemana saja. Ada kandungan SPF sehingga bisa melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. Kamu bisa membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 199.000.
Laneige Snow BB Soothing Cushion
Laneige Snow BB Soothing Cushion akan membuat wajah lebih halus dan cerah. Noda hitam bisa tersamarkan dan warna kulit bisa lebih sempurna. Hadir dengan SPF 50 sehingga bisa menjaga kulit dari bahaya sinar UVA dan UVB.
Produk ini bisa mengontrol kilap dan minyak berlebih pada kulit wajah. Dengan adanya white plus renew complex, cushion ini bisa mencegah melanin sintesis dan membuat wajah jadi lebih cerah. Hadir dalam empat varian warna yang cantik, kamu bisa pilih yang sesuai. Kamu bisa membeli produk ini di Tokopedia dengan harga Rp 560.000.
Sulwhasoo Perfecting Cushion Intense
Sulwhasoo Perfecting Cushion Intense ini adalah cushion anti penuaan yang bikin wajah kamu terlihat lebih awet muda. Dengan SPF50 menjadikan wajah terlindung dari buruknya efek sengatan matahari. Ada kandungan ekstrak pinus merah yang bikin wajah muda bercahaya untuk tampilan kulit kencang.
Memiliki anti oksidan property dari ekstrak bunga plum membuat wajah jauh lebih segar usai memakainya. Cushion ini hadir dalam 7 shade pilihan warna. Mudah digunakan dengan micro brush puff yang unik. Kamu bisa membelinya di Lazada dengan harga Rp 1.067.000.
Bio Aqua BB Cream Gold Cushion Exquisite
Bio Aqua BB Cream Gold Cushion Exquisite ini akan cocok jadi pilihan kamu. Hadir dengan warna gold yang mewah sehingga berkesan elegan. Ada kandungan SPF50 sehingga bisa melawan efek buruk sinar UV.
Dalam satu produk sudah termasuk concealer, foundation dan moisturizer sehingga sangat praktis. Memudahkan makeup dan mudah dibawa ke mana saja. Ada formula sweat proof agar makeup lebih tahan lama. Wajah jadi lebih lembap dan sehat. Kamu bisa membelinya di Lazada dengan harga Rp 127.000.
PIXY Make It Glow - Dewy Cushion
PIXY Make It Glow - Dewy Cushion adalah pilihan selanjutnya untuk makeup cushion. Sangat cocok untuk kamu yang mendambakan kulit glowing yang natural. Kemasan produk ini terlihat mewah karena dikemas dengan kotak berwarna bronze.
Hadir dalam 3 varian shade yang bisa kamu coba. Tekstur produknya ringan dan coverage-nya sangat tinggi. Tahan lama hingga 10 jam tanpa minyak berlebih. Dengan kandungan Moisturizing Botanical Extract sehingga bisa melembapkan dan membuat kulit sehat berseri. Ada juga kandungan Smooth Polished Powder yang membuat kulit wajah lebih halus dan lembut. Kamu bisa membeli di Shopee dengan harga Rp 125.000.
Pastikan Selalu Keaslian Produk yang Kamu Beli
Ingin mencoba berbagai produk kecantikan yang populer tentunya adalah impian banyak penggemar makeup. Tapi tak semuanya dengan mudah kamu dapatkan, apalagi ada banyak produk yang merupakan produk impor dengan harga mahal. Terkadang jalan keluarnya adalah mencari produk ini di toko online yang menjualnya dengan lebih murah. Tapi jangan sampai kamu tergiur harga yang murah dan mendapatkan barang palsu. Selalu cek rekomendasi dan ulasan dari toko online sebelum kamu membeli produk.