10 Rekomendasi Tablet Samsung Terbaik dan Termurah di 2023!

10 Rekomendasi Tablet Samsung Terbaik dan Termurah di 2023!

Samsung tak perlu diragukan lagi soal urusan gadget. Kini, saatnya memilihi tablet Samsung terbaik untuk aktivitas dan kerja sehari-hari!

Baca juga

Samsung Menerapkan Kode Etik Global yang Ketat

Perusahaan Samsung berkomitmen penuh dalam mematuhi undang-undang dan peraturan serta menerapkan kode etik global yang ketat kepada semua karyawan. Perusahaan Samsung percaya bahwa manajemen etis bukan hanya alat untuk menanggapi perubahan cepat dalam lingkungan bisnis global, tetapi juga sebagai sarana untuk membangun kepercayaan dengan berbagai pemangku kepentingan termasuk pelanggan, pemegang saham, karyawan, mitra bisnis, dan komunitas lokal.

Tujuan dari manajemen etis ini agar menjadi salah satu perusahaan yang paling beretika di dunia, Samsung terus melatih para karyawannya dan mengoperasikan sistem pemantauan, sambil mempraktikkan manajemen perusahaan yang adil dan transparan. Samsung percaya bahwa hidup dengan nilai-nilai yang kuat adalah kunci bisnis yang baik. Itulah mengapa nilai-nilai ini bersamaan dengan kode etik yang ketat, menjadi inti dari setiap keputusan yang diambil perusahaan.

Perusahaan Samsung mengumumkan terdapat lima prinsip yang berfungsi sebagai dasar untuk kode etik global sesuai dengan standar hukum dan etika perusahaan. Dengan kesuksesan bisnis elektroniknya ini, Samsung telah diakui secara global sebagai pemimpin industri dalam teknologi dan kini menduduki peringkat 10 besar merek global.

Tips Memilih Tablet Terbaik

Tablet bukan Pengganti Laptop

Ukuran tablet memang lebih besar dari smartphone, tetapi lebih kecil dari laptop. Nah, ukuran ini sering diasumsikan banyak orang bahwa, tablet bisa digunakan sebagai pengganti laptop. Padahal sepenuhnya tidak seperti itu. Tablet memang cocok untuk mengerjakan tugas sederhana seperti mengetik atau membaca bahkan bisa dijadikan sebagai media menggambar secara digital. Namun, tablet tidak dapat bekerja dengan HSDPA ataupun DVD writer, seperti yang ada di laptop. Jadi pilihlah gawai berdasarkan kebutuhan. Walaupun fitur keyboard, dan flash drives atau mouse bisa digunakan.

Pertimbangkan Kapasitas Penyimpanan

Tips memilih tablet terbaik berikutnya adalah mengenai kapasitas penyimpanan. Lagi-lagi pilihlah kapasitas penyimpanan sesuai kebutuhan, jika tablet digunakan untuk email, browsing internet dan game ringan, maka gunakanlah kapasitas penyimpanan yang sedang. Tetapi jika tablet digunakan untuk menyimpan foto, film, lagu dan lainnya dalam jumlah besar. maka pilihlah kapasitas penyimpanan yang besar. Menariknya, saat ini sudah ada beberapa tablet yang sudah memiliki slot penyimpanan eksternal seperti microSD atau eksternal hard drive sehingga kamu bisa menyimpan file dengan jumlah lebih banyak.

Pilih Ukuran dan Resolusi Layar sesuai Kebutuhan

Tablet memiliki beberapa variasi ukuran layar seperti 7,8,9 dan 10 inci. Nah, jadi ketika kamu ingin membeli tablet makan pilihlah ukuran dan resolusi layar yang tepat sesuai kebutuhan kamu. Tablet dengan ukuran layar kecil lebih mudah dibawa kemana-mana, sebalikya layar dengan ukuran besar lebih nyaman untuk penglihatan, terutama jika digunakan dalam jangka waktu lama. Selain ukuran layar, pertimbangkan pula resolusi layar, karena ini dapat membantu kejernihan dan ketajaman gambar. Semakin tinggi resolusi layar maka gambar yang dihasilkan juga semakin jernih dan detail.

Pilih Desain dan Fitur yang Tepat

Para produsen memiliki peluang menciptakan desain dan fitur yang berbeda untuk membedakan tablet mereka, sejak Android menjadi open-source. Beberapa fitur yang ada diantaranya memiliki slot microSD, port USB full-sized, dan output cro-HDMI. Sejauh ini, hanya Asus yang telah bekerja ekstra memasukan layar kacamata 3D gratis di Eee Pad Memo dan menawarkan kibor dengan Eee Pad Transformer serta Eee Pad Slider.

Pilih Konektivitas dan Performa Baik

Tablet maupun smartphone biasanya memiliki berbagai jenis konektivitas seperti 3G/4G/5G dan wifi. Tablet dengan konektivitas wifi biasanya harganya lebih murah dibandingkan tablet dengan konektivitas 3G/4G. Jika kamu memiliki aktivitas tinggi sehingga harus membawa tablet kemana-mana serta membutuhkan konektivitas internet, maka pilihlah tablet dengan konektivitas 3G/4G/5G. Selain itu, hal lain yang perlu dipertimbangkan adalah performa dari tablet tersebut. Performa tablet dapat ditentukan dari prosesor yang disematkan. Semakin tinggi kecepatan prosesor maka semakin tinggi pula kecepatan prosesor, sehingga aktivitas yang kamu lakukan lebih lancar.

10 Rekomendasi Tablet Samsung Terbaik dan Termurah

Samsung Galaxy Tab A7 Lite 3

Samsung Galaxy Tab A7 Lite 3 menggunakan teknologi PLS LCD yaitu, teknologi layar LCD yang diproduksi langsung oleh Samsung. Teknologi ini memberikan kecerahan warna yang jauh lebih baik pada layar smartphone Anda. Bentuk tablet yang ramping sehingga akan memberikan kenyamanan tersendiri ketika menggunakannya. Selain itu, Tab A7 lite 3 ini memiliki ketebalan 8.00mm dan berat 371 gr, jadi lebih mudah untuk dibawa ke mana-mana, karena beban tidak terlalu berat. Menariknya, Samsung Galaxy Tab A7 lite 3 menawarkan warna abu-abu yang berkelas atau kemilau silver, serta memiliki fitur kamera yang canggih, ram 32gb, dan network type 4g.

Harga Rp. 2.138.000-2.159.000

Samsung Galaxy Tab S6 Lite 4

Samsung Galaxy Tab S6 Lite 4 mudah untuk dibawa ke mana saja. Serta memiliki besar 10,4 inci dengan bentuk ramping dan ringan berkat unibody logamnya yang mulus.. Terdapat One UI 2 di Android, dan S Pen dalam kotak yang siap digunakan. Menariknya, tablet ini cocok digunakan untuk menggambar, bermain game dan belajar. Tablet S6 Lite 4 tersedia dua pilihan warna yaitu, biru dan abu-abu. Penyimpanan 128gb, ram 4gb, kamera depan 5MP dan kamera utama 8MP. Serta terdapat fitur lainnya seperti, Wifi, Hotspot, GPS, dan Bluetooth, 3,55 Headphone Jack.

Harga Rp. 5.299.000-5.330.000

Samsung Galaxy Tab A7 Lite T225

Memiliki gestur yang sederhana, hanya dengan penggunaan satu tangan. Itulah ciri dari Samsung Galaxy Tab A7 Lite T225. Menu yang berbasis gestur ini akan memberikan kamu kebebasan untuk menggunakannya seperti kembali ke Home hanya dengan sekali geser dengan ibu jari.

Tablet A7 dari Samsung ini baru rilis pada juni 2021 lalu, dengan ram 3gb. Selain itu, menggunakan jaringan konektivitas Wifi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wifi Direct, Hotspot, Bluetooth 5.0, dan USB Type C 2.0. Terdapat kamera depan dan belakang.

Harga Rp. 2.135.000-2.399.000

Samsung Galaxy Tab A8 Wifi LTE 3

Galaxy Tab A8 LTE 3 mengundangmu ke dunia yang lebih luas melalui tampilan yang lebih besar dan lebih baik. Memiliki layar sebesar 10,5 inch, lengkap dengan bezel simetris yang berukuran 10,2 mm, memungkinkan kamu untuk tenggelam dalam apa yang ada di layar. Terdapat kamera belakang 8MP dan kamera depan 5MP. Memiliki audio 3.5mm audio jack, Quad Speakers, Dolby Atmos dan koneksi 4G LTE, Wifi 802.11 ac, Wifi Direct, Bluetooth 5 LE, GPS, GLONASS dan USB 2.0 Type C. Terdapat baterai 7,04mAh dengan baterai 15W adaptive fast charging, dimensi 246.8x161.9x6.9mm.

Harga Rp. 2.797.000-2.917.000

Samsung Tab A 2019

Samsung Galaxy Tab A 2019 memberikanmu kenyamanan dan kemudahan ketika menggunakannya. Ditambah dengan desain yang simple mudah dibawa hanya dengan satu tangan, serta bentuknya yang ramping, ringkas dan portabel, bahkan perpaduan yang ideal dengan harga yang terjangkau.

Tak heran menjadikan Samsung Tab 2019 pilihan yang terbaik. Selain itu, Tablet ini memiliki kelengkapan unik, charger, dus dan buku cara penggunaannya. Terdapat juga dual speakers yang disematkan di bagian bawah sehingga tidak terlihat menjadikan Samsung Tab A 2019 ini memiliki keindahan bentuk yang ramping.

Harga Rp. 750.000-750.000

Samsung Galaxy Tab A7 Lite LTE 8.7

Keunggulan dari Samsung Galaxy Tab A7 Lite LTE 8.7 yaitu kamu dapat mengabadikan dan membagikan momen menggunakan kamera canggih hingga 8MP. Menghasilkan potret yang memukau atau pemandangan yang mempesona akan menjadi kesenangan tersendiri. Terlebih lagi foto yang didapat sangat tajam, cerah dan jernih. Selain itu, tablet A7 Lite LTE dari Samsung ini memiliki dua varian warna yaitu, gray dan silver. Memiliki size 8.7 inch dan resolusi 800 x 1340 pixels menjadikan tablet ini menjadi tablet terbaik dan termurah.

Harga Rp. 2.162.000-2.499.000

Samsung Galaxy Tab S8 Ultra

Samsung Galaxy Tab S8 Ultra dibekali dengan begitu banyak keunggulan, terutama pada sisi layar, performa, dan desain. Tab S8 Ultra ini menghadirkan layar yang berukuran 14,6 inci yang sangat besar, pada resolusi 2960-1848 piksel. Selain itu, panelnya juga sudah menggunakan super AMOLED yang ditawarkan dengan tingkat kecerahan puncak hingga 420 nit, dan tersertifikasi HDR10+. Serta kontras rasio layar yang tinggi membuat pengalaman menonton semakin menyenangkan. Selain itu, tersedia fitur Multi Active Windows yang akan memudahkan aktivitas multitasking dengan sempurna.

Harga Rp. 1.237.500-2.500.000

Samsung Galaxy Tab A8 2022 LTE 4

Samsung Galaxy Tab A8 2022 LTE 4 memiliki layar sebesar 10,5 inch, lengkap dengan bezel simetris berukuran 10,2 mm. Lebar layar pada tablet memungkinkan kamu untuk tenggelam ketika menjelajahi internet di dunia maya. Selain itu, kamu juga dapat menjelajahi film hingga konten yang disukai. Samsung Galaxy Tab A8 LTE mengajak kamu masuk ke dunia yang lebih luas melalui tampilan yang lebih besar dan lebih baik.

Harga Rp. 2.138.000-4.169.000

Samsung Galaxy Tab Active3

Samsung Galaxy Tab Active3 menghadirkan fitur dengan ketahanan bodi yang unik, sama seperti sertifikasi IP68 yang dapat menjaganya dari kerusakan akibat terjatuh di air sedalam 1,5 meter selama 30 menit.

Selain itu, Tab Active3 ini telah tersertifikasi militer MIL-STD-810H jadi bisa tahan banting walau di kondisi ekstrim. Layar PLS IPS-nya berukuran 8 inci yang dirancang khusus dengan tingkat responsivitas tinggi terhadap sentuhan. Kelebihan lainnya, produk ini juga sudah mendukung WiFi 6 dan Dual Antenna MIMO sehingga saat berselancar internet tidak mengalami hambatan.

Harga Rp. 6.199.000-6.450.000

Samsung Galaxy Tab S7+

Samsung Galaxy Tab S7+ menghadirkan layar panel Super AMOLED dengan ukuran 12,4 inci yang mengandalkan chipset tercanggih Snapdragon 865+. Tentunya, semua yang di tablet ini sangat future-proof, menggunakan baterai berkapasitas 10.090 mAh yang begitu besar, adapun penggunaan S Pen dengan latensi 9 milidetik, dan masih banyak lagi keunggulan-keunggulan lainnya yang bisa kamu rasakan ketika menggunakan tablet ini. Bahkan, terdapat dukungan memori internal hingga 512 GB dan RAM 8 GB sungguh sangat layak untuk diapresiasi, terlebih jika mengingat tablet ini menghadirkan slot microSDXC khusus hingga 1 TB. Sayangnya produk ini sudah tidak tersedia produk baru, sehingga hanya tersedia produk bekas.

Harga Rp. 2.490.000-3.500.000
From our editorial team

Tablet yang bagus performanya meningkatkan kinerja

Hati-hati dalam memilih tablet. Di luar sana banyak merek China yang dijual murah. Namun, kualitas tak ada yang menjamin. Itu sebabnya, beli saja tablet Samsung rekomendasi kami di atas!

Tag