Lindungi Kepala Saat Berkendara dengan 10 Rekomendasi Helm KYT yang Keren (2023)

Lindungi Kepala Saat Berkendara dengan 10 Rekomendasi Helm KYT yang Keren (2023)

Menggunakan helm saat berkendara sepeda motor adalah hal yang wajib. Tentunya, desain dari helm saat ini sudah sangat keren. Meskipun demikian, hal yang wajib Anda penuhi adalah helm tersebut mesti mampu melindungi kepala Anda dengan baik.

Helm Dapat Melindungi Kepala dari Benturan

Benturan di kepala saat terjadi kecelakaan sangat fatal akibatnya, karena kepala adalah tempat organ yang paling penting di dalam tubuh manusia, yaitu otak. Otak adalah organ yang sangat sensitif. Benturan yang kuat dapat mengakibatkan kerusakan terhadap otak. Karena perannya yang sangat vital dan tingkat sensitivitasnya yang tinggi, Anda harus menjaga kepala Anda dengan aman. Salah satunya adalah dengan menggunakan helm.

Saat Ini, Banyak Sekali Jenis Helm yang Mudah Kita Dapatkan di Pusat Penjualan Helm

Helm adalah aksesori wajib bagi pengendara sepeda motor. Karena perannya yang penting, banyak produsen yang memproduksi helm dengan berbagai model dan desain. Anda tidak perlu khawatir kehabisan, karena helm diproduksi dalam skala yang besar dan terus menerus. Sehingga membuat persediaan helm di pasaran selalu tercukupi dan jarang kehabisan stok. Namun yang perlu Anda waspadai adalah helm palsu atau yang berkualitas rendah. Demi keselamatan kepala Anda, pilihlah helm yang menawarkan tingkat keamanan yang tinggi. Jangan hanya fokus kepada harga yang murah.

Syarat Penting Bagi Helm Bisa Dikatakan Aman dan Nyaman untuk Pengendara Motor

Memiliki Sertifikasi SNI

Sebagai pelindung kepala, tingkat keamanan dari helm harus Anda perhatikan sebelum membelinya. Helm yang tidak aman tidak dapat menyelamatkan kepala Anda dengan optimal saat terjadi kecelakaan. Pilihlah helm yang telah memiliki label SNI. Helm yang memiliki label SNI atau Standar Nasional Indonesia adalah helm yang tingkat keamanannya telah diakui secara nasional dan aman digunakan. Label SNI biasanya terletak di bagian kiri belakang ataupun kanan belakang, dalam bentuk cetak timbul ataupun stiker.

Sesuai dengan Ukuran Kepala

Setelah keamanan, tips selanjutnya dalam memilih helm adalah kenyamanan. Kenyamanan helm adalah hal yang juga penting untuk diperhatikan, karena Anda yang memakainya. Helm yang tidak nyaman dipakai dapat mengganggu konsentrasi Anda saat berkendara dan tentunya hal itu sangat berbahaya. Salah satu faktor yang mendukung kenyamanan Anda adalah ukuran. Helm memiliki ukuran mulai dari S hingga XL. Pilihlah ukuran yang pas agar kepala Anda nyaman saat memakainya.

Pilih Lapisan Pengaman Dalam yang Tebal dengan Lapisan Luar yang Keras

Komponen helm terbagi menjadi dua, lapisan luar dan lapisan dalam. Lapisan luar adalah lapisan yang terbentur pertama kali saat terjadi kecelakaan. Lapisan luar ini haruslah keras agar dapat memberikan perlindungan yang maksimal. Jika benda yang terbentur oleh lapisan luar helm tidak lebih keras daripada lapisan luar helm, maka benturan tidak akan berakibat fatal.

Sedangkan lapisan dalam adalah lapisan yang meredam getaran saat terjadi kecelakaan. Dibutuhkan lapisan dalam yang tebal dan empuk agar benturan tidak terasa sampai ke kepala Anda. Selain itu, lapisan dalam yang empuk juga dapat meningkatkan kenyamanan Anda saat memakai helm.

Rekomendasi Helm KYT yang Aman dan Nyaman Bagi Pengendara Motor Saat di Jalan Raya

KYT DJ Maru Half Face #13 Black/Blues Green/Yel Fluo

KYT DJ Maru Half Face #13 Black/Blues Green/Yel Fluo adalah helm berkelas dunia yang menggunakan single visor. Helm yang tersedia dalam dua ukuran, yaitu M dan L ini telah dilengkapi dengan sertifikat SNI dan DOT, sehingga terjamin kualitas dan keamanannya. Untuk kacanya memiliki fitur anti UV dan anti gores. Busa helmnya terbuat dari bahan yang lembut, sehingga sangat nyaman saat dipakai. Lapisan luarnya terbuat dari bahan ABS berkualitas tinggi yang keras dan tahan terhadap benturan. Tersedia dalam berbagai pilihan warna, yaitu hitam, kuning, dan hijau.

Harga Rp. 279.000-305.000

KYT Elsico White Green Helm Half Face

KYT Elsico White Green Helm Half Face adalah helm yang telah dilengkapi dengan logo SNI asli, sehingga terjamin kualitasnya. Anda juga bisa memeriksa barcode-nya untuk memastikan apakah helm ini asli atau KW. Untuk busanya terbuat dari bahan yang tebal dan empuk untuk kenyamanan Anda. Busanya juga bisa dibongkar pasang, sehingga memudahkan Anda untuk mencucinya. Helm yang memiliki model retro ini dilengkapi pula dengan sarung helm untuk melindunginya dari goresan atau benturan saat disimpan.

Harga Rp. 350.000-644.000

KYT R10 Helm Full Face Aqua Marine

KYT R10 Helm Full Face Aqua Marine adalah helm yang telah memiliki linsensi DOT dan SNI, sehingga tingkat keamanannya telah memenuhi standar. Helm jenis full face ini dilengkapi dengan kaca single visor dengan tipe smoke. Untuk busanya, terbuat dari bahan yang lembut dan tebal untuk memberikan kenyamanan dan perlindungan terbaik untuk kepala Anda. Dilengkapi pula dengan pengait microlock yang membuat helm ini tidak akan terlepas meskipun saat terguncang. Tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari M hingga XL.

Harga Rp. 440.000-480.000

KYT TT Course Arbolino Helm Full Face

KYT TT Course Arbolino Helm Full Face adalah helm dengan model fullface yang telah dilengkapi dengan lisensi SNI dan DOT. Terbuat dari bahan ADT resin injection yang kuat dan kokoh untuk mengamankan kepala Anda dari berbagai benturan. Modelnya yang menawan dan gagah ini nyaman dipakai meskipun dalam kecepatan yang tinggi. Didukung pula dengan sistem penguncian DD-Ring yang membuat helm dari KYT ini tidak terlepas meskipun terguncang.

Harga Rp. 1.399.000-1.450.000

KYT Kyoto Aleix Espargaro

KYT Kyoto Aleix Espargaro adalah helm edisi terbatas dari KYT. Helm dengan model halfface ini telah memiliki lisensi DOT dan SNI yang membuat tingkat keamanannya tidak perlu Anda ragukan lagi. Untuk kacanya menggunakan single visor yang tebal namun elastis. Kacanya juga memiliki teknologi anti gores, sehingga pandangan Anda tidak akan terganggu. Busanya terbuat dari bahan yang lembut dan tebal untuk memberikan kenyamanan dan keamanan untuk kepala Anda. Tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari M hingga XL.

Harga Rp. 595.000-690.000

KYT Cross Over Net Cross Helm Motocross Yellow Flou/Black/Green Flou

KYT Cross Over Net Cross Helm Motocross Yellow Flou/Black/Green Flou adalah helm yang dirancang khusus untuk motocross. Terbuat dari bahan thermoplasttic composite yang menjamin keamanan kepala Anda saat terjadi benturan. Didukung pula dengan pengunci DD ring yang tidak akan terlepas meskipun terguncang atau dalam kecepatan yang tinggi. Helm yang dilengkapi dengan quick release safety buckle ini memiliki busa yang lembut dan empuk. Bagian dalamnya mudah untuk dilepas, sehingga Anda bisa mencucinya secara terpisah. Helm dari KYT ini telah dibekali dengan lisensi DOT dan SNI.

Harga Rp. 490.000-550.000

KYT K2 Rider Solid

KYT K2 Rider Solid adalah helm model full face yang menggunakan kaca double visor. Helm ini telah dilengkapi dengan linsensi SNI dan DOT, sehingga kualitasnya telah terjamin. Didesain dalam tampilan yang gagah dan bergaya. Didukung pula dengan motif grafis yang membuat tampilan helm ini semakin estetik. Busanya terbuat dari bahan yang empuk dan tebal untuk menjaga agar kepala Anda tetap aman dan nyaman. Tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari M hingga XL.

Harga Rp. 460.000-550.000

KYT NFR Plain Helm Full Face Pearl White

KYT NFR Plain Helm Full Face Pearl White adalah helm fullface yang menggunakan kaca double visor. Kacanya dilengkapi dengan teknologi automatic sun one button release yang dapat menjaga mata Anda dari sinar matahari. Helm yang memiliki type NF-R Plain ini telah memiliki lisensi SNI dan DOT, sehingga keamanannya terjamin. Lapisan luarnya terbuat dari bahan thermoplastic composite yang kuat dan kokoh untuk menjaga kepala Anda tetap aman meskipun terjadi benturan. Helm dari KYT yang memiliki warna putih, membuat tampilannya lebih gagah dan memukau.

Harga Rp. 1.699.900-1.799.900

KYT Galaxy Slide Solid Helm Half Face

KYT Galaxy Slide Solid Helm Half Face adalah helm open face yang telah dilengkapi dengan lisensi SNI dan DOT, sehingga tingkat keamanannya telah teruji. Helm yang memiliki warna hitam doff ini didesain dengan model grafis yang membuat tampilannya lebih futuristik. Kacanya menggunakan teknologi double visor yang dapat meredam sinar matahari agar tidak menyilaukan. KTY membekali helm ini dengan lubang anti theft yang membuatnya tetap aman di tempat parkir meskipun ditinggal dalam waktu yang lama.

Harga Rp. 325.000-680.900

KYT RC Seven Helm Full Face Fire Red

KYT RC Seven Helm Full Face Fire Red adalah helm dari KYT yang memiliki model full face. Helm yang menggunakan kaca single visor ini dapat melindungi mata Anda dari paparan sinar matahari yang menyilaukan. Lapisan luarnya terbuat dari plastik ABS yang kokoh dan tahan banting. Sehingga dapat melindungi kepala Anda meskipun terjadi benturan. Helm yang memiliki tiga ukuran yaitu M, L, XL ini memiliki warna merah untuk membuat tampilan Anda semakin gagah saat di jalanan.

Harga Rp. 360.000-501.000

Tips Merawat Helm Kesayangan Agar Selalu Bersih dan Awet

Letakkan Helm di Tempat yang Benar

Posisi peletakan helm juga dapat menentukan umur dari helm tersebut. Jika Anda tidak meletakkannya di tempat yang baik, maka helm kesayangan Anda tidak akan awet. Contohnya adalah meletakkan helm di kaca spion. Kaca spion yang keras dan memiliki bentuk yang cenderung meruncing dapat merusak busa bagian dalam helm.

Tidak hanya itu saja, helm yang diletakkan di spion sangat mudah jatuh saat tersenggol. Jika helm Anda terjatuh, tentunya dapat membuat lapisan luarnya lecet bahkan retak. Maka dari itu, letakkan helm di jok atau di dalam jok agar lebih aman. Atau Anda bisa juga menitipkannya ke tempat penitipan khusus helm.

lebih Baik Jika Memakai Balaclava

Dianjurkan untuk memakai balaclava sebelum menggunakan helm. Pelindung kepala ini bertugas agar rambut Anda tidak bersentuhan langsung dengan busa helm. Cara ini dilakukan agar busa helm Anda tidak dipenuhi rambut yang rontok, ketombe, atau masalah rambut yang lainnya. Terlebih jika helm Anda sering dipakai oleh orang lain. Balaclava juga cocok untuk Anda yang suka memakai helm saat rambut masih basah. Rambut yang basah dapat membuat busa helm menjadi, lembap, berbau apek, dan memicu tumbuhnya jamur.

Jika Helm Terkena Air, Segeralah Dikeringkan

Menggunakan helm saat hujan atau meletakkan helm di tempat yang tergenang air, dapat membuat helm Anda menjadi basah. Jika helm Anda basah, segeralah keringkan. Karena air dapat mengakibatkan banyak masalah untuk helm Anda. Air dapat menurunkan kualitas daya redam dari sterofoam. Air juga dapat mengurangi atau melepaskan perekat sterofoam pada helm. Selain itu, air juga dapat membuat busa menjadi lembap dan memicu timbulnya jamur. Maka dari itu, keringkanlah segera jika helm Anda basah.

Semprot dengan Pewangi Rendah Alkohol Jika Bagian dalam Tercium Bau Apek

Helm yang dipakai setiap hari tentunya rentan memiliki aroma yang tidak sedap. Jika Anda tidak sempat mencucinya, Anda bisa gunakan pewangi untuk membuatnya harum kembali. Namun perlu Anda ketahui, bahwa tidak semua pewangi yang cocok untuk helm. Jangan gunakan pewangi yang memiliki kadar alkohol yang tinggi. Alkohol tidak baik untuk busa helm Anda. Jangan pula menyemprotkan parfum terlalu banyak, aroma yang terlalu menyengat dapat mengganggu konsentrasi Anda saat berkendara.

Sempatkan Mencuci Helm Secara Rutin

Kebersihan helm dapat memperpanjang usia pakainya. Maka dari itu, agar helm Anda lebih awet, sempatkanlah untuk mencucinya. Waktu yang baik untuk mencuci helm adalah 2 minggu sekali. Tidak perlu harus membawanya ke tempat pencucian helm, Anda bisa mencucinya sendiri di rumah.

Anda bisa menggunakan detergen cair atau sabun cair pencuci piring untuk membersihkannya. Kemudian jemur di bawah sinar matahari dalam posisi terbalik. Jika cuaca cerah, helm Anda akan kering dalam satu hari penjemuran. Tetapi jika Anda terlalu sibuk, Anda bisa menggunakan jasa pencuci helm.

From our editorial team

Pilih Helm dengan Fitur-fitur Pelengkapnya

Berbagai helm dengan berbagai pilihan model dan harga banyak tersedia di pasaran. Anda pun bisa memilih helm dengan fitur-fitur pelengkap yang ditawarkan. Adanya fitur-fitur tersebut bisa menambah kenyamanan dan keamanan saat berkendara.