- 10+ Rekomendasi Baju Korea Ngehits, Jurus Sakti Tampil Cantik Bak Girlband Korea!
- 8 Pilihan Kosmetik Korea yang Halal, Bebas Bahaya, dan Membuat Wajah tetap Cantik Tanpa Khawatir
- Pilihan Sepatu Korea untuk Tampil Cantik Bak Idola Korea Kamu
- Kreatif di Dapur dengan 12 Resep Jajanan Korea yang Mudah Dibuat
- Stylish dengan Jaket Wanita ala Korea, Berikut 10 Rekomendasinya!
Fashion ala Korea, nggak cuma buat pencinta K-pop
Anak muda di Indonesia sekarang ini sedang keranjingan demam Korea atau Korean Wave. Mulai dari serial drama Korea yang sering bikin mewek, musik Korea yang selalu menampilkan performa memukau, hingga tren fashion para artis Korea yang juga menjadi inspirasi anak muda dalam bergaya.
Secara gak langsung serial drama dan performa musik Korea yang selalu jadi tontonan anak muda Indonesia mempengaruhi gaya berpakaian anak muda Indonesia itu sendiri. Gimana enggak? Artis Korea selalu tampil memukau di setiap kesempatan, baik itu saat berperan di serial drama Korea ataupun saat perform di acara musik.
Gaya berpakaian wanita Korea cenderung sopan dan gak terlalu terbuka seperti layaknya artis-artis barat. Sehingga anak muda di Indonesia begitu antusias saat melihat gaya berpakaian artis Korea dan ingin tampil memukau seperti mereka. Walaupun tampil sempurna seperti artis Korea rasanya agak sulit tercapai, paling enggak gaya mereka yang lucu bisa dijadikan inspirasi dan bisa ditiru.
Umumnya wanita yang suka dengan serial drama dan musik Korea akan menyukai gaya berpakaian ala orang Korea. Namun, ada juga loh wanita yang suka tren fashion Korea tapi gak suka dengan serial drama dan musik Korea. Mereka biasanya suka melihat tren fashion Korea lewat sosial media ataupun majalah-majalah fashion.
Tips komplit bergaya dengan baju Korea untuk wanita
Gaya berpakaian Korea memang lucu-lucu, tapi kadang kita bingung untuk mengaplikasikannya pada tubuh kita. Karena gak bisa dipungkiri gak semua postur tubuh wanita muda di Indonesia langsing seperti wanita muda di Korea. Gaya wanita Korea cenderung stylish dan chic. Dengan postur tubuh wanita Korea yang cenderung mungil, mereka akan dengan mudah terlihat cantik dan lucu dengan gaya stylishnya.
Sebagai wanita Indonesia yang postur tubuhnya gak sesempurna artis Korea gak perlu khawatir. Karena sebetulnya gaya artis Korea bisa saja kamu aplikasikan dan kamu pun akan terlihat lebih cantik. Ada beberapa tips yang perlu kamu telusuri sebelum bergaya dengan baju wanita Korea. Mulai dari baju, hingga make up dan tatanan rambut yang pas untuk menyempurnakan gayamu. Yuk, langsung saja kita simak satu per satu paparannya.
Sesuaikan dengan style-mu
Sebelum mengikuti tren fashion Korea, kita harus menyesuaikan karakter kita dengan penampilan artis-artis Korea. Pada umumnya gaya gadis Korea cenderung sopan dan gak terlalu terbuka seperti artis-artis barat. Selain itu, artis Korea juga punya beragam gaya feminin, sporty, dan glamour yang bisa diikuti oleh para penggemarnya.
Bagi kamu yang suka bergaya feminin, kamu bisa mencoba dress Korea yang panjangnya selutut. Dress Korea akan membuat kamu terlihat cantik dan menawan. Ada dress yang bentuknya mengikuti lekuk tubuh, ada pula dress longgar yang bentuknya lucu dan membuat kamu jadi bebas bergerak.
Bagi kamu yang suka bergaya sporty, kamu bisa coba mengenakan celana panjang pensil warna hitam ataupun denim kemudian kamu padukan dengan kaos yang pas badan ataupun kaos longgar yang sedang jadi tren saat ini.
Sedangkan kamu yang suka bergaya glamour, kamu bisa memadukan blazer dan aksesoris Korea untuk menyempurnakan penampilanmu. Intinya, sesuaikan penampilan dengan karakter yang ada pada dirimu. Sehingga gaya berpakaianmu akan lebih enak dipandang mata.
Dandanan minimalis natural Korea
Meniru gaya ala artis Korea gak cukup hanya dengan mengikuti gaya berpakaiannya saja. Kamu juga harus bisa mempelajari make up ala artis Korea. Artis Korea seringkali memaksimalkan make up di bagian mata mereka. Kalau kamu bukan tipikal wanita yang suka make up, minimal kamu mengenakan pelembap wajah, eyeliner, dan lip tint pada wajahmu.
Ada banyak make up brand Korea yang beredar di pasaran. Harganya pun cenderung murah. Karena murah, kamu harus hati-hati memilih make up yang cocok dengan kulit wajahmu. Jangan sampai make up tersebut malah membuat kulit wajahmu jadi alergi dan iritasi. Pilihlah make up yang mengandung SPF sehingga wajahmu akan terpancar secara alami.
Mengaplikasikan make up di bagian mata cukup penting untuk membuat matamu terlihat lebih terpancar dan terlihat lebih segar. Kamu bisa belajar make up ala smokey eyes ataupun membuat cat eyes dengan eyeliner. Dengan begitu matamu akan terlihat lebih cantik dan lebih natural.
Buat kamu yang butuh tutorial make up ala artis Korea, berikut akan dipaparkan tutorial make up simpel ala artis Korea yang bisa kamu tiru.
- Pertama, aplikasikan BB Cream atau pelembab pada wajah secara merata.
- Kedua, lakukan konturing pada wajah dengan face designing duo. Kamu bisa melakukan konturing dengan membaurkan brush di bagian tulang pipi dan membaurkan brush secara melingkar di bagian dagu.
- Jika kantung matamu hitam, pakailah eye primer untuk melunturkan kantung mata tersebut. Eye primer juga berguna untuk melekatkan make up di sekitar mata.
- Kalau alismu cukup tipis maka jangan lupa untuk menggambar alis secara natural dengan pensil alis.
- Gunakan kembali pensil alis tersebut untuk membentuk kontur pada bagian hidung.
- Oleskan eye shadow pada kelopak matamu, atau kamu bisa mengganti eye shadow dengan face designing duo yang kamu gunakan untuk mengkontur wajahmu.
- Gunakan eye liner untuk menegaskan bentuk matamu. Cukup aplikasikan eye liner secara tipis di bagian sudut mata terluar saja.
- Kalau kamu mengenakan kacamata, kamu bisa mengganti kacamata-mu dengan softlens. Agar mata kamu terlihat lebih besar dan lebih bersinar.
- Aplikasikan lip tint yang warnanya natural sesuai dengan karaktermu.
Tatanan rambut nan manis
Artis-artis Korea punya ciri khas sendiri dalam tatanan rambutnya, yaitu dengan gaya rambut belah samping dan ikal halus atau dengan mencepol rambut ke atas. Gaya rambut seperti itu pasti akan selalu kamu temukan di serial drama Korea. Gaya rambut cepol artis Korea berbeda dengan artis barat, karena cepolan artis Korea lebih berisi dan agak sedikit messy. Mau tahu cara cepol rambut ala artis Korea?
Sebelum mencepol rambut, keritingkan dulu rambutmu dengan alat pengeriting rambut. Lalu ikatlah seluruh rambutmu dengan gaya biasa atau pony tail. Jangan mengikat terlalu tinggi ataupun terlalu rendah. Kalau kamu memiliki rambut poni di bagian depan, jepitlah poni kamu dengan jepitan hitam agar terlihat rapi.
Setelah itu tariklah rambut kamu di bagian atas sedikit demi sedikit agar terlihat sedikit messy dan lebih natural. Putarkan rambut pony tail kamu secara mengeliling dan jadikan ikatan rambut pony tail kamu sebagai pusatnya. Setelah itu ikatlah rambut kamu tersebut dengan ikatan yang ukurannya lebih besar.
Setelah cepolan sudah terbentuk, tariklah sedikit demi sedikit cepolan tersebut agar terlihat lebih berisi dan lebih natural. Tarik juga bagian cepolan bawah sedikit demi sedikit supaya rambut kamu terasa lebih longgar dan gak terlalu kencang. Agar cepolan rambut kamu jadi lebih kuat dan gak mudah lepas, pasangkan beberapa jepitan hitam pada bagian samping cepolan rambut kamu.
Warna yang serasi
Mengaplikasikan make up pada wajah harus disesuaikan dengan warna kulit kamu. Kamu harus memastikan kalau make up kamu sesuai dengan warna kulit kamu, terutama eye shadow dan blush on. Kedua make up tersebut harus punya warna yang serasi agar wajah kamu terlihat cantik natural dan gak terlalu menor.
Kalau kamu memiliki warna kulit sawo matang, sebaiknya kamu mengenakan eye shadow yang warnanya gelap, seperti nude, cokelat, hijau tua, ataupun biru tua. Kamu yang memiliki warna kulit kuning langsat, kamu bisa mengenakan eye shadow berwarna terang, seperti cokelat ataupun emas. Sedangkan kamu yang memiliki warna kulit putih gading, kamu bisa mengaplikasikan eye shadow warna peach, ungu muda, ataupun merah muda supaya terlihat lebih fresh.
Begitu pula saat kamu mengaplikasikan blush on, kamu juga harus menyesuaikan warna kulit wajahmu agar kamu terlihat lebih fresh. Kamu yang memiliki warna kulit sawo matang akan cocok dengan blush on berwarna cokelat atau dust pink. Kamu yang memiliki warna kulit kuning langsat dan putih gading, kamu bisa mengaplikasikan blush on warna peach, merah muda, ataupun pink tua agar terlihat fresh.
Selain make up, dalam berpakaian pun ternyata kamu juga harus menyesuaikan warna baju dengan warna kulitmu. Hal ini berguna banget agar kamu bisa tampil maksimal dan gayamu pun jadi lebih menarik. Buat kamu yang berkulit putih beruntunglah, karena kamu bisa mengaplikasikan baju dengan warna apapun pada kulit putihmu.
Kamu yang berkulit kuning langsat sangat cocok mengenakan baju yang berwarna tropis, seperti misalnya warna hijau, kuning, biru, merah, dan jingga. Kamu yang berkulit sawo matang, sebaiknya sesekali mengenakan baju yang berwarna ungu, maroon, atau tosca. Warna-warna seperti itu akan membuatmu terlihat fresh. Kamu sebaiknya menghindari warna merah dan cokelat tua karena bisa membuatmu jadi kurang menarik. Kamu yang kulitnya berwarna gelap cocok mengenakan baju dengan warna apa saja selama gak terlalu kontras dengan warna kulit kamu. Warna cokelat tan yang lembut akan sangat pas untukmu.
Aksesoris juga penting ya
Satu hal penting yang gak bisa kamu lupakan dari gaya berpakaian ala Korea, yaitu aksesoris. Artis Korea gak bisa lepas dari yang namanya aksesoris. Minimal mereka mengenakan satu jenis aksesoris dalam setiap outfitnya agar terlihat lebih sempurna. Kalau kamu tipikal wanita feminin, kamu bisa mengenakan aksesoris yang punya motif kartun atau aksesoris yang terbuat dari bahan batu-batuan. Kalau kamu ingin tampil lebih glamour, kamu bisa juga mengenakan aksesoris blink-blink ataupun aksesoris yang ukurannya besar untuk dipadukan dengan outfit kamu.
Selain aksesoris, artis Korea juga sangat memerhatikan alas kaki yang dikenakan. Sekarang ini sedang tren yang namanya sepatu boots. Tapi berhubung di Indonesia gak ada musim dingin, rasanya aneh kalau kita mengenakan sepatu boots dalam keseharian kita. Kita bisa menyiasatinya dengan sepatu sneakers warna putih ataupun ankle boots yang ciamik.
Yuk coba hunting baju korea wanita di online shop ini
Tamochi
Salah satu distributor barang-barang fashion Korea terbaru yang paling terkenal adalah Tamochi. Tamochi menyediakan beragam baju korea, seperti dress, gaun, baju terusan, baju atasan, coat, long coat, jaket, cardigan, blazer, celana, rok, kemeja, dan lain sebagainya. Selain beragam atasan dan bawahan, Tamochi juga menyediakan beragam pakaian dalam wanita, tas, dompet, syal, dan pasmina dari Korea.
Tamochi bisa menerima permintaan reseller, karena memang Tamochi menjual produk fashionnya dengan harga grosir sehingga hal ini juga memudahkan para reseller. Selain itu, Tamochi juga bersedia melakukan dropship yang mengatas namakan reseller untuk langsung mengirim produk ke customer.
Seluruh detail produk fashion wanita yang dimiliki Tamochi tertera di dalam website resmi mereka, yaitu tamochi.com. Mereka bisa mengirim barang-barangnya ke seluruh wilayah di Indonesia dan detail ongkos kirimnya pun tertera juga di website resmi mereka. Seluruh produk fashion memiliki detil informasi dan informasi tersebut sesuai dengan keadaan aslinya tanpa dibuat-buat.
Elevenia
Indonesia punya beragam situs ecommerce belanja online yang bisa kamu jadikan tempat untuk hunting baju korea wanita terbaru di Indonesia. Salah satunya yaitu Elevenia yang menjadi marketplace urutan 23 di Indonesia.
Elevenia telah hadir di Indonesia sejak 1 Maret 2014. Situs ecommerce ini berada di bawah naungan PT. XL Planet yang merupakan perusahaan gabungan dari PT XL Axiata dan SK Planet dari Korea Selatan. Elevenia menjual beragam produk, mulai dari fashion, kebutuhan rumah tangga, makanan, kebutuhan olahraga, hingga gadget dan alat-alat elektronik.
Bulan Februari 2015 lalu, Elevenia berhasil menggaet reseller hingga lebih dari 23.000 reseller. Setahun setelah berdiri, Elevenia juga berhasil mendapat sekitar lebih dari 1 juta pengguna dan mendapatkan pemasukan hingga Rp. 250 Milyar.
Shopee
Kamu juga bisa hunting baju wanita Korea terbaru di situs ecommerce Shopee Indonesia. Shopee adalah perusahaan ecommerce pertama yang membuat aplikasi jual beli online friendly user di smart phone. Shopee juga menjual beragam jenis produk dengan berbagai kategori, seperti fashion, peralatan rumah tangga, elektronik, dan masih banyak kategori lainnya. Kamu sudah pasti bisa hunting baju wanita Korea terbaru di Shopee ini.
Tokopedia
Selain Elevenia dan Shopee, masih banyak situs ecommerce belanja online lainnya di Indonesia yang bisa kamu jadikan tempat untuk hunting baju wanita Korea. Pasti kamu sudah tahu Tokopedia kan? Hampir semua orang di Indonesia pasti telah mengenal situs ecommerce ini. Sama seperti situs belanja online lainnya, Tokopedia juga menawarkan beragam produk yang terdiri dari beragam jenis kategori. Bahkan Tokopedia juga menyediakan jasa pembayaran listrik, pengisian pulsa, dan jasa-jasa lainnya.
Tokopedia telah berdiri sejak tahun 2009 dan didirikan oleh William Tanuwijaya dan Leontinus Alpha Edison. Bisa dibilang, Tokopedia adalah salah satu situs ecommerce yang tumbuh begitu cepat di Indonesia. Tahun 2016 kemarin, Tokopedia mendapatkan penghargaan dari Indonesia Digital Economy Award sebagai Best Company in Consumer Industry.
Blibli
Baju wanita Korea juga bisa kamu temukan di situs ecommerce Blibli. blibli.com didirikan oleh anak perusahaan Djarum, yaitu PT Global Digital Niaga pada tahun 2010. blibli.com tergolong sebagai situs ecommerce yang menjual produk-produk mall, karena memang mereka punya ciri khas sebagai situs belanja online yang eksklusif. blibli.com juga menjual produk dengan beragam kategori yang hampir sama seperti situs ecommerce lainnya di Indonesia.
Bingung? Jangan cemas, ini dia inspirasi model baju korea wanita yang bisa kamu pilih
Chiffon Blouse
Salah satu baju wanita Korea yang jadi rekomendasi adalah Korean Style Blus Spandek Comb Chiffon. Baju wanita Korea ini terbuat dari kombinasi bahan jersey dan cifon sehingga sangat nyaman dikenakan untuk kegiatan sehari-hari. Baju ini punya desain yang simpel, tetapi wanita yang mengenakan baju Korea ini pasti tetap akan terlihat elegan.
Baju wanita Korea satu ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu merah, hijau tosca, dan hitam. Ukurannya all size dengan lingkar dada 98 cm dan panjang badan 65 cm. Wanita simpel yang ingin terlihat rapi biasanya senang mengenakan blus, karena begitu nyaman di badan. Kamu bisa menambahkan aksesoris ikat pinggang pada blus tersebut agar terlihat lebih ciamik.
Korean Style Blus Spandek Comb Chiffon ini tersedia di situs ecommerce Elevenia dengan harga normal Rp. 139.000. Kalau Elevenia sedang diskon besar-besaran, kamu bisa mendapatkan baju wanita Korea hanya dengan harga Rp. 69.000.
Long Sleeve Dress
Dress lengan panjang atau long sleeve dress juga menjadi salah satu baju wanita Korea yang patut kamu miliki. Beberapa long sleeve dress yang jadi rekomendasi, yaitu Hassenda Ladies HDD09491 Long Sleeves Dress warna putih navy. Dress ini cocok banget kamu gunakan untuk acara santai saat pergi bersama teman-teman ataupun keluarga, karena desainnya yang simpel dan cute. Kalau kamu tipikal wanita feminin, kamu pasti suka banget dengan dress ini karena kamu akan terlihat lebih girly dengan balutan long sleeve dress. Kamu bisa mendapatkan baju wanita Korea cantik ini di situs ecommerce Blibli.com seharga Rp. 379.900.
Blibli.com juga punya pilihan long sleeve dress menarik lainnya, yaitu Magnificents Ladies RLDNNVY01 Ruffle Long Sleeve Dress yang warnanya biru tua atau navy. Dress cantik ini cocok untuk kamu kenakan ke kantor ataupun sekedar hang out bersama teman-teman. Model dan desainnya yang manis dijamin akan membuat penampilan kamu semakin menawan dengan dress ini. Harga dress cantik ini masih cukup terjangkau, yaitu Rp. 219.000.
Princess Dress
Baju wanita Korea selalu identik dengan model baju yang gak terlalu terbuka di bagian dada serta desain yang manis dan simpel, seperti contohnya princess dress. Tamochi memiliki princess dress yang begitu lucu dan layak menjadi rekomendasi, yaitu High Quality Princess Dress Import DS4270 White.
Princess dress ini memiliki lengan yang panjang dengan bagian bawah dress yang menggembung. Wanita yang mengenakan dress ini pasti akan terlihat lucu dan lebih cantik. Bagian atas dress ini terbuat dari bahan brokat putih yang dilapisi furing, sedangkan bagian bawahnya yang menggembung memiliki motif bunga yang pastinya akan mempermanis penampilan. Kamu bisa langsung cek situs Tamochi dan membeli dress lucu ini dengan harga Rp. 219.500.
Buat kamu yang girly banget, kamu bisa membeli baju wanita Korea keluaran Tamochi yang satu ini, yaitu Korea Princess Dress Import DS4212- Red Ori Import. Warna merah merona yang ada pada princess dress ini membuat kamu akan terlihat semakin girly dan feminin. Dengan bagian bahu yang agak terbuka, kesan seksi pun juga akan muncul jika kamu mengenakan dress merah merona ini. Harga princess dress ini gak beda jauh dengan rekomendasi princess dress sebelumnya, yaitu Rp. 207.000. Selain Tamochi, situs ecommerce Bukalapak pun juga menjual baju wanita Korea yang merah merona ini.
Layered Tee
Kalau kamu suka nonton film Korea, pasti kamu sering melihat wanita mengenakan layered tee atau baju wanita Korea terlihat menumpuk. Baju wanita Korea satu ini bentuknya begitu simpel dan manis sehingga cocok banget digunakan untuk kegiatan sehari-hari, seperti kuliah ataupun kerja kantoran. Gak cuma itu, baju wanita Korea layered tee ini juga bisa kamu kenakan saat acara santai bersama teman ataupun keluarga.
Shopee menjual Momo Layered Tee dengan harga yang begitu murah, yaitu Rp. 49.000. Baju ini tersedia dalam beragam ukuran S, M, L, dan XL. Ada lima pilihan warna Momo Layered Tee yang tersedia, yaitu hitam, abu-abu tua, pink muda, biru, dan hijau tosca.
Brand Something Borrowed juga punya produk layered tee yang menarik, yaitu Crossed Back Double Layered Top. Baju wanita Korea ini cocok banget digunakan ke acara konser ataupun sekedar bepergian bersama teman-teman di cuaca yang cukup panas. Kalau kamu gak pede menunjukkan lenganmu, kamu bisa menutupinya dengan cardigan ataupun jaket bomber. Layered tee Something Borrowed ini bisa kamu dapatkan di Zalora seharga Rp. 99.000. Sebelumnya, harga normal layered tee ini mencapai Rp. 349.000 loh.
Loose Fit Tee
Baju wanita Korea yang bisa dibilang paling banyak digunakan di Indonesia, yaitu Long Sleeve Loose Fit Tee. Mengapa? Karena baju wanita Korea ini model dan desainnya begitu simpel serta cocok pula untuk wanita hijabers. Long Sleeve Loose Fit Tee sangat pas untuk anak kuliahan dan cocok untuk acara-acara santai bersama teman ataupun keluarga.
Baju wanita Korea ini terbuat dari bahan spandex PE dan tersedia dalam beragam pilihan warna, seperti hitam, merah maroon, hijau tosca, dan lain-lain. Kamu bisa membeli baju ini di Tokopedia hanya dengan harga Rp. 49.000 dan bisa mencapai Rp. 39.000 jika sedang cuci gudang atau diskon besar-besaran.
Selain lengan panjang, ada pula baju wanita Korea lengan pendek Basic Loose Fit Tee. Baju ini juga tersedia dalam beragam pilihan warna dan cocok dipadukan dengan celana panjang jeans ataupun celana pendek. Bentuknya yang simpel membuat baju ini begitu nyaman dikenakan dan cocok untuk kegiatan sehari-hari. Kamu bisa membeli baju ini di Bukalapak seharga Rp. 48.000.
Flare Skirt
Wanita Korea selalu tampil lucu dengan bawahan Midi Flare Skirt. Midi Flare Skirt adalah rok yang bentuknya menggembung dan panjangnya pas di bawah lutut. Rok ini cocok banget dipadukan dengan atasan santai seperti kaos ataupun basic loose fit tee dan sepatu flat ataupun sneakers.
Midi Flare Skirt sangat pas untuk wanita yang girly ataupun wanita tomboy yang sesekali ingin tampil feminin. Rok ini terbuat dari bahan wedges spandex dengan bagian pinggang yang berupa karet. Sejak 3 Mei – 30 Juni 2017 harga rok ini sedang diskon dalam rangka bulan suci Ramadhan seharga Rp. 58.500 di Tokopedia. Harga normal Midi Flare Skirt, yaitu Rp. 90.000.
Coat / Outerwear
Saat musim dingin, wanita Korea mengenakan baju luaran dengan desain yang begitu lucu. Walaupun Indonesia gak punya musim dingin, kita masih tetap bisa mengenakan baju luaran ala wanita Korea asalkan bahannya gak terlalu tebal. Salah satu baju luaran wanita Korea yang masih layak dikenakan di Indonesia, yaitu PS Career Two Tone Jacket.
PS Career adalah sebuah brand khusus pakaian formal untuk kerja. Sehingga sudah jelas kalau baju luaran ini cocok banget bagi para wanita karir yang kesehariannya harus mengenakan outfit yang formal untuk ke kantor. Baju luaran ini bentuknya begitu elegan dan classy dengan kombinasi warna abu-abu dan hitam. Bagian depannya hanya memiliki satu kancing pengait di bagian dada. Kamu bisa membeli jaket ini seharga Rp. 299.500 di Zalora.
Ketika kamu ingin berlibur ke luar negeri dan merasakan musim dingin, tentunya kamu butuh jaket tebal atau coat untuk menjaga suhu badanmu. Wanita Korea selalu mengenakan coat cantik yang panjangnya menutupi bagian pinggul saat musim dingin tiba. Kalau kamu ingin tampil cantik seperti wanita Korea di musim dingin, kamu bisa membeli Jas Blazer Coat Wanita Korea Vinley Coksu & Navy yang tersedia di Tokopedia.
Jaket ini bentuknya begitu elegan dan cantik, karena mengikuti lekuk tubuhmu di bagian pinggangnya. Coat ini tersedia dalam dua pilihan warna, yaitu cream dan navy. Jangankan di Korea, wanita-wanita di negara lain pun juga banyak yang mengenakan coat dengan model dan desain yang serupa. Sebenarnya, ada banyak brand lain yang mengeluarkan coat dengan model serupa, tetapi biasanya harganya terlalu mahal. Sedangkan coat Korea ini bisa kamu beli di Tokopedia hanya dengan harga Rp. 230.000.
Jumpsuit
Sekarang ini, wanita muda di Indonesia juga banyak yang mengenakan jumpsuit untuk tampil gaya. Gak bisa dipungkiri, tren jumpsuit ini juga diawali dari tren artis-artis Korea yang seringkali mengenakan jumpsuit. Jadi gak heran kalau jumpsuit juga tergolong baju wanita Korea yang patut direkomendasikan.
Bagi kamu yang belum tahu jumpsuit, jumpsuit adalah baju terusan yang memiliki karet di bagian pinggangnya. Kalau kamu sedang mencari-cari jumpsuit yang lucu, kamu bisa coba lihat 88- Js Rempel Maroon yang ada di Tokopedia.
Jumpsuit ini terbuat dari bahan Twiscone dengan resleting belakang Jepang. Jumpsuit ini cocok banget kamu kenakan saat liburan musim panas ke pantai bersama teman-teman atau sekedar tamasya ke kebun atau taman. Harganya pun sangat terjangkau, yaitu Rp. 81.900.
- 9 Boneka Barbie Cantik untuk Para Penggila Fashion
- 10 Rekomendasi Sandal Homyped untuk Pria, Wanita, dan Anak (2023)
- 8+ Rekomendasi Baju Tidur Pengantin Baru Ini Bisa Bikin Malam Pertama Anda Lebih Sempurna (2023)
- 6 Rekomendasi Rok Songket Cantik untuk Tampilan yang Keren
- 9 Sandal dan Sepatu Sandal yang Simpel dan Modis dari Kickers dan Cocok untuk Segala Usia
Style Korea memang top buat gaya kamu sehari-hari tanpa perlu diragukan!
Gimana rekomendasi kami seputar gaya dengan baju wanita Korea di atas? Kamu bisa mencobanya satu per satu untuk menentukan mana yang paling pas buat kamu. Soal harga pun tak perlu pusing, kami sudah memilihkan rekomendasi yang cukup terjangkau agar tak bikin kantong kamu jebol. Selamat mencoba gaya Korea kesukaanmu ya!