10 Rekomendasi Cat Minyak Lukis untuk Kamu yang Hobi Melukis Atau Pemula! (2023)

10 Rekomendasi Cat Minyak Lukis untuk Kamu yang Hobi Melukis Atau Pemula! (2023)

Artikel ini memperkenalkanmu pada cat minyak lukis. Selain itu, kamu secara singkat akan menjumpai perbedaan mendasar antara cat minyak, cat akrilik dan cat air. Terdapat juga 10 rekomendasi produk cat minyak lukis khusus untuk kamu, yang tentunya jangan sampai kamu lewatkan!

Baca juga

Mengapa Harus Melukis dengan Cat Minyak?

Sebelum masuk ke daftar rekomendasi produk, terlebih dahulu kami akan memperkenalkanmu dengan cat minyak lukis. Sebenarnya, apa sih cat minyak? Mengutip dari Wikipedia, cat minyak, yang sudah eksis sejak abad ke-13, merupakan campuran pigmen warna dengan pelarut berupa minyak.

Hasil lukisan dengan menggunakan cat minyak lebih unggul dibandingkan jenis cat lukis lainnya karena mampu menghasilkan warna yang cerah, intens dan memiliki ketahanan yang baik. Itulah alasan mengapa cat jenis ini masih digemari meskipun membutuhkan waktu lama agar cat minyak mengering.

Teknik melukis dengan cat minyak dibedakan menjadi 3, yaitu teknik basah, teknik kering, dan teknik campuran. Lebih banyak lagi terkait cat minyak lukis, simak yuk penjelasan terkait beberapa jenis cat lukis di bawah ini!

Jenis-jenis Cat Lukis yang Perlu Kamu Ketahui, Jangan Sampai Salah Beli!

Cat Air

Cat air menggunakan air sebagai pelarut, sehingga lukisan dengan menggunakan cat air tampak transparan. Cat air sendiri mulai digunakan sejak tahun 100M di Tiongkok, lantas menjadi populer karena beberapa keunggulannya seperti mudah dibersihkan dan cepat kering.

Cat air juga merupakan jenis cat lukis dengan banyak teknik yang bisa diaplikasikan, di antaranya teknik washes, glazing, wet on wet, dry brush dan lain-lain. Cat air bisa digunakan untuk berbagai jenis permukaan, mulai dari kertas hingga kayu.

Cat Akrilik

Dari ketiga jenis cat lukis yang disebutkan, maka cat akrilik adalah yang paling unggul dalam hal mudah dibersihkan. Pelarut pigmen warna yang digunakan pada cat lukis jenis ini adalah resin akrilik, sehingga dikenal dengan sebutan cat akrilik.

Banyak ibu-ibu yang memperkenalkan melukis kepada anak balitanya dengan memanfaatkan fungsi cat akrilik. Hasil akhir cat akrilik dikenal bertekstur tebal, sehingga sangat cocok untuk digunakan di atas kanvas.

Cat Minyak

Warna yang cerah, intens dan memiliki daya tahan tinggi merupakan faktor penting yang menyumbang kepopuleran cat minyak. Telah disebutkan sebelumnya, bahwa cat ini biasa digunakan untuk 3 macam teknik lukis, yaitu teknik basah, kering dan campuran.

Perbedaan paling utama dari dua teknik yang disebutkan pertama adalah pada pengenceran. Teknik basah menggunakan cat minyak yang sudah diencerkan, berbeda dengan teknik kering dimana melukis dilakukan di atas permukaan yang sudah kering.

Teknik kering digunakan untuk menghasilkan gambar yang terkesan bervolume. Sementara itu, teknik campuran merupakan gabungan dari keduanya.

10 Rekomendasi Cat Minyak Lukis, Simak Hingga Akhir ya untuk Informasi Cat Minyak Lukis Murah!

Reeves Oil Color 12

Rekomendasi cat minyak lukis yang pertama adalah Reeves Oil Color. Cat minyak lukis satu ini tersedia dalam berbagai varian set, mulai dari set isi 10, 12, 18, 20 dan 24 warna. Di sini, kami hanya akan membahas Reeves Oil Color 12 yang terdiri dari 12 warna.

Banyaknya pilihan warna yang ditawarkan dalam satu kemasan dengan harga cukup murah menjadikan Reeves Oil Color banyak direkomendasikan untuk pemula. Mengutip dari situs Amazon, produk ini telah direview oleh lebih dari 2000 pengguna dan mendapatkan nilai 4,6 dari total 5. Reeves Oil Color memiliki pigmentasi warna yang baik sekaligus mudah dicampurkan dengan pelarut, seperti terpentin.

Kedua belas warna yang ada dalam set ini meliputi Titanium White, Lemon Yellow, Medium Yellow, Brilliant Red, Crimson, Phthalo Blue, Ultramarine, Sap Green, Viridian Hue, Yellow Ochre, Burnt Umber dan Ivory Black.

Harga Rp. 99.000-129.000

Winsor & Newton Oil Color 37 mL

Produk berikutnya dalam rekomendasi kami adalah Winsor & Newton Oil Color. Sering disingkat Winton, cat minyak lukis ini juga merupakan merk yang sangat direkomendasikan untuk pemula. Meski begitu, cat minyak lukis ini dibanderol sedikit lebih mahal dibandingkan Reeves.

Keunggulannya, kamu bisa membeli produk ini satuan, sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Winsor & Newton Oil Color tersedia dalam 2 kemasan size, yaitu 37 mL dan 200 mL. Untuk kemasan 37 mL, tersedia hingga 55 pilihan warna yang bisa kamu pilih.

Beberapa warna tersebut antara lain Burnt Sienna, Cad Lemon Hue, Scarlet Lake, Cerulen Blue Hue, Chrom Green Hue dan masih banyak lagi. Keunggulan lain yang dimiliki oleh Winsor & Newton Oil Color adalah pigmentasinya yang baik serta konsistensi antar warna yang lebih seragam dibandingkan merk lain.

Harga Rp. 69.000-90.000

Maries Oil Color

Selanjutnya dalam list rekomendasi kami adalah Maries Oil Color. Cukup variatif soal kemasan, Maries menawarkan beberapa set, termasuk isi 12 dan 18 warna yang masing-masing berukuran 12 mL. Maries Oil Color juga bisa dibeli satuan dalam kemasan 50 mL.

Tak hanya soal kemasan, Maries Oil Color ini juga memiliki seri khusus, yaitu water soluble oil color, yang menggunakan air sebagai campuran cat minyak. Maries Oil Color merupakan pilihan tepat untuk kamu yang benar-benar terbatas dari segi budget.

Beberapa warna yang tersedia, di antaranya adalah Zinc Titanium, Lemon, Yellow, Scarlet, Emerald, Ultramarine, Black dan lain-lain. Gimana, sudah menentukan belum mau beli produk yang mana? Jangan lupa klik link di bawah ini untuk belanja ya!

Harga Rp. 47.000-55.000

Rembrandt Oil Color 40 mL

Keempat, rekomendasi kami adalah salah satu merk dengan variasi warna yang cukup banyak, hingga 120 warna! Merk cat minyak lukis yang dimaksud adalah Rembrandt Oil Color. Kurang dari 200.000 rupiah, kamu sudah bisa mendapatkan satu buah tube Rembrandt Oil Color berukuran 40 mL.

Beberapa warna yang tersedia, misalnya Cinnabar Green, Asphaltum, Ultramarine Deep, memiliki ketahanan lapisan yang baik. Rembrandt Oil Color merupakan cat minyak asal Belanda yang unggul dalam menyajikan warna-warna cerah sekaligus intens.

Untuk kamu yang suka dengan merk ini, Rembrandt Oil Color juga hadir dengan kemasan 150 mL dengan beberapa pilihan warna, seperti Mixed White, Ivory Black, Raw Sienna dan masih banyak lagi. Untuk tahu warna yang tersedia secara lengkap, langsung saja yuk klik link di bawah ini!

Harga Rp. 142.000-188.000

Simbalion Oil Color

Balik lagi ke rekomendasi cat minyak lukis yang nggak akan bikin kantong kamu kering, yaitu Simbalion Oil Color. Hanya dibanderol sekitar 180.000 rupiah, kamu sudah bisa mendapatkan set berisi 12 warna. Di sini, kami akan lebih membahas kemasan satuannya, yaitu yang berukuran 50 mL ya!

Tak hanya menghasilkan warna yang cerah, hasil akhir dari cat minyak lukis ini adalah mengkilap. Kamu bisa mengaplikasikan Simbalion Oil Color ke banyak jenis permukaan, mulai dari kanvas, plastik hingga logam.

Warna-warna yang bisa kamu pilih, antara lain Titanium White, Lemon Yellow, Chrome Yellow, Vermilion, Red, Yellow Green, Viridian, Cobalt Blue dan beberapa warna lainnya yang tak kalah bagus. Jangan sampai kehabisan, yuk tambahkan di keranjang belanjaanmu!

Harga Rp. 44.000-73.000

Talens Art Oil Color 40 mL

Berikutnya, rekomendasi merk cat minyak lukis ini cocok untuk kamu yang memang hobi ngelukis karena kemasannya cukup besar, hingga 223 mL! Tak perlu takut warna yang kamu beli tidaklah cocok, karena merk satu ini, Talens Art Oil Color juga cukup variatif dalam menawarkan kemasan produk.

Pilihannya adalah size 40 mL dan 223 mL, serta set dengan isi 12 dan 24 warna yang masing-masing berukuran 12 mL. Salah satu warna yang tersedia adalah Phthalo Blue.

Terbuat dari campuran pigmen dan minyak sayur, Talens Art Oil Color mengklaim mampu menghasilkan hasil warna yang intens. Cat minyak lukis ini tergolong multifungsi dan dapat digunakan untuk berbagai teknik lukis.

Penggemar Talens Art Oil Color? Stok cat minyak lukismu sekarang juga dari marketplace di bawah ini ya!

Harga Rp. 66.000-99.000

Pebeo Oil Color

Ada lagi, ini dia pilihan lain untuk set cat minyak lukis dengan budget di bawah 200.000 rupiah! Merk selanjutnya dalam rekomendasi kami adalah Pebeo Oil Color. Ulasan pengguna mengatakan bahwa produk yang cukup murah ini memiliki kualitas yang baik serta bisa digunakan untuk beragam teknik lukis, seperti glaze ataupun thick layer.

Pebeo Oil Color set terdiri dari 12 warna dengan masing-masing warna dikemas dalam tube berukuran 12 mL. Kedua belas warna yang terdapat dalam set Pebeo Oil Color meliputi Titanium White, Light Cadmium Red Hue, Sap Green, Ivory Black dan lain-lain.

Waktu pengeringan yang diperlukan sekitar 2-6 hari, cukup cepat untuk ukuran cat minyak. Kamu juga bisa menemukan warna-warna lain dengan membeli varian set lainnya. Selain tersedia dalam kemasan set 12x12 mL, Pebeo Oil Color juga hadir dalam kemasan set isi 18 dan 24 warna.

Harga Rp. 190.000-253.000

Bazic Oil Color

Termurah di dalam list rekomendasi cat minyak lukis kami sejauh ini! Dibanderol dengan harga sekitar 50 ribu rupiah, kamu sudah bisa mendapatkan 1 set cat minyak lukis berisi 12 warna dengan merk Bazic Oil Color. Cocok buat kamu yang iseng isi waktu luang dan mau coba-coba ngelukis nih!

Warna-warna yang terdapat di dalam set ini, antara lain Lamp Black, Titanium White, Lemon Yellow, Yellow Ochre, Vermilion, Crimson Red, Burnt Sienna, Burnt Umber, SAP Green, Viridian, Cerulean Blue dan Ultramarine Blue. Gimana, ngelukis dengan cat minyak nggak melulu mahal bukan? Kamu bisa mendapatkannya secara online di marketplace di bawah ini!

Harga Rp. 35.000-64.000

Montana Oil Color

Tak jauh berbeda dari Bazic, Montana Oil Color juga masuk ke dalam pilihan termurah di list ini. Bedanya, dalam satu set Montana Oil Color, masing-masing warna dikemas dalam tube 6 mL sehingga harganya terkesan lebih murah. Meski murah, Montana Oil Color diklaim memiliki rich pigments, kemampuan fast drying dan non-toxic sehingga kamu tidak perlu ragu untuk membelinya.

Hasil warna dari Montana Oil Color diklaim cerah, jelas dan halus. Kabar baiknya, cat minyak ini bisa bertahan hingga 3 tahun, lho. Beberapa warna yang terdapat di dalam set Montana Oil Color, antara lain Vermilion, Crimson Red, Grass Green, Violet, Prussian Blue dan tentunya White serta Black.

Buat ibu-ibu yang sedang mencari cat minyak lukis untuk tugas sekolah anak, maka Bazic dan Montana bisa menjadi pilihan ya!

Harga Rp. 17.000-25.000

Van Gogh Oil Color

Terakhir, kami merekomendasikan Van Gogh Oil Color untuk kamu yang memiliki budget lebih dan mencari kualitas. Van Gogh Oil Color tersedia dalam kemasan tube berukuran 40 mL dan 200 mL, cocok untuk kamu yang sudah pro!

Van Gogh Oil Color terbuat dari Linseed Oil, dengan keunggulan warna yang kuat, intens serta mudah dicampur. Van Gogh Oil Color juga memiliki varian warna yang luas hingga 2 seri dengan total keseluruhan warna mencapai 66.

Keunggulan lainnya adalah berbagai warna tersebut memiliki konsistensi yang sama satu dengan yang lainnya. Beberapa warna yang bisa kamu pilih, misalnya Madder Lake Light, Raw Umber, Emerald Green dan masih banyak lagi.

Jika tidak menemukannya di merk lain, mungkin kamu perlu mencari warna yang kamu butuhkan pada Van Gogh Oil Color!

Harga Rp. 77.000-95.000
From our editorial team

Cat Minyak Lukis untuk Hasil Akhir Cerah dan Intens!

Gimana, mudah bukan membedakan ketiga jenis cat lukis? Untuk hasil akhir yang cerah dan intens, maka penggunaan cat minyak lukis sangatlah disarankan. Keunggulan lain dari cat minyak lukis adalah daya tahannya yang baik. Tak hanya untuk keperluan profesional saja, cat minyak dengan harga cukup terjangkau juga tersedia di pasaran!

Tag