- Ini Dia, 10 Rekomendasi Produk Perawatan Wajah Asal Korea yang Paling Banyak digunakan
- 6 Rekomendasi Produk Wardah, Merek Kosmetik Lokal yang Laris di Pasaran
- 9 Varian Produk Masker Roro Mendut Asli Indonesia yang Bisa Kamu Coba untuk Mempercantik Kulitmu (2023)
- Raih Wajah Putih Berseri dengan 30 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah yang Aman untuk Digunakan Sehari-hari dari Para Ahli (2023)
- Jangan Malas! Jaga Kulit tetap Sehat dengan Tips Perawatan Wajah untuk Pria dan 10 Rekomendasi Produknya
Yuk, Kenalan Dengan Alpha Arbutin!
Paparan sinar matahari, polusi, hingga faktor usia tidak dapat dipungkiri menyebabkan berbagai masalah pada kulit waja. Misalnya seperti kulit kusam, bintik hitam, berjerawat, hingga munculnya tanda penuan. Nah, kalau kulit bermasalah, tentunya Anda juga jadi kurang pede bukan?
Salah satu produk yang sedang digandrungi kaum hawa untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit adalah serum alpha arbutin. Sudah tahu belum nih, apa itu alpha arbutin?
Alpha arbutin atau yang biasa disebut dengan arbutin adalah zat atau molekul yang didapatkan dari buah beri seperti cranberry dan blueberry. Karena diekstrak dari tumbuhan alami, alpha arbutin pun dianggap lebih aman dan bersahabat untuk kulit, bahkan untuk kulit sensitif sekalipun lho!
Manfaat Alpha Arbutin Untuk Kulit
Mencerahkan Kulit Wajah
Salah satu manfaat utama alpha arbutin adalah mencerahkan kulit wajah secara alami dan cepat tanpa menyebabkan iritasi. Alpha arbutin bekerja dengan cara memperlambat produksi melanin pada kulit. Oleh karena itu, zat ini mampu membuat kulit lebih cerah tanpa mengikis kelembapannya.
Meratakan Warna Kulit
Warna kulit yang tidak merata juga jadi permasalahan yang cukup mengganggu. Penggunaan produk skincare dengan kandungan alpha arbutin bekerja efektif untuk meratakan warna kulit. Kulit pun terlihat lebih sehat dan cerah.
Membuat Kulit Lebih Lembut
Alpha arbutin juga bisa memperbaiki tekstur kulit, menjadikannya lebih lembut. Kandungan alpha arbutin bekerja secara perlahan mencerahkan kulit tanpa menyebabkan kulit iritasi dan kemerahan.
Memudarkan Bekas Jerawat
Jerawat yang sudah kempes sering meninggalkan bekas pada kulit. Alpha arbutin dapat bekerja maksimal memudarkan bekas jerawat dengan cara menghambat produksi melanin. Hasilnya, bekas jerawat lebih cepat memudar dan warna kulit pun menjadi lebih cerah.
Mengurangi Hiperpigmentasi
Hiperpigmentasi bisa menyebabkan munculnya flek hitam pada kulit. Selain faktor usia, flek hitam juga bisa muncul karena paparan sinar matahari. Studi yang dimuat dalam Journal of Investigative Dermatology mengungkapkan bahwa alpha arbutin bisa memudarkan flek hitam secar efektif dalam waktu 12 minggu.
Tips Merawat Kesehatan Kulit
Gunakan Skincare Sesuai Kebutuhan Kulit
Kulit stiap orang punya masalah dan kebutuhan berbeda. Pastikan Anda mengenali kebutuhan kulit Anda supaya bisa memilih produk skincare yang tepat. Selain itu, pastikan Anda menggunakan produk skincare yang juga sesuai dengan jenis kulit Anda.
Kurangi Penggunaan Makeup
Terlalu sering menggunakan makeup atau riasan bisa berdampak buruk bagi kulit lho. Riasan yang tebal dan berat dapat menyumbat pori-pori kulit wajah, sehingga memicu munculnya jerawat dan minyak berlebih. Jika tidak perlu, sebaiknya jangan sering-sering menggunakan makeup ya!
Jalani Pola Hidup Sehat
Merawat kesehatan kulit juga harus dilakukan dari dalam, yaitu dengan cara menjalani pola hidup sehat. Konsumsi makanan yang baik untuk kesehatan kulit seperti buah dan sayur, lalu hindari makanan berlemak terutama jika kulit Anda rentan berjerawat. Selain itu, perbanyak minum air putih dan pastikan Anda cukup istirahat di malam hari.
Rekomendasi Serum Alpha Arbutin Untuk Kulit yang Lebih Cerah dan Sehat
The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA
Kulit berjerawat biasanya akan terlihat kusam karena banyaknya kadar minyak pada kulit. The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA bisa menjadi solusi yang tepat buat Anda lho. Serum ini mengandung bahan aktif konsentrat arbutin dan hyaluronic acid yang berfungsi mencerahkan kulit wajah.
Kadungan lactic acid di dalamnya bekerja sebagai anti aging yang merangsang regenerasi sel kulit baru dan menjaga kulit tetap lembap.
AVOSKIN Your Skin Bae Alpha Arbutin 3% + Grapeseed
Siapa sih yang nggak kenal dengan brand lokal viral AVOSKIN? Di antara sederet produknya yang populer ada AVOSKIN Your Skin Bae Alpha Arbutin 3% + Grapeseed, serum yang menawarkan manfaat ganda untuk kulit.
Selain mencerahkan kulit dengan kandungan alpha arbutin, serum ini juga diperkaya grapeseed yang bekerja sebagai antioksidan. Masalah kulit seperti flek hitam, kusam, dan bekas jerawat membandel bisa teratasi. Manfaat lain serum ini adalah mampu menyamarkan pori-pori, sehingga kulit terlihat lebih kencang dan awet muda.
Bio Essence Bio-White Advanced Whitening Serum
Bio Essence Bio-White Advanced Whitening Serum hadir dalam kemasan botol pump yang lebih hemat karena jumlah serum yang dikeluarkan bisa dikontrol. Brand asal Singapura ini menghadirkan formula Bio Energy Complex pada produk serum ini untuk mencerahkan kulit Anda secara maksimal.
Ekstrak bunga camelia di dalamnya bekerja mengunci kelembapan alami kulit. Perpaduan niacinamide dan alpha arbutin bekerja aktif mencerahkan kulit wajah dalam waktu singkat.
Nutrishe Intensive Bright & Glow Serum
Satu lagi nih produk lokal yang tidak perlu diragukan lagi khasiatnya. Nutrishe Intensive Bright & Glow Serum hadir dalam tekstur cair yang ringan, nyaman, dan mudah diserap oleh kulit. Serum ini lebih dari sekedar mencerahkan, tetapi juga memperbaiki skin barrier kulit dan menjaga elastistas kulit wajah.
Precious Skin Alpha Arbutin 3Plus Glow
Precious Skin Alpha Arbutin 3Plus Glow adalah produk Thailand yang diformulasikan khusus untuk mencerahkan kulit wajah. Kandungan utama serum dengan tekstur cair ini adalah alpha arbutin yang bekerja mengurangi bintik hitam pada kulit wajah dan meremajakan kulit dari dalam.
Serum ini juga mampu mengurangi tanda penuaan seperti garis-garis halus pada wajah. Gunakan Precious Skin Alpha Arbutin 3Plus Glow 2 kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari untuk hasil yang maksimal.
ElshéSkin Radiant Skin Serum
ElshéSkin Radiant Skin Serum dapat bekerja maksimal untuk mencerahkan kulit Anda dengan teknologi Tiny White. Kandungan bahan aktif di dalamnya adalah arbutin, asam linoleat, dan ekstrak arbutin yang bekerja membuat kulit terlihat lebih sehat dan awet muda.
Anda yang punya permasalahan kulit seperti warna tidak merata, kusam, hiperpigmentasi, dan flek hitam akan bisa merasakan manfaatnya. Dengan banyaknya bahan pencerah intensif yang ada, serum ini diklaim mampu membuat wajah makin glowing hanya dalam 3 hari saja!
SOMETHINC Revive Potion 3% Arbutin + Bakuchiol
Buat Anda yang bermasalah dengan kulit kusam dan beruntusan, SOMETHINC Revive Potion 3% Arbutin + Bakuchiol adalah solusi yang tepat. Produk lokal yang satu ini memiliki tiga kandungan whitening agent yang dapat mencerahkan kulit secara maksimal.
Kandungan bakuchiol di dalamnya bekerja mengatasi masalah kulit, melindungi kulit dari radikal bebas, dan mencegah munculnya tanda penuaan. Serum ini juga aman digunakan untuk kulit yang sensitif dan rentan berjerawat atau acne-prone.
RESET THE SKIN 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum
Serum alpha arbutin berikutnya adalah RESET THE SKIN 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum. Salah satu kelebihan serum ini adalah kandungannya yang minimalis, yaitu hanya niacinamide dan alpha arbutin saja untuk manfaat yang maksimal. Dapatkan kompleksitas kulit yang sehat dan lebih cerah.
Tekstur serum ini cair dan ringan, sehingga mudah diserap oleh kulit wajah. Serum ini juga tidak mengandung formula penyebab iritasi dan tidak melalui animal testing. RESET THE SKIN 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum juga bisa mengatasi masalah kulit lain seperti flek hitam dan warna kulit tidak merata.
The Aubree Brightening Serum Concentrate
Ucapkan selamat tinggal pada kulit kusam dengan The Aubree Brightening Serum Concentrate. Serum lokal ini mengandung dua bahan aktif, yaitu alpha arbutin dan niacinamide. Penggunaan secara rutin akan membuat kulit wajah terlihat lebih cerah dan kenyal.
Selain itu, kandungan lactic acid di dalamnya bekerja sebagai eksfoliator yang mengangkat sel kulit mati dan mendorong proses regenerasi kulit lebih cepat. Produk ini dijamin bebas paraben dan mineral oil.
Dr. Brandon Intensive Bright Alpha Arbutin + Centella Asiatica Serum
Sedang mencari serum alpha arbutin yang tidak bikin kantong Anda jebol? Dr. Brandon Intensive Bright Alpha Arbutin + Centella Asiatica Serum bisa jadi pilihan yang tepat. Serum dengan khasiat utama mencerahkan kulit wajah ini memadukan dua bahan aktif alpha arbutin dan Centella Asiatica di dalamnya. Serum berwarna bening ini sangat baik untuk mencerahkan dan melembapkan kulit, serta menenangkan kulit yang meradang akibat jerawat.
Lengkapi Dengan Penggunaan Produk Skincare Lainnya Agar Hasilnya Optimal
Menggunakan serum alpha arbutin rekomendasi BP-Guide di atas saja tidak cukup untuk mendapatkan kulit cerah maksimal. Lengkapi juga dengan penggunaan produk skincare lain seperti sabun wajah, toner, hingga moisturizer. Rawat kulit secara rutin setiap hari agar Anda bisa segera merasakan hasilnya.