Menikmati Puding Semakin Asyik dengan 10 Rekomendasi Cetakan Puding Karakter yang Unik dan Lucu (2023)

Menikmati Puding Semakin Asyik dengan 10 Rekomendasi Cetakan Puding Karakter yang Unik dan Lucu (2023)

Hampir semua jenis bahan bisa dibuat untuk menjadi cetakan puding. Mulai dari bahan plastik, tembaga, silikat, hingga aluminium. Nah, cek rekomendasi cetakan puding terbaru BP-Guide, ya!

Baca juga

Cetakan Puding Dapat Menghasilkan Bentuk-bentuk Puding yang Menarik

Sama seperti kue, puding adalah salah satu jenis makanan yang memerlukan cetakan di tengah-tengah proses pembuatannya. Cetakan puding juga berfungsi untuk membuat puding tampak lebih cantik dan menarik untuk dimakan. Dengan bentuk yang cantik dan topping yang semakin menggugah selera, semakin tergodalah kita untuk menikmati sajian puding.

Hampir semua jenis bahan bisa dibuat untuk menjadi cetakan puding. Mulai dari bahan plastik, tembaga, silikat, hingga aluminium. Namun, dengan karakter bahan yang berbeda-beda, setiap jenis cetakan pun memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Bahkan, fungsinya pun bisa berbeda antara cetakan puding berbahan plastik dengan cetakan puding berbahan aluminium, misalnya. Anda perlu memertimbangkan pemilihan bahan cetakan yang paling cocok untuk kebutuhan Anda.

Kenali Berbagai Macam Bahan Cetakan Puding

Cetakan Puding dari Plastik

Sumber gambar https://www.blanja.com

Cetakan ini adalah jenis cetakan yang paling sering ditemukan di pasaran karena harganya yang terjangkau. Biasanya, cetakan puding plastik digunakan untuk membuat puding berbahan agar-agar atau jelly konnyaku. Meski terbuat dari plastik, tentu saja tidak dipilih dari bahan plastik yang sembarangan.

Bahan cetakan dari plastik tidak akan rusak meski terkena adonan agar-agar yang masih panas. Cetakan puding dari plastik memiliki beragam bentuk dan merupakan salah satu bahan yang membuat puding mudah dikeluarkan dari cetakan.

Cetakan Puding dari Porselen

Sumber gambar .blogspot.com

Selanjutnya adalah cetakan puding yang terbuat dari porselen. Dibandingkan dengan plastik, cetakan puding dari porselen ini jauh lebih tahan terhadap panas.

Ia tetap aman dan tidak akan rusak meski dimasukkan ke dalam freezer, oven, ataupun microwave. Biasanya, cetakan ini dipakai jika Anda ingin membuat puding hangat seperti puding karamel, toffee pudding, chocolate molten, dan lain sebagainya.

Cetakan Puding dari Silikon

Silikon adalah jenis bahan yang sudah lolos uji kualitas dan keamanan pangan. Tak perlu khawatir, sifatnya aman baik untuk Anda maupun keluarga Anda. Kelebihan dari cetakan puding berbahan silikon adalah bisa untuk membuat puding panas yang harus dipanggang atau dikukus. Sifatnya pun lebih mudah dibersihkan dan lebih lentur, sehingga puding yang sudah jadi semakin mudah dikeluarkan dari cetakan.

Karena bentuknya yang sangat beragam, biasanya cetakan puding dari silikon ini menjadi andalan banyak orang untuk membuat puding berkarakter yang sedikit rumit, unik, dan tidak banyak ada di pasaran. Dengan segala kelebihan tersebut, tak heran jika harga cetakan puding dari silikon relatif lebih mahal dibandingkan cetakan berbahan lainnya.

Cetakan Puding dari Aluminium

Sumber gambar https://www.blibli.com

Aluminium memiliki sifat menghantarkan panas dengan cepat. Oleh karena itu, cetakan puding berbahan aluminium ini sangat cocok untuk membuat puding hangat.

Menggunakan cetakan ini, puding akan lebih cepat matang dan tingkat kematangannya pun akan lebih merata daripada menggunakan cetakan puding berbahan silikon maupun porselen.

Jika Anda ingin membuat puding dingin pun, masih bisa menggunakan cetakan yang satu ini. Bahan ini memang multifungsi dan memiliki keunikan tersendiri.

Resep Puding Istimewa Mudah Dibuat di Rumah

Puding Lapis Ubi Ungu

Sumber gambar cookpad.com

Puding adalah salah satu jenis camilan yang cocok untuk dijadikan hidangan ketika kumpul bersama keluarga. Cita rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut membuat makanan ini dapat disantap oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Jika Anda bosan dengan varian puding yang itu-itu saja, jenis puding lapis ubi ungu ini bisa Anda coba. Ubi ungu adalah salah satu bahan makanan yang sering kita konsumsi, sehingga rasa puding ini pun akan familiar. Apalagi jika disajikan dalam keadaan segar.

Untuk membuat puding lapis ubi ungu, berikut adalah bahan-bahan yang perlu Anda siapkan:

Bahan Puding Ubi Ungu

  • 16 potong ubi ungu
  • 300 ml santan
  • 150 gram ubi ungu, kukus
  • 3 sdm gula pasir
  • 1/2 bungkus kecil (ukuran 7 gram) agar-agar plain
  • 1/2 sachet krimer kental manis putih
  • 1/4 sdt garam

Bahan Puding Santan

  • 450 ml santan
  • 5 sdm gula pasir
  • 1 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1/2 bungkus agar-agar plain
  • 1/4 sdt garam

Cara pembuatan:

  • Blender ubi ungu dengan santan hingga halus, lalu tiriskan.
  • Campur semua bahan puding ubi, rebus hingga mendidih sambil terus diaduk.
  • Setelah uapnya hilang, tuang 1/3 bagian puding, sisihkan.
  • Di wadah yang berbeda, campur semua bahan puding santan. Rebus hingga adonan mendidih sambil terus diaduk.
  • Setelah mendidih, diamkan adonan hingga uap panasnya hilang. Kemudian tuang ke atas 1/3 adonan sebelumnya yang sudah setengah mengeras.
  • Tuang adonan secara selang-seling hingga habis.
  • Masukkan adonan ke dalam kulkas. Sajikan selagi dingin.

Puding Labu Kuning Lapis Cokelat

Sumber gambar cookpad.com

Bahan makanan labu seringkali diolah menjadi kolak ataupun dikukus. Padahal, ada juga varian makanan lain yang bisa dibuat dari bahan dasar labu. Puding pun dapat dibuat dengan bahan dasar labu. Tidak hanya memiliki tekstur yang lebih lembut, puding labu juga lebih menyegarkan. Warna kuningnya mempercantik tampilan puding ketika akan dihidangkan.

Jika ingin membuat puding labu sendiri di rumah, maka berikut adalah bahan-bahan yang perlu Anda siapkan:

Lapisan kuning

  • 500 ml air putih
  • 200 gram labu kuning yang sudah dikukus dan dihaluskan.
  • 200 ml susu cair
  • 150 gram gula pasir
  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 1/2 sdt garam

Lapisan Cokelat:

  • 500 ml air putih
  • 200 ml susu cair
  • 150 gram gula pasir
  • 2 sdm cokelat bubuk (tidak perlu kalau pakai susu cair rasa cokelat)
  • 1/2 sdt garam

Cara pembuatan:

  • Campurkan semua bahan lapisan kuning ke dalam panci, masak hingga matang. Angkat dan tiriskan hingga uapnya hilang.
  • Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah dibasahi dengan air, biarkan dingin.
  • Buat lapisan cokelat dengan cara yang sama, kemudian tuang ke atas lapisan kuning yang sudah setengah mengeras.
  • Masukkan loyang ke dalam kulkas. Puding siap disajikan setelah sepenuhnya mengeras.

Puding Lumut Mentega

Sumber gambar cookpad.com

Salah satu penulis buku resep best seller bernama Tintin Rayner juga pernah membagikan sebuah resep puding yang cukup menarik. Resep tersebut diberi nama Puding Lumut Mentega. Mengapa demikian? Sebab, lapisan hijau di puding tersebut memang tampak seperti lumut. Perpaduan warna hijau dan kuning dari adonan mentega nampak sangat pas dan menggoda.

Adonan lumut harus menghasilkan gumpalan hijau yang menyebar, tidak berkumpul di satu area saja. Tintin Rayner pun membagikan tips agar adonan lumut tampak menggumpal, besar, dan jelas. Caranya adalah ketika memasak puding, jangan terlalu banyak diaduk.

Kemudian ketika akan menuang adonan ke loyang, tunggu dulu sampai adonan agak dingin dan mengental. Lapisan bening dan lumut yang tidak terpisah dan menyebar ke seluruh permukaan puding ini yang kemudian disebut sebagai puding lumut yang berhasil.


Bahan Puding Lumut

  • 550 ml air
  • 100 gram gula pasir
  • 10 lembar daun pandan, blender dengan 100 ml air
  • 2 butir telur
  • 2 bungkus santan instan, @ 65 ml
  • 1 bungkus agar-agar bubuk plain atau hijau
  • 1 sdt essence pandan
  • 1/2 sdt vanili
  • 1/4 sdt garam

Bahan Puding Mentega

  • 550 ml air
  • 100 gram mentega/margarin yang sudah dilelehkan
  • 4 butir kuning telur
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 bungkus agar-agar bubuk plain atau warna kuning
  • 1/2 kaleng krimer kental manis

Cara membuat: Puding Lumut

  • Kocok telur hingga berbusa, kemudian masukkan bahan-bahan lainnya. Aduk hingga tercampur rata.
  • Tuang adonan ke dalam panci sambil disaring, kemudian didihkan menggunakan api kecil sambil diaduk sesekali (jika ingin bentuk lumut yang besar, jangan terlalu banyak diaduk).
  • Setelah lumut terbentuk dan mendidih, angkat adonan. Tuang perlahan ke dalam cetakan, kemudian tiriskan. Tunggu hingga adonan dingin dan mengeras.

Puding Mentega

  • Campurkan kuning telur, krimer kental manis, dan mentega yang sudah dilelehkan. Aduk hingga rata, kemudian sisihkan.
  • Tuang air, gula pasir, dan agar-agar bubuk ke dalam panci. Lalu rebus hingga mendidih.
  • Setelah adonan mendidih, matikan api. Tuang adonan di dalam panci ke adonan kuning telur yang sebelumnya. Aduk hingga rata.
  • Setelah itu, tuang kembali adonan ke dalam panci dan didihkan kembali. Setelah mendidih, angkat adonan. Diamkan hingga uap panasnya hilang.
  • Tuang larutan puding mentega dengan sendok ke atas puding lumut yang sudah setengah mengeras. Masukkan ke dalam kulkas.
  • Jika sudah mengeras sempurna, maka puding siap dihidangkan.

Puding Marble Coklat Kopi

Sumber gambar cookpad.com

Ingin membuat puding dengan cita rasa yang manis dan lezat? Cobalah resep puding marble coklat kopi yang satu ini. Perpaduan rasa manis dari cokelat dan pahit khas kopi memberikan rasa lezat tersendiri di dalam mulut. Teksturnya yang creamy membuat puding ini sangat cocok dijadikan menu makanan pencuci mulut.

Bahan-bahan: Puding Kopi

  • 300 ml susu cair
  • 100 gram gula pasir
  • 100 ml whipped cream cair
  • 1 bungkus agar-agar bubuk plain
  • 1 sachet kopi
  • 1 sdt pasta moka
  • 1 sdt rhum bakar (opsional)

Puding Cokelat

  • 600 ml susu cair
  • 200 ml whipped cream cair
  • 200 gram gula pasir
  • 150 gram dark chocolate, cincang kasar (bisa diganti dengan 4 sdm coklat bubuk)
  • 2 bungkus agar-agar bubuk plain
  • 1 butir kuning telur
  • 1 sdm kopi instan tanpa ampas

Bahan vla coklat:

  • 250 ml susu cair
  • 50 gram gula pasir
  • 2 sdm coklat bubuk
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 butir kuning telur
  • 1/2 sdm rhum bakar (opsional)

Cara pembuatan:

  • Untuk puding kopi, masak dan didihkan semua bahan. Ambil loyang, kemudian beri motif acak di pinggir loyang. Dinginkan.
  • Tuang sisa adonan ke dalam wadah biasa, lalu dinginkan. Setelah mengeras, potong puding ukuran dadu.
  • Untuk puding cokelat, masak dan didihkan semua bahan. Setelah uapnya hilang, siram pinggiran loyang hingga menutupi motif puding kopi.
  • Tumpuk potongan dadu puding kopi secara acak, kemudian siram lagi dengan bahan coklat hingga menutupi semua potongan.
  • Dinginkan adonan hingga mengeras, kemudian potong-potong kembali puding tersebut. Makanan pun siap disajikan.

Puding Kelengkeng

Sumber gambar cookpad.com

Buat Anda yang ingin menarik minat anak-anak terhadap buah-buahan, bisa dicoba dengan cara mengolah buah-buahan tersebut menjadi suatu jenis makanan yang unik bagi mereka. Contohnya adalah membuat puding dengan bahan dasar buah kelengkeng.

Selain memberikan cita rasa yang manis dan menyegarkan, buah kelengkeng juga akan memberikan tampilan puding yang cantik. Sehingga, anak akan semakin tertarik untuk menyantapnya. Tidak harus mahal, Anda bisa membuat puding ini sendiri di rumah. Berikut adalah resep untuk membuat puding kelengkeng dengan mudah.

Bahan puding:

  • 5 kaleng air putih (kaleng bekas krimer kental manis)
  • 1 kaleng krimer kental manis
  • 1 sachet agar-agar plain

Bahan topping:

  • Sirup cocopandan secukupnya
  • Buah kelengkeng kalengan secukupnya

Cara pembuatan:

  • Campurkan semua bahan, kemudian aduk rata. Masak menggunakan api kecil hingga adonan mendidih.
  • Begitu mendidih, segera matikan apinya. Tunggu hingga uap panasnya hilang, lalu tuang adonan ke dalam gelas saji. Diamkan hingga mengeras.
  • Setelah puding mengeras, tuang buah kelengkeng beserta air buah kalengnya.
  • Tambahkan sirup cocopandan secukupnya, lalu simpan puding di dalam kulkas hingga sirup meresap.
  • Puding kelengkeng siap disajikan selagi dingin.

Rekomendasi Cetakan Puding Karakter yang Unik dan Lucu

Cetakan Puding Bunga Matahari

Cetakan puding dengan tampilan berbentuk bunga adalah bentuk cetakan yang paling umum di pasaran. Begitu pula dengan cetakan puding yang satu ini.

Cetakan ini bisa membuat puding buatan Anda menjadi lebih indah dan lebih menarik untuk dimakan. Karena terbuat dari bahan plastik yang tebal dan berkualitas tinggi, cetakan ini aman untuk digunakan.

Tidak mengandung bau dan juga tidak beracun. Diameter cetakan sebesar 22-23 cm dengan tinggi 8 cm.

Harga Rp. 11.000-24.000

Cetakan Jelly Long Live Plastik Cetakan Coklat Puding

Apabila Anda mencari cetakan puding yang mudah dipakai dan bisa digunakan berulang-ulang, maka cobalah jenis cetakan puding yang satu ini. Ukuran loyangnya sekitar 32 x 20 cm.

Namun, perlu diingat bahwa produk ini tidak cocok untuk penggunaan pada oven dan microwave meski terbuat dari bahan plastik berstandar food grade. Ketika akan menggunakannya untuk pertama kali, rendam terlebih dahulu dengan air dan sabun cair selama 15 menit untuk menghilangkan baunya.

Sedikit tips untuk menjaga keawetan cetakan puding, tunggu sampai adonan tidak berasap baru tuang adonan. Dengan begini, akan meminimalkan kemungkinan cetakan rusak atau meleleh saat digunakan.

Harga Rp. 20.000-28.000

Cetakan Jelly Plastik Umbrella Mix Cetakan Coklat Puding

Ada beberapa cetakan puding dengan bentuk yang menarik, namun ketika dipakai, susah untuk melepaskan puding yang sudah mengeras. Alhasil, hal ini malah merusak bentuk puding itu sendiri.

Namun, masalah tersebut tidak akan terjadi jika Anda menggunakan cetakan puding yang satu ini. Sifatnya yang lentur membuat puding mudah dilepaskan dari cetakan ketika sudah jadi.

Selain untuk membuat puding, Anda juga bisa memakai cetakan ini untuk membuat cokelat, jeli, dan lain-lain. Ukuran cetakan ini adalah 27,5 x 18 cm.

Harga Rp. 20.000-31.000

Cetakan Jelly Mini Hand Bag Plastik Cetakan Coklat Puding

Selanjutnya, ada produk cetakan puding yang berukuran 27.5 x 18 cm. Bahan dasarnya menggunakan plastik food grade yang tidak berbau dan bebas dari racun.

Namun, cetakan ini tidak cocok untuk penggunaan pada oven ataupun microwave. Anda bisa menggunakannya untuk membuat puding dingin yang tidak memerlukan proses pemanasan adonan.

Harga Rp. 30.000

Cetakan Jelly Plane 9 cav Plastik Cetakan Coklat Puding

Sebuah tips lagi untuk menjaga keawetan cetakan puding. Ketika Anda menuangkan adonan yang masih panas, letakkan cetakan ke dalam wadah berisi sedikit air sehingga bagian bawah cetakan terendam sedikit air. Setelah itu, barulah tuang adonan ke dalam cetakan. Cara ini akan menghindarkan cetakan dari suhu yang terlalu panas yang bisa membuat cetakan rusak atau meleleh.

Cetakan yang terbuat dari plastik dengan kualitas terbaik ini tahan hingga suhu 80 derajat Celcius. Maka sudah jelas bahwa cetakan ini tidak untuk digunakan di dalam oven maupun microwave. Penggunaannya mudah dan bisa dipakai berulang kali. Loyangnya berbentuk persegi dengan ukuran 21,5 x 21,5 cm.

Harga Rp. 28.800-31.000

Cetakan Silikon Loyang Mini Tulban Cincin Puding Swirl

Mencari cetakan puding dengan tampilan yang klasik dan elegan? Maka cetakan ini adalah jawabannya. Berbeda dengan cetakan puding pada umumnya, cetakan ini terbuat dari silikon berkualitas food grade berkualitas tinggi.

Tahan untuk suhu -40 sampai 230 derajat Celcius, sehingga aman untuk penggunaan di dalam oven, freezer, maupun steamer. Cetakan dengan ukuran loyang 29,5 x 17,2 cm ini selain bisa untuk membuat puding, bisa juga untuk membuat cake, putu ayu, roti, dan berbagai snack nikmat lainnya.

Harga Rp. 36.000-84.000

Cetakan Jelly Plastik Wording III Mandarin Cetakan Coklat Puding

Selanjutnya adalah rekomendasi cetakan puding dengan bahan plastik PP food grade tahan panas. Cetakan ini bisa tahan hingga suhu 120 derajat Celcius.

Meski demikian, produk ini bukan diperuntukkan untuk penggunaan pada oven atau microwave. Jadi Anda tidak bisa membuat kue ataupun hidangan yang perlu dipanaskan lainnya menggunakan cetakan ini.

Ukuran loyangnya sekitar 32 x 20.5 cm. Selain bisa untuk membuat puding, Anda juga bisa memakainya untuk membuat cokelat.

Harga Rp. 25.500-31.000

Cetakan Puding Ikan Koi

Selanjutnya adalah cetakan puding dengan bentuk ikan koi yang cantik dan menarik. Jika Anda ingin mengajarkan tentang binatang kepada anak Anda, cetakan ini bisa menjadi salah satu medianya.

Anda tidak perlu khawatir karena cetakan ini terbuat dari bahan plastik tebal yang sudah food grade, sehingga aman untuk dipakai oleh anak Anda, bahkan untuk mainan sekali pun. Cetakan ini berukuran 24 x 16 cm.

Harga Rp. 11.000-35.900

Cetakan Silikon Ice Cream Jelly Coklat Pudding Popsicle Hello Kitty

Cetakan puding berbahan silikon yang satu ini selain dapat dipakai untuk membuat puding juga bisa dipakai untuk membuat es krim, lho.

Tetap aman dan tahan untuk penggunaan di dalam oven hingga di dalam freezer karena materialnya yang terbuat dari silicone food grade. Cetakan yang berukuran 19 x 5 cm ini juga mudah untuk dibersihkan.

Harga Rp. 35.000-52.200

Cetakan Puding Mawar Besar

Cetakan berikutnya memiliki bentuk bunga mawar yang sangat besar dan nampak cantik. Bahan plastiknya pun tebal, kuat, dan tidak mudah pecah. Bisa dipakai berkali-kali karena ketahanannya yang cukup baik.

Cetakan dengan diameter 22 cm dan tinggi 8 cm ini bisa digunakan untuk membuat puding, bolu, cake, ataupun yang lainnya. Sangat membantu Anda ketika membuat puding sendiri di rumah dan membuat puding bikinan Anda tak kalah cantik dengan ragam puding di pasaran.

Harga Rp. 13.775-99.000
From our editorial team

Beragam cetakan yang berbeda membuat kreasi semakin menarik

Bentuk puding tak harus begitu-begitu saja. Dengan cetakan yang tepat, kamu bisa membuat bentuk puding impian untuk dimasak. Bentuk yang lucu dan menarik juga bisa membuat puding kamu makin menarik.