Rambut Rontok Bisa Menimpa Siapa Saja

Sama halnya seperti kulit, rambut hampir tidak bisa lepas dari masalah kerontokan. Ketika menyisir rambut, melepaskan ikatan rambut, hingga menggaruk kepala, tanpa disadari ada saja helai rambut yang ikut jatuh. Kerontokan rambut yang parah bahkan bisa menyebabkan kebotakan, terutama pada kaum pria.

Rambut rontok bisa disebabkan oleh banyak hal. Mulai dari kekurangan vitamin, kesalahan dalam merawat rambut, hingga rapuh karena sering terpapar sinar matahari. Apapun penyebabnya, masalah kerontokan rambut tidak boleh disepelekan. Jika kamu tidak ingin rambutmu semakin rusak parah, kamu harus segera mencari produk perawatan rambut yang tepat agar rambut kembali kuat dan lebat.

Tips Dalam Merawat Rambut Rontok

Hindari Kondisi Stres

Stres sudah lama diketahui dapat mengganggu kesehatan. Tapi mungkin kamu belum tahu kalau ternyata stres juga bisa menjadi salah satu penyebab kerontokan rambut. Rambut orang-orang yang stress menjadi sangat rapuh dan mudah rontok.

Oleh karena itu, sebaiknya kamu menghindari kondisi stres. Luangkan waktu untuk berolahraga, bermeditasi, dan melakukan kegiatan apapun yang kamu sukai agar hati tetap bahagia dan jauh dari stres.

Jangan Menyisir Rambut Saat Basah

Rambut yang basah kondisinya sangat rapuh dan lemah. Jika kamu menyisir rambutmu saat masih basah, kamu hanya akan membuatnya semakin rapuh hingga akhirnya mudah rontok. Menyisir rambut yang basah juga bisa melemahkan folikel rambut.

Hindari mengeringkan rambut dengan hair dryer juga ya. Cara terbaik yang bisa kamu lakukan untuk menjaga rambutmu tetap sehat adalah dengan membiarkannya kering secara alami.

Pijat Kulit Kepala Secara Rutin

Siapa sih yang tidak suka dengan pijat kulit kepala? Selain bisa meredakan sakit kepala dan membuatmu lebih rileks, memijat kulit kepala secara rutin juga bisa membuat rambut lebih kuat lho. Agar nutrisinya makin sempurna, kamu sebaiknya menggunakan minyak kepala, minyak wijen, dan minyak almond.

Penggunaan minyak alami ini dapat menstimulasi folikel rambut, membantu meredakan masalah rambut seperti infeksi kulit kepala dan ketombe.

Cukup Tidur di Malam Hari

Penuhi kebutuhan tidurmu di malam hari agar rambut tetap sehat dan tidak mudah rontok. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan manfaat lain seperti tubuh yang lebih segar dan pikiran yang jauh dari stress. Kebutuhan tidur orang dewasa setiap harinya adalah 7-8 jam. Selama tidur, tubuh akan mengatur hormon yang ada di dalamnya untuk memperbaiki dan meregenerasi rambut yang patah dan rontok.

Gunakan Produk Khusus Rambut Rontok

Merawat rambut rontok tentu harus menggunakan produk yang diformulasikan khusus untuk rambut rontok. Pilih shampoo yang bekerja menguatkan akar rambut, membuatnya tumbuh lebih lebat, terlihat sehat dan berkilau alami. Kamu juga bisa menyempurnakan perawatanmu dengan kondisioner dan masker rambut secara rutin.

Cara Memilih Shampoo Untuk Rambut Rontok yang Ampuh

Kenali Penyebab Rambut Rontok

Rambut rontok disebabkan oleh banyak hal. Bisa karena stress, gangguan hormon, hingga konsumsi obat-obatan. Aktivitas padat seharian, terutama di luar ruangan juga membuat rambutmu mudah rontoh karena terpapar polusi. Jika kamu tahu apa yang menyebabkan rambutmu rontok, maka kamu akan bisa memilih produk terbaik untuk mengatasi semua masalah rambut. Jangan asal pilih shampoo jika kamu tidak mau masalah rambutmu semakin para.

Sesuaikan Dengan Jenis Rambut

Shampoo dan produk perawatan rambut lainnya yang kamu gunakan akan bisa bekerja dengan maksimal jika sesuai dengan jenis rambutmu. Pastikan kamu mengenali jenis rambutmu sendiri, apakah rambutmu termasuk kering atau berminyak. Dengan begini kamu akan bisa menemukan produk yang sesuai dengan jenis rambut. Rambutmu tidak hanya akan jadi lebih kuat, tapi juga semakin sehat dan indah.

Pilih Shampoo yang Mengandung Bahan Alami

Kamu juga harus selektif dalam memilih kandungan apa yang ada di dalam produk shampoo yang akan kamu beli. Utamakan shampoo yang diperkaya dengan kandungan bahan alami untuk mencegah munculnya masalah rambut lainnya. Apalagi kalau kamu punya kulit kepala yang sensitif. Terlalu banyak bahan kimia bisa menyebabkan iritasi pada kulit kepala lho.

Rekomendasi Shampoo Untuk Menyelesaikan Masalah Rambut Rontokmu

Pantene Hair Fall Control

Pantene adalah salah satu brand shampoo terkemuka di Indonesia. Tidak ketinggalan, Pantene juga memberikan solusi untuk rambut kamu yang rontoh parah. Pantene Hair Fall Control sangat cocok rambut yang rapuh dan mudah patah akibat terpapar polusi setiap hari.

Tidak hanya menguatkan rambut, shampoo ini juga bekerja memperbaiki efek polusi pada rambutmu. Misalnya seperti rambut lengket, ujung bercabang, bau, dan lepek. Hanya dengan satu produk saja, semua masalah rambutmu akan teratasi. Untuk mendapatkan hasil terbaik, gunakan bersama dengan kondisioner Pantene Hair Fall Control.

Harga: Rp. 24.000-65.000

L’OREAL PARIS Fall Repair 3x Anti-Hair Fall Shampoo

Rambut yang rontok juga menandakan rambut yang kekurangan nutrisi. Karena itulah L’OREAL PARIS Fall Repair 3x Anti-Hair Fall Shampoo hadir dengan formulasi khusus untuk mengembalikan kesehatan rambut yang kering dan rontok. Shampoo ini bekerja menutrisi akar hingga ujung rambut, membuatnya lebih kuat, lembut, dan sehat.

Di dalamnya terdapat kandungan Arginine Essence yang mampu diserap dengan baik oleh kulit kepala, memberikan nutrisi penuh pada akar rambut. Dengan penggunaan yang rutin, rambut akan terasa lebih kuat dan tidak rapuh. Kamu yang bermasalah dengan rambut mengembang juga bisa menggunakan shampoo ini. Hanya dalam satu kali pemakaian saja rambut akan menjadi lebih halus dan mudah diatur.

Harga: Rp. 45.000-120.000

Dove Nutritive Solutions Total Hair Fall Treatment

Dove Nutritive Solutions Total Hair Fall Treatment menawarkan solusi untuk menguatkan akar, batang, dan ujung rambut yang rontok. Kandungan trichazole di dalamnya mampu bekerja secara menyeluruh untuk mencegah kerontokan rambut. Shampoo ini juga mampu menjaga kulit kepala tetap bersih, memastikan setiap helai rambut mendapatkan nutrisi yang maksimal.

Dove mengklaim dapat memberikan perubahan pada rambut hanya dalam 2 minggu saja. Bagi pemilik rambut yang rontok parah, shampoo ini digunakan untuk keramas setiap hari. Shampoo Dove yang satu ini sangat disarankan bagi wanita yang baru melahirkan dan mengalami kerontokan rambut sebagai akibat perubahan hormon.

Harga: Rp. 14.000-70.000

Sebamed Anti-Hairloss Shampoo

Sebamed adalah merek perawatan tubuh yang tidak perlu diragukan lagi hasilnya. Meski produknya dijual dengan harga yang sedikit mahal, namun setara dengan hasil yang diberikan. Termasuk Sebamed Anti-Hairloss Shampoo ini.

Shampoo ini sudah terbukti mampu mengatasi rambut rontok. Diformulasikan khusus untuk memaksimalkan penyerapan nutrisi pada rambut. Penggunaan shampoo secara rutin dapat memberikan hasil yang maksimal. Shampoo ini juga aman digunakan pada kulit kepala yang sensitif.

Harga: Rp. 170.000-400.000

Serasoft Hair Fall Treatment

Berikutnya ada rekomendasi Serasoft Hair Fall Treatment, shampoo yang tidak hanya mampu menjadi solusi bagi rambut rontok tapi juga membuat rambut terlihat lebih halus dan mudah digerai. Shampoo ini mengandung serum dan kandungan sophora root yang menjadi kunci penting dalam memperkuat akar rambut dan mengrangi rambut yang rontok.

Setiap helai rambut akan menjadi lebih kuat dan tidak rapuh. Kemasan shampoo ini juga sangat menarik dengan warna pink, serta wangi aroma manis seperti permen yang menyenangkan. Nikmati rambut yang tergerai indah, lebih lembut, dan mudah ditata.

Harga: Rp. 13.000-50.000

Makarizo Fibertherapy Conditioning Shampoo With Aloe & Melon Extract

Produk yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi di telingamu. Makarizo adalah brand perawatan rambut yang sangat terkenal di Indonesia. Salah satu produknya yang paling laris di pasaran adalah Makarizo Fibertherapy Conditioning Shampoo With Aloe & Melon Extract. Shampoo ini mampu mengembalikan kekuatan rambut yang rapuh dan mudah rontok, serta mengembalikan kecantikan alami rambut.

Di dalamnya terdapat kandungan keratin amino acids yang dapat menambah kilau alami rambut. Perpaduan wangi melon dan aloe vera yang menyegarkan membuat Anda merasa rileks setiap kali keramas.

Harga: Rp. 10.000-40.000

Sensatia Botanicals Calming Shampoo

Buat kamu yang punya kulit kepala sensitif, bisa jadi kamu kesulitan memilih shampoo yang cocok. Bahan kimia pada shampoo bisa menyebabkan iritasi dan kemerahan pada kulit kepala. Sensatia Botanicals Calming Shampoo bisa jadi solusi yang tepat. Shampoo ini aman bagi kulit sensitif dan ibu hamil.

Kaya akan kandungan bahan alami dengan kandungan vitamin yang tinggi, shampoo ini bekerja membersihkan dan melembabkan kulit kepala serta mengurangi kadar minyak berlebih. Minyak lavendel di dalam shampoo bekerja menenangkan kulit kepala dan mencegah kerontokan rambut. Selain itu, pertumbuhan rambut juga semakin cepat dengan ekstrak horsetail yang dapat memberikan nutrisi maksimal.

Harga: Rp. 150.000-250.000

Kerastase Specifique Bain Prevention

Kamu mencari shampoo yang bisa bekerja cepat mengatasi kerontokan rambut dan mengembalikan kesehatan rambut hanya dalam sekejap saja? Kerastase Specifique Bain Prevention jawabannya. Dibuat dengan teknologi System Pro Actif untuk mengatasi iritasi pada kulit kepala, meregenerasi, dan merangsang mikrosirkulasi kulit kepala.

Shampoo ini juga sangat cocok digunakan oleh pemilik kulit kepala sensitif. Rasakan sensasi keharuman rambut, kelembutan, dan kehalusan yang belum pernah kamu miliki sebelumnya. Untuk hasil terbaik, gunakan bersama dengan kondisioner, serum, tonik, dan heat protector.

Harga: Rp. 280.000-400.000

TRESemme Anti Hair Fall Control Shampoo

Kurangi kerontokan rambut hingga 98% dengan TRESemme Anti Hair Fall Control Shampoo. Shampoo ini mampu memberikan hasil seperti kalau kamu melakukan perawatan di salon. Mengandung perpaduan formula chia seed oil dan amino acid yang bekerja ampuh mengurangi kerontokan rambut. Gunakan shampoo ini secara rutin untuk mendapatkan hasilnya. Penggunaan bersama dengan kondisioner akan membuat rambut 10 kali lebih kuat.

Harga: Rp. 30.000-90.000

Head & Shoulder Supreme Anti-Hairfall

Rambut rontok memang sangat meresahkan dan bisa mengganggu penampilan. Head & Shoulder Supreme Anti-Hairfall adalah shampoo untuk rambut rontok yang sangat ampuh dan harganya terjangkau. Diperkaya dengan kandungan argan creme dan esens alpukat yang bekerja menutrisi rambut.

Argan creme pada shampoo ini diperoleh dari tree of life di Maroko yang diseleksi dengan ketat, berfungsi menjaga kelembaban rambut dan kulit kepala tanpa membuatnya berminyak. Sementara itu, esens alpukat dan ZPT menjaga kilau rambut agar terlihat lebih sehat.

Harga: Rp. 40.000-120.000
From our editorial team

Hindari Kebiasaan yang Bisa Merusak Rambut

Selain memilih shampoo khusus untuk perawatan rambut rontok, kamu juga harus menghindari kebiasaan yang bisa menyebabkan rambut rontok makin parah. Misalnya seperti mengikat rambut terlalu kencang. Selain bisa membuat rambut semakin rapuh, ini akan membuat rambut menjadi melengkung dan kehilangan bentuk aslinya. Gunakan shampoo rekomendasi BP-Guide di atas dan produk perawatan lain yang mendukung ya!