10 Resep Masakan Sosis Paling Enak Kesukaan Keluarga

10 Resep Masakan Sosis Paling Enak Kesukaan Keluarga

Sosis adalah olahan daging sapi atau ayam yang sangat disukai oleh anak-anak. Yuk, kreasikan masakan sosis agar si kecil lahap makan dengan rekomendasi resep dari BP-Guide berikut ini. Tidak hanya mudah dibuat, rasanya juga mantap!

Masak Apa Hari Ini? Cobain Masak Sosis Semua Pasti Suka!

Para ibu pasti tahu bagaimana susahnya membujuk anak untuk makan. Kebanyakan anak-anak lebih suka makan jajanan ketimbang makan berat. Hmm, padahal mereka sangat membutuhkan nutrisi untuk menunjang tumbuh kembangnya agar semakin optimal. Tidak perlu khawatir, BP-Guide akan memberikan tips dan trik agar anak makan lahap, yaitu dengan aneka olahan sosis. Tidak hanya anak-anak, orang dewasa pun pasti akan sulit menolak makanan yang satu ini.

Sosis sangat mudah didapatkan karena dijual di banyak tempat mulai dari pasar, supermarket, hingga minimarket terdekat. Agar akan bersemangat menyantap sosis, kreasikan menu masakannya. Jangan hanya digoreng atau dijadikan topping untuk mi instan atau nasi goreng saja ya. Sosis juga mudah dikombinasikan dengan bahan makanan lainnya. Sehingga ibu bisa bebas berkreasi untuk olahan sosis ini.

Sosis Menu Paling Mudah untuk Dikreasikan

Sosis merupakan produk olahan daging ayam atau daging sapi berbentuk tabung panjang. Makanan ini sangat disukai oleh semua kalangan karena rasanya yang nikmat dan lezat. Tidak jarang sosis menjadi solusi terdepan ketika ibu malas masak atau sedang terburu-buru.

Jika selama ini sosis lebih dikenal sebagai topping atau pelengkap makanan saja, sudah saatnya ibu mencoba kreasi resep sosis agar menu makanan untuk si kecil bisa lebih bervariasi. Dengan banyaknya modifikasi resep sosis, dijamin si kecil pasti lebih bersemangat menyantap makanannya.

Salah satu olahan sosis yang sedang viral akhir-akhir ini adalah sosis telur atau sostel. Makanan sederhana yang membalut sosis dengan telur ini sangat disukai oleh anak-anak, lho. Selain mudah membuatnya, kandungan gizi di dalamnya juga tinggi. Ibu juga bisa mengolah sosis menjadi sosis asam manis.

Kenali Produk Sosis yang Banyak Dicari Konsumen

Sosis So Nice

Sumber gambar pala.id

Sosis So Nice adalah produk dari PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang merupakan pembuat Sozzis So Good. Kedua produk ini sama-sama laris manis di pasaran. Bahkan popularitas So Nice telah mengalahkan pendahulunya, Sozzis. Tahun 2010, Sosis So Nice berhasil meraih penghargaan Top Brands for Kids, membuktikan bahwa produk ini memang sangat disukai oleh anak-anak.

Sosis So Nice hadir dalam 2 varian rasa yaitu rasa sapi serta rasa ayam. Sosis So Nice terus meningkatkan kualitas, baik dari segi pemilihan bahan maupun proses pembuatan untuk menghadirkan produk terbaik bagi para konsumennya.

Kanzler Beef Cocktail

Sumber gambar kanzler.co.id

Siapa yang tidak mengenal Kanzler? Merek ini telah tersohor sebagai sosis premium yang dijual dalam kemasan besar. Salah satu varian yang paling terkenal adalah Kanzler Beef Cocktail. Sosis yang satu ini hanya menggunakan daging berkualitas premium yang dicincang halus.

Rasa khas sosis ini didapat dari proses pengolahannya yang menggunakan metode pengasapan, pengeringan, dan pemasakan dengan menggunakan uap. Tanpa tambahan MSG, Kanzler sudah memiliki rasa yang sangat gurih dari kualitas daging yang digunakan. Warna yang memukau adalah warna asli tanpa tambahan pewarna buatan.

Sosis khas Jerman ini diproduksi oleh PT Macroprima Panganutama yang merupakan bagian dari Cimory Group. Menggunakan bahasa Jerman yang berarti kanselir, produk ini merupakan ide dari pemiliki perusahaan dengan rekannya asal Jerman yang bernama Mr Hans Reusch.

Champ Chicken Sausage

Sumber gambar tokopedia.com

Dibuat oleh PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk yang merupakan produsen dari frozen food terkemuka, Fiesta, kualitas Champ Chicken Sausage tidak perlu diragukan lagi. Keunggulan dari produk ini adalah rasanya yang sangat gurih meski kadar MSG yang digunakan sangat rendah.

Sosis yang dibuat di Sidoarjo, Jawa Timur ini memiliki rasa ayam yang khas dengan aroma asap menggoda. Untuk menjaga kualitas produk dan selalu memuaskan semua konsumennya, Champ Chicken Sausage hanya menggunakan daging ayam pilihan untuk menghasilkan rasa yang lezat.

Sosis ini cocok untuk diolah menjadi berbagai macam masakan dan meningkatkan selera makan si kecil.

Fronte Frankfurter

Sumber gambar shopee.co.id

Frankfurter adalah sosis yang sangat terkenal di negara asalnya, Jerman. Keunikan sosis ini langsung bisa dilihat dari tampilannya, yaitu memiliki panjang 20 sentimeter. Tekstur sosis sangat lembut sehingga mudah dikunyah dan dicerna oleh anak-anak. Di Jerman, Frankfurter terkenal dengan sebutan nenek moyangnya hotdog. Artinya, merek ini memang punya sejarah panjang di pasaran.

Sosis jumbo ini diolah dengan cita rasa khas Jerman, menggunakan daging sapi pilihan dengan bumbu khas Frankfurter.

Resep Masakan Sosis Enak

Sosis Saus Barbeque

Sumber gambar cookpad.com

Saus BBQ yang gurih berpadu dengan sosis yang lembut pasti langsung membangkitkan selera makan si kecil. Hidangan lezat ini bisa dibuat dengan mudah mengikuti resep sederhana berikut ini.

Bahan

  • 5 buah sosis
  • 1/2 siung bawang bombay
  • 5 buah cabe rawit
  • 2 batang daun bawang
  • 5 sdm saus barbeque siap pakai
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 100 ml air
  • Minyak untuk menggoreng

Cara memasak

  • Potong sosis sesuai selera, lalu goreng sampai setengah matang. Tiriskan, sisihkan.
  • Iris bawang bombay, daun bawang, dan cabe rawit. Sisihkan.
  • Panaskan minyak sisa gorengan sosis, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan cabe rawit, lalu tumis sampai layu. Masukkan air, aduk rata.
  • Masukkan saus barbeque, kaldu bubuk, dan lada bubuk. Aduk rata sampai agak mengental. Masukkan sosis dan irisan daun bawang, aduk rata. Masak sampai daun bawang sedikit layu.
  • Angkat lalu sajikan selagi hangat.

Tumis Sawi Sosis

Tantangan terbesar para ibu adalah membuat anak mau makan sayur. Tenang saja, dengan resep lezat satu ini anak pasti lebih mudah dibujuk untuk makan sayur. Yuk, segera praktikkan resep tumisan simpel nan lezat yang satu ini.

Bahan

  • 1 bh sawi putih, potong sesuai selera
  • 2 btr telur
  • 3 bh sosis, potong sesuai selera
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus

  • 6 siung bawang merah, cincang halus
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 7 buah cabai rawit, iris serong
  • Garam secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya

Cara memasak

  • Masak telur orak arik, beri sedikit garam. Sisihkan
  • Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Masukkan cabai, sawi putih, dan sosis.
  • Tambahkan kaldu ayam, gula, dan garam secukupnya. Masak sampai sawi layu.
  • Masukkan telur orak arik, aduk rata. Masak sampai semua bahan matang.
  • Tumis sawi dan sosis siap dinikmati.

Kebab Sosis Spesial

Kebab adalah kudapan khas Timur Tengah yang snagat populer di Indonesia. Ternyata membuat kebab yang disukai oleh si kecil tidak sulit lho. Mau coba? Ini dia resepnya.

Bahan kulit

  • 1/4 sdt gula
  • 3 sdm minyak goreng
  • 100 ml susu cair, panaskan
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam
  • 250 gr tepung terigu

Bahan isian

  • Lada hitam secukupnya
  • Bawang putih secukupnya, cincang
  • Garam secukupnya
  • Bawang bombay secukupnya, cincang
  • Sosis ayam atau sapi secukupnya, iris korek api

Pelengkap

  • Daun selada, cincang
  • Bawang bombay, cincang
  • Saus tomat atau saus sambal
  • Keju parut
  • Lada hitam
  • Mayones
  • Timun, cincang

Cara memasak

  • Buat kulit terlebih dahulu. Siapkan wadah lalu campurkan tepung terigu, baking powder, garam, dan gula. Aduk rata.
  • Masukkan susu cair, aduk perlahan. Uleni adonan dengan tangan hingga kalis. Jika terasa kurang licin, bisa ditambahkan sedikit air.
  • Bagi adonan menjadi 8 bagian sama besar, diamkan selama 10 menit lalu tipiskan.
  • Buat isi. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan sosis lalu lada hitam dan garam. Tumis hingga matang, sisihkan.
  • Siapkan loyang yang akan dipakai untuk memanggang, olesi dengan mentega.
  • Letakkan adonan kulit yang sudah ditipiskan, tata isian di atasnya beserta dengan bahan pelengkap. Lipat kulit sambil digulung.
  • Panggang kebab dalam oven bersuhu 150 derajat celcius selama 30 menit.
  • Angkat lalu sajikan.

Singkong Gulung Sosis Keju

Sumber gambar cookpad.com

Jangan takut untuk berinovasi dengan menu baru. Dari hasil coba-coba, siapa tahu bisa menghasilkan resep yang ciamik. Seperti yang satu ini nih.

Bahan

  • 1 kg singkong, kupas kulitnya lalu kukus sampai lunak
  • 200 ml minyak goreng
  • 50 gram margarin
  • 2 btg daun seledri, cincang halus
  • 1 sdt garam
  • 8 bh sosis sapi
  • 10 gr keju parut
  • 1 btr kuning telur

Cara memasak

  • Panaskan minyak goreng dengan api sedang, goreng sosis sampai matang. Angkat dan sisihkan.
  • Hancurkan singkong yang sudah dikukus dengan garpu. Tambahkan margarin, garam, dan seledri lalu aduk rata.
  • Ambil 3 sdm adonan, ratakan lalu tambahkan sosis goreng. Gulung sampai sosis tertutup sempurna, potong jadi 3 bagian. Ulangi sampai adonan habis.
  • Letakkan singkong pada loyang yang sudah diolesi margarin, lalu beri olesan kuning telur dan taburi keju parut.
  • Panggang di dalam oven bersuhu 180 derajat selama 25 menit sampai keju meleleh.
  • Sajikan selagi hangat.

Seblak Sosis

Kuliner khas Jawa Barat ini pas banget disantap panas-panas. Rasanya yang gurih pasti disukai si kecil. Ibu bisa membuat seblak sendiri dengan resep berikut ini lho.

Bahan

  • 8 bh kerupuk bawang, rendam dalam air panas selama 15 menit
  • 2 sdm makaroni, rendam dalam air panas selama 15 menit
  • 1 bh sosis, potong sesuai selera
  • 1 btr telur, kocok lepas
  • 1 btg daun bawang

Bumbu halus

  • 2 siung bawang putih
  • 1 cm kencur
  • 2 bh cabai merah besar
  • 8 bh cabai rawit atau sesuai selera

    Bahan Pelengkap

  • 1 sdm minyak goreng
  • 1/2 sdt garam halus
  • 1/2 sdt penyedap rasa (bila suka)

Cara memasak

  • Tumis bumbu halus sampai harum, tuang air lalu tunggu sampai mendidih.
  • Tambahkan garam dan penyedap rasa. Masukkan telur, aduk perlahan.
  • Masukkan sosis dan kerupuk, aduk sampai rata.
  • Masukkan makaroni dan daun bawang, masak sampai air menyusut.
  • Nikmati seblak selagi hangat.

Oseng-oseng Sayur Bakso Sosis

Sumber gambar cookpad.com

Tumis bakso dan sosis yang dicampur dengan sayur sangat pas untuk sajian makan malam atau sarapan di pagi hari. Dengan resep di bawah ini, si kecil pasti akan makan dengan lahap.

Bahan

  • 5 bh bakso sapi, potong
  • 3 btg sosis sapi, potong
  • 1 ikat sawi, potong sesuai selera
  • 1/2 bh kol, iris memanjang
  • 5 bh cabai rawit, iris merah
  • 2 siung bawang putih, memarkan
  • 1 butir telur
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Kaldu bubuk ayam secukupnya
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus tiram

Cara memasak

  • Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan telur, aduk-aduk.
  • Tambahkan bakso dan sosis
  • Tambahkan garam, gula, merica, kaldu bubuk, saus tiram, cabai rawit, dan saos tomat. Aduk sampai rata.
  • Masukan kol dan sawi. Aduk-aduk. Masak sampai matang.

Nasi Goreng Sosis

Sumber gambar tastynesia.com

Tidak hanya rendang, nasi goreng juga pernah menorehkan prestasi level dunia lho. Pada tahun 2017, CNN Travel menobatkan nasi goreng sebagai makanan terenak kedua di dunia yang berasal dari Indonesia. Kini saatnya ibu membuat sendiri nasi goreng bertabur sosis nan lezat dengan resep berikut ini.

Bahan

  • 300 g nasi putih
  • 2 sdm bumbu nasi goreng
  • 2 sdm minyak sayur
  • 3 buah sosis sapi, iris tipis
  • 2 butir telur ayam, dadar lalu iris tipis
  • 2 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam

Bumbu halus

  • 12 bh cabe merah keriting
  • 5 bh cabe rawit merah
  • 5 btr bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt terasi, bakar

Cara memasak

  • Panaskan minyak, lalu tumis sosis sampai kecokelatan. Masukkan bumbu halus, lalu aduk rata.
  • Masukkan nasi putih, kecap manis, garam, dan merica. Aduk sampai bumbu tercampur rata dan nasi menjadi agak kering.
  • Sajikan nasi goreng dengan telur dadar.

Sosis Saus Mentega

Siapa bilang masak enak harus ribet? Resep yang satu ini sangat mudah dibuat dan cocok untuk seluruh keluarga lho. Nggak percaya? Cobain sekarang yuk!

Bahan

  • 5 bh sosis, potong-potong
  • 1 bh bawang bombay, potong-potong
  • 2 sdm mentega
  • 1 sdt saus cabai
  • 1 sdm saus tiram
  • 3 siung bawang putih, memarkan dan cincang
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • Gula dan garam secukupnya

Cara memasak

  • Panaskan mentega di atas wajan, tumis bawang bombay sampai layu. Masukkan bawang putih lalu tumis sampai harum.
  • Masukkan semua saus, tambahkan sedikit air. Aduk rata sampai saus mengental.
  • Masukkan sosis, lalu cek rasa. Matikan api.
  • Hidangan lezat siap disantap.

Roti Sosis Gulung

Sumber gambar cookpad.com

Anak-anak pasti sangat suka menyantap camilan. Daripada membiarkan mereka jajan di luar, bikinkan sendiri snack yang bergizi dan sehat, seperti yang satu ini.

Bahan utama

  • 5 lbr roti tawar, buang pinggirnya lalu tipiskan
  • 5 bh sosis sapi
  • 5 lbr daging asap
  • 5 bh keju lembaran

Bahan saus

  • 1 sdm saus tomat
  • 2 sdt mayones
  • 15 gram keju cepat leleh, parut halus
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt oregano kering
  • Minyak untuk menggoreng

Bahan pelapis

  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 100 g tepung panir kasar

Cara memasak

  • Panaskan minyak, tumis sosis sapi dan daging asap sebentar. Sisihkan.
  • Campur semua bahan saus dalam satu wadah, sisihkan.
  • Ambil selembar roti tawar, lalu tata daging asap, keju, dan sosis di atasnya. Tuangi saus secukupnya, ratakan.
  • Celupkan roti ke dalam telur kocok lalu gulungkan ke tepung panir. Ulangi sampai roti tawar habis.
  • Panaskan minyak goreng dengan api sedang, goreng roti sampai kuning kecokelatan.
  • Angkat dan tiriskan, sajikan dengan saus sambal.

Sosis Saus Tiram

Sumber gambar reseprahasia.com

Terakhir ada resep sosis lezat yang sayang banget kalau sampai dilewatkan. Cara membuatnya sangat mudah lho.

Bahan

  • 3 bh sosis, belah salah satu ujungnya
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan 1 sdm air
  • 3 sdm kecap manis
  • 2 sdm minyak kedelai
  • 100 ml air
  • 300 ml minyak goreng

Cara memasak

  • Panaskan minyak, lalu goreng sosis sampai matang. Angkat dan sisihkan.
  • Panaskan minyak kedelai, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan air lalu aduk rata.
  • Masukkan larutan tepung maizena, aduk sampai mengental.
  • Masukkan sosis, aduk rata lalu angkat.
  • Hidangan siap disajikan.

Sosis Menjadi Menu Siap Saji yang Enak dan Bikin Ketagihan

Ada 2 jenis sosis yang dijual di pasaran, yaitu sosis mentah dan sosi siap saji. Sosis siap saji adalah varian yang sangat populer di Indonesia karena tinggal disantap tanpa perlu digoreng terlebih dahulu. Sementara itu, sosis jenis sosis segar seperti frankfurter, cocktail, bratwurst, dan weiner adalah jenis sosis segar.

Sayangnya, sosis segar kurang populer di Indonesia. Sosis segar hanya bisa ditemukan di supermarket premium saja. Apapun jenis sosis yang disukai anak, tugas ibu adalah mengolahnya menjadi santapan lezat agar nafsu makan mereka meningkat.

From our editorial team

Yuk, Segera Cobain Resep Mudah nan Lezat Ini

Setelah membaca sederet rekomendasi resep dari BP-Guide di atas, kamu pasti sudah tidak sabar untuk eksekusi, bukan? Jangan takut untuk membuat kreasi resep sendiri dengan bahan sosis yang nikmat dan lezat ini. Segera ke dapur, yuk!