10 Rekomendasi Shampo Kemiri Terbaik untuk Menumbuhkan Rambut (2023)

10 Rekomendasi Shampo Kemiri Terbaik untuk Menumbuhkan Rambut (2023)

Rambut rontok menjadi masalah serius yang perlu diperhatikan. Karena semakin lama rambut rontok akan membuat rambut menipis dan bisa menimbulkan kebotakan. Salah satu solusinya dengan menggunakan shampo kemiri. Bahan yang satu ini juga sudah lama dikenal untuk menumbuhkan rambut. Berikut shampo kemiri terbaik rekomendasi dari BP-Guide.

Baca juga

Kemiri Memiliki Banyak Manfaat untuk Rambut

Kemiri merupakan salah satu tanaman yang bijinya bisa dimanfaatkan sebagai bahan minyak dan rempah. Kemiri dengan nama latin aleurites moluccana ternyata memiliki banyak manfaat khususnya untuk rambut.

Tak heran bila kemiri menjadi salah satu bahan untuk membuat shampo. Memiliki kandungan vitamin C dan D sehingga mampu membuat kulit dan rambut tampak indah dan kesehatan secara menyeluruh.

Selain itu, ada kandungan asam lemak esensial yang dapat memberikan nutrisi ke dalam kulit sehingga membuat kulit tampak sehat. Manfaat kemiri juga bisa membuat rambut lebih berkilau. Hal ini disebabkan karena adanya kandungan asam gamma-linolenic yang berfungsi sebagai kondisioner alami.

Kemiri yang sudah menjadi minyak juga sudah lama dikenal untuk menumbuhkan rambut secara cepat, sehingga dapat mencegah masalah kebotakan dan kerusakan rambut.

Tips Memilih Shampo Kemiri

Untuk Kulit Kepala yang Sensitif Pilih Shampo Kemiri non SLS

Sodium Lauryl Sulfate (SLS) merupakan bahan kimia atau disebut juga surfaktan, atau umumnya disebut sebagai detergen. Shampo yang mengandung SLS tidak dianjurkan untuk Anda yang memiliki kulit sensitif.

Kulit kepala merupakan bagian yang cukup sensitif sehingga dibutuhkan pemilihan produk shampo yang sesuai demi kesehatan rambut. Anda tidak dianjurkan untuk memilih shampo kemiri yang non SLS.

Ada banyak shampo kemiri alami yang bisa dipilih. Shampo dengan bahan alami ini memang tidak banyak mengeluarkan busa tapi efektif untuk membuat rambut cepat tumbuh dan sehat.

Pilih Shampo Kemiri 2in1 Lebih Praktis

Tidak lengkap rasanya menggunakan shampo tanpa kondisioner. Namun, tak banyak orang yang memiliki waktu sehingga memakai kondisioner tentu membutuhkan waktu lama saat keramas. Padahal kondisioner berfungsi untuk membuat rambut lebih halus.

Anda bisa memilih shampo kemiri 2in1 sebagai solusi praktis bagi yang kurang suka dengan memakai kondisioner terpisah, dan tak memiliki banyak waktu. Saat ini sudah banyak shampo kemiri yang sudah dilengkapi dengan kondisioner.

Jadi, rambut tetap bersih dan mendapat nutrisi yang optimal sekaligus rambut yang halus setiap helainya.

Kenali Kandungan Tambahan pada Shampoo

Sebelum membeli, kenali terlebih dahulu masalah yang terjadi pada rambut Anda. Hal ini berpengaruh terhadap tipe shampo kemiri yang akan dipilih. Shampo terbagi menjadi beberapa tipe.

Pertama, ada tipe shampo kemiri yang bermanfaat untuk mempertahankan kilau rambut yang alami. Kedua, ada juga shampo kemiri yang bermanfaat untuk volumizing atau membuat rambut lebih tebal dan bervolume.

Pastikan Anda memilih shampo kemiri sesuai dengan kebutuhan rambut.

Rekomendasi Shampoo Kemiri Terbaik

Happy Kemiriku Shampoo

Buat Anda yang ingin membuat rambut hitam bisa memilih Happy Kemiriku Shampoo. Memiliki kandungan vitamin E minyak kemiri asli yang bermanfaat untuk merawat kesehatan rambut. Shampo ini juga sudah dilengkapi dengan extra conditioner sehingga rambut jadi lebih lembut.

Shampo Kemiriku juga berkhasiat untuk menyuburkan, mencegah kerusakan rambut dan mencegah ketombe pada akar rambut.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal Anda harus menggunakan shampo ini secara rutin. Cara menggunakannya, tuangkan shampo kemiri secukupnya kemudian ratakan pada rambut. Pijat secara merata kemudian bilas hingga bersih.

Harga Rp. 9.999-16.000

Herbalove Merang Miri Shampoo

Mencari produk shampo kemiri yang alami ada Herbalove Merang Miri Shampoo yang bisa jadi pilihan. Perawatan herbal alami dari tumbuhan sehingga sangat aman digunakan untuk terapi setiap hari. Cocok dipakai untuk tipe rambut normal.

Shampo bermanfaat untuk kesehatan rambut dan merawat rambut yang rusak/kering. Bahannya terbuat dari merang padi, minyak kemiri, getah pisang, lidah buaya, dan juga minyak lavender.

Cara menggunakannya tuang shampo secukupnya ke telapak tangan, kemudian buat busa dan aplikasikan pada kulit kepala sampai merata. Diamkan sejenak baru kemudian bilas dengan air sampai bersih. Untuk mendapatkan hasil yang optimal gunakan setiap hari secara rutin dan teratur.

Harga Rp. 70.000-350.000

Coe Olive Black Shampoo Kemiri

Rambut yang diwarnai seringkali menimbulkan masalah seperti kusam. Namun dengan Coe Olive Black Shampoo Kemiri hal ini tidak jadi masalah lagi. Karena shampo diperkaya dengan kandungan nutrisi yang tetap bisa membuat rambut berkilau meskipun diwarnai.

Mengandung perpaduan olive dan kemiri sehingga membantu untuk menjaga dan menumbuhkan rambut. Anda bisa mendapatkan rambut sehat berkilau dengan kandungan kemiri dengan hasil pertumbuhan rambut 3-10 cm dalam satu bulan.

Harga Rp. 59.780

Momara Shampo Kemiri

Shampo yang satu ini mengandung banyak minyak herbal yang bagus untuk rambut, diantaranya ada minyak kemiri, minyak jarak, minyak olive, dan juga minyak kelapa. Selain itu diperkaya dengan vitamin E yang bisa menutrisi kulit kelapa dan akar rambut.

Kandungan minyak jarak di dalamnya juga berfungsi sebagai perawatan terhadap rambut kering atau pecah-pecah. Momara Shampo Kemiri juga tidak mengandung bahan SLS sehingga aman untuk kulit sensitif.

Keunggulan lainnya dapat membantu merangsang pertumbuhan rambut baru, mengurangi kerontokan rambut, menghilangkan ketombe, hingga menghaluskan rambut. Anda juga tidak perlu khawatir karena shampo juga bisa digunakan untuk semua usia baik anak-anak maupun balita.

Harga Rp. 27.000-50.000

Syuga Shampoo Kemiri

Dahulu shampo ini dikenal dengan shampo BMKS yang cukup terkenal, namun saat ini sudah tidak beredar lagi dan diganti dengan Shampo Kemiri Syuga. Shampo ini juga sudah lolos uji laboratorium dan BPOM.

Inovasi terbaru ini menghadirkan rambut selalu halus dengan adanya kandungan formulatif yang ada dalam shampo. Cocok untuk Anda yang ingin memanjangkan rambut. Kandungannya juga bermanfaat menumbuhkan rambut, membuat rambut berkilau, dan menghaluskan rambut.

Bahan shampo terdiri bahan alami seperti kemiri asli, lidah buaya, seledri, dan tanaman lain yang bermanfaat untuk kesehatan rambut. Anda juga tidak perlu khawatir karena shampo ini aman untuk pria, wanita, anak-anak, maupun bayi.

Harga Rp. 85.000

Crrante Shampoo Kemiri 2in1

Anda tak punya banyak waktu untuk sekedar menggunakan condisioner? Crrante Shampoo Kemiri 2in1 bisa jadi pilihan yang berperan sebagai penumbuh rambut. Shampo ini memiliki aroma yang harum sehingga tidak mengganggu penciuman.

Shampo ini diformulasikan khusus untuk merawat rambut kering dan kusam. Kandungannya juga bisa diandalkan untuk merawat rambut agar tetap hitam. Untuk varian selain kemiri, ada kelapa dan ginseng.

Harga Rp. 30.000-40.000

Urban Derma Shampoo Kemiri

Tiga kandungan alam terbaik yang paling bermanfaat untuk rambut terdapat pada Urban Derma Shampoo Kemiri ini. Kandungan argan oil dapat memperbaiki kerusakan rambut bahkan yang parah, dan juga mencegah efek buruk sinar matahari.

Ada juga kandungan Virgin Coconut Oil (VCO) yang sudah terbukti dapat merevitalisasi rambut menjadi lebih muda dan mencegah uban usia dini. Kandungan minyak kemiri mampu menumbuhkan, menebalkan, dan menghitamkan rambut yang sudah dikenal sejak lama.

Shampo ini juga sudah dilengkapi dengan kondisioner yang mengandung vitamin B5 (panthenol). Jadi, Anda tidak perlu repot menggunakan conditioner lagi.

Harga Rp. 85.000

Shining Shampo Kemiri

Tak sedikit yang merasa stres saat rambut rontok sehingga menyebabkan kebotakan. Shining shampo solusi aman, herbal yang mengandung kemiri asli solusinya. Bermanfaat untuk menumbuhkan, memanjangka, dan menghaluskan rambut.

Shampo ini sangat aman sehingga bisa digunakan untuk pria maupun wanita, bahkan untuk anak-anak sekalipun. Hanya dalam waktu 4 minggu Anda sudah bisa merasakan manfaat dari shampo ini.

Harga Rp. 28.000

Ratu Kemiri Aloe Vera Shampoo

Produk shampo yang terbuat dari bahan alami tentunya sangat aman bila digunakan. Salah satunya ada Ratu Kemiri Aloe Vera shampo yang tidak menggunakan bahan kimia berbahaya.

Tekstur shamponya cair yang dianjurkan untuk penggunaan setiap hari. Anda juga bisa menggunakan produk ini untuk bayi dan anak-anak. Shampoo Aloe Vera juga dilengkapi dengan minyak hair loss treatment.

Minyak ini bermanfaat untuk mengatasi rambut rontok dan kering.

Harga Rp. 250.000

Levita Shampoo Kemiri Hitam

Rekomendasi terakhir kami ada Levita Shampo Kemiri Hitam. Shampo bermanfaat untuk melebatkan dan memanjangkan rambut. Selain itu shampo juga berperan sebagai anti ketombe.

Buat Anda yang memiliki rambut tipis bisa menggunakan produk ini untuk menebalkan rambut. Kesehatan rambut juga akan tetap terjaga selama penggunaannya tepat. Levita shampo mengandung SLS sehingga tidak dianjurkan untuk Anda yang memiliki kulit kepala sensitif.

Cara menggunakannya, basahi rambut terlebih dahulu. Tuangkan shampo secukupnya pada telapak tangan dan aplikasikan pada kulit kelapa atau akar rambut. Lalu, pijat secara perlahan. Anda bisa menggunakan shampo ini 2 hari sekali.

Harga Rp. 15.000
From our editorial team

Kenali Jenis Rambut dan Memilih Shampo Sesuai Kebutuhan

Sebelum membeli shampo kenali terlebih dahulu jenis rambut apakah termasuk tipe rambut kering, tipe rambut berminyak, atau tipe normal. Karena hal ini akan sangat berpengaruh terhadap shampo yang akan digunakan. Selain itu, pilih shampo yang sesuai dengan yang dibutuhkan. Harga mahal tak menjamin cocok untuk rambut Anda.