Suka Foto Alam? Ini 10 Perlengkapan Fotografi Wajib saat di Alam Bebas! (2023)

Suka Foto Alam? Ini 10 Perlengkapan Fotografi Wajib saat di Alam Bebas! (2023)

Fotografi kini menjadi sebuah hobi yang populer bagi orang-orang yang masih awam dalam hal fotografi. Biasanya, objek yang diambil adalah suatu momen acara, tingkah laku hewan, atau aktivitas manusia sehari-hari. Selain itu pula alam menjadi objek foto paling banyak diambil.

Baca juga

Alam sebagai Surga Fotografi

Dewasa ini, fotografi semakin banyak diminati oleh banyak orang. Tidak mesti berbekalkan kamera profesional, kamera kecil atau kamera dari smartphone sudah cukup menjadi "senjata" untuk berburu momen. Hal tersebut juga dibantu oleh perlengkapan fotografi yang mumpuni.

Fotografi alam memiliki tempat tersendiri di hati para pecinta fotografi. Objek foto alam antara lain berupa pegunungan, hewan liar, pohon, laut, dan lain-lain yang menunjukkan keindahan alamiah.Keindahan alamiah tersebut tanpa campur tangan manusia menjadi ciri khas pada fotografi alam, sehingga hasil foto yang ditangkap menunjukkan keindahan apa adanya.

Hasil fotografi alam yang indah tentu memerlukan skill fotografi yang mumpuni. Meskipun begitu, skill luar biasa dimanfaatkan dengan menggunakan beberapa perlengkapan fotografi. Apalagi jika perlengkapan tersebut terawat dengan baik, maka tentu saja skill yang dimiliki akan aktif secara optimal.

Tips Merawat Perlengkapan Fotografi

Membersihkan Peralatan Secara Berlaka

Kebersihan adalah salah satu hal utama sebagai pondasi dalam merawat barang, khususnya perlengkapan fotografi ini. Karena jika peralatan bersih, maka alat bebas dari kotoran dan debu yang bisa menghambat kinerja optimalnya. Selain itu pula kebersihan alat juga bisa memperpanjang umur pakai alat.

Pada perlengkapan fotografi, kamu bisa membersihkannya dimulai dari kamera itu sendiri. Bersihkan layar LCD dan body kamera. Namun, tidak boleh sembarangan membersihkan dengan memakai cairan atau bahan pembersih tertentu. Bisa saja hal tersebut dapat merusak body dan fungsi dari kamera. Gunakan cleaning kit khusus pembersih kamera.

Selain kamera, segala peralatan lainnya juga bisa dibersihkan dengan memanfaatkan cleaning kit tersebut, seperti tripod, lensa, filter, bahkan tas penyimpanan kamera dan peralatan lainnya. Bersihkan perlengkapan setelah dipakai, atau dalam jangka waktu tertentu.

Menjaga Peralatan dari Sinar Matahari Langsung dan Air

Cahaya matahari menghasilkan hawa panas. Jika kamera dan pealatan lainnya berada di bawah sinar matahari langsung dalam jangka waktu yang lama, hal tersebut akan memberikan dampak buruk pada perlengkapan kamera kamu tersebut.

Sebagai contoh, panas dari matahari bisa membuat kualitas kamera semakin menurun, terutama pada bagian permukaan body kamera yang semakin memudar warnanya dan tekstur terasa lebih kasar. Selain itu, panas matahari juga membuat baterai kamera menjadi panas.

Untuk mengatasinya, kamu bisa menyimpan kamera dan peralatan lainnya pada tasnya masing-masing. Meskipun terkena sinar matahari, namun tidak secara langsung. Di samping itu juga bisa dengan memotret di tempat yang teduh namun tetap outdoor.

Meletakkan Peralatan di Tempat Aman

Kamera dan peralatan fotografinya merupakan benda yang perlu diperhatikan keamanannya. Sebab, jika tidak menjaga dengan baik, maka fungsi dari benda tersebut tidak akan berjalan secara optimal.

Keamanan perlengkapan fotografi tersebut bisa kamu lakukan dengan menyimpan barang-barang pada tempatnya, seperti tas, kontainer, dan lain sebagainya. Di samping itu juga perlu memperhatikan dimana barang tersebut diletakkan.

Letakkan barang-barang tersebut di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung. Lalu, ruangan dan lemari yang teduh serta tidak lembap adalah lokasi yang bagus sebagai tempat penyimpanan yang aman.

Perlu diperhatikan pula bagaimana kamu memperlakukan peralatan dengan baik, seperti tidak meletakkan sembarangan, atau meletakkan dengan hati-hati tidak dengan membanting.

Dengan begitu, maka kualitas peralatan akan tetap baik, dan umur masa pakai masih panjang, sehingga fungsinya masih bisa bekerja secara optimal.

Cek Lensa dan Sensor Kamera

Lensa dan sensor kamera adalah hal yang krusial dan bagian yang paling penting untuk menangkap gambar. Sensor dan lensa yang baik akan menghasilkan jepretan yang ciamik dan tidak ada kendala sedikit pun.

Namun, terdapat suatu kondisi dimana saat ingin mengambil gambar ada beberapa bayangan titik hitam di layar kamera atau viewfinder. Hal tersebut biasa terjadi karena terdapat debu pada lensa atau sensor kamera. Selain itu juga terdapat masalah blur yang berlebihan.

Dalam mengatasi hal di atas, perlu dilakukan pengecekan terlebih dahulu sebelum melakukan penanganannya. Jika terdapat debu atau kotoran lain yang menempel, maka kamu perlu membersihkannya dengan cleaning kit khusus kamera dan lensa, seperti kain microfiber, lenspen, ataupun blower.

Untuk lebih amannya, silakan kamu bawakan ke tempat jasa servis kamera yang profesional, sehingga resiko kerusakan saat membersihkan semakin kecil.

Tidak Charging Baterai Secara Berlebihan

Baterai merupakan sumber listrik utama dan satu-satunya untuk kamera dan perlengkapan fotografi lainnya. Maka, perlu memperhatikan perawatan baterai supaya kamera bisa berjalan dengan baik tanpa ada kendala nantinya.

Baterai pada kamera biasanya memiliki kapasitas penyimpanan listrik pada taraf tertentu, seperti 1200 mAh atau 1800 mAh. Jika daya listrik yang tersimpan sudah habis, maka kamera akan mati dan baterai perlu pengisian ulang listrik.

Pengisian baterai biasanya berkisar antara satu setengah jam sampai empat jam. Hal tersebut tergantung dari jenis baterai apa yang dipakai, berapa kapasitas baterai, dan berapa output charger yang dipakai.

Hindari charging baterai kamera melebihi dari jangka waktu tersebut untuk menghindari overcharge atau kelebihan pengecasan. Jika hal tersebut terjadi, maka bisa mengurangi masa pakai baterai tersebut.

Kamu perlu melakukan pengecekan secara berkala saat pengecenan baterai dilakukan. Apabila telah penuh, maka langsung lepas sumber listrik.

Perlakukan Media Penyimpanan Elektronik dengan Baik

Media penyimpanan data foto yang diambil pada kamera adalah memory card atau kartu memori. Kartu memori ini sangat penting untuk diperhatikan keamanannya. Tidak hanya tentang penyimpanan, namun juga tentang bagaimana memperlakukannya.

Perlakuan tersebut berupa bagaimana cara meletakkannya. Jika memori sering terbanting atau terjatuh baik sengaja maupun tidak, maka hal tersebut bisa membuat memori menjadi rusak atau data yang di dalam memori menjadi corrupt.

Tentu hal tersebut tidak ingin kita rasakan, karena bisa dibayangkan betapa frustasinya jika hal tersebut terjadi. Oleh karena itu, kamu perlu memperlakukan kartu memori kamera dengan baik supaya tidak terjadi hal yang demikian.

Menggunakan Alat yang Original

Semakin populer suatu barang, maka semakin banyak pula barang palsu yang beredar di pasaran. Hal tersebut dilakukan oleh oknum untuk meraup keuntungan dibalik nama brand barang yang banyak menjadi incaran orang.

Biasanya, barang palsu tidak memiliki kualitas yang bagus serta terjamin dan memiliki harga yang murah jika dibandingkan dengan barang asli/original. Tidak jarang juga, barang palsu tersebut bisa memberikan efek buruk bagi barang asli yang disematkan.

Hal tersebut juga berlaku kepada kamera dan perlengkapan fotografi. Maka, sangat disarankan untuk menggunakn barang atau komponen asli dari perusahaan kamera tersebut.

Sebagai contoh, kamera Canon mesti memakai baterai Canon yang asli keluaran perusahaan Canon. Jangan memakai baterai Canon palsu meskipun diiming-imingi dengan harga murah. Alhasil, kamera kamu akan tidak bekerja dengan optimal, bahkan berpeluang rusak.

Investasi dengan membeli barang original adalah jalan yang terbaik jika tidak ingin mengeluarkan dana yang lebih di kemudian hari.

10 Perlengkapan Fotografi di Alam Bebas

Battery Grip

Tidak jarang baterai bawaan dari produk kamera yang kamu beli memiliki kapasitas kecil dan cepat habis, padahal kamu sedang berada di alam bebas dan memakai kamera untuk bekerja atau hunting. Gonta-ganti baterai tentu membuat kamu terasa ribet. Oleh karena itu, kamu perlu battery grip.

Battery grip berfungsi sebagai penyimpanan baterai tambahan untuk kamera. Jika baterai utama pada kamera telah habis, maka secara otomatis daya kamera akan beralih menggunakan baterai pada battery grip tersebut. Tentu jangka waktu pemakaian kamera semakin panjang.

Harga Rp. 1.000.000-5.600.000

Lensa Tele

Aktivitas fotografi di alam bebas tentu sering menemukan momen-momen menakjubkan. Namun, tidak jarang pula momen tersebut terjadi di tempat yang sangat jauh dari posisi kamu kini, sedangkan lensa kamera yang kamu gunakan tidak bisa menangkap momen tersebut lebih dekat.

Hal tersebut bisa diatasi dengan menggunakan lensa tele. Lensa tele atau telephoto lens adalah lensa yang mampu membantu kamu dalam mengambil gambar yang objeknya sangat jauh dari posisi kamu berada. Body yang panjang menjadikan zooming dengan jauh dan detail.

Harga Rp. 3.000.000-26.000.000

Tripod Fotografi Landskap

Tidak jarang saat mengambil gambar alam tangan terasa lelah, atau gambar yang dihasilkan kabur karena tidak stabil. Tentu hal ini memerlukan tripod. Perlengkapan fotografi yang satu ini bisa membantu kamu untuk bisa mengambil gambar alam dengan lebih bagus dan lebih stabil.

Selain itu juga bisa bantuan yang berarti jika kamu menggunakan telephoto lens untuk mengambil foto jarak jauh dengan lebih baik. Karena body yang sangat panjang tidak jarang membuat lengan dan pegangan menjadi lelah dan goyah.

Harga Rp. 200.000-6.000.000

Memori Kamera

Seperti yang telah dijelaskan tadi, kalau kartu memori pada kamera merupakan hal yang sangat penting karena perannya sebagai media penyimpanan gambar yang telah ditangkap kamera.

Oleh karena itu, memori perlu menjadi perlengkapan fotografi di alam bebas yang utama. Sangat disarankan untuk membawa lebih dari satu memori, karena sebagai penyimpanan tambahan jika banyak mengambil gambar alam sehingga memori utama sudah penuh.

Harga Rp. 75.000-480.000

Alat Kebersihan Kamera dan Lensa

Cleaning kit ata alat kebersihan kamera dan lensa perlu dibawa sebagai perlengkapan fotografi di alam bebas, karena tidak jarang kamera dan lensa menjadi kotor akibat debu atau kotoran yang menempel pada kamera atau lensa saat hunting foto.

Kamera dan lensa yang kotor tentu dapat menghambat keoptimalan pengambilan gambar, sehingga hasil gambar menjadi tidak bagus.

Harga Rp. 25.000-265.000

Strap Kamera

Perjalanan dalam mengambil gambar di alam bebas tidaklah begitu mulus. Pasti ada rute dengan medan terjal, licin, atau berbahaya sehingga sesekali membuat pijakan atau langkah kaki menjadi tidak stabil. Alhasil, tidak jarang barang bawaan berjatuhan.

Oleh karena itu, antisipasi yang bisa dilakukan agar kamera tetap aman di genggaman adalah dengan menggunakan strap kamera. Alhasil, resiko terjadinya kamera jatuh menjadi lebih kecil. Selain itu pula strap kamera bisa membantu kamu untuk bisa menangkap gambar lebih stabil, baik foto ataupun video.

Harga Rp. 55.000-1.230.000

Silica Gel

Silica gel atau absorbent chemical berfungsi sebagai penjaga kelembaban yang bisa mengakibatkan terjadinya penjamuran. Oleh karena itu, silica gel menjadi salah satu perlengkapan fotografi yang sangat bermanfaat.

Butiran di dalam kantong ini bisa diletakkan di dalam tas kamera kamu. Hal ini untuk menjaga tas dari jamur yang mampu merusak kamera dan lensa yang disimpan. Di samping itu pula bisa menjaga kamera dari karat.

Harga Rp. 4.000-95.000

Mantel Hujan

Pemotretan di alam bebas tentu harus berhadapan dengan cuaca. Panas terik ataupun basahnya hujan adalah hal yang wajar dihadapi saat mengambil gambar di alam bebas.

Oleh karena itu, mantel hujan adalah hal yang perlu dipersiapkan dalam perlengkapan fotografi di alam bebas. Benda ini bisa melindungi kamu dan perlengkapan lainnya dari air hujan, terutama kamera dan lensa yang sangat penting untuk dilindungi.

Harga Rp. 21.000-230.000

Reflector

Tidak sedikit fotografer yang mengambil foto alam dan model dalam satu gambar. Namun, cahaya alam yang lebih terang dan tidak dapat terpantul dengan baik ke model akan menghasilkan gambar yang tidak bagus. Model akan tampak lebih gelap, bahkan tidak terlihat sedikit pun.

Hal ini bisa diatasi dengan menggunakan reflector cahaya. Perlengkapan fotografi satu ini mampu memantulkan cahaya matahari ke arah yang diinginkan, terutama pada model sebagai objek dalam foto.

Harga Rp. 55.000-600.000

Bekal makanan dan minuman

Fotografi alam bebas memang menyenangkan dan kadang membuat lupa waktu. Namun, masalah perut jangan dilupakan. Saat hunting foto di alam bebas jarang ditemukan outlet atau warung yang menjual berbagai makanan, apalagi kalau berada jauh dari pemukiman warga.

Maka, kamu perlu mempersiapkan bekal dari rumah atau penginapan. Kamu bisa menyiapkan makanan dan minuman dengan lunch box lengkap dengan botol minuman. Alhasil, kamu tidak akan kelaparan saat jam makan tiba, sehingga aktivitas fotografi tetap berjalan dengan lancar.

Harga Rp. 21.500-250.000
From our editorial team

Fotografi adalah tentang kesiapan!

Tanpa persiapan yang baik, mustahil seorang fotografer bisa mendapatkan hasil foto sesuai dengan yang diinginkannya. Oleh sebab itu, siapkan semua perlengkapan fotografi rekomendasi kami agar kamu mendapatkan hasil foto terbaik di alam liar!