Bingung Menentukan Suvenir Pernikahan? Inilah 9 Rekomendasi Suvenir Sendok yang Bisa Kamu Pilih untuk Melengkapi Pesta Pernikahanmu

Bingung Menentukan Suvenir Pernikahan? Inilah 9 Rekomendasi Suvenir Sendok yang Bisa Kamu Pilih untuk Melengkapi Pesta Pernikahanmu

Sumber gambar produklakukeras45.id

Suvenir pernikahan adalah salah satu dari sederet persiapan yang harus dilakukan oleh calon pengantin. Dari pada bingung harus memilih suvenir apa, BP-Guide sudah memiliki rekomendasinya untukmu. Yuk, langsung simak!

Baca juga

Sekarang Suvenir Sendok dan Garpu Jadi Pilihan yang Populer untuk Pernikahan

Sumber gambar goodminds.id

Pernikahan adalah momen penting yang ingin dikenang dengan manis bagi setiap pasangan. Bagi mereka yang mengadakan resepsi alias perjamuan pernikahan, tentu harus mempersiapkan banyak hal. Kita tentu tidak ingin kecewa dengan hasil riasan yang kurang pas atau mungkin dengan konsep resepsi yang kurang memuaskan.

Tentu saja kita juga tidak ingin mengecewakan tamu yang datang dengan suguhan masakan yang rasanya pas-pasan serta suvenir yang biasa saja. Maka dari itu, segala aspek yang berhubungan dengan resepsi pernikahan hendaknya dipersiapkan dari jauh hari.

Salah satu hal paling penting namun kerap disepelekan dalam sebuah resepsi adalah pemilihan suvenir. Terkadang saking sibuknya pengantin, mereka memilih suvenir yang sudah mainstream sehingga kesannya biasa saja.

Suvenir adalah bentuk terima kasih kita pada para undangan karena telah hadir pada acara kita. Maka setidaknya pemilihan suvenir harus dipertimbangkan secara matang. Coba saja berikan suvenir yang sedikit antimainstream. Biar tidak itu-itu saja, kamu bisa berikan suvenir berupa sendok. Psst.. suvenir yang satu ini sedang populer, lho.

Apa Makna Suvenir Sendok dan Garpu untuk Pernikahan?

Sumber gambar uprint.id



Jika ingin resepsi pernikahan kamu berkesan, maka kamu perlu tahu apa makna dibalik suvenir yang akan kamu berikan. Salah satu yang akan kita bahas kali ini adalah makna dari suvenir sendok dan garpu. Suvenir yang satu ini sedang naik daun dan tentu memiliki arti mendalam di baliknya, bukan sekadar sebagai peralatan makan.

Sendok dan garpu melambangkan ikatan sejoli yang begitu saling melengkapi. D imana ada sendok di situ ada garpu, begitulah kiranya makna yang terkandung dalam suvenir ini. Selain itu, makna lainnya adalah harapan pengantin agar mereka dan para tamu undangan mendapat limpahan rezeki.

Tidak Cuma Punya Nilai Filosofis, Suvenir Sendok dan Garpu pun Memiliki akan sangat Berguna

Sumber gambar freepik.com

Suvenir yang dipilih sepasang pengantin dengan seksama akan memberi kesan terhadap penerimanya. Jika kita memilih suvenir sendok dan garpu tentu saja akan memberi kesan unik pada para tamu undangan. Sebab, tidak hanya memiliki nilai filosofis, namun suvenir sendok dan garpu akan sangat berguna dalam kehidupan keseharian.

Nilai guna sendok dan garpu sangat jelas, yakni untuk digunakan saat makan. Suvenir ini juga bisa dijadikan pajangan jika bentuk dan hiasannya unik. Nah, tertarik untuk memakai suvenir berupa sendok dan garpu pada saat resepsi pernikahan? BP-Guiders bisa langsung intip nih deretan suvenir sendok garpu untuk kamu pilih.

9 Pilihan Suvenir Sendok dan Garpu untuk Pernikahan

Suvenir Pernikahan Sendok Garpu Kemas Karton

Sumber gambar bukalapak.com

Suvenir pernikahan berupa sendok dan garpu memang dijamin meninggalkan kesan tersendiri. Suvenir Pernikahan Sendok Garpu Kemas Karton ini bisa menjadi pilihan kamu. Paket suvenir ini begitu terjangkau. Dikemas rapi dalam boks persegi panjang yang terdiri dari alas dan tutupnya.

Kertas karton pembungkusnya bermotif dan tutupnya dari mika sehingga produknya tampak dari luar. Dalam 1 wadah terdiri dari sendok dan garpu. Satu paket berisi 50 buah dengan ukuran sendok teh. Minimal harus pesan 100 buah sementara warnanya bisa sesuai permintaan. Bisa dibeli di Bukalapak dengan harga Rp 96.000.

Set Alat Makan Sendok Garpu Sumpit Suvenir Pernikahan Wedding

Sumber gambar tokopedia.com

Set Alat Makan Sendok Garpu Sumpit Suvenir Pernikahan tentu saja bisa menjadi pilihan yang tepat. Kamu bisa membawanya ke mana saja dengan mudah. Bukan hanya berisi sendok dan garpu namun ada juga sumpit di dalamnya. Berbahan stainless steel tebal, sehingga bisa digunakan dalam jangka waktu lama. Desain dan kemasannya menarik. Pembungkusnya dari kertas karton tebal dan bermotif. Kamu bisa membeli suvenir keren ini di Tokopedia dengan harga Rp 10.000.

Babyowl Love Set Perlengkapan Makan [Sendok/ Garpu/ Sumpit]

Sumber gambar blibli.com

Babyowl Love Set Perlengkapan Makan (Sendok/ Garpu/ Sumpit) jangan sampai dilewatkan sebagai pilihan. Produk yang satu ini berbahan stainless steel yang aman dan kuat. Tahan lama sehingga bisa dipakai untuk pribadi dan juga cocok untuk diberikan sebagai suvenir.

Bentuknya keren karena ada bentuk hati di bagian tengah sendok dan garpu. Alat makan bernuansa cinta ini tentu saja menarik untuk digunakan ya. Dalam satu wadah terdiri dari sendok, garpu, dan sumpit. Kamu bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 30.000.

Suvenir Sendok Garpu Box Motif Kecil

Sumber gambar bukalapak.com

Suvenir Sendok Garpu Box Motif Kecil ini juga tidak kalah menarik untuk dijadikan pilihan, lho. Dikemas dengan kemasan boks yang bermotif sehingga tampak istimewa. Produk ini bisa digunakan untuk mengonsumsi puding atau kue.

Dengan kemasan kertas karton, bagian tutup kemasan berbahan mika sehingga isi produknya terlihat. Sendok garpunya berbahan logam sementara bagian gagang terbuat dari plastik. Ukuran sendok dan garpu adalah 12 cm dengan kemasannya memiliki panjang 13 cm. Satu paknya berisi 50 buah. Kamu bisa membelinya di Shopee dengan harga Rp 200.000.

Souvenir Pernikahan Sendok Garpu Box

Sumber gambar tokopedia.com

Souvenir Pernikahan Sendok Garpu Box ini pastinya akan menjadi suvenir pernikahan yang keren. Dikemas dalam boks yang ada motifnya sehingga tampak cantik. Sendok dan garpu berbahan logam dan gagangnya dari plastik. Jika ingin memesan, maka sebaiknya dari jauh hari karena masa pengerjaan memakan waktu 3 minggu lamanya. Harga yang tertera sudah termasuk kemasan plastik dan kartu ucapan terima kasih. Kamu bisa membelinya di Tokopedia dengan harga setiap kotaknya Rp 1.300.

Suvenir Sendok Garpu Kayu

Suvenir Sendok Garpu Kayu juga bisa menjadi pilihan suvenir pernikahan yang tepat. Kamu bisa memilihnya untuk melengkapi tema pernikahan rustic dan natural. Dengan bahan kayu sonokeling, sendok dan garpu ini akan memberikan kesan alami yang nyata. Bisa digunakan untuk makan atau menjadi pajangan. Sendok dan garpu ini hadir dengan ukuran 17,5 cm. Dapat dibeli di souvenirdanundanganpernikahan.com dengan harga Rp 2.900.

Suvenir Pernikahan Wedding Sendok Garpu Sumpit Suvernir Suvenir

Sumber gambar tokopedia.com

Suvenir pernikahan yang satu ini bisa menjadi rekomendasi selanjutnya. Produk peralatan makan set portable ini bisa dengan mudah dibawa kemana saja. Dikemas praktis dalam tas kecil berbahan kain sehingga kesannya rapi dan simpel. Bisa diberikan sebagai suvenir pernikahan karena bermanfaat sebagai alat makan. Bahannya terbuat dari stainless steel sehingga tahan lama. Dapatkan di Shopee dengan harga Rp 30.000.

Suvenir Sendok Garpu Ice Cream Gratis Box

Sumber gambar tokopedia.com

Suvenir Sendok Garpu Ice Cream Gratis Box ini tentu saja menjadi suvenir pernikahan yang istimewa. Hadir dalam ukuran mini, sehingga bisa dipakai untuk makan es krim atau menjadi pajangan yang unik. Dikemas rapi dalam boks, ada 3 pilihan warna boks yang disediakan. Ukuran kotak pembungkusnya adalah 8,5 x 3,3 x 16 cm dengan panjang sendok dan garpu 15 cm. Minimal harus pesan 100 buah dan kamu bisa memesannya di Tokopedia dengan harga Rp 5.900.

Suvenir Sendok Garpu + Thanks Card

Sumber gambar tokopedia.com

Suvenir Sendok Garpu + Thanks Card bisa menjadi rekomendasi selanjutnya. Simpel dan pastinya sudah siap dibagikan pada saat resepsi. Lengkap dengan kartu terima kasih sehingga bisa lebih berkesan bagi tamu undangan. Dikemas dalam kotak dengan ukuran kartu ucapan 3,5 x 3,5 cm. Sementara panjang sendok dan garpunya adalah 12,5 cm. Kamu bisa membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 2.900.

From our editorial team

Suvenir Sendok dan Garpu Sangat Menarik untuk Melengkapi Pernikahanmu

Pernikahan memang momen paling membahagiakan bagi setiap pasangan. Suvenir sendok dan garpu bisa jadi pilihan yang tepat untuk melengkapi hari bahagiamu. Suvenir yang diberikan ada baiknya memang sesuatu yang bermanfaat bagi tamu undangan sehingga tetap disimpan dan digunakan semestinya.