Siap Liburan? Ini Dia 10+ Pesona Destinasi Wisata Langkat yang Sebaiknya Tidak Anda Lewatkan

Siap Liburan? Ini Dia 10+ Pesona Destinasi Wisata Langkat yang Sebaiknya Tidak Anda Lewatkan

Sumber gambar herownskin.com

Indonesia dianugerahi dengan kekayaan alam yang seolah tak pernah habis dikulik. Salah satu daerah yang saat ini menarik perhatian sebagai destinasi wisata adalah Langkat yang menjadi salah satu daerah di Sumatera Utara. Anda akan dimanjakan dengan berbagai potensi alam yang kaya seperti air terjun, pantai hingga menikmati keindahan flora serta fauna. Tertarik berkunjung?

Langkat Mempunyai Keindahan Alam yang Beragam dan Menarik

Sumber gambar covesia.com

Indonesia memiliki beragam tempat wisata dari Sabang hingga Merauke yang terdiri dari taman, kota tua, pantai, pegunungan hingga gua. Sekian banyak tempat wisata yang dimiliki oleh Indonesia, hanya sebagian saja yang dikenal oleh masyarakat dan memiliki banyak pengunjung.

Padahal masih banyak lokasi di Indonesia yang memiliki keindahan alam yang sangat indah untuk dinikmati namun belum terkenal di masyarakat domestik mau pun mancanegara. Sumatera Utara adalah salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki wisata alam yang sangat beragam dan menarik. Salah satunya terletak di Kabupaten Langkat dengan luas wilayah 6.272 kilometer persegi.

Kabupaten Langkat berbatasan langsung dengan Taman Nasional Gunung Leuser, memiliki potensi wisata alam seperti air terjun, pemandian sungai, arung jeram, tracking hutan, gua alam seperti kawasan Bukit Lawang, Gua Batu Rizal, Tangkahan.

Tidak hanya potensi wisata alam saja, Kabupaten Langkat juga memiliki potensi wisata bahari seperti Tanjung Apek Kuala Serapuh dan Tanjung Kerang. Daerah ini sangat cocok bagi Anda pencinta alam dan petualang karena Anda dapat menikmati ekosistem yang luar biasa, berpetualang di hutan nan eksotis.

Kabupaten Langkat memiliki Kecamatan Pangkalan Susu yang memiliki 3 potensi, salah satunya adalah potensi wisata di Pulau Kampai. Memiliki panorama alam pantai yang indah dan masih terjaga keasliannya ditambah udara yang sejuk dan segar. Pantai tersebut bernama Pantai Berawe.

Banyak Destinasi Wisata Alam dan Kuliner yang Patut Kamu Kunjungi

Sumber gambar medanwisata.com

Kabupaten Langkat memiliki kekayaan wisata yang berlimpah. Kabupaten yang bersebelahan dengan kawasan Pelestarian Alam Taman Nasional Gunung Leuser ini memiliki 23 kecamatan. Kabupaten dengan luas 6.272 km² ini memiliki hutan lindung yang mempesona mulai dari air terjun, sungai, gua alam. dan tracking rimba.

Sejarah nama Langkat dimulai dari kesultanan Melayu yang memiliki daerah yang cukup luas. Setelah itu nama tersebut digunakan untuk sebuah kabupaten yang mayoritas penduduknya adalah Melayu dan Karo. Nama Langkat lekat dengan tujuan orang untuk berlibur ke wisata alam di daerah Bukit Barisan.

Sekian banyak tempat wisata menarik di Sumatera seperti Tangkahan yang dijuluki sebagai the hidden paradise of Sumatera, Bukit Lawang yang dijuluki penangkaran orang utan terbesar di Sumatera Utara atau yang sekarang tengah booming adalah Pelaruga. Langkat pun menjadi tempat tujuan wisata yang wajib di kunjungi di daerah Sumatera oleh turis domestik maupun turis mancanegara.

Kabupaten ini memiliki wisata alam yang menarik salah satunya ialah Air Terjun yang letaknya tersembunyi. Air terjun yang memiliki 24 Tingkat dengan ketinggian 5 hingga 30 meter yang terletak di Desa Sei Musam, Kecamatan Batang Serangan, Kabupaten Langkat, Propinsi Sumatera Utara. Selain itu Kota Sabat di Kabupaten Langkat dijadikan sebagai tempat berbisnis kuliner.

Destinasi Favorit untuk Wisata Kuliner di Langkat

Stabat Coffee

Salah satu daerah di Langkat, Sumatera Utara yang sedang berkembang pesat di bisnis kuliner adalah Stabat. Destinasi kuliner yang sedang populer di kota itu adalah Stabat Coffee. Lokasinya terletak disebelah Alfa Midi tepatnya Jalan Proklamasi.

Alasan wajib bagi Anda untuk berkunjung ke restoran ini adalah tempat nongkrong berkelas yang sejuk dengan fasilitas AC pada sudut restoran serta menawarkan harga murah bagi para pengunjung. Restoran ini menyediakan berbagai macam olahan kopi untuk disajikan.

Tidak hanya menjual kopi, Stabat Coffee pun menyajikan aneka ragam makanan ringan dan berat. Selain itu jenis minuman yang dijual pun tidak hanya kopi, melainkan es krim, teh serta jus dapat dinikmati di Stabat Coffee. Restoran yang beroperasi mulai pukul 08.00 hingga 24.00 ini menjadi tempat favorit untuk dikunjungi.

Fasilitas Wi-Fi dan Pelayanan yang ramah dijamin membuat Anda betah menghabiskan waktu di Stabat Coffee.

Lesehan Prabu Tombo Lowe Stabat

Sumber gambar maps.google.com


Salah satu destinasi wisata kuliner lain dengan nuansa tradisional yang terkenal di Stabat adalah “Pondok Lesehan” Prabu dan Tombo Luwe. Lokasi restoran Tombo Luwe terletak di sebelah SPBU Perdamaian, tepatnya Jl. Jend. Sudirman No. 9, Perdamaian kota Stabat.

Restoran yang memiliki bangunan dengan seni arsitektur berkelas dari bahan bambu dan kayu. Selain design arsitektur restoran yang unik, masakan yang disajikan juga lezat yang mampu membuat pengunjung betah berlama-lama di Restoran Tombo Luwe.

Dapoer Alun-Alun Stabat

Sumber gambar maxinroe.blogspot.com

Salah satu destinasi wisata kuliner yang banyak dikunjungi remaja di Kota Stabat adalah Dapoer Alun-Alun Stabat. Restoran yang memiliki 2 tingkat bangunan dengan pemandangan yang indah. Restoran yang terletak di JL. MT Haryono, Sidomulyo, Stabat ini juga menyediakan makanan sehat untuk bekal sekolah.

Rumah Steak dan Sop Stabat

Sumber gambar foursquare.com

Bagi Anda yang menyukai olahan daging, menu steak bisa menjadi pilihan yang tepat untuk acara makan di luar. Kota Stabat juga memiliki Rumah Steak dan Sop yang menyajikan steak dan sop buntut sebagai menu utama.

Restoran ini terletak tidak jauh dari lampu merah (Pos Polisi) simpang maut Stabat, tepatnya di Jalan Sudirman, Kota Stabat. Desain Rumah Steak dan Sop juga berbahan dari bambu dan kayu.

Rumah Steak dan Sop menyediakan beraneka ragam makanan dalam bentuk olahan sop terdiri dari aneka sup, seperti sup buntut, sup kambing, sup ayam, dan sup iga. Selain itu juga menyediakan makanan olahan daging yaitu aneka steak dan ayam penyet.

Olahan rasa steak yang ditawarkan seperti beef steak, chicken steak, dan steak nila dengan pilihan saus jamur dan lada hitam dengan harga Rp 20.000 per porsi. Salah satu menu andalannya adalah beef steak mushroom saus, steak yang dipanggang dengan siraman saus mushroom yang rasanya menyerupai bumbu sate Padang.

Bagi Anda yang ingin mencicipi olahan steak dan sup, restoran ini dapat dikunjungi mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.

Rilex Stabat

Sumber gambar foodandholiday.com

Bagi Anda yang mencari salah satu destinasi wisata kuliner di Kecamatan Tanjungpura, Langkat, cobalah berkunjung ke Restoran Relax Seafood yang berlokasi di Jalan Pajak Ikan Lama No. 84.

Butuh waktu kurang lebih 1 jam menempuh jarak 40 km dari Kota Binjai untuk menikmati masakan Relax Seafood ditemani pemandangan dan angin sepoi-sepoi dari Sungai Sei Wampu.

Seluruh menu makanan yang ditawarkan restoran ini tidak terlepas dari bahan dasar seafood seperti udang, cumi, ikan, kepiting, dan lain-lain.

Desain bangunan Relax Seafood ini juga tidak kalah unik dengan resto yang lain, dengan interior elegan warna warni disertai ruangan yang harum dan bersih membuat pengunjung betah berlama-lama di sini.

Wisata Langkat Ini Paling Populer dan Banyak Dikunjungi Wisatawan

Bukit Lawang

Taman Nasional Gunung Leuser merupakan salah satu destinasi wisata di Kabupaten Langkat. Di area wisata Taman Nasional Gunung Leuser terdapat area wisata yang terkenal sebagai tempat pengamatan orangutan sumatera yaitu Bukit Lawang.

Bukit Lawang terkenal dengan arus sungai yang jernih dan deras, terdapat lesehan sebagai tempat peristirahatan sejenak. Bagi Anda yang ingin bermalam di Bukit Lawang, tersedia pula tempat penginapan dengan harga yang terjangkau.

Anda juga dapat menikmati suasana pedesaan Bukit Lawang dipandu warga sekitar untuk trekking menelusuri hutan berbukit untuk sampai di tempat pemberian makan orangutan. Nah, untuk arus balik dapat memanfaatkan wisata air arung jeram di sungai dengan menggunakan ban.

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Bukit Lawang dapat menempuh jarak sekitar 68 km sebelah barat laut Kota Binjai dan sekitar 80 km di sebelah barat laut kota Medan.

Anda dapat menghabiskan waktu di tempat wisata ini dengan menikmati keindahan alam flora dan fauna, tubing, caving di gua kelelawar, memberi makan orang utan, serta merasakan kesejukan yang diberikan oleh air terjun Bukit Lawang.

Pulau Sembilan dan Pulau Kampai

Sumber gambar youtube.com

Tempat wisata keren lainnya yang ada di Kabupaten Langkat adalah Pulau Sembilan dan Pulau Kampai. Pulau Sembilan terletak di Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat. Pulau ini cukup familiar dikenal oleh kalangan yang berfokus dalam pelestarian Hutan Mangrove.

Selain hutan mangrove, Anda dapat menikmati keindahan pantai berpasir putih lengkap dengan sunset dan sunrise di Pulau Sembilan dan Pulau Kampai. Lokasi yang dulunya digunakan sebagai pertambangan minyak Pertamina, sekarang telah diubah menjadi lokasi tempat pemukiman penduduk.

Anda dapat mengelilingi area sekitar pulau menggunakan sepeda sambil menikmati lampu-lampu yang menerangi jalan atau memancing ikan sembari menikmati ikan bakar.

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke lokasi dapat menggunakan bus dari Amplas dan Pinang Baris, atau kereta api namun harus tetap dilanjutkan dengan mode transportasi lokal.

Anda memerlukan waktu sekitar 4 jam untuk menempuh jarak dari Kota Medan ke Pangkalan Susu. Sedangkan membutuhkan waktu 45 menit yang dibutuhkan untuk menempuh jarak Pangkalan Susu ke Pulau Sembilan menggunakan speed boat.

Pulau Kampai merupakan pulau yang dikenal dengan proses pembuatan terasi. Anda dapat membeli terasi sebagai oleh-oleh langsung dari penduduk sekitar. Penduduk sekitar Pulau Kampai beraneka ragam mulai dari suku Melayu, Aceh, Jawa, Karo dan Batak ditambah dengan masyarakat perantau dari Malaysia.

Wisatawan dapat menikmati hamparan pasir putih di Pantai Berawe yang menjadi bagian dari Pulau Kampai. Selain itu wisatawan juga dapat mengunjungi tempat bersejarah yaitu makam keramat panjang dan kuburan sang pendekar biola.

Wisata Batu Katak

Sumber gambar trover.com

Bahorok adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara yang memiliki objek wisata tidak kalah menarik dibandingkan kecamatan lain di Kabupaten Langkat.

Salah satunya wisata Batu Katak yang lokasinya tidak jauh dari Wisata Bukit Lawang tepatnya di Desa Batu Jonjong, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Pemandangan sekitar Wisata Batu Katak adalah pohon-pohon rindang yang menjadi tempat tinggal para siamang dilengkapi dengan air terjun yang cukup deras sehingga udara terasa sejuk dan segar. Budget yang harus disiapkan apabila Anda ingin mengunjungi Wisata Batu Katak cukup membayar tiket masuk seharga Rp 3.000 per orang.

Apabila pengunjung menggunakan mobil pribadi maka biaya parkir dikenakan Rp 10.000, sedangkan untuk biaya parkir motor Rp 5.000. Tempat wisata ini dilengkapi dengan area pemandian alam yang masih hijau di area perbukitan yang berada di wilayah gunung lauser.

Selain itu Wisata Batu Katak memiliki beberapa gua yang dapat dikunjungi oleh para wisatawan dengan menggunakan jasa pemandu, antara lain Gua Jodoh, Gua Pupuk Mentar, Gua Air, Gua Batu Rijal, Gua Pintu Angin, Gua Mbelin.

Daftar Tarif

  • Parkir Kendaraan Roda 4: Rp 10.000
  • Parkir Keandaraan Roda 2: Rp 5000
  • Sewa Tenda: Rp 20.000
  • Sewa Ban: Rp 15.000
  • Penginapan tersedia, per kamar: Rp 100.000 s/d Rp 150.000 (Fasilitas : Extrabed, Kipas angin, kamar mandi)
  • Tiket masuk per orang: Rp 3.000

Ekowisata Tangkahan

Sumber gambar travel.kompas.com

Kawasan Taman Nasional Gunung Leuser yang terletak di Kabupaten Langkat memiliki kawasan Ekowisata Tangkahan yang populer di dalam negeri hingga luar negeri. Tangkahan diapit oleh Desa Namo Sialang dan Desa Sei Serdang, yang dikenal sebagai tempat gajah liar, namun tidak hanya gajah ada berbagai macam flora dan fauna yang dapat diajak berinteraksi langsung dengan pengunjung.

Perpaduan hutan hujan tropis dengan topografi berbukit dilengkapi dengan aneka ragam jenis tumbuhan dalam berbagai macam warna dan corak di sepanjang sungai, membuat Tangkahan menjadi obyek wisata yang sangat menarik. Pengunjung bahkan diberikan kesempatan untuk memandikan dan menunggangi gajah untuk berkeliling di area wisata.

Tangkahan memiliki wisata air seperti Tangkahan Bah Alip dan Air Terjun Tangkahan yang berada di bawah rerimbunan pepohonan. Tangkahan Bah Alip merupakan danau berwarna biru yang dapat digunakan untuk berenang oleh para pengunjung. Sedangkan bagi Anda yang ingin mengunjungi Air Terjun Tangkahan harus menyebrangi sungai.

Pengunjung dapat menikmati guyuran air terjun yang hangat setinggi 3 meter. Anda dapat mengunjungi tempay wisata ini menggunakan bus. Bagi Anda wisatawan dari luar pulau diperlukan waktu 4-5 jam untuk dapat tiba di Tangkahan dengan mengunakan bus ke Terminal Pinang Baris lalu dilanjutkan menuju Tangkahan.

Ekowisata Tangkahan terdapat goa kelelawar yang dihuni oleh ribuan kelelawar. Anda yang penasaran dengan Goa ini dapat menelusurinya dengan menjaga kesunyian suasana gua. Pada akhir mulut goa, Anda dapat kembali ke penginapan dengan cara tubing. Keindahan yang ditawarkan tempat wisata ini ternyata memiliki sejarah sebagai titik pusat penebangan liar (illegal loging) di kawasan Taman Nasional Gunung Leuser.

Arung Jeram Sungai Bingei, Binjai

Sumber gambar gogonesia.com

Sungai Bingei adalah sungai berukuran sedang memiliki bebatuan dan berair jernih. Jarak yang harus di tempuh untuk dapat sampai di Sungai Bingei sekitar 40 km dan dari kota Binjai dengan waktu tempuh kurang lebih 30 menit. Sungai ini digunakan untuk berenang bagi anak diatas usia 7 tahun hingga dewasa dengan level kesulitan 2-3.

Sungai yang menyediakan berbagai pilihan bagi para pecinta arung jeram dengan 8 rute yang berbeda. Rute yang paling sering dinikmati oleh pengunjung adalah rute Namo Nangka hingga Bendungan Namu Sira-sira dengan waktu tempuh selama 2 jam melewati jarak 7 km.

Sedangkan jalur panjang berjarak 10 km dimulai dari Desa Lau Seridi hingga Jembatan Bendungan Namu Sira -sira. Selain itu tersedia pula family trip dengan jarak 3 km, yang dimulai dari depan Base Camp Explore Sumatera hingga Alam Indah.

Meluncur di atas perahu karet dari ketinggian hampir 9 meter dengan kemiringan 45 derajat di Sungai Bingei adalah keseruan yang tidak ternilai Selain itu terdapat sungai dengan air yang tenang sebagai tempat peristirahatan pengunjung. Sungai yang mengalir air belerang, dan air panas yang berujung di Sungai Wampu memiliki panjang 13 km dengan pemandangan indah di kiri dan kanan.

Arung Jeram Sei Wampu

Sumber gambar sumatera-adventure.com

Sungai Sei Wampu yang terkenal dengan lokasi rafting menjadi penghubung Kabupaten Langkat dan Karo. Area sekitar sungai pun dihiasi oleh berbagai macam flora. Di area tengah Anda akan menemukan Air Terjun Marykenyang bertingkat-tingkat yang digunakan sebagai lokasi arung jeram dan kayaking.

Arung Jeram Sei Wampu merupakan tempat populer sebagai satu di antara Tempat Rafling Paling baik di Sumatera Utara. Arung Jeram Sei Wampu terletak di Desa Maryke, Kecamatan Kutambaru, Kabupaten Langkat, Propinsi Sumatera Utara. Anda dapat menempuh jarak 77 km dari kota Medan serta sekitar 56 km dari kota Binjai untuk sampai di obyek wisata.

Objek wisata ini sudah lama dikenal oleh wisatawan domestik bahkan hingga mancanegara. Oleh karena itu objek wisata ini terus dikembangkan baik dari potensi segmen, potensi pasar hingga variasi rute yang ditawarkan dalam bentuk paket untuk menjadi pilihan bagi para wisatawan.

Bahkan ada salah satu tempat, para pengarum jeram dapat menikmati sumber mata air panas dan air terjun. Anda dapat menelusuri sungai sepanjang 13 km dengan panorama bebatuan putih yang dialiri air panas dengan kandungan belerang.

Arung jeram Sei Wampu menawarkan 3 paket yang dapat dipilih oleh para wisatawan.

  • Paket Petualang adalah paket yang dipilih untuk mengarungi rute dari Rih Tengah hingga Bahorok dengan waktu yang dibutuhkan selama 2 hari, dengan tingkat sungai kisaran III dan V.
  • Paket kedua adalah paket alam yang membutuhkan waktu 2 hari dengan rute yng dilalui muara Sungai Lau Tebah hingga jembatan Bahorok dengan lama perjalanan 5-6 jam.
  • Paket rekreasi/paket keluarga diperuntukan bagi pemula dengan rentang usia 10-65 tahun. Tingkat kesulitan yang dilalui pun antara II dan III dengan rute dari Dusun Cangkolan hingga berahir di Dusun Pamah Durian Kecamatan Kutambaru. Paket rekreasi merupakan paket paling banyak diminati dengan biaya Rp 250.000 per orang dengan fasilitas sewa perahu, makan siang, snack di perahu, asuransi jiwa dan angkutan ketempat tujuan.

Air Terjun Jodoh

Sumber gambar ceritamedan.com

Salah satu keajaiban Taman Nasional Gunung Leuser adalah Air Terjun Jodoh. Air terjun ini berada di suatu lembah dengan cuaca dingin yang memiliki banyak tumbuhan langka seperti kayu manis, pohon lengat tangkeh, beringin rimba, pisang rimba serta beragam hewan langka Indonesia seperti orangutan, siamang, burung murai, cucak rawa, burung kuaw, burung enggang, dan lain-lain.

Letak Air Terjun Jodoh ada di Dusun Pamah Semelir, Desa Telagah, Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Langkat, Propinsi Sumatera Utara. Anda harus menempuh kurang lebih 2,5 jam untuk melewati rute Dusun Pamah Semelir, dari Kota Medan menuju Binjai, melewati KOPM Raider menuju Desa Telagah.

Setelah sampai di Dusun Pamah Semelir, diperlukan waktu kurang lebih 2 jam untuk sampai di lokasi air terjun. Dusun Pamah Semelir memiliki banyak lahan pertanian dan perkebunan dengan tanaman unggulan adalah kopi. Apabila Anda lelah, lokasi wisata telah menyediakan pemondokan di rumah warga atau Anda dapat membangun tenda sebagai tempat istirahat.

Pantai Kuala Serapuh

Sumber gambar travellink-indonesia.com

Pantai Kuala Serapuh merupakan salah satu objek wisata di Tanjung Pura, Kabupaten Langkat yang memiliki pasir berwarna hitam. Anda dapat berolahraga sembari menikmati hamparan pasir hitam, angin pantai yang sejuk serta hamparan air laut yang luas. Anda dapat menempuh waktu perjalanan sekitar 3 jam untuk menempuh jarak dari pusat kota Medan.

Pantai ini sangat cocok bagi para wisatawan yang hobi trekking atau jalan di alam bebas atau wisata renang dan snorkeling di laut. Demi meningkatkan perawatan pantai, pemerintah mengadakan Pesta Pantai setahun sekali di Pantai Kuala Serapuh dengan beragam acara yang menarik.

Pantai ini ramai dikunjungi saat liburan Hari Raya Idul Fitri. Apabila pantai sedang surut, Anda dapat berjalan di bibir pantai hingga mencapai tengah pantai sejauh 3 km untuk bermain dengan ubur-ubur dan siput-siput kecil .

Masjid Azizi Langkat

Sumber gambar id.wikipedia.org

Salah satu bangunan masjid yang dibangun pada masa Sultan Abdul Aziz Djalil Rachmat Syah (1897-1927) di atas lahan seluas 18.000 meter di Kabupaten Langkat adalah Masjid Azizi. Waktu yang dibutuhkan untuk membangun Masjid Azizi dengan biaya sekitar 200.000 ringgit kurang lebih selama 18 bulan.

Masjid ini memadukan unsur arsitektur Tiongkok pada bagian pintu, corak Timur Tengah dan India pada bangunan utama berukuran 25 × 25 m dan tinggi kurang lebih 30 meter dengan lebih dari 9 kubah. Sisi Masjid dilengkapi dengan serambi masing masing di sisi timur, utara dan selatan.

Serambi dan teras masjid dilengkapi dengan pilar-pilar dan lengkungan khas timur tengah dihias dengan kaligrafi, bentuk bentuk geometris dan ukiran floral. Bentuk kubahnya hampir serupa dengan Masjid Osmani yang ada di daerah Belawan, memiliki daya daya tampung sekitar 2.000 jemaah.

Pemandian Alam Kolam Abadi Langkat

Sumber gambar creokreasi.co.id

Bagi Anda yang gemar berenang dan menyelam berkunjunglah ke Air Terjun Tongkat dan Kolam Abadi di Binjai. Kolam Abadi dan Air Terjun Teroh-teroh itu merupakan satu aliran sungai air terjun yang sangat unik dengan air kolam yang jernih ditambah tebing-tebing yang tinggi sangat menawan bagi para wisatawan.

Kolam Abadi dan Air Terjun Tongkat terletak di Desa Rumah Galuh, Kelurahan Namuukur, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat. Memiliki kedalaman air mencapai 3 meter dengan air yang berwarna kebiruan sangat jernih hingga terlihat dasar sungai.

Anda perlu menempuh jarak 28 km dari pusat kota Binjai dengan perjalanan dari Kota Medan dengan waktu tempuh 1 jam. Anda dapat menikmati wisata ini ditemani oleh pemandu dengan biaya Rp 40.000 per orang. Bagi Anda yang ingin berkunjung ke lokasi alam Abadi harus menelusuri hutan sekitar 25 menit.

From our editorial team

Siapkan Stamina

Mengingat liburan di Langkat akan banyak mempertemukan Anda dengan objek wisata alam, sebaiknya Anda mempersiapkan stamina sebelum bersenang-senang. Cukup tidur dan makan makanan bergizi bisa jadi langkah tepat sebelum Anda bertandang dan beraktivitas di daerah wisata Langkat. Jika perlu, Anda juga bisa minum vitamin. Bawalah air dalam botol pribadi supaya Anda tidak perlu repot dan boros membeli air mineral saat berjalan-jalan. Selalu perhitungkan waktu saat berwisata supaya Anda bisa menjelajah ke berbagai tempat selama liburan. Selamat jalan-jalan di Langkat!

Tag