BB Cream Adalah Pilihan Tepat agar Tampilan Wajah Terlihat Mulus
BB cream adalah salah satu jenis skincare yang populer. Produk ini dipilih untuk memberikan tampilan wajah yang mulus dan natural. Teksturnya yang lembut dan ringan dibandingkan foundation memang cocok digunakan bagi kamu yang menyukai hasil makeup alami.
Tak hanya digunakan untuk menutupi noda dan menghaluskan kulit, BB cream juga dilengkapi dengan SPF dan antioksidan yang melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Dengan demikian wajah tampak lebih cerah dan terawat. Praktis dan multifungsi, BB cream cocok menjadi pilihan makeup sehari-hari.
Tips Memakai BB Cream di Wajah untuk Mendapatkan Hasil Maksimal
Pastikan Wajah Dalam Kondisi Bersih
Tertarik untuk beralih menggunakan BB cream? Ada beberapa tips yang perlu kamu perhatikan untuk mendapatkan hasil maksimal. Pertama, pastikan wajah dalam kondisi bersih sebelum mengaplikasikan BB cream.
Selain mencuci wajah, kamu bisa membersihkan wajah menggunakan cleansing milk atau micellar water terlebih dahulu sebelum memakai BB cream. Gunakan pula skincare terlebih dahulu agar wajah lebih kenyal dan sehat. Dengan demikian, BB cream akan mudah diaplikasikan secara merata pada wajah.
Pilihlah BB Cream Sesuai Jenis Kulit
Sama seperti jenis makeup lainnya, dalam memilih BB cream juga perlu disesuaikan dengan jenis kulit. Meski memiliki formula yang ringan dan cocok untuk semua jenis kulit, menyesuaikan BB cream dengan jenis kulit akan membuat tampilanmu lebih mempesona.
Kandungan atau formula adalah aspek yang perlu dipertimbangkan pertama kali. Misalnya saja untuk kulit berminyak, sebaiknya pilih BB cream oil free. Sedangkan untuk kulit kering, BB cream dengan oil atau moisturizer lebih direkomendasikan. Selain kandungan, sesuaikan pula warna BB cream dengan warna kulit.
Pakailah Pelembap Wajah Terlebih Dahulu
Tak hanya memastikan wajah bersih, pastikan pula wajah lembap sebelum menggunakan BB cream. Wajah yang lembap akan memudahkan pengaplikasian BB cream, sehingga kulit tampak lebih sehat. Hasil makeup juga menjadi lebih natural dan tahan lama. Maka dari itu, sebelum memakai BB cream, gunakan pelembap terlebih dahulu untuk menghidrasi dan menutrisi kulit.
Aplikasikan BB Cream Menggunakan Jari
Tips yang terakhir dalam menggunakan BB cream adalah mengaplikasikannya menggunakan jari. Tekstur BB cream yang cair dan ringan lebih mudah diaplikasikan dengan jari. Hasil makeup pun juga lebih rata dan mudah menyerap ke dalam kulit.
Sebelum mengaplikasikan BB cream, pastikan untuk mencuci tangan hingga bersih. Kemudian aplikasikan BB cream pada lima titik wajah, yaitu dahi, dagu, hidung, dan kedua sisi pipi. Aplikasikan menggunakan jari secara lembut hingga krim merata.
Intip Yuk, Fakta Tentang Emina yang Wajib Kamu Ketahui, Ladies!
Merek Lokal Favorit para Remaja
Berbicara mengenai makeup, Indonesia memiliki berbagai merek lokal yang populer di kalangan beauty enthusiast. Salah satunya adalah Emina yang menjadi favorit para remaja. Merek lokal ini dinanugi oleh PT Paragon Technology and Innovation yang juga mengembangkan merek Wardah dan Make Over. Mengusung konsep fun dan cheerful, tak heran jika Emina menjadi merek favorit anak muda.
Kemasannya yang unik dengan sentuhan warna terang membuat produk-produk keluaran Emina semakin menarik. Berbagai produk keluarannya yang menjadi favorit di pasaran antara lain adalah Emina Creamatte Lip Cream, Emina Magic Potion Lip Tint, Emina Cheeklit Pressed Blush, Pop Rouge Eye Shadow, dan Emina Cheeklit Cream Blush.
Formula Ringan Cocok untuk Kulit Wajah
Tentu ada banyak alasan yang membuat Emina menjadi merek lokal favorit remaja. Salah satu alasannya adalah formula produknya yang ringan dan sesuai untuk kulit remaja. Dengan formulasi yang tidak berlebihan membuat produk dari Emina cocok digunakan sebagai makeup sehari-hari yang simpel dan natural.
Risiko Iritasinya Jauh Lebih Kecil
Memiliki formulasi yang ringan rupanya membuat produk keluaran Emina memiliki risiko iritasi yang kecil. Produk lokal ini memiliki kandungan yang sesuai untuk kulit remaja yang masih sensitif dan mudah mengalami iritasi. Kandungan vitamin E dalam produknya juga memastikan Emina mampu melindungi dan menutrisi kulit agar lebih sehat.
Sertifikasi Halal dari MUI
Keamanan menjadi hal yang penting sebelum memilih makeup. Kandungan yang halal juga membuat penggunaan makeup menjadi lebih aman dan nyaman. Emina juga telah memiliki sertifikasi halal dari MUI. Makeup keluaran Emina juga telah memiliki lisensi dari BPOM yang memastikan keamanan produk.
Harga Terjangkau, Kualitas Tinggi
Memiliki target pasar para remaja, tak heran jika makeup keluaran Emina dibanderol dengan harga yang ramah di kantong. Aneka produk makeup maupun skincare keluarannya dapat dibeli dengan kisaran harga Rp 15-70 ribu saja. Meski memiliki harga yang terjangkau, merek lokal ini tetap menghadirkan produk berkualitas tinggi yang banyak disukai.
Cara Membersihkan Wajah agar Wajah Tetap Sehat
Gunakan Makeup Remover
Setelah menggunakan makeup dan beraktivitas seharian, wajah perlu untuk mendapatkan kebebasan dan bernapas lega. Agar wajah tetap sehat dan terawat, pastikan untuk membersihkan makeup dengan bersih menggunakan makeup remover. Dengan menggunakan makeup remover, makeup dan kotoran di wajah mudah dibersihkan dan tidak menyumbat pori-pori. Makeup yang bersifat oil-based juga lebih mudah dibersihkan.
Bersihkan dengan Gerakan yang Tepat
Tak sekadar bersih, gerakan dalam menghapus dan membersihkan makeup di wajah juga perlu diperhatikan. Setelah menuangkan pembersih pada kapas, pastikan pula untuk mulai membersihkan makeup dari bagian mata, bibir, kemudian tengah wajah. Ternyata, gerakan yang salah akan memicu munculnya kerutan halus pada wajah. Bersihkan wajah dengan gerakan memutar ke atas hingga melewati telinga.
Bersihkan Wajah Dua Kali Sehari
Kebersihan adalah salah satu kunci kesehatan kulit wajah. Agar wajah tetap terawat, pastikan untuk mencuci wajah dua kali dalam sehari. Kamu bisa mencuci wajah menggunakan facial wash pada pagi hari setelah bangun tidur dan pada malam hari sebelum tidur.
Meski mampu membersihkan kotoran di wajah, mencuci wajah menggunakan facial wash tidak dianjurkan terlalu sering. Terlalu sering mencuci wajah justru membuat wajah kehilangan kelembapannnya, sehingga wajah menjadi kering dan rentan mengalami iritasi.
Hindari Menggunakan Air Terlalu Hangat
Membasuh wajah menggunakan air hangat memang memberikan efek rileks tersendiri. Dengan menggunakan air hangat, pori-pori di wajah juga akan terbuka dan lebih mudah dalam mengeluarkan kotoran yang menyumbat. Meski demikian, penggunaan air yang terlalu panas tidak dianjurkan. Hal ini dapat menyebabkan wajah kehilangan kelembapannya dan menjadi kering.
Rekomendasi BB Cream Emina Terbaik untuk Wanita
Emina Beauty Bliss BB Cream
Rekomendasi BB cream yang pertama adalah Emina Beauty Bliss BB Cream. Produk ini mengandung vitamin C dan vitamin E yang membuat kulit lebih halus bercahaya. Dilengkapi dengan SPF 32, BB cream ini juga melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Memberikan banyak manfaat dalam satu olesan, produk keluaran Emina ini adalah kombinasi dari pelembap, primer, antioksidan, dan foundation. Teksturnya yang ringan membuat BB cream ini nyaman digunakan sehari-hari. Produk travel friendly ini memberikan warna yang natural dan menghaluskan tekstur kulit.
Emina Beauty Bliss BB Cream Caramel
Suka dengan BB cream yang memberikan kesan semi-matte? Kamu bisa mencoba Emina Beauty Bliss BB Cream Caramel. Produk ini tersedia dalam warna karamel dengan hasil akhir semi-matte, namun tetap ringan dipakai.
Emina Beauty Bliss BB Cream Caramel dilengkapi dengan vitamin C, vitamin E, dan SPF 32 yang membuat kulit lebih halus, cerah, dan terlindung dari sinar matahari. Selain menutupi noda, BB cream ini juga berperan dalam menghaluskan tekstur kulit. Merupakan kombinasi dari pelembap, primer, antioksidan, dan foundation membuat produk ini praktis digunakan sehari-hari.
Emina Beauty Bliss BB Cream Light
Dalam memilih kosmetik untuk sehari-hari, produk yang ringan dan serbaguna tentu paling banyak dicari. Bagi kamu yang mencari BB cream serbaguna, Emina Beauty Bliss BB Cream Light bisa menjadi pilihan. Produk ini merupakan kombinasi dari pelembap, primer, antioksidan, dan foundation.
Mengandung vitamin C, vitamin E, dan SPF 32 membuat BB cream keluaran Emina ini ideal dalam melindungi kulit dari sinar matahari. BB cream ini juga mampu menutupi noda, mencerahkan, dan menghaluskan tekstur kulit. Memberikan hasil akhir semi-matte, produk ini menjadikan kulit tampak cantik natural.
Emina Pore Ranger BB Cream
Punya pori-pori besar memang cukup sulit dalam memilih BB cream yang mampu menyamarkannya dengan natural. Salah satu BB cream yang direkomendasikan untuk mengatasi masalah ini adalah Emina Pore Ranger BB Cream. BB cream dari Emina ini tak hanya menyamarkan pori-pori, namun juga garis halus terutama smile line pada wajah.
Diformulasi bebas minyak membuat produk ini lebih ringan di wajah. Terasa lembut dan tidak berminyak di wajah, BB cream ini juga memberikan hasil akhir matte yang natural. Emina Pore Ranger BB Cream ini memiliki warna yang cocok untuk semua jenis kulit dan juga tahan lama.
Tampil Natural dengan BB Cream dan Liptint dari Emina
Selain menggunakan BB cream, kamu bisa melengkapi penampilanmu dengan liptint keluaran Emina. Warna liptint yang segar dan formulanya yang ringan membuat kombinasinya dengan BB cream berhasil memberikan penampilan natural yang menawan.