Menghadiri Acara dengan Tema Etnik Bisa Menjadi Kesempatan untuk Mengeksplorasi Gaya

Tidak semua orang mengadakan acara dengan menyertakan embel-embel dress code. Namun ada kalanya, sebuah pesta mengharuskan tamu untuk datang dengan dress code tertentu. Salah satu dress code yang kerap dianjurkan dalam pesta adalah gaya etnik.

Untuk menampilkan gaya etnik dalam fashion sebenarnya tidak sulit. Kamu bisa mengeksplorasi tampilan kamu dengan mengenakan pilihan kain tradisional dari Indonesia seperti kain tenun, batik, hingga kain lurik. Padu padankan atasan, bawahan, hingga aksesori bergaya etnik yang pas agar tidak berkesan berlebihan. Kamu bisa intip panduan dari BP-Guide berikut ini!

Ini Panduan untuk Tampil Etnik

Memakai Kain Tradisional

Manfaatkan kain tradisional sebagai bawahan kamu untuk tampil etnik. Kamu bisa pilih kain songket atau kain batik untuk dililitkan menjadi rok. Ini bisa bikin tampilan kamu berkesan etnik. Kombinasikan rok lilit semacam ini dengan atasan berupa kebaya encim dengan aksesn renda atau detail bordir.

Pilihan lainnya adalah, kamu bisa kenakan gaun atau tunik dengan aksen bordir yang memikat. Untuk tuniknya bisa kamu padukan dengan kulot atau rok.

Simpel dan Elegan

Sumber gambar mahligai-indonesia.com

Jika ingin tampil etnik usahakan untuk selalu tampil simpel. Kebanyakan orang ingin menunjukkan kesan etnik dalam penampilan. Namun yang terjadi, biasanya mereka memadukan aneka motif dan banyak memakai aksesori sehingga tampilan jadi terkesan terlalu ramai.

Jika atasan sudah memiliki motif etnik, maka sebaiknya kenakan bawahan yang polos atau sebaliknya. Untuk aksesori, jika berniat memakainya, sebaiknya pilih yang sesuai dengan atasan yang digunakan. Jika atasannya polos, maka kamu bisa kenakan kalung bernuansa etnik atau gelang bernuansa etnik untuk menambah kesan yang modis.

Semarak Gaya Busana Peranakan

Gaya etnik bisa juga dihadirkan lewat aneka busana etnik gaya peranakan yang bersiluet modern. Kamu bisa memakai rok batik merah untuk dipadukan dengan atasan tanpa lengan berkerah shanghai. Kamu boleh juga loh memadukan kebaya model kartini dengan celana pantalon warna senada. Gaya peranakan seperti ini bisa bikin tampilan kamu etnik sekaligus tampak modis di waktu yang sama.

11 Rekomendasi Produk untuk Kamu yang Ingin Tampil Etnik

Promo Rok Lilit Songket Premium

Kamu bisa bergaya etnik dengan memakai rok lilit yang sedang hits. Hadir dengan potongan modern, roknya sangat nyaman waktu digunakan. Kamu juga hanya butuh beberapa menit saja untuk memakai rok model lilit. Pastikan lebar kain sekitar 1,5 kali lebar pinggang kamu ya.

Gunakan saja Rok Lilit Songket Premium yang oke punya berikut ini. Rok ini terbuat dari bahan kain songket yang halus dan teksturnya jatuh saat digunakan. Berbentuk lembaran kain yang sudah dijahit rapi di kedua ujungnya, produk ini memiliki tambahan tali panjang juga. Kamu bisa mengaplikasikannya sebagai rok maxi, rok midi, atau rok mini.

Harga: Rp. 125.000-194.500

Rok Lilit Batik Free Ring

Saat memakai rok lilit, kamu bisa memakai ring supaya lebih mudah. Caranya, posisikan tubuh di tengah kain yang direntangkan lalu tarik ujung-ujung kain ke depan pinggang. Setelahnya masukkan ujung kiri kain ke ring lalu tarik kencang. Lanjutkan dengan menarik ujung kanan kain. Pertemukan ujung kiri dan kanan di belakang pinggang lalu rapikan lipatan belakang supaya tidak mengganggu tampilan.

Rok Lilit Batik Free Ring ini bisa jadi milik kamu. Terbuat dari bahan semi sutera, kain lilit ini begitu cantik dan menarik digunakan. Sudah ada gratis sebuah gesper model ring. Motifnya keren dan pasti bikin percaya diri. Produk ini memiliki ukuran 153 x 100 cm.

Harga: Rp. 47.500-60.000

Longcardi Ayudia Batik Wanita Sloka Warna Monored Outer Rompi Panjang

Kamu bisa memakai outer saat merasa tampilan kurang. Kenakan outer bermotif etnik untuk bikin tampilan jadi makin keren. Kamu bisa kenakan Longcardi Ayudia Batik Wanita Sloka. Outer yang satu ini terbuat dari bahan katun yang dijamin nyaman digunakan. Cocok untuk gaya kasual, outer ini tersedia dalam ukuran fit to XL.

Harga: Rp. 80.000

Rok Span Songket Panjang

Untuk ke kondangan, kamu bisa coba kenakan rok span. Pilih rok berbahan songket untuk tampilan etnik yang oke punya. Kamu bisa kenakan Rok Span Songket Panjang. Bawahan yang satu ini terbuat dari kain waffle. Ukuran roknya fit to XL. Rok keren ini bisa kamu padukan dengan atasan model kebaya dan juga hijab satin. Dijamin deh tampilan kamu lebih anggun.

Harga: Rp. 45.000

Kalung Etnik Kain Batik Mahkota Sonokeling

Tampilan kamu bisa makin keren kalau memakai aksesori yang tepat. Kamu bisa kenakan kalung etnik agar makin cantik. Salah satu yang bisa kamu pakai adalah Kalung Etnik Kain Batik Mahkota Sonokeling. Terbuat dari kombinasi kain batik, kayu, dan manik-manik, kalungnya terlihat begitu elegan saat digunakan.

Harga: Rp. 120.000-132.000

Baju Outer Ponco Ethnic Etnik

Luaran dengan motif batik bukan hanya cocok untuk suasana formal saja loh. Kamu bisa juga memakainya untuk bergaya kasual. Salah satu yang bisa kamu pakai untuk gaya kasualmu adalah Outer Ponco Ethnic yang satu ini. Terbuat dari bahan rajut, outer ini nyaman digunakan. Motifnya keren dan pastinya bikin kamu lebih percaya diri. Ukuran bajunya fit to XL.

Harga: Rp. 64.000

Baju Etnik Cardigan Maroko Knitted

Kamu yang ingin bergaya etnik bisa mencoba padanan luaran batik dengan kemeja putih polos. Untuk bawahannya kenakan saja celana kulot warna senada. Jangan lupa pakai heels supaya makin keren ya.

Kamu bisa kenakan Etnik Cardigan Maroko Knitted. Luaran yang satu ini keren untuk berbagai acara. Terbuat dari bahan berkualitas, luaran ini nyaman dikenakan.

Harga: Rp. 60.000

Baju Boho Bohemian Etnik Tunik Vintage Lengan Blouse Korea Import Red

Baju Boho Bohemian Etnik Tunik ini tepat banget untuk menemani gaya kamu waktu liburan. Terbuat dari bahan katun, bajunya nyaman untuk cuaca panas di negara tropis seperti Indonesia. Ada ukuran S hingga L yang tersedia. Produk ini bisa kamu kombinasikan dengan celana jins atau celana kulot.

Harga: Rp. 185.000-259.000

Rok Tenun Payung

Saat ke kondangan, kamu bisa juga pakai rok model flare. Kombinasikan dengan blus sebagai atasan, dan heels sebagai alas kaki. Kamu bisa gunakan Rok Tenun Payung sebagai pilihan. Produk ini hadir dengan motif tenun tradisional yang indah. Rok ini sudah dilapis dengan furing. Ada ukuran S hingga XL yang tersedia.

Harga: Rp. 160.000-260.000

Rok Bali Kamen Jadi Thapki Motif Prade

Rok Bali Kamen Jadi Thapki Motif Prade

Rok keren ini bisa kamu padukan dengan atasan model peplum. Bahannya lembut dan melar sehingga nyaman digunakan. Rok ini tentu akan membuat kamu makin percaya diri dengan motif etniknya. Ada ukuran all size untuk rok yang satu ini.

Harga: Rp. 65.000
From our editorial team

Gaya Etnik Tidak Melulu Pakai Batik

Ketika mendengar fashion bergaya etnik, kebanyakan dari kita pasti langsung terbayang pakaian batik. Padahal untuk bergaya etnik ada banyak fashion item yang bisa kita kenakan. Negara kita kaya akan kain tradisional lainnya seperti kain songket, kain lurik, dan lainnya. Intip aneka fashion item lain untuk gaya etnik yang keren di atas, ya!