- Pancarkan Pesona Kemewahanmu dengan 10 Koleksi Wewangian Parfum Dior yang Tahan Lama
- Udah Cobain 10 Parfum Angel Terbaru Tahun Ini? Cek Item-item Asyiknya di Sini!
- Kian Memukau dengan 30 Rekomendasi Parfum Victoria's Secret yang Bikin Jatuh Hati
- 9+ Rekomendasi Parfum Zara Terkini yang Bisa Bikin Kamu Tampil Lebih Percaya Diri
- Pancarkan Pesona dengan Aroma Memikat dari 10+ Parfum Givenchy
Selain Membuat Tubuh Terasa Wangi, Parfum juga Meningkatkan Rasa Percaya Diri Pemakainya
Parfum merupakan salah satu benda wajib pakai sebelum beraktivitas setiap hari. Banyak orang mengandalkan penggunaan parfum supaya tubuh tetap terasa segar sepanjang hari. Mereka yang harus bertemu banyak orang dalam kegiatan kesehariannya, pastilah butuh kepercayaan diri yang tinggi. Parfum adalah salah satu cara supaya kepercayaan diri seseorang bisa meningkat.
Saat memakai wewangian, maka reaksi emosional yang positif pada seseorang bisa meningkat. Dari bahasa tubuh, cara bicara, hingga ekspresi akan bisa lebih positif. Aura percaya diri keluar dan bisa menimbulkan kesan tertentu pada mereka yang memakai parfum. Nah, sekarang mari kita kenali berbagai jenis parfum dengan aroma yang paling diminati.
Berbagai Jenis Parfum dengan Aroma yang Paling Digemari
Musk
Aroma pertama paling populer untuk parfum wanita adalah aroma musk. Wanita yang mengenakan parfum beraroma musk memiliki ciri kepribadian sendiri. Mereka cenderung memiliki sikap tangguh dan juga mandiri. Musk merupakan perpaduan aroma floral dan fruity.
Umumnya pada parfum wanita, aroma ini jauh lebih lembut sehingga berkesan feminin. Aromanya yang sedikit sensual dan romantis ini membuat pria yang menghirup aromanya beranggapan bahwa parfum ini memancarkan sensasi menantang bagi pria untuk menaklukkan hati wanita tersebut.
Floral
Wangi selanjutnya yang banyak dicari adalah aroma floral. Wanita memang menyukai bunga, jadi tidak heran jika aroma bunga pastilah menarik hati. Dari aneka wewangian bunga, yang paling disukai umumnya mawar, melati, lily, hingga daisy.
Aroma parfum floral ini tidak hanya menyegarkan namun bisa memancarkan kesan feminin. Biasanya parfum akan memakai dua atau lebih campuran bunga untuk menghasilkan aroma baru yang khas dan tidak monoton.
Fruity
Selanjutnya ada aroma fruity alias buah yang banyak digemari. Parfum dengan aroma ini banyak disukai para wanita karena memberikan kesan ceria nan segar. Parfum fruity banyak dikenakan mereka yang gemar wangi yang soft.
Umumnya aroma fruity memakai buah apel, berry, mangga, peach dan aneka buah berair lainnya. Parfum fruity pas untuk digunakan kala siang hari. Aromanya yang manis akan pas disandingkan dengan busana kasual untuk melengkapi penampilan.
10 Merek Parfum Terfavorit
Gucci 'Bloom' Acqua Di Fiori
Gucci 'Bloom' Acqua Di Fiori bisa menjadi pilihan parfum yang tepat. Tergolong eau de toilette, parfum ini wanginya bertahan hingga 5 jam lamanya. Dengan bahan tuberose yang dipanen dari India, ekstrak melatinya diperoleh dengan metode eksklusif co-ekstraksi.
Hadir dengan kandungan rangoon Creeper, yakni bunga unik yang ditemukan di India Selatan untuk menciptakan aroma yang kaya, parfum ini cocok untuk keseharianmu. Dibuat oleh Alberto Morillas, parfum ini mulai diluncurkan sejak tahun 2018. Menjadi favorit banyak orang, parfum wanita ini hadir dalam kemasan 100 ml. Dapatkan di Tokopedia dengan harga Rp 849.900.
Dolce & Gabbana 'Garden'
Aroma tubuh yang wangi akan membuat kita jadi lebih bersemangat dalam keseharian. Kamu bisa lirik parfum Dolce & Gabbana Garden. Saat mengenakannya seolah kita tengah berada di taman bunga yang segar. Aroma bunga-bungaan bermekaran menyergap hidung dan itu sangat menyenangkan.
Hadir dalam botol yang dikemas cantik dengan pita grosgrain hitam tipis, membuat kemasannya begitu elegan. Aroma ini bisa dikenakan kala siang hari untuk menambah ceria harimu. Parfum asal Perancis ini bisa dibeli di Pusat Parfum Original dengan harga Rp 950.000.
Issey Miyake L’eau D’Issey
Issey Miyake bisa menjadi parfum andalan kamu. Aroma yang diberikan dari parfum Issey Miyake L’eau D’Issey ini mampu membangkitkan perasaan indah yang menyenangkan. Hadir dengan aroma bunga kombinasi musky dan woody menjadikan wanginya kompleks.
Parfum ini tergolong eau de toilette yang wanginya bertahan 5 hingga 6 jam. Pada awalnya kita akan disuguhkan aroma air mawar, melon, fressia, dan mawar. Berlanjut ke aroma selanjutnya ada wangi peony air, lily, dan anyelir. Lalu di akhir kita akan menghirup aroma tuberose, amber, musk, dan sandalwood. Dapatkan di Rumah Parfum dengan harga Rp 695.000.
Hermes Un Jardin Sur Le Toit
Hermes Un Jardin Sur Le Toit merupakn parfum selanjutnya yang wajib kamu kenakan. Perfum yang satu ini merupakan parfum unisex sehingga bisa dikenakan pria maupun wanita. Hadir dalam kemasan 100ml, parfum ini merupakan jenis EDT yang memiliki ketahanan wangi 6 hingga 10 jam.
Parfum ini memiliki aroma dasar yang terdiri dari rumput segar, apel merah, pir, mawar, dan rosemary. Produk ini mulai diluncurkan sejak tahun 2011 lalu dan langsung banyak disukai. Dapatkan di Riztia Parfum dengan harga Rp 1.100.000.
Chanel 'Coco Mademoiselle' Eau de Parfum Intense
Chanel menghadirkan Coco Mademoiselle yang merupakan eau de parfum. Wanginya bertahan lama dan pastinya bisa bikin kamu percaya diri sepanjang hari. Memiliki komposisi unik dengan kombinasi vanilla dan tonka bean, aromanya begitu menggoda.
Parfum ini hadir dengan botol yang simple dengan ukuran 100ml. Cocok kamu pakai dalam aktivitas keseharian. Produk yang dirilis sejak 2001 ini bisa didapatkan di Rumah Parfum dengan harga Rp 2.950.000.
Marc Jacobs Decadence for Women
Marc Jacobs Decadence merupakan parfum untuk wanita yang menghadirkan aroma sensual nan mewah. Kamu akan merasa sangat glamor dan juga bersemangat kala memakainya. Tergolong eau de perfume, wanginya bertahan hingga 10 jam lamanya.
Hadir dengan botol yang dikemas begitu feminin, ada rantai emas dan cetak python hijau tua pada botolnya. Di awal kita akan mencium aroma plum italia, saffron, dan bunga iris. Lalu kita akan dimanjakan dengan wangi bulgarian rose dan melati. Dan di akhir kita akan mencium aroma amber dan wood. Dapatkan di Tokopedia dengan harga Rp 1.430.000.
Britney Spears Radiance Eau de Parfum
Britney Spears Radiance Eau de Parfum ini juga tidak bisa kamu lewatkan begitu saja. Aroma yang dibuat oleh Britney Spears ini dikhususkan untuk wanita. Hadir dengan aroma bunga kombinasi bunga, dijamin kamu tidak akan pernah bosan.
Dikemas dalam botol ukuran 100ml, produk ini wanginya awet hingga 10 jam karena tergolong eau de perfume. Parfum yang satu ini menonjolkan aroma melati, tuberose, iris, dan musk. Dapatkan di Lazada dengan harga Rp 412.000.
Dior J'adore Eau de Parfum
Dior J'adore Eau de Parfum ini cocok juga untuk kamu pilih, lho. Menghadirkan aroma floral, parfum ini menonjolkan wangi ylang-ylang, mawar, dan melati. Aromanya feminin dan begitu mewah sehingga cocok untuk kamu kenakan kala menghadiri acara spesial.
Parfum ini tergolong eau de perfume dengan wangi yang bertahan sampai 10 jam lamanya. Dikemas dalam botol ukuran 100ml, produk ini sudah diperkenalkan sejak tahun 2000 lalu. Kamu akan terkesan dengan kombinasi aroma anggrek dan musk yang kental. Dapatkan di Lazada dengan harga Rp 1.440.000.
Lancome La Nuit Tresor for Women
Lancome La Nuit Tresor for Women ini merupakan parfum berikutnya yang wajib kamu coba. Kombinasi aroma segar dari raspberry dan vanilla bikin kita jadi lebih bersemangat. Penuh dengan gairah, kamu bisa memakainya pada acara di malam hari.
Awalnya kamu akan mencium aroma kombinasi leci dan raspberry. Dilanjutkan aroma mawar damascena dan diakhiri aroma anggrek, vanila, nilam, dan praline. Parfum eau de perfume ini bertahan lama wanginya. Dapatkan di Shopee dengan harga Rp 1.050.000.
Burberry 'My Burberry Blush'
My Burberry Blush merupakan parfum persembahan Burberry. Kamu akan merasa tengah berada di antara bunga bermekaran yang memunculkan perasaan feminin. Parfum buatan perfumer Francis Kurkdjian dan Christopher Bailey ini begitu lembut kesannya.
Hadir dalam botol warna pink menambah kesan feminin parfum yang satu ini. Parfum ini dikemas pada ukuran 90ml. Tergolong eau de perfume, wanginya bertahan lama. Dengan wewangian floral, parfum ini menonjolkan aroma delima, melati, dan mawar. Dapatkan di Shopee dengan harga Rp 1.088.000.
Gunakan Parfum untuk Berbagai Acara
Parfum memang sangat membantu untuk meningkatkan percaya diri seseorang saat beraktivitas. Gunakanlah parfum dalam setiap kesempatan agar semakin nyaman dan tidak terganggu dengan bau badan yang mengganggu. Jangan lupa untuk menyesuaikan aroma parfum yang digunakan sesuai acara yang dihadiri, ya.