Koleksi Baju Anda Menjadi Tertata Rapi dengan 10 Rekomendasi Lemari Baju Berikut Ini (2023)

Koleksi Baju Anda Menjadi Tertata Rapi dengan 10 Rekomendasi Lemari Baju Berikut Ini (2023)

Lemari pakaian jadi furnitur penting untuk dimiliki. Karenanya jangan asal pilih lemari pakaian. Anda wajib mengetahui ukuran, desain, hingga kualitas bahannya. Ini supaya Anda tidak kecewa dengan lemari yang sudah Anda beli. Selain itu lemari yang dipilih dengan hati-hati juga bisa bertahan lebih lama. Nah, cek rekomendasi lemari pakaian dari kami, ya!

Lemari Pakaian Jadi Salah Satu Furnitur Penting di Rumah

Setiap hunian butuh dilengkapi perabotnya. Apalagi jika menempati rumah baru, tentu kita ingin melengkapi isi rumah sedikit demi sedikit. Dimulai dari ruang tamu, hingga kamar-kamar yang ada. Dengan melengkapi perabotan maka suasana rumah jadi lebih nyaman dan jadi lebih layak huni.

Rumah kita memerlukan banyak furnitur penting. Salah satunya adalah lemari pakaian. Furnitur yang satu ini fungsinya adalah untuk menyimpan pakaian-pakaian kita agar tidak berserakan di sembarang tempat dan lebih rapi. Lemari pakaian juga bisa menciptakan kesan rumah yang bersih dan rapi.

Dengan adanya lemari pakaian, maka pakaian-pakaian kita bisa lebih mudah ditemukan saat hendak digunakan. Pakaian juga tidak mudah kusut karena usai dicuci langsung disetrika dan ditata rapi dalam lemari sehingga siap dipakai kapan saja.

Kenali Berbagai Bahan Lemari

Jika Anda membutuhkan lemari pakaian, maka Anda wajib memilih lemari yang tepat. Namun, sebelum memilih lemari pakaian, Anda wajib mengenali berbagai bahan lemari pakaian. Ada lemari yang terbuat dari bahan kayu solid. Lemari semacam ini terbuat dari bahan baku kayu utuh tanpa ada campuran bahan lainnya.

Kualitas lemari kayu sangat baik dari desain hingga tampilannya. Ini karena bahan kayu membuat lemari lebih elegan dan bisa menciptakan kesan klasik yang indah pada hunian. Maka jangan heran jika lemari kayu dijual dengan harga yang cukup tinggi.

Ada pula lemari pakaian dari bahan plastik. Lemari semacam ini harganya sangat terjangkau. Selain itu, juga awet dan tahan lama digunakan. Lemari dengan bobot ringan ini mudah dipindahkan kemana saja. Model lemarinya bisa dibongkar pasang dengan mudah sehingga cocok untuk yang sering berpindah rumah.

Selanjutnya, ada lemari pakaian bahan kayu fabrikasi. Lemari semacam ini memiliki harga yang juga sangat terjangkau. Modelnya berkesan elegan dan modern. Lemari pakaian ini juga bisa tahan lama asalkan dirawat dengan baik.

Tips Memilih Lemari Baju yang Murah tapi Bagus

Sesuaikan Ukuran

Ketika akan memilih lemari pakaian, Anda wajib memperhatikan ukurannya dan juga ukuran ruangan. Pastikan lemarinya tidak berukuran terlalu besar. Kalau ukuran lemari terlalu besar, maka bisa memberikan kesan ruangan jadi lebih sempit. Ukuran lemari pakaian juga harus disesuaikan dengan banyaknya pakaian yang Anda miliki.

Jika pakaian terlalu banyak sementara Anda lemari yang dibeli terlalu kecil, maka Anda bisa menyeleksi baju yang sering digunakan. Masukkan baju yang sering digunakan ke dalam lemari pakaian sementara baju yang jarang dipakai ke dalam kotak yang tertutup atau keranjang.

Pilih Desain Lemari

Anda juga wajib mempertimbangkan desain lemari pakaian. Supaya ruangan terkesan serasi dan tetap enak dipandang, Anda bisa memilih lemari pakaian yang desainnya sesuai dengan tema ruangan.

Misalnya, Anda memiliki ruang tidur bernuansa klasik, maka Anda bisa memakai lemari pakaian bahan kayu. Sementara jika ruang tidur Anda bernuansa modern, Anda bisa memakai lemari pakaian dengan desain Eropa atau desain minimalis. Dengan begini, kesannya ruangan jadi lebih serasi.

Pilih Lemari dengan Cermin

Tidak ada salahnya Anda memilih lemari dengan cermin. Lemari pakaian semacam ini lebih fungsional. Anda bisa memakainya untuk berhias diri usai berpakaian. Adanya cermin pada lemari pakaian juga bisa menghemat ruangan Anda.

Anda tak perlu beli cermin secara terpisah dan memajangnya di tempat lain yang pastinya akan menghabiskan ruang. Cermin pada lemari juga memiliki fungsi lain. Dengan adanya cermin, maka ilusi ruangan jadi tampak lebih besar dan luas.

Cek Rak dan Sekatnya

Ketika memilih lemari pakaian, ada baiknya Anda juga mengecek rak dan juga sekatnya. Jika butuh lemari pakaian untuk menyimpan benda lainnya, entah tas, kaos kaki, pakaian dalam, atau dokumen penting, maka Anda butuh slot tambahan pada lemari. Pilih lemari pakaian dengan 1 atau 2 buah rak. Dengan begini, Anda bisa menyimpan barang lainnya di sana.

Perhatikan juga jumlah sekat pada lemari pakaian. Makin banyak sekatnya, maka makin bagus lemarinya karena Anda jadi lebih mudah mengatur pakaian-pakaian Anda. Pertimbangkan juga memilih lemari yang sekatnya bisa dinaikturunkan. Dengan begini, Anda bisa mengatur ketinggian sekat sesuai dengan kebutuhan.

Ini Dia Rekomendasi Lemari Baju Murah untuk Anda

Lemari Baju Portable Bongkar Pasang Lemari Pakaian Rak Baju Lemari Kain Rak Besi Kayu LX 207

Lemari Baju Portable Bongkar Pasang Lemari Pakaian Rak Baju Lemari Kain Rak Besi Kayu LX 207 ini bisa jadi pilihan. Produk yang satu ini hadir dalam dua varian. Ada yang rangkanya kayu dan ada yang dari bahan stainless steel. Sementara itu bahan penutup rangkanya adalah kain non woven anti air. Bagian penutupnya memakai resleting sehingga lemari terkesan lebih rapi. Ukuran lemarinya adalah 105 x 50 x 170 cm.

Lemari yang satu ini sangat multifungsi karena bisa jadi rak baju, tas, selimut, bedcover, dan lainnya. Produk ini portabel dan mudah dilepas pasang. Ada banyak pilihan motif dan warna yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Harga Rp. 247.000-544.000

Lemari Pakaian Baju 3 Pintu Minimalis Nevada Series

Lemari Pakaian Baju 3 Pintu Minimalis Nevada Series merupakan produk berikutnya untuk Anda. Lemari yang satu ini hadir dalam ukuran 120 x 42 x 182 cm.

Material yang digunakan adalah Particle Board grade A dan lapisan PVC. Pemasangannya mudah karena sudah ada petunjuknya. Ada 3 buah pintu dan cermin di pintu tengahnya. Di bagian bawah pintu tengah terdapat dua laci.

Harga Rp. 798.000-1.302.000

Lemari Pakaian Plastik Full Kunci + Kaca

Anda juga tidak bisa melewatkan Lemari pakaian plastik full kunci + kaca. Ini merupakan produk yang praktis untuk dibongkar pasang. Lemari pakaian ini sudah dilengkapi kaca untuk berhias diri.

Pilihan warnanya adalah putih, hijau, biru, dan pink. Ukuran lemari ini adalah 70 x 50 x 155. Lemari pakaian ini memiliki 6 pintu kecil. Ada juga kunci pada lemarinya sehingga lemari bisa lebih aman digunakan.

Harga Rp. 385.000-680.000

Mobelio - Lemari Pakaian Lindau

Selanjutnya, ada produk Mobelio - Lemari Pakaian Lindau lemari 3 pintu yang bisa jadi pilihan. Produk yang satu ini memiliki banyak sekat di bagian samping.

Ada juga sekat khusus untuk menggantung pakaian agar tidak mudah kusut. Ada dua tipe yang tersedia yaitu 2 pintu dan 3 pintu. Desainnya sama-sama menarik dan elegan. Kombinasi warna cokelat dan putih bikin ruangan makin enak dipandang.

Harga Rp. 690.000-1.271.000

Pira Metropolis - Alba BL 80 Lemari Pakaian Anak Kayu Terang

Pira Metropolis - Alba BL 80 Lemari Pakaian Anak Kayu Terang bisa jadi pilihan selanjutnya untuk Anda. Lemari pakaian yang satu ini bisa membuat pakaian lebih aman dari debu dan serangga. Dengan desain minimalis, produk ini tentu bisa membuat kamar makin cantik.

Ruang penyimpanannya cukup luas sehingga Anda bisa menyimpan banyak pakaian. Dengan bahan Grade A hardwood particle board, produk berukuran 79,9 cm x 38 cm x 120 cm ini tidak mudah keropos.

Harga Rp. 494.000-1.127.000

Lemari Rak Baju Anak Gantung Romaro BLP

Lemari Rak Baju Anak Gantung Romaro BLP menjadi rekomendasi selanjutnya. Produk yang satu ini cocok untuk lemari baju maupun lemari untuk mainan, buku, dan lain sebagainya.

Produk yang satu ini juga bisa mempercantik ruangan Anda karena desainnya simpel dan minimalis. Ukuran lemari ini adalah 80 x 41 x 120 cm. Terbuat dari bahan particle board, barangnya kokoh dan anti rayap.

Harga Rp. 485.000-727.000

Pira Metropolis - Alba 2PN LT Lemari Pakaian

Pira Metropolis - Alba 2PN LT Lemari Pakaian ini adalah rekomendasi selanjutnya. Produk yang satu ini bisa membuat pakaian jadi tertata lebih rapi dan aman dari debu dan serangga.

Desainnya minimalis sehingga bisa mempercantik ruangan. Lemari ini sudah dilengkapi dengan kaca yang bisa digunakan untuk berhias.

Produk ini juga terbuat dari bahan yang kokoh dan tahan lama dan sudah dilaminasi sehingga tidak mudah keropos dan berjamur. Ukuran lemari ini adalah 79,9 cm x 43 cm x 182 cm.

Harga Rp. 742.000-1.000.000

Lemari Pakaian 2 Pintu Sliding Geser Coklat Kayu Partikel Minimalis

Lemari Pakaian 2 Pintu Sliding Geser Coklat Kayu Partikel Minimalis ini adalah produk yang bisa Anda andalkan selanjutnya. Lemari yang satu ini hadir dalam ukuran 120 x 50 x 182 cm.

Produknya sudah dilengkapi dengan kaca sehingga bisa digunakan untuk berhias diri. Pintunya berjenis pintu geser. Di bagian dalamnya terdapat rak dan juga sekat khusus untuk menggantung pakaian.

Harga Rp. 1.187.000-2.012.000

Pira Metropolis - Alba 2MN LT Lemari Pakaian Kayu Terang Putih - Sonoma Oak

Pira Metropolis - Alba 2MN LT Lemari Pakaian Kayu Terang Putih - Sonoma Oak menjadi rekomendasi selanjutnya. Ada sebuah cermin yang bisa digunakan untuk berhias.

Produk yang satu ini terbuat dari bahan kualitas terbaik sehingga lemarinya tahan lama digunakan serta tidak mudah keropos dan berjamur. Produk ini mudah dirakit sendiri. Ukuran produknya adalah 79,9 cm x 43 cm x 182 cm.

Harga Rp. 778.000

Kirana Lemari Pakaian 2 Pintu Sliding Wardrobe

Kirana Lemari Pakaian 2 Pintu Sliding Wardrobe ini juga rekomendasi selanjutnya dari kami. Lemari pakaian yang satu ini hadir dengan 2 pintu sliding. Untuk penyimpanan lemarinya, ada 4 rak ambalan untuk baju lipat. Ada juga sekat khusus untuk gantungan baju.

Selain itu juga sudah dilengkapi dengan 2 laci yang berfungsi untuk menyimpan barang selain pakaian. Lemari ini terbuat dari bahan Grade A Hard Wood Particel Board dengan ukuran 120 x 48 x 190 cm. Handle lemarinya dari bahan stainless steel yang kokoh.

Harga Rp. 325.000-1.649.000
From our editorial team

Pilih Warna Lemari Pakaian yang Sesuai dengan Dekorasi

Anda wajib juga memilih warna lemari pakaian yang akan Anda beli. Pemilihan warna lemari yang pas akan membuat lemari terkesan lebih menyatu dengan tema ruangan. Anda bisa memilih warna netral jika tidak ingin repot dengan pemilihan warna. Beberapa pilihan warna netral adalah krem, cokelat, putih, hitam, kuning gading, hingga abu-abu muda. Dengan begini, lemari pakaian Anda juga bisa mendukung tampilan ruangan Anda.

Tag