Tak Perlu Mahal, Ini 10+ Destinasi Wisata di Jakarta dengan Bujet Rp 50.000 untuk Mengisi Liburan Anak Sekolah 2023!

Tak Perlu Mahal, Ini 10+ Destinasi Wisata di Jakarta dengan Bujet Rp 50.000 untuk Mengisi Liburan Anak Sekolah 2023!

Sumber gambar playroomtoboardroom.com

Liburan sekolah sudah di depan mata. Mungkin anak-anak akan merasa bosan di rumah, ya? Mengapa tak manfaatkan waktu libur sebagai saat yang tepat berkumpul bersama keluarga? Tidak perlu mengeluarkan biaya fantastis, tempat-tempat liburan ini bisa dikunjungi dengan biaya murah. Seru dan tak mahal!

Liburan Sekolah adalah Saatnya Quality Time Bersama Keluarga

Sumber gambar huffingtonpost.com

Musim liburan anak sekolah yang panjang, yakni selama satu minggu atau lebih, bukan hanya membuat senang anak-anak. Justru, momen-momen liburan anak sekolah dapat dimanfaatkan keluarga untuk bepergian atau refreshing ke daerah-daerah yang dekat maupun jauh dari lingkungan rumah. Banyaknya momen yang dapat dilakukan, seperti bercanda ria bersama anggota-anggota keluarga lain, memeluk atau mencium anak, dan pengaturan jadwal liburan bersama, dapat meningkatkan intensitas quality time selama berlibur.

Tips Menikmati Liburan Anak Sekolah yang Asyik dengan Dana Hemat

Sumber gambar creditcards.com

Waktu berlibur sekolah yang umumnya berlangsung lama dapat membuat bosan apabila kita tidak mengetahui "tips and trick" dalam merencanakan liburan yang menyenangkan. Sebenarnya, ada banyak pilihan cara liburan yang dapat kita pakai, misalnya berbelanja di mal, makan di restoran, jalan-jalan di taman, berkunjung ke rumah kakek di desa, atau bahkan berlibur ke luar negeri.

Dari semua cara ini, bujet seharusnya menjadi pertimbangan utama kita, mengingat kita tidak ingin kesulitan dalam mempersiapkan biaya di menit-menit terakhir menjelang keberangkatan. Uraian poin-poin tips berikutnya pada artikel BP-Guide mengenai liburan anak sekolah 2017 ini akan menuntun kita untuk membuat liburan anak sekolah menjadi pengalaman yang asyik tanpa harus "berboros ria".

Persiapkan Dana, Tidak Perlu Mahal yang Penting Senang

Sumber gambar ideator.com

Sebagaimana disinggung dalam poin sebelumnya, bujet menjadi masalah penting yang perlu diseimbangkan dengan kualitas tempat berlibur yang ingin disinggahi. Ada banyak tempat tujuan dengan budjet rendah, namun dengan pemandangan sekitar yang hebat, seperti Bali, Gili dan Lombok, Krakatau, Green Canyon-Pangandaran-Batu Karas, Karimunjawa, atau Jakarta seperti yang akan BP-Guide jelaskan pada artikel ini.

Hal yang kita butuhkan adalah meriset tempat-tempat hebat tersebut bersama dengan estimasi biayanya. Untuk hasil riset estimasi budget yang optimal, BP-Guide menyarankan untuk merisetnya di blog traveling pribadi yang menceritakan pengalaman bujet masing-masing travel blogger dan forum-forum komunitas traveling, di mana kita dapat memperoleh bantuan massal mengenai bujet untuk berwisata ke tempat-tempat tertentu.

Bawa Bekal Sendiri dari Rumah

Sumber gambar parenting.com

Tips kedua pada artikel BP-Guide kali ini erat kaitannya dengan membudayakan piknik, yakni memilih untuk membawa bekal makan sendiri yang lebih sehat dan terjamin dibandingkan makan di luar. Bekal makan sendiri juga dapat menjadi solusi untuk biaya-biaya wisata yang sering banyak terkuras pada acara makan-makan menu di luar. Mengkreasikan bekal makan yang nutrisinya kita sesuaikan sendiri dengan kebutuhan diri maupun keluarga yang telah kita kenal juga membantu kita untuk mengasah kemampuan memasak sambil menikmati suasana santai liburan anak sekolah.

Perbanyak Quality Time supaya Jajan Berkurang

Konsep quality time yang melibatkan kebersamaan dengan orang tua dan "orang tua-nya orang tua" seperti kakek dan nenek di samping juga anak dapat terdengar asing di tengah-tengah hidup masyarakat perkotaan. Kendati demikian, quality time ini dapat menjadi alternatif hemat dari jajan saat liburan, karena saat kita "curhat" atau bertukar pikiran dengan anggota keluarga, kita pasti tidak perlu mengeluarkan biaya apa pun. Sudah begitu, quality time saat liburan juga akan membuat tiap-tiap anggota keluarga menjadi lebih up to date dengan keadaan anggota keluarga lainnya.

Hasilnya, hubungan yang erat pun terbina dengan adanya kegiatan-kegiatan quality time seperti menonton televisi bersama, berkebun, bersih-bersih, menata tempat tinggal, atau berkunjung ke tempat tinggal keluarga lain selama liburan.

Ide 10 Tempat Liburan 2017 di Jakarta dengan Bujet Hemat Rp 50.000-an

Status Jakarta sebagai ibu kota sekaligus pusat pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia membuat Jakarta menjadi kota yang ramai dikunjungi oleh banyak orang, termasuk liburan anak sekolah pada hari-hari weekend. Slogan hidup "work hard, play hard" pun sangat terlihat pada atmosfer kota Jakarta, mengingat banyaknya variasi tempat wisata yang sibuk di siang maupun malam hari.

Kendati Jakarta terkenal sebagai kota dengan biaya hidup termahal di Indonesia, Jakarta juga memiliki beberapa tempat wisata yang ramah kantong untuk keluarga yang anaknya sedang libur sekolah, seperti yang ditunjukkan pada artikel BP-Guide kali ini.

Kebun Binatang Ragunan

Sumber gambar zonalibur.com

Poin rekomendasi tempat liburan anak sekolah 2017 di Jakarta yang ramah bujet pada artikel BP-Guide ini bercerita mengenai Kebun Binatang Ragunan, yang beralamat di Jalan Harsono No. 1 Ragunan, Jakarta Selatan. Kebun Binatang Ragunan dikenal terutama dengan adanya sekitar 270 spesies binatang dan 171 spesies tanaman, di mana sekitar 50.000 pepohonan yang sejuk termasuk ke dalam 171 spesies tanaman pada kebun binatang yang sudah ada sejak tahun 1864 ini.

Selain harga tiketnya yang terjangkau, hal-hal dari Kebun Binatang Ragunan ini yang membuatnya menjadi unik, menarik, namun juga sejuk dan bebas polusi.

Kebun Binatang Ragunan juga menerapkan sistem yang unik pada pembayaran tiketnya, yakni dengan menggunakan e-money bernama Jakcard. Dengan Jakcard ini, orang dewasa perlu membayar Rp 4.000 dan anak-anak perlu membayar Rp 3.000 untuk harga tiket masuknya. Perlu diingat, harga ini belum termasuk berbagai wahana lain yang terdapat pada kebun binatang yang buka setiap pukul 07:00 hingga 16:00 setiap hari, kecuali hari Senin ini.

Taman Mini Indonesia Indah

Sumber gambar indoindians.com

Taman Mini Indonesia Indah merupakan taman budaya di kawasan Pondok Gede, Jakarta Timur dengan berbagai wahana edukasi dan rekreasi yang cocok untuk keluarga sebagai keunikannya. Sebut saja beberapa contohnya, misalnya Teater IMAX Keong Mas dan Tanah Airku serta berbagai replika rumah adat dari Sabang hingga Merauke yang terdapat pada taman yang memiliki empat gerbang yang berbeda di bagian Utama, Utara, Selatan, dan Timurnya ini. Beberapa museum seperti PP IPTEK juga terdapat pada taman yang buka tiap hari Senin hingga Minggu pukul 07.00 hingga 21.00 ini.

Adapun harga tiket masuknya adalah Rp 10.000 untuk wisatawan berusia 3 tahun ke atas, dan tarif parkirnya masing-masing adalah Rp 10.000 untuk mobil, Rp 30.000 untuk bus atau truk, Rp 6.000 untuk motor, dan Rp 1.000 untuk sepeda.

Kota Tua Jakarta

Sumber gambar thejakartapost.com

Nuansa kolonial pada Kota Tua Jakarta seluas 846 hektar ini menjadikannya salah satu tempat liburan anak sekolah 2017 yang asyik untuk belajar sejarah. Ada beberapa landmark dalam Kota Tua Jakarta yang bertempat di wilayah kotamadya Jakarta Barat dan Jakarta Utara dan berbatasan dengan Luar Batang, Pelabuhan Sunda Kelapa di Utara serta Bangunan Candranaya di Jalan Gajah Mada ini.

Beberapa contoh yang paling terkenal adalah Museum Fatahillah yang juga dikenal dengan Museum Jakarta serta Museum Bank Indonesia yang dulunya dibuat untuk mendukung jalannya usaha perdagangan di kawasan Batavia.

Selain Museum Fatahillah beserta Meriam Si Jagur di Lapangan Fatahillah dan Museum Bank Indonesia yang buka tiap pukul 08.00 WIB hingga 15.30 WIB pada hari Selasa hingga Jum'at atau 08.00 WIB hingga 16:00 WIB pada hari Sabtu dan Minggu, masih ada berbagai museum lain yang tidak kalah menarik pada Kota Tua Jakarta, misalnya Museum Wayang dan Museum Seni Rupa dan Keramik.

Meskipun harga tiket masuk ke Kota Tua Jakarta-nya sendiri gratis, namun kita perlu mempersiapkan uang Rp 5.000 bila ingin masuk ke Museum Bank Indonesia. Ada juga sepeda onthel yang dapat disewa untuk mendapatkan pengetahuan sejarah yang lebih di sekitar Kota Tua Jakarta dengan harga Rp 2.000 hingga Rp 5.000.

Museum Layang-Layang

Sumber gambar teluklove.com

Bila kita ingin memperkenalkan konsep museum sambil mengambil foto dalam museum, maka Museum Layang-Layang yang dicetuskan oleh Ibu Endang Ernawati pada 1970 dan beralamat di Jalan Haji Kamang No. 19, RT 02, RW 01, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan ini dapat menjadi kunjungan wisata kita untuk liburan anak sekolah.

Tidak hanya layangan dari Indonesia, seperti dari Kalimantan Selatan, namun juga ada berbagai layang-layang dari luar negeri seperti Tiongkok, Jepang, Belanda, dan Vietnam dengan berbagai ukurannya yang unik. Satu lagi keunikan museum yang dulunya bernama Merindo Kites & Gallery ini adalah memiliki layangan "Megaray" seukuran 9 x 26 meter, di mana layangan ini adalah yang terbesar di seluruh Indonesia.

Selain berkesempatan melihat 600 macam layangan yang terdapat pada Museum Layang-Layang, si kecil juga dapat ikut serta dalam kursus-kursus kreatif seperti membatik, membuat keramik, melukis kaos, dan seni wayang mini pada tempat yang buka tiap hari kecuali hari Libur Nasional pada pukul 09.00 hingga 16.00 ini.

Harga tiket masuknya sendiri adalah Rp 10.000, dan untuk kursus-kursus tambahan tersebut dikenakan biaya mulai Rp 35.000 hingga Rp 50.000. Dengan harga demikian, kita juga akan mendapat seorang pemandu yang ramah sebagaimana juga pengalaman wisata layangan sebagai elemen budaya bangsa Indonesia semasa liburan anak sekolah 2017.

Planetarium dan Observatorium Jakarta

Sumber gambar jakarta.panduanwisata.id

Ketika mengajak anak-anak liburan, maka kesenangan yang dipadukan dengan edukasi merupakan hal terpenting. Planetarium dan Observatorium Jakarta yang beralamat di Jalan Cikini Raya No. 73, Menteng, Jakarta Pusat, merupakan tempat yang dapat menjawab kebutuhan anak-anak akan edukasi yang fun dengan atraksi terkenalnya, yakni pertunjukan teater bintang di dalam bangunan yang menyerupai kubah setengah bola.

Adapun tiket masuk untuk Planetarium dan Observatorium Jakarta yang buka tiap Selasa hingga Minggu selama 24 jam ini adalah Rp 7.000 untuk orang dewasa dan Rp 3.500 untuk anak-anak.

Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara

Sumber gambar ameeeeel.wordpress.com

Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara yang dikelola oleh Polda Metro Jaya dan diresmikan oleh Ibu Ani Yudhoyono pada 24 April 2007 ini merupakan tempat liburan anak sekolah 2017 yang cocok untuk si kecil belajar serba-serbi keamanan lalu lintas. Taman ini didirikan pada lahan seluas lima hektar di kawasan Bumi Perkemahan Pramuka (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur.

Terdapat sesi edukasi dari petugas kepolisian mengenai gerakan-gerakan tangan yang biasa digunakan untuk mengatur lalu lintas dan atribut-atribut jalan raya, seperti rambu-rambu lalu lintas, yang akan membuat anak makin disiplin sepulang dari liburan anak sekolah. Fun car dan berbagai miniatur bangunan, seperti Monas, Gedung MPR, Balai Kesehatan, dan berbagai tempat ibadah dalam ukuran mini juga turut melengkapi keseruan berwisata di Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara yang terletak di bagian barat Buperta ini.

Untuk tiketnya sendiri, kawasan Buperta mengenakan tarif Rp 6.000 untuk sekali masuk. Tambahannya, kita perlu membayar Rp 5.000 untuk golongan umum, Rp 3.000 untuk pelajar TK hingga SMA, dan Rp 2.000 untuk pelajar Pramuka pada Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara yang buka tiap hari selama 24 jam ini. Bila menggunakan kendaraan, maka ada biaya parkir Rp 8.000 untuk mobil dan Rp 5.000 untuk motor. Di luar semuanya itu, kita juga wajib membayar Rp 1.000 untuk biaya penunjang kebersihan taman.

Monumen Nasional

Sumber gambar nabawitransport.com

Monumen Nasional, atau yang biasa dikenal dengan sebutan Tugu Monas, merupakan tempat bersejarah untuk mengakomodasi liburan anak sekolah 2017 yang menarik. Diorama sejumlah 48 buah pada monumen ini mengingatkan akan sejarah Indonesia pada masa prasejarah hingga Orde Baru.

Monumen Nasional atau Tugu Monas yang berlokasi di tengah Lapangan Medan Merdeka, Jakarta Pusat ini juga terkenal dengan tempat fotografinya yang menarik pada puncak tugu setinggi 32 meter ini. Satu lagi tempat yang sering dijadikan wisatawan sebagai spot selfie adalah taman di pelataran sekitar tugu dengan lambang lidah api berlapis emas di atasnya ini.

Untuk memasuki tempat wisata Monumen Nasional yang buka tiap hari, kecuali hari Senin terakhir tiap bulannya, pukul 08:00 hingga 15:00 ini, kita perlu membayar Rp 5.000 untuk dewasa, Rp 3.000 untuk mahasiswa, dan Rp 2.000 untuk anak-anak. Bila ingin naik lift menuju ke puncak Monas, maka kita perlu membayar biaya tambahan sebesar Rp 10.000 untuk dewasa dan Rp 5.000 untuk mahasiswa dan anak-anak. Kesemua harga ini terbilang murah, yang menjadikan Monas sebagai salah satu spot liburan anak sekolah 2017 yang BP-Guide dapat rekomendasikan.

Galeri Indonesia Kaya

Sumber gambar indonesiakaya.com

Satu lagi tempat wisata apresiasi seni budaya yang dapat kita kunjungi pada masa liburan anak sekolah 2017 adalah Galeri Indonesia Kaya atau GIK, yang terletak di Grand Indonesia, West Mall Lt. 8, Jalan MH Thamrin No. 1, Kabupaten Melati, Kota Jakarta Pusat.

Seperti keunikan layar multimedia Jelajah Indonesia, Melodi Alunan Daerah, Ceria Anak Indonesia, dan Layar Telaah Budaya yang dimilikinya, GIK memiliki spesialisasi pada edukasi untuk generasi muda dalam bentuk digital. Panel-panel aplikasi digital interaktif dan pakaian adat yang terdapat pada tempat yang buka sejak Oktober 2013 ini juga dapat menciptakan pengalaman unik untuk belajar seputar kebudayaan Indonesia.

Karena lokasinya berada di dalam mal, maka tempat yang tiket masuknya gratis ini buka menurut jam operasional mal, yakni setiap hari pukul 10:00 hingga 22:00. Kendati demikian, untuk pengalaman yang lebih maksimal pada saat liburan anak sekolah, BP-Guide menyarankan untuk datang pada akhir pekan. Alasannya, ada banyak seniman terkemuka Indonesia yang menampilkan karya seni mereka pada auditoriumnya yang berkapasitas 150 orang.

Taman Kota Suropati

Sumber gambar teen.co.id

Alternatif lain untuk liburan anak sekolah 2017 yang tiket masuknya gratis adalah Taman Kota Suropati yang beralamat di Jalan Taman Suropati, Menteng, RT 05, RW 05, Jakarta Pusat. Taman ini dibangun sejak tahun 1920. Letaknya di pusat kota pada pertemuan tiga Jalan Teuku Umar (Menteng Boulevard), Jalan Diponegoro (Orange Boulevard), dan Jalan Imam Bonjol (Nassau Boulevard).

Keunikannya terletak pada pada bangku-bangku panjangnya yang ideal untuk bersantai di sore hari dan aneka patung karya seniman Asia Tenggara yang ada pada wilayah tamannya. Pepohonan yang rindang dan tumbuh subur juga ikut menemani suasana santai saat mengunjungi Taman Kota Suropati, membuatnya menjadi salah satu tempat yang buka tiap hari selama 24 jam yang paling recommendable oleh BP-Guide.

Danau Setu Babakan Jakarta

Sumber gambar pegipegi.com

Ada berbagai jenis wisata yang dapat kita cicipi bersama dengan keluarga saat pekan liburan anak sekolah 2017 pada tempat bermuaranya budaya Betawi di Danau Setu Babakan Jakarta. Beberapa contohnya adalah wisata air dan memancing pada danau yang beralamat di Perkampungan Betawi, Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, dan dekat dengan Depok ini.

Masih ada lagi wisata budaya dengan berbagai kesenian khas Betawi, seperti Ondel-Ondel, Lenong, Tari Topeng, Tanjidor, dan lain-lain pada danau yang wilayahnya diresmikan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur DKI Nomor 92 tahun 2000 pada era Gubernur Jakarta Sutiyoso ini.

Lengkapi juga pengalaman wisata kita sekeluarga dengan mencicipi hidangan khas Betawi pada wilayah Danau Setu Babakan Jakarta ini, misalnya Rujak Bebek dan Soto Betawi. Bir Pletok, Es Potong, dan Es Duren pun juga tersedia sebagai minuman yang dapat dicicipi pada danau dengan wilayahnya yang seluas 30 hektar ini.

Adapun untuk memarkir mobil pada Danau Setu Babakan Jakarta dikenai biaya Rp 5.000, sementara untuk parkir motornya dikenai biaya Rp 2.000. Danau Setu Babakan Jakarta sendiri buka tiap hari mulai pukul 06.00 hingga 18.00.

From our editorial team

Gunakan Transportasi Umum untuk Berwisata di Jakarta

Selain menggunakan kendaraan pribadi, Anda juga dapat memakai transportasi umum seperti Commuter Line atau bus Trans Jakarta yang memudahkan mobilitas. Sebaiknya Anda mencari tahu rute dan halte Trans Jakarta yang paling dekat dengan destinasi wisata. Selain cukup nyaman, biayanya pun murah. Jangan lupa siapkan fisik Anda sekeluarga saat liburan agar waktu menyenangkan bersama anak-anak bisa maksimal.