Tak Asing di Telinga, Apa Itu Bantal Dakron?

Pernah bertanya-tanya, apa isi bantal empuk yang biasa Anda tiduri setiap malam? Mungkin jawabannya adalah dakron. Dakron termasuk dalam bahan sintetis yang populer untuk kebutuhan tekstil, seperti bantal, guling, dan boneka.

Memiliki nama asli Poietilena tereftalat, dakron awalnya merupakan merek dagang serat tekstil dari Inggris, tepatnya perusahaan Du-Pont. Dakron terbuat dari bahan poliester fiber sintetis sehingga memiliki fleksibilitas dan topangan yang baik.

Tak menimbulkan alergi pada anak, bantal ini punya ketahanan tersendiri terhadap mikroorganisme yang mungkin hinggap dan berkembang di bantal. Perawatan yang dilakukan dengan benar dan teratur akan membuat ketahanan lateks pada bantal dakron makin lama.

Keunggulan Bantal Dakron yang Membuatnya Jadi Populer

Tahan Lama

Mengapa bantal dakron diklaim lebih tahan lama dibanding dengan jenis lainnya? Hal itu karena bahan pembuatnya adalah serat sintetis yang dapat berubah ke bentuk semula, meski dicuci berkali-kali. Serat dakron yang terbuat dari bahan alami juga memiliki daya serap yang tinggi.

Dapat Dicuci

Kebersihan adalah aspek yang harus kamu perhatikan, termasuk perlengkapan tidur seperti bantal dan guling. Tenang saja, bantal dakron sangat mudah dicuci karena terbuat dari microfiber yang aman.

Bantal ini dapat dicuci manual dengan tangan atau mesin cuci. Gimana sih cara mencuci bantal dakron dengan mesin cuci? Gampang sekali, kamu bisa memasukkannya ke dalam mesin cuci bukaan atas dan memposisikannya secara vertikal. Kemudian rendam semua bagiannya dengan air hangat yang sesuai ketentuan pada label bantal.

Dengan sedikit tambahan detergen cair lembut, kamu dapat memutarnya selama 10 menit dengan kecepatan putaran yang terendah dan cuci kemudian bilas supaya tak ada residu tertinggal.

Bisa juga dicuci langsung bersama sarung atau isinya saja, dakron tak akan rusak bahkan makin mengembang. Tak perlu bingung, kamu bisa memilih detergen apa saja untuk mencuci bantal dakron ini.

Lebih Higienis

Anda wajib tahu bahwa serat micro dakron sangat berkualitas dan tidak menimbulkan debu. Hal ini membuat bantal, guling, atau boneka berisi dakron akan jauh lebih higienis. Dengan begitu aman digunakan anak-anak dan penderita asma.

Dakron juga tidak akan memberi tempat untuk kuman atau mikroorganisme lain yang bisa menyebabkan alergi atau gatal-gatal.

Praktis dan Elastis

Dakron merupakan bahan dengan elastisitas tinggi dan memiliki fleksibilitas yang baik. Kedua hal tersebut menjadikan dakron sebagai bahan utama untuk beberapa perlengkapan tidur. Bantal ini bisa menahan leher secara sempurna dan memberi pengalaman beristirahat yang sangat nyaman.

Alasan tersebut juga membuat kamu sebagai konsumen merasa diuntungkan ketika membeli bantal ini secara online. Hal itu karena pengemasannya bisa di-press sehingga tak memakan tempat dan lebih ringkas. Dengan begitu tidak membuat ongkir jadi bengkak.

10 Pilihan Bantal Dakron Terbaik untuk Sehari-hari

Bantal Canon Dacron

Sumber gambar bukalapak.com

Semakin sering digunakan, berat bantal akan makin bertambah karena keringat dan minyak kulit kepala yang terserap di sana. Namun kamu tak perlu khawatir karena bantal dakron bisa dicuci kapan saja, sehingga semua kotoran yang ada dan terserap akan hilang secara sempurna.

Top Product Bantal Canon Dacron adalah bantal berbahan canon dakron dengan dimensi 55 cm x 45 cm. Bantal ini dapat dibeli secara online di Bukalapak seharga Rp 33.750. Terjangkau bukan?

Bantal Dakron Yuki

Sumber gambar shopee.co.id

Udah waktunya ganti bantal belum ya? Ada cara khusus untuk memastikan bantal yang biasa dipakai harus sudah diganti atau belum. Cukup dengan melipat bantal menjadi dua bagian, apabila lipatannya memental dan kembali pada bentuk dan poisisi semula maka bantal tak perlu diganti lagi. Namun jika tetap pada posisi terlipat maka saatnya bantal diganti dengan 2bh/1kg) BANTAL & GULING Dakron ASLI YUKI 100% / Bantal Guling /Bantal Kesehatan /Gratis Ongkir.

Memiliki ukuran 45 cm x 65 cm, bantal dakron ini dijual secara online di Shopee seharga Rp 50.000. Karena merupakan produk asli, Bantal Dakron Yuki ini dapat mengembang secara sempurna saat pertama kali Anda membuka plastiknya.

Bantal Dacron Comforta

Sumber gambar tokopedia.com

Banyak sekali barang palsu yang beredar saat ini sehingga kamu dituntut lebih jeli sebelum membeli sesuatu, termasuk bantal. Umumnya bantal dakron yang asli menyertakan tulisan "Dacron" atau "serat silikon" pada label bantalnya. Kamu juga bisa memilih bantal dakron dari merek ternama seperti Comforta.

Bantal Dacron Comforta adalah bantal dakron berdimensi 62 cm x 40 cm x 14 cm dari merek bedding furniture ternama, Comforta. Tersedia dalam pilihan warna putih, bantal ini dijamin keasliannya sehingga nyaman, terasa empuk dan lembut, serta antibakteri. Bantal ini dapat dibeli di Tokopedia seharga Rp 80.000.

Bantal dan Guling Dakron King Pillow

Sumber gambar tokopedia.com

Hal lain yang harus kamu perhatikan saat melakukan pencucian bantal ialah memeriksa lubang yang timbul pada bantal. Sebelum mencucinya, pastikan bantal tak berlubang, robek, atau lepas jahitannya karena akan membuat isinya terburai keluar. Tak perlu khawatir, sekarang ada bantal dakron King Pillow dengan jahitan rapi dan kuat.

Bantal dakron King Pillow non Allergic Tested adalah bantal dakron berukuran 55 cm x 35 cm dan berat 670 gram. Dijamin baru, bantal ini juga sudah dilengkapi dengan antibakteri dan jamur sehingga aman digunakan anak dan penderita asma. Anda dapat membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 79.900.

Bantal Dacron Alfa

Sumber gambar bukalapak.com


Rekomendasi bantal dakron lainnya datang dari merek Alfa yaitu Bantal Dacron ALFA - Kain Katun. Terdapat kain katun sebagai lapisannya. Bantal ini memiliki ukuran 65 cm x 40 cm yang pas untuk kepala. Bukalapak menyediakan bantal dan gulingnya seharga Rp 50.000.

Bantal Dacron Foresta

Sumber gambar dekoruma.com

Sebagai pelengkap sofa, Bantal Sofa Bunga Foresta dari merek Eolins bisa dipilih. Bantal ini memiliki gaya Scandinavian dengan pola bunga. Memiliki dimensi 40 cm x 40 cm x 10 cm. Bantal ini cocok digunakan sebagai pelengkap sofa di rumah atau tempat bisnis Anda. Dapatkan di Dekoruma seharga Rp 69.000.

Yosita Dacron Bantal

Sumber gambar blibli.com

Jika Anda baru saja punya bayi, bantal dakron sangat direkomendasikan karena anti alergi dan mudah dicuci saat terkena ompol sekalipun. Makin baik mutu bahan dakronnya maka akan makin nyaman juga saat digunakan dan higienis, sama seperti bantal Yosita Dacron Bantal Tidur - Putih.

Bantal dakron dari merek Yoshita hadir dalam ukuran 50 cm x 65 cm dan material kain satin. Dengan harga Rp 65.000, bantal ini dapat dibeli secara online di Blibli. Desainnya lembut dan comfy, pasti membuat tidurmu makin nyenyak.

Bantal & Guling Dakron Asli Olivia Grade A Dacron

Sumber gambar bukalapak.com

Bantal & Guling Dakron Asli Olivia Grade A Dacron merupakan produk asli keluaran Millenia. Didesain khusus dari bahan katun halus berisi dakron grade A. Bantal ini memiliki dimensi 45 cm x 65 cm sedangkan gulingnya berdimensi 21 cm x 77 cm.

Dapat dibeli di Bukalapak seharga Rp 81.000. Perlengkapan tidur dari dakron tersebut sudah lolos uji standar oleh OEKO-TEX, standar kenyamanan kelas dunia. Dengan desain yang sangat ergonomis, waktu tidur makin berkualitas.

Tips tambahan untuk kamu yang punya bantal-bantal dakron kempes. Kamu dapat membuka semua karung bantal bagian dalamnya dan mengeluarkan isinya ke wadah kemudian menyisir bagian yang menggumpal hingga terurai dan mengembang kembali seperti semula.

Setelah proses tersebut, sebagian debu juga akan terpisah dan dakron kembali putih. Selanjutnya kamu bisa mencuci dakron tersebut dan membuatnya kembali menjadi bantal. Mudah bukan?

The Luxe Pillow Dacron Fiber Bantal

Sumber gambar blibli.com

Diisi dengan microfiber dan sarung microtech polis, The Luxe Pillow Microfill Bantal memiliki ukuran 48 cm x 78 cm. Ukurannya yang sudah disesuaikan membuat bantal ini nyaman saat digunakan untuk tidur dan beristirahat. Kamu bisa membelinya di Blibli seharga Rp 209.000.

Bantal Tidur Airland Dacron Pillow

Sumber gambar shopee.co.id



Sebagai rekomendasi terakhir, Bantal Tidur Airland Dacron Pillow dari Shopee dijual dengan harga yang sangat terjangkau. Kamu bisa membelinya seharga Rp 69.000. Murah banget kan?

From our editorial team

Pilih Bantal Sesuai Kenyamanan

Bantal kerap kali dibutuhkan untuk mendapatkan kenyamanan, entah itu untuk tidur atau sekadar untuk bersantai. Kualitas bahan tentu saja menentukan kenyamanan tersebut. Itu mengapa pemilihan bantal yang tepat akan memberikan kenyamanan yang maksimal.