10 Rekomendasi Meja Belajar Anak untuk Bikin Ia Makin Semangat Belajar (2023)

10 Rekomendasi Meja Belajar Anak untuk Bikin Ia Makin Semangat Belajar (2023)

Meja belajar adalah salah satu faktor pendukung anak supaya lebih giat belajar. Anda wajib memilih meja belajar yang tepat untuk buah hati. Yuk, intip tips memilihnya dan rekomendasi produk dari kami!

Baca juga

Meja Belajar Menjadi Sarana Penting Bagi Anak untuk Belajar di Rumah

Belajar bisa dilakukan di mana saja. Untuk anak-anak, waktu belajarnya tentu tidak perlu menunggu ke seoklah. Di rumah pun sebaiknya anak tetap belajar. Meski jam belajar di rumah tidak selama jam belajar di sekolah, tetap saja anak harus dibiasakan belajar agar tidak malas dan pikirannya selalu terasah.

Menghadapi era New Normal seperti saat ini, sekolah belum banyak yang beroperasi kembali. Karena itu, sebaiknya belajar di rumah makin dimaksimalkan. Hal ini untuk membuat anak terus menimba ilmu dan melatih kemandiriannya untuk belajar sendiri. Peran kita sebagai orangtua adalah mendampingi anak belajar di rumah dan juga melengkapi fasilitas belajarnya.

Anak memang bisa belajar di mana saja, di depan televisi, di ruang tamu, atau di kamar tidur. Namun, hal ini tentu bikin anak jadi kurang konsentrasi. Bisa saja ia malah jadi terlalu banyak menonton televisi, bermain, makan camilan, dan lain sebagainya. Ini karena konsentrasinya terpecah kemana-mana.

Maka dari itu alangkah baiknya jika Anda memberikan anak meja belajar untuk mendukung kegiatan belajarnya. Anak jadi bisa lebih berkonsentrasi untuk belajar. Keberadaan meja belajar akan membuat anak lebih fokus untuk menyelesaikan apa yang sedang ia kerjakan.

Belajar memakai meja belajar membuat fisik anak jadi lebih nyaman karena posisi duduknya benar dan bikin tubuh nyaman. Beda jika ia belajar sambil tiduran, badannya akan terasa cepat pegal dan akhirnya bosan belajar.

Tips Memilih Meja Belajar Anak

Sesuaikan dengan Kursinya

Saat memilih meja belajar, ada baiknya Anda menyesuaikan dengan kursinya. Pilih meja belajar yang sudah satu set dengan kursinya. Dengan begini Anda tidak perlu repot membeli kursinya sendiri secara terpisah.

Memang tidak ada salahnya kalau membeli kursi secara terpisah. Namun terkadang ukuran tinggi kursi kurang sesuai dengan mejanya. Bisa saja mejanya ketinggian atau terlalu rendah. Akibatnya ini bikin anak kurang nyaman belajarnya.

Sementara itu, jika membeli meja belajar yang sudah satu set, maka Anda tidak perlu khawatir lagi. Ukuran tinggi kursi tentu sudah disesuaikan dengan tinggi mejanya. Ini membuat anak jadi bisa dengan nyaman belajar.

Meja yang dijual satu set dengan kursinya juga bikin ruangan jadi terlihat lebih indah. Ini karena tema meja dan kursi sudah sama sehingga terlihat serasi dan saling melengkapi. Selain bisa dipakai belajar juga bisa digunakan sebagai dekorasi interior yang indah.

Cek Fiturnya

Perhatikan fitur meja belajar anak yang akan Anda beli. Umumnya setiap meja belajar memiliki fitur yang berbeda-beda. Ada yang modelnya meja biasa namun berukuran luas. Ada pula meja yang disertai laci dan lemari. Pilih yang fiturnya sesuai kebutuhan buah hati, ya.

Untuk anak yang ingin menyimpan buku-buku pelajarannya, maka bisa pilih meja belajar dengan fitur lemari, rak, dan laci. Aneka fitur tambahan ini akan membuat anak bebas menyimpan buku dan peralatan sekolahnya dengan lebih tertata.

Putera dan puteri Anda bisa belajar mengelompokkan sendiri buku pelajarannya ingin diletakkan dimana, buku cerita dan koleksinya diletakkan di sebelah mana, peralatan tulisnya diletakkan dimana dan seterusnya.

Fitur lainnya yang biasa ada pada meja belajaar anak adalah pijakan pada kaki. Ada anak yang gemar meletakkan kakinya pada bagian bawah meja. Ini tentu akan menambah kenyamanan anak selama belajar dan bisa bikin posisi duduknya makin nyaman.

Pastikan Warna dan Desainnya Disukai Anak

Meja belajar untuk anak memang tidak bisa disamakan dengan meja belajar untuk orang dewasa. Anak-anak butuh meja belajar yang bisa bikin ia semangat untuk belajar. Karenanya, pilihkan meja yang warna dan desainnya sesuai kesukaan anak. Anda bisa juga mengajak si kecil saat hendak membeli meja belajar. Ini akan membuatnya jadi lebih bersemangat untuk memilih meja belajar yang diinginkan.

Pastikan desainnya unik dan menarik. Jika desani meja belajarnya berbeda dari meja pada umumnya tentu anak akan jadi tertatik untuk mencobanya. Saat ia sudah kerasan dengan meja belajarnya, tentu ia makin giat belajarnya.

Begitu juga dalam hal pemilihan warna. Sesuaikan dengan warna kesukaan anak. Anda bisa juga menyesuaikan warna dan motif meja belajar sesuai tema ruangan anak. Ini akan membuat ruang belajarnya terkesan makin serasi dan nyaman digunakan.

Pilih dari Ukurannya

Selanjutnya, usahakan memilih meja belajar anak dari ukurannya. Pastikan Anda sudah mengukur ketersediaan ruangan di kamar tempat meja belajarnya akan diletakkan. Cek berapa luas sudut kosong yang terdapat di kamar tersebut. Dengan begini, Anda bisa memutuskan jenis dan ukuran meja belajar yang paling tepat. Ini juga bisa membantu Anda memilih desain meja seperti apa yang cocok untuk digunakan.

Selain mengecek ketersediaan ruang, Anda juga perlu mengecek ukuran meja belajarnya untuk disesuaikan dengan tubuh anak. Jika buah hati berusia 6 hingga 9 tahun maka bisa memilih kursi dengan ketinggian dudukan 36 cm. Jika buah hati sudha berusia kisaran 10-13 tahun, Anda bisa memilih memakai kursi dengan ketinggian 41 cm. Dan jika usianya lebih dari 13 tahun maka bisa memakai kursi untuk dewasa dengan ketinggian kisaran 46 cm.

Begitu pula saat memilih meja belajarnya. Jika kursi memiliki ketinggian 36 cm maka sebaiknya memilih meja dengan ketinggian 56 cm. sementara jika kursinya setinggi 41 cm maka sebaiknya gunakan meja dengan ketinggian 61 hingga 66 cm.

Ini Dia Pilihan Meja Belajar untuk Anak

Pro Design Kido Meja Belajar Anak

Pro Design Kido Meja Belajar Anak tentu bisa jadi pilihan yang tepat. Produk yang satu ini hadir dengan tinggi 630 mm dan lebar 775 mm. Meja belajar setinggi 700 mm ini memiliki berat 26 kg.

Produk yang satu ini memiliki desain minimalis sehingga cocok untuk mengisi ruang yang minimalis juga. Terbuat dari bahan PVC lamination, tampilan meja belajar ini begitu timeless dan terkesan apik.

Anak-anak juga jadi lebih terdukung aktivitasnya dengan meja yang satu ini. Mereka bisa menulis, membaca, ataupun menggambar dengan leluasa. Meja knock down ini mudah untuk dirakit.

Produk sudah menyatu dengan kursinya sehingga Anda tidak perlu membeli kursi lagi. Di bagian bawah kursinya ada rak penyimpanan terbuka. Anak-anak bisa memakainya untuk menyimpan buku-buku koleksinya.

Harga Rp. 1.250.000-2.000.000

Olympic Kids Study Desk Big - Meja Belajar Anak Character Mickey

Anda bisa juga membeli Olympic Kids Study Desk Big - Meja Belajar Anak Character Mickey untuk buah hati. Produk yang satu ini hadir dengan ukuran keseluruhan 120 x 59.6 x 100 cm.

Bobot produk ini adalah 46 kg. Terbuat dari bahan patikel board, meja belajar ini hadir dengan finishing paper dan offset printing.

Meja belajar anak ini memiliki space yang lebar dan luas untuk membuat anak lebih leluasa belajar. Ada juga tempat penyimpanan untuk buku-buku dan tas sekolah. Selain itu ada juga laci untuk menyimpan alat tulis anak.

Kaki meja belajar ini cukup kokoh sehingga nyaman dipijak. Produk ini desainnya modern dan sangat menarik. Ada gambar karakter Disney yang bisa dipilih selain Mickey Mouse.

Harga Rp. 1.700.000-2.700.000

Meja Belajar Anak Karakter + Kursi Akako

Meja Belajar Anak Karakter + Kursi Akako tentu bisa jadi pilihan Anda. Produk keren ini hadir dengan lebar 45 cm, panjang 50 cm, dan tinggi 42 cm untuk mejanya. Sementara untuk kursinya memiliki lebar 30 cm, panjang 27 cm, dan tinggi 46 cm.

Meja belajar ini dijual satu set sehingga Anda tidak kerepotan membelinya. Produk yang satu ini hadir dalam aneka pilihan warna yang menarik. Ada motif Ultramen, Looney Tunes, Elmo, Marsha & The Bear, dan lain sebagainya.

Meja belajar ini terbuat dari bahan plastik yang tebal dan tahan air. Produk ini bagian mejanya bisa dibuka untuk menyimpan buku dan lainnya dalam laci. Desainnya simpel dan pastinya menarik. Meja yang satu ini cocok untuk dipakai anak berusia 2 hingga 10 tahun.

Meja belajar ini praktis karena mudah untuk dilepas dan dipasang. Bangku pada produk ini sudah diuji dan kuat hingga 65 kg. Meja ini modelnya knock down sehingga akan dikirim dalam model pieces.

Harga Rp. 198.000-298.000

Anasha Nanda Table Kids

Anda juga bisa melirik Anasha Nanda Table Kids sebagai pilihan meja belajar anak. Produk yang satu ini bisa cepat terjual habis karena populer di kalangan orangtua.

Desainnya baru dan warnanya pun menarik sehingga pastinya menarik minat anak untuk belajar dengan lebih giat. Produk dilengkapi konten dan gambar dengan pesan edukatif dan penuh nilai kebaikan.

Meja ini hadir dalam banyak pilihan warna yang menarik. Dalam meja ini ada 3 lubang serbaguna untuk meletakkan buku dan peralatan tulis anak. Produk ini hadir dalam ukuran 53.5 x 28 x 17.8 cm. Pada produk ada juga papan lego dengan ukuran 27 x 23 cm.

Meja belajar ini hadir dengan set pensil warna ukuran 3.4 x 10.6 cm. Ada juga buku mewarnai ukuran 14.8 x 13.3 cm. Uniknya produk juga lengkap dengan stiker 4 lembar dan dua buah celengan untuk mengajarkan anak menabung.

Harga Rp. 199.000-255.000

L'abeille Bunny Table & Chair Set

L'abeille Bunny Table & Chair Set ini merupakan pilihan produk selanjutnya. Produk ini terbuat dari bahan plastik yang mana dan tahan lama digunakan. Set meja dan kursi ini cocok untuk ruang kelas, ruang bermain, sekolah, hingga di rumah.

Produk yang satu ini mudah untuk dilepas saat tidak digunakan. Produk juga mudah untuk dipasang kembali dan bisa cepat dibersihkan. Desain meja ini unik, ringan, dan tahan lama digunakan. Kursi bisa menahan beban hingga 100 kg. Ukuran produk ini adalah 70 x 70 x 49.

Harga Rp. 725.000-1.132.000

Meja Belajar Anak Karakter Sofia The First SDT 2915 SEP

Meja Belajar Anak Karakter Sofia The First SDT 2915 SEP adalah produk yang bisa Anda andalkan selanjutnya. Meja belajar yang satu ini begitu menarik untuk dimiliki. Produk ini hadir dalam ukuran 123 x 50 x 159 cm.

Meja belajar anak ini hadir dengan warna ungu yang ceria dan khas anak-anak. Ada cermin pada meja belajar ini. Produk juga dilengkapi dua lemari ukuran besar dan kecil. Selain itu ada juga rak terbuka untuk tempat anak memajang foto dan lainnya.

Harga Rp. 865.000-1.125.000

SD 2331 CKT Meja Belajar Anak Charmmy Kitty

Ada juga produk SD 2331 CKT Meja Belajar Anak Charmmy Kitty yang bisa jadi andalan. Produk yang satu ini memiliki panjang 1120 mm dan lebar 500 mm. Dengan tinggi 1250 mm, produk ini bisa menunjang belajar anak untuk lebih nyaman.

Meja belajar anak ini juga sudah mengantongi lisensi resmi karakter Charmmy kitty. Terbuat dari bahan partikel board, produk ini kokoh dan tahan lama digunakan.

Ada lemari besar dengan 2 sekat di dalamnya. Ada juga rak terbuka dengan dua susunan. Lalu ada pijakan kaki yang bikin kaki anaka lebih nyaman saat belajar.

Harga Rp. 579.000-806.000

Meja Belajar Anak Grace MB GL 157 CR

Selanjutnya ada juga Meja Belajar Anak Grace MB GL 157 CR untuk buah hati Anda. Produk yang satu ini terdiri dari dua lemari samping bersusun besar dan pendek. Meja belajar anak ini dilengkapi dengan laci berpenutup di bawah meja.

Ada juga rak luas dan bersekat yang bisa digunakan untuk menyimpan aneka kebutuhan anak. Produk ini terbuat dari bahan partikel board yang diplih kualitasnya. Desainnya minimalis dan ini adalah tipe knock down sehingga Anda harus merakitnya sendiri. Ukuran produk ini secara keseluruhan adalah 105 x 40 x 120 cm.

Harga Rp. 450.000-657.000

Set Claris Meja Belajar Anak Fantastic dan 2 pcs Bangku

Set Claris Meja Belajar Anak Fantastic dan 2 pcs Bangku ini tentu saja bisa jadi pilihan. Produk yang satu ini bagian mejanya memiliki ukuran 51.2 cm x 51.2 cm x 43.5 cm.

Sementara itu, ukuran kursinya adalah 31 cm x 27.5 cm x 47 cm. Desainnya simpel dan memiliki warna yang menarik untuk anak-anak. Produk ini cocok untuk anak TK.

Harga Rp. 39.000-539.000

Meja Belajar Anak Shinpo

Meja Belajar Anak Shinpo ini juga wajib jadi pilihan. Produk yang satu ini desainnya minimalis. Terbuat dari bahan berkualitas, produk ini bikin anak makin semanagt belajar.

Kombinasi geometri dan materialnya yang ramping menciptakan tampilan meja belajar yang keren. Produk ini hadir dalam ukuran 85 x 53 x 50 cm. ada dua pilihan warna pink dan biru yang bisa digunakan.

Harga Rp. 275.000-473.000
From our editorial team

Utamakan Faktor Keamanan Saat Membeli Meja Belajar Anak

Saat memilih meja belajar, pastikan fator keamanan jadi yang paling utama. Anda wajib mengecek produknya apakah memiliki tepian yang tajam dan berpotensi membahayakan anak. Selain bentuk yang kaku dan memiliki tepian, tak ada salahnya juga jika sesekali Anda memilih model yang unik seperti setengah lingkaran atau memilih meja berkaki tiga. Pastikan juga keamanan bahannya untuk anak. Jika bahannya plastik, pastikan sudah BPA free sehingga aman dipegang. Jika bahannya kayu, pastikan guratan kayunya sudah halus dan tidak akan melukai tangan anak.

Tag