Maksimalkan Waktu Santai Anda dengan 10+ Kursi Goyang yang Unik dan Nyaman Berikut Ini

Maksimalkan Waktu Santai Anda dengan 10+ Kursi Goyang yang Unik dan Nyaman Berikut Ini

Sumber gambar pamono.eu

Saat santai memang terasa maksimal saat Anda merebahkan tubuh di kursi yang nyaman. Salah satu jenis yang bisa Anda coba adalah kursi goyang. Kursi satu ini dapat membuat Anda merasa lebih rileks dan dapat menemani Anda di waktu santai bersama keluarga atau ketika membaca buku Tak hanya itu, ada beberapa manfaat dari duduk di kursi goyang dan berikut referensi kursi goyang yang dapat Anda pilih.

Kursi Goyang Paling Enak untuk Bermalas-malasan

Sumber gambar en.wikipedia.org

Kursi goyang memiliki banyak fungsi, antara lain untuk beristirahat sambil bermalas-malasan. Banyak aktivitas yang bisa dilakukan di atas kursi goyang seperti membacam menyusui, atau sekedar tidur siang. Desain kursi ini memang sangat cocok untuk mengistirahatkan kaki. Orang yang sudah lanjut usia biasanya sangat suka menggunakan kursi goyang.

Fakta Menarik Kursi Goyang

Desainnya Unik

Sumber gambar 1stdibs.com

Tidak hanya fungsional, kursi goyang juga merupakan barang yang antik dan unik. Kursi ini sudah ada sejak abad 19, dan sering dijadikan sebagai simbol status sosial di masa itu. Kursi goyang menjadi salah satu benda yang wajib ada di dalam rumah. Tidak heran bukan kalau kursi goyang juga memiliki nilai historis tersendiri.

Punya Nilai Historis

Sumber gambar art.com

Karena antik dan berasal dari zaman dahulu, kursi goyang banyak dicari karena sejarah pembuatannya. Beberapa kursi goyang yang dianggap memiliki nilai sejarah adalah Shaker dan Kennedy. Kursi ini memiliki nilai sejarah tinggi dilihat dari pembuatannya. Orang tua banyak menyukai kursi goyang karena bisa menjadi sarana pengingat masa lalu bagi mereka.

Membantu Sirkulasi Pernapasan

Sumber gambar nikkikubanminton.com

Banyak manfaat yang bisa didapatkan dari kursi goyang. Salah satunya adalah membantu melancarkan pernapasan. Tidak hanya orang tua, bayi atau anak-anak juga bisa merasakan manfaat kursi goyang. Bahkan ada boks bayi yang didesain khusus dengan kaki kursi goyang agar dapat mengayun dan membuat bayi tidur nyenyak.

Lancarnya sirkulasi pernapasan ini berkaitan dengan rasa rileks dan santai yang dirasakan. Karena otot yang rileks, tidak heran rasa kantuk langsung datang tidak lama setelah duduk di kursi tersebut.

Jenis Kursi Goyang

Windsor

Sumber gambar 1stdibs.com

Kursi windsor adalah kursi goyang asal Inggris yang dibuat untuk Istana Windsor di awal tahun 1700-an. Kursi ini awalnya digunakan untuk bersantai di taman dan terbuat di bahan kayu. Kursi ini menjadi sangat populer, dibuat dengan sandaran yang renggang mirip dengan sisir. Kursi goyang ini memiliki nama lengkap The Windsor Rocking Chair.

Kennedy

Sumber gambar jfklibrary.org

Kursi ini dinamai sesuai nama dari Presiden Amerika, John F. Kennedy yang saat itu menderita sakit punggung kronis. Dokter menyarankan Kennedy untuk memakai kursi goyang. Awalnya nama kursi goyang tersebut adalah Carolina.

Namun setelah digunakan oleh Kennedy dan menjadi terkenal, nama kursi goyang tersebut berubah menjadi Kennedy. Kursi goyang Kennedy dibuat khusus dengan bentuk melengkung sesuai dengan bentuk punggungnya.

Shaker

Sumber gambar thechairmen.co.uk

Shaker adalah kursi goyang dengan desain yang lebih sederhana. Ciri utamanya adalah jejakan yang cukup tinggi dengan aksen tonggak runcing. Dudukan kursi ini terbuat dari kulit, bulu domba, atau rotan. Kursi ini dibuat oleh sebuah sekte agama di Amerika. Pada tahun 1800-an, kursi goyang ini dibuat sesuai dengan tinggi dan berat pemakainya sehingga bisa lebih nyaman.

Ini Dia Rekomendasi Kursi Kayu yang Pas untuk Bermalas-malasan

IKEA Sundvik Kursi Goyang

Sumber gambar tokopedia.com

Kursi goyang IKEA Sundvik sangat cocok untuk anak-anak. Dengan desain yang timeless dan berwarna putih, mampu membantu perkembangan sensor motorik anak. Kursi goyang ini terbuat dari bahan kayu pinus solid, dicat dengan cat akrilik. Tempat duduk kursi terbuat dari fibrebroad. Cocok untuk anak usia 3 tahun ke atas. Aman dan mudah dibersihkan. Dapatkan kursi goyang ini di Tokopedia dengan harga Rp 740 ribu.

Kursi Goyang Roda

Sumber gambar tokopedia.com

Kursi goyang minimalis ini hadir dalam warna cokelat salak yang klasik dan elegan. Jika tidak suka warna cokelat, bisa meminta warna apa yang diinginkan. Kursi roda ini sederhana dan cocok ditempatkan di mana saja, termasuk di ruang tamu. Kursi goyang ini memiliki finishing doff yang mulus. Dapatkan kursi goyang ini seharga Rp 1,45 juta di Tokopedia.

GO SEND IKEA POANG Kursi goyang

Sumber gambar tokopedia.com

Kursi goyang IKEA Poang ini hadir dalam warna hitam, cokelat, dan ransta merah. Rangka kursi terbuat dari lapisan kayu bic yang direkatkan erat sehingga nyaman saat dipakai. Bantalan tempat duduk dilengkapi dengan sarung yang mudah dicuci. Sandaran kursi ini tinggi sehingga bisa menyangga leher dengan baik. Kursi goyang ini dilengkapi dengan garansi 10 tahun, bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 1,8 juta.

Kursi Sofa Ayun - Sofa Goyang

Sumber gambar tokopedia.com

Sofa goyang dengan gaya minimalis memiliki desain unik dengan warna yang cerah. Rangkanya terbuat dari kayu jati yang kokoh dan awet, dengan finishing warna cokelat yang natural. Bisa meminta warna apa yang diinginkan, ukuran juga bisa disesuaikan dengan luas ruangan. Sofa goyang ini juga cocok ditempatkan di ruang tamu. Dapatkan di Tokopedia dengan harga Rp 2,25 juta.

IKEA Gronadal Kursi Goyang

Sumber gambar tokopedia.com

Kursi goyang IKEA Gronadal hadir dalam warna abu-abu yang elegan. Dengan dimensi 57x82x86 cm sehingga tidak terlalu memakan tempat. Terbuat dari bahan dasar rotan dan kayu ash yang nyaman dan semakin kuat. Sandaran punggung terbuat dari anyaman rotan yang nyaman untuk istirahat. Kursi ini semakin kuat dengan palang yang terbuat dari baja. Dapatkan kursi goyang ini di Tokopedia dengan harga Rp 3,7 juta.

Furniture Kayu Kursi Goyang Jati Jepara 1

Sumber gambar hidayahjatijepara.com

Kursi goyang ukir dari Jepara ini terbuat dari kayu jati asli yang kuat. Dengan pilihan model beragam yang bisa disesuaikan dengan selera. Tidak ketinggalan pula motif ukir khas Jepara yang indah. Kursi ini mudah dirawat dan dibersihkan. Dengan kualitas prima yang ditawarkan, kursi goyang ini dijual dengan harga Rp 1 juta di Hidayah Jati Jepara.

Kursi Goyang Industrial Terbaru

Sumber gambar tokopedia.com

Kursi goyang sofa drum ini terbuat dari drum besi yang berkualitas. Kursi dengan konsep recycle ini terlihat sangat antik, elegan, namun kreatif. Cocok sebagai dekorasi rumah atau ditempatkan di kafe dan bar yang Anda miliki. Kursi ini juga nyaman untuk digunakan sebagai tempat duduk. Dapatkan kursi goyang dari drum ini dengan harga Rp 3 juta di Tokopedia.

Kursi Goyang Minimalis Modern Jakarta

Sumber gambar teakpalace.com

Kursi Goyang Minimalis Modern "eri Jakarta" ini punya desain modern dan berkualitas karena produksi asli dari Jepara. Kursi goyang ini sangat cocok untuk dibuat bersantai, khususnya untuk ibu yang baru saja melahirkan. Kursi Seri Jakarta ini dijual di Teak Palace dengan harga 2 juta.

Kursi Goyang Ukiran Modern Terbaru

Sumber gambar bukalapak.com

Kursi goyang ukir dari Jepara ini memiliki motif burung garuda khas Indonesia. Terbuat dari kayu jati asli yang kuat dan tahan lama. Kursi ini sangat cocok digunakan untuk istirahat dan bersantai. Dengan finishing glossy, doff, dan semi yang bisa dipilih. Serta warna pilihan yaitu jati natural, salak natural, duco, emas, marmer, marmer kombinasi, anti, black doff, dan custom sesuai keinginan. Dapatkan kursi goyang ini seharga Rp 1,3 juta di Bukalapak.

Kursi Goyang Duco

Sumber gambar tokopedia.com

Kursi goyang cat duco kombinasi memiliki model minimalis yang klasik dengan finishing cat duco. Kursi ini terbuat dari kayu jati asli. Detail kursi roda bisa dipesan sesuai keinginan dengan waktu pembuatan hanya 2 minggu saja. Pesan segera kursi roda di Tokopedia dengan harga Rp 2,5 juta.

From our editorial team

Pilih Kursi Goyang Berbahan Kuat dan Awet

Kursi goyang memiliki kelebihan yang tidak dimiliki kursi biasa. Selain kenyamanan, Anda juga harus mempertimbangkan sisi material karena ini juga berpengaruh pada daya tahan kursi ketika digunakan. Bahan yang apik seperti kayu jati atau rotan dapat dipilih sebab kedua material ini tergolong baik dan awet. Jangan berlebihan saat menggoyang kursi dan lakukan perawatan yang memadai. Anda juga bisa menyesuaikan desain kursi goyang dengan tema rumah atau ruangan supaya keindahan hunian semakin maksimal.