Mengaku Coffee Lover? Ini Dia 11+ Kopi Terenak di Dunia, Ada yang Dari Indonesia Loh!

Mengaku Coffee Lover? Ini Dia 11+ Kopi Terenak di Dunia, Ada yang Dari Indonesia Loh!

Sumber gambar innovativeos.com

Jika sudah bicara tentang kopi, rasanya tidak lengkap kalau tak menilik kopi-kopi terbaik dari berbagai negara, termasuk Indonesia. Banyak ragam dan asal kopi yang tak cuma menarik dari segi kualitas tetapi juga harga. Jangan kaget bila kopi-kopi ini dibanderol dengan harga tinggi karena rasanya memang bikin ketagihan!

Baca juga

Kopi Terenak Dapat Ditemukan di Mana Saja, Terutama di Indonesia

Sumber gambar wallpaperscraft.com

Menikmati kopi terenak di pagi atau sore hari telah membudaya sejak beberapa abad lalu. Minuman internasional ini juga kerap dijadikan komoditas ekspor. Berbagai biji kopi terkenal dengan roasting yang baik juga kerap kita jumpai. Salah satu negara yang terkenal dengan kopi terbaik adalah Indonesia, negara kita.

Cara Menikmati Kopi yang Benar

Sumber gambar healthline.com

Tidak cuma kopi berkualitas yang akan memanjakan lidah kita. Ada beberapa cara tambahan agar waktu ngopi semakin seru dan juga nikmat. Apa saja?

Tentukan Waktu Terbaik

Sumber gambar coffeebean.com.au

Setelah biji kopi dipanggang, biarkan selama 1-2 minggu agar teroksidasi. Saat proses oksidasi ini, kopi akan melepaskan senyawa berupa aroma yang khas. Karena aroma tersebut dapat menguap, maka kita dapat segera menyeduhnya. Proses seduh ini harus mempertimbangkan jenis kopi. Misalnya, roasted coffee dan green coffee memiliki proses dan waktu seduh yang berbeda.

Secara umum, green coffee memiliki batas waktu 3-5 menit penyeduhan. Dalam jeda waktu 3-5 menit ini, kita dapat mendiamkan kopi sejenak untuk kemudian dinikmati. Bila ingin menyimpan, pastikan waktu penyimpanan kurang dari satu bulan. Ini akan membuat kualitas rasa kopi terbaik tetap bertahan.

Pelengkap Kopi

Sumber gambar thepaleomom.com

Kopi terkenal sebagai minuman enteng jodoh, karena kopi dapat dipasangkan dengan makanan kecil. Makanan kecil yang cocok menjadi pendamping kopi misalnya cake rasa cokelat atau buah-buahan. Kacang kulit dan singkong rebus juga dapat menjadi pelengkap kopi yang pas. Jadi, pelengkap kopi tidak hanya gorengan, namun dapat bervariasi tergantung selera kita.

Cicipi dan Resapi Aroma Kopi Sedikit demi Sedikit

Sumber gambar mytrendingstories.com

Minum kopi dapat membuat tubuh relaks. Karena itu, cara menikmatinya adalah dengan diseruput perlahan-lahan. Diseruput ini artinya disesap hingga seluruh ruang body kopi menjadi penuh. Rasakan perlahan creme, aroma, dan rasa kopi menyatu, barulah kita dapat menghabiskannya. Pastikan kopi menyentuh bagian bawah bibir. Selain itu, ganti gula dengan susu untuk menciptakan rasa kopi terenak yang "ngena" pada panca indera.

11 Kopi Terenak di Dunia

Sumber gambar toptenfindings.com

Indonesia termasuk ke dalam lima negara tertinggi penghasil kopi selain Brazil, Vietnam, Kolombia, dan India. Bahkan, gerai-gerai kopi ternama pun banyak mengambil kopi dari perkebunan Tanah Air karena memiliki kualitas yang apik. Wah, bangga ya? Berikut beberapa kopi terenak dari Indonesia dan juga negara lainnya.

Tanzania Peaberry Coffee

Sumber gambar amazon.com

Selain tumbuh di Gunung Kilimanjaro, Tanzania Peaberry Coffee juga ada di Gunung Semeru. Campuran rasa kismis, cokelat, dan pahitnya kopi peaberry yang langka begitu khas pada kopi terbaik ini. Kopi terbaik yang dapat bertahan pada cuaca panas, ringan, atau lembap ini juga punya rasa asam. Rasa asam khasnya sendiri dapat diperoleh dari sentuhan lemon serta peach. Proses roasting yang fresh pada biji kopinya yang berbentuk oval juga menciptakan rasa winey.

Adanya rasa winey pada Tanzania Peaberry Coffee ini membuatnya mudah melekat di langit-langit mulut. Di sisi lain, rasanya begitu kaya dan tidak menyengat. Body-nya yang full membuat kopi terkenal ini dapat disimpan di wadah kedap udara. Contohnya adalah wadah dari kaca, keramik, dan logam. Kopi terkenal ini ada di Amazon, Coffeebeandirect, dan Coffeeam. Harganya Rp 338.539 per 2 pon kopi.

Java Arabica Coffee

Sumber gambar bedadung.com

Rasa kuat, pekat, dan manis merupakan ciri khas dari Java Arabica Coffee. Kopi yang tumbuh pada ketinggian 1.000-1.400 mdpl di Kawah Ijen ini sudah mendapat jaminan mutu dari UTZ, Amerika Serikat. Kopi berkeasaman rendah ini juga telah menjadi salah satu kopi terbaik sejak abad ke-16. Saat ini pun, kita dapat dengan mudah menjumpai kopi wet-processed ini. Ada pun manifestasi kopi Java Arabica Coffee yang ada itu pun bermacam-macam.

Misalnya, ada Jampit dan Blawan sebagai 2 varian kopi terkenal Java Arabica Coffee. Ada juga variasi rasa Java Arabica Coffee yang pedas dan manis. Masih ada juga Rollaas Coffee yang banyak diekspor ke berbagai belahan dunia. Berbagai Java Arabica Coffee juga tersedia di Bedadung, Amazon, atau Tokopedia. Semua ini harganya Rp 40.000 per 200 gram.

Sulawesi Toraja Coffee

Sumber gambar bukalapak.com

Status Sulawesi Toraja Coffee sebagai kopi Arabika multidimensi menjadikannya kopi terbaik. Salah satu kopi terenak ini juga memiliki rasa gurih, segar, dan tidak asam. Hal ini disebabkan oleh penanamannya di tanah endapan gunung. Hal lain yang membuatnya menjadi kopi terenak adalah proses pengolahan wet-hull-nya.

Ada pun proses pengolahan wet-hull ini menghasilkan biji kopi bebas tanam. Biji kopi ini berbeda dalam hal ampas maupun teksturnya dengan kopi pada umumnya.Tekstur dari Sulawesi Toraja Coffee sendiri kental. Selain itu, salah satu kopi terenak ini praktis diseduh dengan air hangat. Tanpa gula pun, Sulawesi Toraja Coffee tetap menjadi kopi terkenal yang nikmat.

Kita yang penasaran dapat mencarinya ke Amazon dan Tokopedia. Harganya sendiri mencapai Rp 300.000 per kg.

Ethiopian Harrar Coffee

Sumber gambar amazon.com

Ethiopian Harrar Coffee yang ditanam di Oromia, Ethiopia ini juga merupakan kopi terbaik. Statusnya sebagai kopi terenak atau terbaik tersebut sudah ada sejak 1600. Kopi yang tumbuh di 4.500-6.300 kaki ini juga terkenal dengan prosesnya yang panjang yaitu selecting, roasting, mashing, dan brewing. Hasilnya adalah kopi yang hangat dan eksotis. Kekayaannya akan rasa buah dan mocha juga membuat kopi ini susah dilupakan.

Kopi beraroma asap ini juga menjadi kopi terkenal dibandingkan Abyssinia yang sesama kopi Ethiopia. Kopi dengan aroma smoky blackberry-nya yang khas ini juga menjadi pionir industri kopi. Viralnya kopi ini juga dirasakan di Indonesia, termasuk Pulau Jawa. Kita pun dapat memperoleh Ethiopian Harrar Coffee di Amazon dan Koffeekult. Adapun harga per 900 gram adalah Rp 270.533.

Kenya AA Coffee

Sumber gambar amazon.com

Ditanam di tanah vulkanik lebih dari 6.000 mdpl, Kenya AA Coffee menjadi kopi terenak. Salah satu kopi terbaik ini memiliki ciri khas aroma citrus dan berry yang kuat. Rasa winey dan kacang panggang juga dapat diperoleh pada kopi ber-body sedang ini. Semua rasa tersebut membuat Kenya AA Coffee berhak mendapat nilai "AA". Adanya nilai "AA" pada Kenya AA Coffee membuat kualitas kopi ini terjamin.

Skala nilai yang ditentukan Dewan Kopi Kenya ini berpengaruh pada impresi yang dibuatnya. Saat meminum kopi terkenal ini, kita akan merasa seperti saat wisuda. Kebanggaan juga dapat kita peroleh lewat permukaan kopi yang gelap. Permukaan yang lebih gelap dari kopi jenis light ini akan membuatnya lebih terlihat berkelas.

Kita yang ingin memperolehnya dapat menuju Amerika Serikat atau Kanada. Atau, bisa juga kita mampir ke Amazon, Wolcanicacoffee, atau Coffeeam. Harganya adalah Rp 270.940 per 453 gram.

Luwak Coffee

Sumber gambar dailycoffeenews.com

Luwak Coffee, yang sejarahnya dapat ditilik hingga abad ke-18, merupakan kopi gourmet. Status Luwak Coffee sebagai kopi gourmet diperkuat dengan prosesnya. Dengan melibatkan hewan luwak, proses roasting hingga penyajian akhirnya begitu mengesankan. Biji kopi yang tidak terpisah dari kulit ari membuat Luwak Coffee bernilai.

Terbukti, Luwak Coffee telah diteliti dan masuk berbagai media. Beberapa contohnya adalah University of Guelph dan majalah National Geographic. Kopi terkenal sekaligus termahal di dunia ini juga ditemukan pertama kali di Indonesia. Hal ini yang membuat kita, warga Indonesia, bangga. Ketermasyhuran kopi terkenal ini merambah hingga Asia Tenggara. Lebih jauh, kini kita dapat menemuinya di Eropa dan Amerika Serikat.

Kita pun dapat memperoleh Luwak Coffee di Tokopedia, Blibli, atau tempat penjualan kopi lainnya. Per ukuran 16 ons atau 453 gram, harganya mencapai Rp 5.418.800.

Kolombia Coffee

Sumber gambar squarespace.com

Tidak hanya memiliki sifat yang lembut, aromatik, dan manis, Kolombia Coffee juga subur. Tanah subur yang menjadi asal kopi satu ini juga menghasilkan kopi ringan. Kopi terbaik dengan body sedikit asam ini juga memiliki proses yang sederhana. Meski hanya melibatkan keledai dan mobil khusus, proses biji kopi ini dilakukan pada suhu sejuk. Hasilnya, Kolombia Coffee memperoleh penghargaan dari UNESCO.

Adapun Antioquia, Caldas, Risaralda, Quindío, Tolima, dan Valle del Cauca menjadi situs warisan. Hingga saat ini, Kolombia Coffee tidak hanya ada pada situs warisan. Kopi yang popularitasnya mengalahkan green coffee ini dapat diseruput di Indonesia. Jadi, kita dapat menikmati kopi yang ada sejak abad ke-9 ini pada rumah kita.

Kita juga dapat memesan kopi ini di Amazon atau Mycuppa. Nikmatnya sesuai dengan harganya yang mencapai Rp 560.000 per 1,36 kg.

Gayo Coffee

Sumber gambar tokopedia.com

Ada banyak pencapaian Gayo Coffee, kopi dari dataran tinggi Gayo, Aceh. Salah satunya adalah nilai cupping tertinggi pada 2010. Tahun ini adalah tahun yang sama saat Gayo Coffee memperoleh pengakuan Fair Trade Certified. Ini juga saat Gayo Coffee hadir pada Event Lelang Special Kopi Indonesia. Selain Fair Trade Certified, Gayo Cofee juga telah tersertifikasi IG. Banyaknya pencapaian Gayo Coffee ini membuktikan kualitas kopi Indonesia.

Pembuktian ini juga sekaligus lebih dari minuman kopi sachet di warung. Bagaimanapun juga, kopi terbaik yang satu ini juga menjadi salah satu kopi termahal di dunia. Tidak berhenti di sana, Gayo Coffee juga telah diekspor ke berbagai negara. Misalnya, negara-negara di Amerika Serikat dan Uni Eropa.

Di dalam negeri sendiri, ada berbagai industri Gayo Coffee yang sedang berkembang. Kita dapat mengunjunginya untuk melihat dan mencicipi kopi terenak satu ini. Kita pun dapat memperolehnya di Shopee, Tokopedia, Lazada dan Blibli. Harganya mencapai Rp 224.000 per 1 kg.

Los Planes Coffee

Sumber gambar tahupedia.com

Kombinasi rasa karamel, jeruk, bourbon, mint, dan gula merah, merupakan ciri Los Planes Coffee. Kopi ini ditanam di kebun kopi Chalatengango, El Savador pada 1.600 mdpl. Hasilnya tidak hanya rasa yang manis. Bila kita mencicipinya, kita akan mencecap rasa pedas yang spesial.

Kekayaan Los Planes Coffee ini yang membuatnya meraih penghargaan. Los Planes Coffee telah menjadi Juara 2 dan Juara 6 pada tahun 2006 dan 2011. Semua penghargaan itu diperoleh di Cup of Excellence.

Los Planes Coffee biasa dijual per pon. Ada juga yang menjualnya per gram. Apa pun kemasannya, rentang harganya adalah Rp 532.000-Rp 556.000 per 400 gram. Kita pun dapat memperolehnya pada Gocoffeego dan Roastmasters.

Minas Gerais Coffee

Sumber gambar youtube.com

Di antara semua kopi Brazil yang unggul, 50%-nya adalah Minas Gerais Coffee. Minas Gerais Coffee dibawa pertama kali oleh Topagu Coffee Roasters. Ada berbagai wilayah yang ditumbuhi, misalnya Alto Paranaiba ketinggian 950 mdpl. Terkadang, kopi terbaik ini juga ada di peternakan rumahan. Di manapun itu, kopi terenak yang satu ini ditanam pada tempat tinggi dan iklim ideal. Hasilnya adalah body lezat, rasa manis ringan, dan mineralnya yang kaya nutrisi.

Biji kopi jenis Arabika ini juga berkualitas dan berstandar tinggi. Ini tetap konsisten saat disajikan dalam bentuk espresso. Ada berbagai variasi Minas Gerais Coffee yang nikmat, seperti Acaiá, Bourbon dan Catuai. Ada juga yang memiliki creme kacang mete dan cokelat. Semua variasi ini selain memperkaya rasanya juga memberikan jaminan akan reputasinya. Kita dapat membelinya di Coofeliz dan Amazon seharga Rp 67.285 per 453 gram.

St. Helena Coffee Company Island

Sumber gambar seaislandcoffee.com

Tersohornya kopi terenak St. Helena Coffee Company Island dapat ditilik sejak tahun 1821. Tahun inilah cikal bakal pohon bourbon hijau yang menjadi bahan baku pembuatnya. Sempat terhilang dari alam, kopi terenak ini ditemukan lagi pada 2007.

Lewat jalur darat, udara, dan air, pendiri Coffee Pulau Laut mengunjungi pulau terpencil. Kerelaan mereka ini terbayar dengan mengglobalnya kopi terenak ini. Termasuk di antaranya adalah para penikmat kopi asal Indonesia. Mereka begitu antusias mencoba kopi terbaik secara kualitas ini.

Kopi yang melewati proses panen, pengolahan basah, dan pemanggangan ini berjenis Arabika. Jenis biji Arabika berarti body yang cenderung sedang dan rasa yang halus dan lembut. Rasa ini semakin diperkaya dengan kacang dan aneka tanaman yang terdapat di dalamnya. Kopi ini dapat diperoleh seharga Rp 370.000-Rp 1.000.000 per 0,5-1 kg. Kita juga dapat memperolehnya di Seaislandcoffee dan Amazon.

From our editorial team

Seduh Kopi dengan Suhu yang Tepat

Menyeduh kopi dengan air mendidih masih banyak dilakukan padahal cara ini ternyata kurang tepat. Suhu ideal untuk menyeduh kopi berkisar antara 80-90 derajat Celcius. Kopi yang diseduh dengan air mendidih bisa kehilangan aromanya. Jangan pula memanaskan kopi yang sudah dingin dan simpan biji kopi yang sudah digiling dalam wadah kedap udara agar kualitasnya tetap terjaga.

Tag