Kamu Suka Warna Hitam? 9 Rekomendasi Sweater Hitam untuk Wanita Ini Bisa Membuat Penampilanmu Semakin Kece

Kamu Suka Warna Hitam? 9 Rekomendasi Sweater Hitam untuk Wanita Ini Bisa Membuat Penampilanmu Semakin Kece

Warna hitam dianggap sebagai warna yang "aman" karena dapat dipakai kapan saja, di acara apa saja. Apa kamu termasuk salah satu penggemar warna gelap ini? BP-Guide punya sederet rekomendasi sweater hitam kece yang wajib ada di lemari kamu.

Style Fashion Warna Hitam Sering Dianggap Suram, Padahal Justru Membawa Keuntungan

Sumber gambar fashionisers.com

Hitam adalah warna yang elegan, simpel, mudah dipadu padankan dengan outfit lain, dan cocok dipakai di segala kesempatan. Warna ini sangat fleksibel, sehingga tidak heran sangat populer dan disukai banyak orang. Hitam tidak identik sesuatu yang suram. Justru warna hitam kini dianggap sebagai warna “penyelamat” agar kamu tidak salah kostum.

Kemana saja kamu akan aman memakai warna hitam. Warnanya sangat netral, sehingga kamu tinggal memadu padankan dengan sedikit aksesoris saja agar tidak terlihat monoton.

Buat Kamu yang Suka Memakai Baju Hitam, Ini Keuntungan yang Didapat

Gampang Mix n Match dengan Aksesoris

Sumber gambar happinessboutique.com

Saat memakai warna hitam jangan bingung untuk mix n match, ya. Warna ini sangat cocok dengan warna apa saja. Kamu bisa memadukan hitam dengan warna pastel atau warna putih dan abu-abu untuk look yang monokrom.

Penggunaan aksesoris juga bisa membuatmu tampil semakin kece. Misalnya pemilih aksesoris keemasan untuk acara formal atau shawl untuk acara yang kasual.

Terlihat Lebih Slim

Sumber gambar instyle.com

Kamu yang punya body curvy pasti suka dengan warna hitam. Salah satu kelebihan warna ini yang tidak dimiliki oleh warna lain adalah bisa membuat pemakainya terlihat lebih langsing atau slim. Warna hitam bisa menyerap cahaya sehingga bayangan tubuhmu tidak akan terpantul. Inilah yang mengapa warna hitam bisa menyembunyikan bentuk tubuh.

Namun kamu juga harus berhati-hati dalam memilih bahan. Hindari bahan yang mengkilat seperti satin, karena satin dapat memantulkan cahaya. Dengan demikian, bentuk tubuhmu tidak akan tersamarkan. Warna hitam juga punya kelemahan, lho. Garis tubuhmu tidak akan terlihat jika cahaya sedang redup, sehingga kamu akan terluhat menyatu dengan latar belakang.

Simpel Tapi Terlihat Anggun dan Elegan

Sumber gambar instyle.com

Hitam dapat memberikan kesan elegan dan misterius. Para wanita suka mengenakan warna hitam karena warna ini sangat aman, terlebih saat kamu nggak yakin harus pakai warna apa. Warna ini menjadi salah satu warna favorit untuk pergi ke acara formal seperti kondangan.

Kebaya dengan warna hitam memberikan kesan mewah pada pemakainya. Apalagi jika dipadukan dengan jarik cokelat. Lengkap deh penampilanmu yang super klasik!

Membuat Semakin Percaya Diri

Sumber gambar prettylittlething.com

Menurut survey yang pernah dilakukan oleh Buy T-shirt Online, sebuah perusahaan asal Inggris, warna hitam adalah warna yang menjadi favorit responden. Dari 1000 orang dewasa yang menjadi subyek peneitian, 50% di antaranya memfavoritkan warna hitam. Hitam menjadi pilihan utama untuk berbagai acara, mulai dari wawancara kerja hingga kencan pertama.

Warna hitam mampu meningkatkan kepercayaan diri seseorang. Pemakai warna hitam akan terlihat lebih langsing, sehingga mereka tampil lebih percaya diri. Menurut piskolog, warna hitam juga menunjukkan kekuatan, kecerdasan, prestise, dan kekuatan seseorang.

Cocok di Segala Suasana

Sumber gambar ashill.info

Pernahkah kamu salah kostum saat memakai warna hitam? Pasti nggak pernah, kan? Inilah mengapa warna hitam sangat populer. Kamu bisa memakai warna ini untuk acara apa saja. Warna hitam juga jadi andalan untuk wanita berhijab, lho. Mereka suka tampil “aman” dengan mengenakan hijab warna hitam yang mudah dipadu padan dengan warna pakaian apa saja.

Warna hitam juga membuat penampilanmu simpel, namun tetap elegan. Tinggal sesuaikan saja model dan jenis baju dengan acara yang akan kamu datangi. Selama kamu memakai warna hitam, penampilanmu akan tetap kece, kok.

Tampil Fashionable dengan Outfit Serba Hitam

Atasan Hitam dengan Celana Kulot Hitam

Celana kulot dulunya identik dengan fashion ibu-ibu. Namun setelah kembali hits beberapa tahun belakangan, penggemar celana kulot justru datang dari kalangan anak muda, lho. Model, warna, dan motif warna kulot kini lebih beragam dan bisa dipadukan dengan outfit lain. Kamu bisa tampil tomboy, feminine, dan elegan, dengan celana kulot. Tinggal pilih atasan yang sesuai seperti kemeja, blus, atau T-shirt.

Kamu bisa melihat beberapa rekomendasi kulot keren warna hitam seperti Setelan Celana Panjang Kulot 3in1 Blouse Cardigan XL XXL Jumbo Bigsize yang bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 149.999. Setelan kulot dengan ukuran jumbo ini dilengkapi cardigan dari bahan spandex kombinasi lace yang manis.


Serba Hitam dengan Atasan Hitam dan Ripped Jeans Hitam

Sumber gambar stylecaster.com

Outfit hitam lain yang wajib kamu miliki adalah celana jeans hitam. Jeans hitam sangat pas dipadukan dengan atasan warna apa saja. Nah, untuk kamu yang tomboy, skinny jeans model ripped wajib kamu miliki. Celana ini sangat pas dipadukan dengan T-shirt dan sepatu favoritmu.

Ripped Skinny Jeans Kode 2145 Hitam Sprey 28 yang terbuat dari bahan softjeans stretch ini hadir dalam model mid-rise. Sobekan pada jeans tidak dilapisi dengan kain. Tersedia dalam ukuran 27 hingga 30. Dapatkan hanya di jd.id dengan harga Rp 104.000.

Ada juga JSK Jeans 1920 Ripped Knee Celana Wanita – Hitam dengan desain yang chic untukmu. Detail celana yaitu kancing dan resleting dengan 2 kantung di samping dan belakang. Celana panjang yang terbuat dari bahan softjeans stretch ini dapat dibeli di Blibli dengan harga Rp 148.500 – Rp 165.000.

Menambahkan Aksesori Pada Penampilan

Warna hitam memang pas untuk dikenakan di acara apa saja. Tapi kamu harus berhati-hati karena hitam juga bisa membuat penampilanmu terlihat monoton. Untuk menyiasatinya, kamu bisa mengenakan aksesori agar kamu terlihat semakin manis.

Aksesori dari bahan logam seperti kalung, cincin, dan anting bisa membuatmu tampak elegan tanpa terlihat berlebihan. Agar penampilanmu tidak terlihat tabrak warna, kamu bisa memilih aksesori dengan warna yang senada. Kalau kamu tipe orang yang nggak suka dengan aksesori, cukup pakai jam tangan saja.

Untuk Atasan atau Outer-nya Bisa Gunakan Sweater Hitam Agar Makin Kece. Berikut Pilihannya!

MANGO Fine-Knit Sweater

Sumber gambar zalora.co.id

Brand fashion asal Spanyol, Mango, sudah tidak diragukan lagi kualitas dan popularitasnya. Model yang ditawarkan Mango selalu up to date, nyaman dipakai, dan pas dengan selera penikmat fashion di seluruh dunia. Jangan lewatkan juga koleksi sweater warna hitam dari Mango untuk melengkapi gayamu yang simpel dan elegan.

MANGO Fine-Knit sweater hadir dalam warna hitam yang solid. Kaus dengan leher bulat dan regular fit ini terbuat dari bahan campuran polyester. Dapatkan produk ini hanya di Zalora dengan harga Rp 409.900.

Sweater Hoodie I Dont Care Hitam

Sumber gambar bukalapak.com

Basic Sweater/Sweater/Long Sleeve/Sweatshirt Tumblr Japan I Don`t Care terbuat dari bahan 100% cotton fleece yang nyaman, adem, dan tidak kasar. Bagian dalam sweater ini berbulu sehingga bisa menghangatkan tubuh di udara dingin. Namun sweater ini juga tidak bikin gerah, kok.

Motif di depan sweater dicetak dengan sablon berkualitas tinggi yang awet dan tidak mudah pecah. Produk ini dapat dibeli di Lazada dengan harga Rp 189.000.

Kamu juga bisa membeli produk yang sama yaitu Sweater Hoodie I Dont Care Hitam Jaket Distro Pria Wanita Terlaris Tumblr di Bukalapak dengan harga Rp 180.000.

Rimas Salur Hoodie Sweater Wanita

Sumber gambar blibli.com

Sweater hoodie dengan model long sleeve ini terbuat dari bahan spandex. Detail stripe pattern dan drawstring membuat penampilanmu semakin keren. Bahannya lembut, nyaman dipakai. Rimas Salur Hoodie Sweater dapat dibeli dengan harga Rp 99.000 di Blibli, tersedia dalam ukuran XL dan XXL.


Sweater Wanita Crop Marshmello Abu Hitam

Sumber gambar bukalapak.com

Atasan Crop Blouse Sweater Wanita Marshmello Abu Tua terbuat dari bahan baby terry yang ringan dan nyaman dipakai. Tersedia dalam warna abu-abu tua dan hitam yang elegan. Sweater dengan model crop ini potongannya tidak terlalu tinggi, sehingga aman untuk dipakai para hijabers. Atasan crop kini juga bisa dipadukan dengan kemeja agar penampilanmu semakin manis.

MFcollection Sweater Wanita Crop Marshmello - Hitam Abu dengan ukuran all size fit to L dapat dibeli di Bukalapak dengan harga Rp 46.000.

Hopeshow Long Sleeve Sweater with Ribbon

Sumber gambar zalora.co.id

Hopeshow adalah brand fashion yang sudah berdiri sejak tahun 1995. Brand ini memfokuskan diri untuk memberikan yang terbaik bagi wanita dalam setiap rancangannya. Setiap produk Hopeshow diharapkan mampu membuat wanita terlihat lebih anggun dan intelek.

Long Sleeve Sweater with Ribbon dari Hopeshow terbuat dari bahan rajut warna monokrom dan detail pita yang manis. Dengan fit regular dan kancing di bagian depan. Lehernya tinggi, sehingga terasa hangat saat dipakai. Produk ini bisa dibeli di Zalora dengan harga Rp 479.000.

Sweater Wanita Hodie CNYTHNK 1985 Hitam

Sumber gambar tokopedia.com

Sweater hoodie adalah item fashion favorit anak muda. Pakaian ini memang bisa dipakai untuk berbagai macam gaya, mulai dari girly hingga tomboy. Apalagi jika sweater hoodie berwarna hitam. Tentu semakin mudah untuk di-mix n match.

Sweater Wanita Hodie CNYTHNK 1985 Hitam adalah sweater buatan lokal yang dari bahan baby terry yang lembut, ringan, dan nyaman. Sangat pas untuk gayamu yang kasual. Dapatkan produk ini hanya di Tokopedia dengan harga Rp 41.000.

Duapola Black Little Ribbon Sweater

Sumber gambar zalora.co.id

Brand lokal Duapola hadir sejak tahun 2015 dan merupakan produk lokal. Awalnya duapola adalah pengecer di e-commerce lokal maupun internasional seperti Zalora, Blibli, dan Amazon. Kini duapola telah memiliki store tersendiri di Jakarta, Bogor, dan Semarang.

Little Ribbon Sweater dari Duapola adalah sweater rajut yang terbuat dari bahan katun, lembut dan adem dipakai. Terdapat hiasan pita di ujung lengan panjangnya. Sweater ini cocok untuk segala kesempatan. Tersedia 3 warna pilihan yaitu hitam, cokelat, dan merah. Produk ini bisa dibeli di Zalora dan Tokopedia dengan harga Rp 295.250 dengan ukuran S, M, dan L.

Champion Basic Graphic Sweater Hoodie Wanita Black

Sumber gambar blibli.com

Champion adalah brand fashion dari Amerika Serikat yang sudah berdiri sejak tahun 1919. Brand ini telah menjadi pemasok untuk jersey olahraga selama bertahun-tahun. Model pakaiannya selalu up to date dan membuatmu semakin stylish.

Champion Basic Graphic Sweater Hoodie Wanita adalah hoodie long sleeve dengan desain yang trendy. Sweater dengan aksen drawcord ini terdapat 2 kantung di bagian depan, dengan detail ribbed cuff. Hoodie yang terbuat dari bahan cotton ini sangat nyaman dipakai. Produk ini dapat dibeli di Blibli dengan harga Rp 1.500.000. – Rp 1.600.000.

Gonovan Pearl Sweater

Sumber gambar zalora.co.id

Aksen frill pada baju diciptakan dengan mengerutkan kain saat dijahit. Meski simpel, frill bisa memberikan sentuhan yang manis pada baju. Gonovan Pearl Sweater dari Berrybenka Label ini hadir dalam model simpel dan aksen frill. Cocok dipadukan dengan celana kulot dan sneakers. Sweater keren ini bisa dibeli di Berrybenka dengan harga Rp 199.000 atau di Zalora dengan harga Rp 219.000.

From our editorial team

Dengan Warna Hitam, Kamu Tidak Akan Pernah Saltum

Ada alasan tersendiri mengapa hitam menjadi warna favorit semua orang. Warna hitam bisa menyelamatkanmu dari saltum alias salah kostum. Hitam sangat fleksibel untuk semua acara, baik formal maupun non-formal. Yuk, pilih outfit hitam favoritmu dari rekomendasi BP-Guide di atas.

Tag