10 Rekomendasi Lip Serum yang Bikin Bibir Lebih Sehat dan Lembap (2023)

10 Rekomendasi Lip Serum yang Bikin Bibir Lebih Sehat dan Lembap (2023)

Bukan hanya wajah saja yang butuh serum, bibir kamu juga butuh serum, loh! Serum bibir berfungsi untuk menghidrasi dan melembapkan bibir. Serum juga ada yang dilengkapi dengan UV filter untuk melindungi bibir dari efek buruk sinar UV. Nah, yuk buruan pakai lip serum untuk mendukung kesehatan bibirmu. Intip tips memilihnya dan rekomendasi produknya!

Baca juga

Mau Bibir Sehat Bebas Kerutan? Gunakan Lip Serum!

Riasan akan tampak makin sempurna saat kita memulaskan lipstik yang tepat untuk bibir kita. Sayangnya, terkadang karena terlalu sering memakai lipstik, bibir jadi kering, pecah-pecah, muncul kerutan, dan lain sebagainya. Jika dibiarkan dan tidak dirawat, maka kondisi bibir bisa makin kering dan memburuk. Saat dipulas lipstik, maka akan muncul kerutan dan kesan retakan pada bibir yang bikin riasan jadi kurang menarik.

Jika ingin riasan kamu jadi lebih sempurna, kamu bisa gunakan lip serum. Ini merupakan salah satu produk yang bisa membantu menjaga kesehatan bibir kamu. Lip serum hadir dalam tekstur yang lembut dan bisa cepat meresap di bibir. Tujuannya adalah untuk melembapkan bibir yang kering dan memiliki kerutan. Dengan mengaplikasikan lip serum, maka bibir jadi lebih ternutrisi dan terhidrasi. Bibir jadi lebih sehat dan lebih lembut bebas kerut dan kering.

Memakai lip serum juga bisa membantu memperbaiki tekstur bibir. Pilih bahan lip serum yang alami sehingga lip serum bisa mengembalikan tekstur alami bibir yang halus dan lembut karena bahan alaminya bisa merasuk hingga ke lapisan terdalam bibir.

Lip serum adalah produk perawatan bibir yang bahan dasarnya memakai ekstrak minyak alami dari tanaman. Ini akan membuat lapisan ganda pada bibir. Dengan begini maka daya tahan kulit bibir jadi lebih kuat. Bibir tidakakan mudah kering dan berkerut saat terpapar polusi hingga sinar UV.

Memakai lip serum akan membantu menciptakan warna bibir sehat dan merona alami. Lip serum mampu memerahkan bibir dengan warna alaminya. Kamu juga tidka perlu khawatir ada efek sampingnya. Ini karena lip serum hadir dengan aneka bahan alami yang mampu meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen dalam bibir dan membuat semburat warna merah alami pada bibir.

Kamu tak hanya bisa memakai lip serum untuk menutrisi bibir, melembapkan, dan memerahkan bibir saja loh. Kamu juga bisa memakainya untuk membantu membersihkan sisa lipstik yang tertinggal di bibir. Bahan lip serum yang terbuat dari minyak alami bisa mengangkat sisa lipstik pada bibir. Bahannya juga bisa merasuk ke bagian dalam lipatan bibir sehingga mampu menutrisi bibir yang kering karena sisa lipstik.

Jangan Asal Pilih Lip Serum, Cek Tipsnya Berikut!

Pilih Teksturnya

Untuk kamu yang akan membeli lip serum, kamu bisa pilih dari teksturnya. Kebanyakan lip serum di pasaran memang memiliki tekstur cair. Namun sekarang ini sudah ada banyak yang memiliki tekstur krim kental hingga gel.

Pilih saja tekstur yang dirasa nyaman untuk bibir kamu. Dengan memilih lip serum yang nyaman di bibir, maka lip serum bisa lebih cepat meresap dalam lapisan bibir. Hindari lip serum yang terasa lengket dan licin supaya kamu bisa beraktivitas tanpa merasa terganggu dengan tekstur lip serum di bibirmu.

Pastikan Bisa Melembapkan dengan Maksimal

Pilih lip serum yang bisa melembapkan bibir dengan maksimal. Tujuan kita memakai lip serum salah satunya adalah untuk melembapkan bibir agar tidak ekring dan tidak muncul kerutan. Maka dari itu, pastikan produk lip serum yang kamu beli juga bisa mengatasi bibir kering, pecah-pecah hingga mengelupas.

Pilih yang kandungan pelembapnya tinggi. Kamu juga bisa mengecek komposisinya untuk tahu bahan pelembap yang digunakan dalam lip serum tersebut. Contoh bahan yang bagus dalam melembapkan bibir adalah beeswax, minyak alpukat, kolagen, jojoba oil, madu, shea butter, natural oil, hingga hyaluronic acid.

Pilih yang ada SPF untuk Dipakai Siang Hari

Lip serum ada yang bisa digunakan pagi dan ada juga yang bisa digunakan malam. Jika kamu hendak memakai lip serum di pagi hari, ada baiknya memilih yang dilengkapi SPF. Ini artinya lip serum sudah dilengkapi dengan efek tabir surya.

Dengan memakai lip serum yang ber-SPF, maka bibir kamu lebih terlindung dari efek buruk sinar UV. Kamu jadi bebas beraktivitas di bawah terik tanpa khawatir bibir cepat kering atau pecah-pecah.

Pilih yang Berwarna atau Transparan?

Lip serum ada yang hadir dengan warna dan ada pula yang hadir dengan warna transparan. Kamu bisa memilih sesuai keperluan. Jika kamu sepenuhnya hanya membutuhkannya untuk lip care, maka kamu bisa pilih yang transparan.

Namun jika ingin memakainya sekalian sebagai riasan, kamu bisa pilih yang berwarna. Ini tentu menarik, selain bisa mempercantik riasan juga bisa menjaga dan merawat kesehatan bibir.

Tips Menggunakan Lip Serum agar Lebih Maksimal Hasilnya

Sederhana saja sebenarnya cara memakai lip serum. Hanya saja dengan tahu detail yang perlu kamu perhatikan, maka kamu bisa mendapatkan manfaat lebih baik dari sebuah lip serum.

Gunakan lip serum pada bibir yang kering dan bersih. Bisa juga digunakan pada area bibir yang terkelupas. Oleskan tipis-tipis dan merata supaya bisa terserap ke dalam bibir secara maksimal. Tunggu beberapa saat sebelum kamu menimpanya dengan lipstik favoritmu.

Kamu juga bisa memakai lip serum sebelum tidur. Ini supaya saat kamu tidur, lip serum bisa bekerja maksimal merawat bibir. Namun, jika memilih lip serum untuk dipakai tidur, usahakan memilih yang transparan dan tanpa warna, sehingga noda lipstik tidak akan terlihat di bantal, baju, atau guling yang kamu gunakan untuk tidur.

Ini Dia Rekomendasi Lip Serum Terbaik

Emina Lip Serum Watercolor

Emina Lip Serum Watercolor adalah rekomendasi pertama kami. Lip serum yang satu ini hadir dengan warna mirip lip gloss. Ada 4 pilihan warna cantik yang siap menghias bibirmu. Jika suka warna mauve dengan tint pink kemerahan, kamu bisa pilih warna Dawn. Untuk yang suka warna pink dengan tint merah oranye bisa pilih warna Mist.Kamu yang penyuka warna oranye dengan tint oranye bisa pilih Dusk. Terakhir, untuk penyuka warna transparan dengan hint pink bisa pilih Haze.

Lip serum ini hadir dengan UV filter sehingga bisa kamu gunakan di pagi hingga siang hari. Bibirmu akan terlindung dari sinar UVA dan UVB dan membuat terhindar dari hiperpigmentasi. Lip serum dari Emina ini juga mengandung wild apple oil sehingga mampu melembapkan secara maksimal.

Harga Rp. 25.000-36.000

Mineral Botanica Hydra Sugar Lip Serum

Mineral Botanica Hydra Sugar Lip Serum adalah produk yang bisa jadi andalan. Dikemas dalam tube sehingga terkesan unik dan mudah diaplikasikan. Lip serum ini tidak hanya bisa melembapkan namun juga bisa menyamarkan kerutan di bibir.

Bahan lip serumnya tinggi antioksidan sehingga bisa menjaga kesehatan bibir dengan baik. Lip serum ini juga akan membantu mengembalikan warna alami bibir. Bahannya bisa menutrisi dan menghidrasi bibir agar tidak mudah kering. Bibir jadi lembut dan halus.

Harga Rp. 38.000-45.000

Cleya Tinted Lip Serum

Cleya Tinted Lip SerumTinted Lip Serum adalah sebuah pelembab bibir yang hadir dengan warna cantik. Selain bisa menutrisi bibir juga bisa melembapkan dengan maksimal. Teksturnya tidak mengganggu dan nyaman di bibir.

Di dalam lip serum dilengkapi 5 macam minyak alami yakni Camellia Flower Oil yang bisa mencegah penuaan dini, Avocado Oil yang kaya vitamin A, E, dan D, Calendula Flower Oil yang bisa jadi antiseptik, Grapeseed Oil sebagai antioksidan, dan Argan Oil yang bisa melembutkan bibir. Produk sudah BPOM dan halal. Dilengkapi juga dengan UV filter sehingga bisa digunakan saat beraktivitas di siang hari.

Harga Rp. 109.000-119.000

Brunbrun Paris Lip Serum Tinted

Brunbrun Paris Lip Serum Tinted adalah rekomendasi lainnya dari kami. Produk ini akan menjaga kelembapan bibir dengan baik. Formulanya bisa menutrisi dengan baik menjaga bibir tetap kenyal dan bikin bibir terkesan lebih alami warnanya.

Gunakan 2 kali sehari pada bibir supaya lebih ternutrisi dan terhidrasi dengan baik. Bibir jadi lembut dan bebas kerutan.

Harga Rp. 28.000-57.000

SOMETHINC Bee Power Propolis Glow Lip Serum

SOMETHINC Bee Power Propolis Glow Lip Serum merupakan produk yang sayang untuk kamu lewatkan. Lip serum ini bisa menutrisi, melembapkan, dan menyembuhkan bibir kering dan pecah-pecah. Produk juga akan menjaga elastisitas bibir dan bisa menyamarkan garis bibir.

Teksturnya lembut dan nyaman di kulit. Tinggi vitamin E dan ekstrak Avocado sehingga maksimal dalam menutrisi dan melembutkan bibir. Mudah diserap dan tidak meninggalkan rasa lengket pada bibir. Produk sudah BPOM jadi aman digunakan.

Harga Rp. 57.000-69.000

Azarine Magic Colour Lip Serum

Azarine Magic Colour Lip Serum adalah rekomendasi lain untuk kamu. Lip serum akan melembapkan dengan maksimal. Uniknya, produk ini bisa berubah warna saat dipulaskan ke bibir. Ada smart colour change tech di dalamnya sehingga warnanya akan berubah sesuai dengan pH alami bibir.

Hasilnya, bibir jadi lebih kenyal, lembut, dan warnanya jadi lebih alami. Bisa dipakai dalam keseharian untuk tampilan soft dan natural. Dilengkapi minyak zaitun, vitamin E dan minyak bunga matahari sehingga tinggi antioksidan dan mampu melembapkan bibir kering.

Harga Rp. 44.000-50.000

Upmost X Tong Tji Lip Maximizer Serum

Upmost X Tong Tji Lip Maximizer Serum hadir dalam 2 pilihan warna. Ada warna Jasmine Tea dengan warna peach brown yang cocok untuk siang hari dan tampilan alami. Ada juga warna Iced Tea yang transparan dan cocok dipakai sebagai perawatan bibir di malam hari.

Lip serum ini akan menghidrasi dan melembutkan bibir dengan maksimal. Terdiri dari bahan seperti Almond Oil, Vitamin C, Grapeseed Oil, Shea Butter, Vitamin C, Jojoba Oil, dan Sunflower Seed Oil. Hasilnya, bibir jadi lebih lembap dan nyaman. Aromanya juga tidak mengganggu.

Harga Rp. 94.000-276.000

YOU BEAUTY Colorland Icy Glow Lip Serum

YOU BEAUTY Colorland Icy Glow Lip Serum merupakan produk yang bagus untuk melindungi dan menutrisi bibir. Di dalamnya mengandung Vitamin E, Sunflower Seed Oil, dan Meadowfoam Seed Oil. Berbagai kandungan tersebut mampu berfungsi sebagai antioksidan untuk menjaga kelembapan bibir.

Lip serum ini juga mengandung Hyaluronic Acid untuk membantu menjaga bibir tetap terhidrasi. Hasil akhirnya berkilau sehingga bibir tampak lebih bervolume.

Harga Rp. 45.000-81.000

MS glow Lip Serum

MS glow Lip Serum tentu bisa jadi pilihan. Lip serum ini hadir dengan theobobroma cacao dan persea gratissima oil. Selain itu juga mengandung lactic Acid dan Ferulic Acid yang merupakan AHA. Berbagai bahan tersebut bisa membantu mengeksfoliasi bibir dan memberikan efek cerah alami pada bibir.

Lip serum ini akan melembapkan bibir dan menghindarkan bibir dari pecah-pecah dan kering. Hasilnya, bibir lebih plump segar dan tampak bervolume.

Harga Rp. 39.000-59.000

Sulwhasoo Essential Lip Serum Stick

Sulwhasoo Essential Lip Serum Stick mudah digunakan karena desainnya stik. Ada banyak pilihan warna yang bisa kamu lirik. Teksturnya ringan dan nyaman di bibir. Tidak meninggalkan rasa lengket di bibir.

Lip serum ini bisa menghilangkan warna bibir kusam. Bibir jadi lebih kenyal dan lebih lembap. Dilengkapi beeswax, camellia oil, dan apricot kernel oil sehingga bisa maksimal menutrisi dan melembapkan bibir.

Harga Rp. 520.000-606.000
From our editorial team

Hindari Produk dengan Bahan Aditif

Saat memilih lip serum, ada baiknya kamu berhati-hati. Jika kulitmu termasuk sensitif, sebaiknya hindari lip serum dengan aneka bahan aditif dan pilih yang tidak mengandung pewangi. Utamakan lip serum dengan bahan alami sehingga tidak ada resiko bibir teriritasi. Namun, jika terjadi gejala alergi, seperti gatal-gatal, ada baiknya kamu segera hentikan pemakaian serum bibir dan berkonsultasilah pada dokter.

Tag