Tak Hanya Busana, Tren Model Hijab 2019 juga Beragam, lho!
Tren busana memang akan selalu berganti setiap musimnya, begitu juga dengan fashion hijab. Banyak ragam model hijab terbaru yang bisa membuat penampilan para muslimah jadi lebih cantik dan anggun. Berbagai model hijab yang banyak dikenakan oleh para influencer yang bisa dijadikan referensi. Hal ini tentunya akan memudahkan para hijaber berkreasi dengan penampilannya.
Berbagai Tren Fashion Hijab Tahun Ini
Asimetris
Fashion hijab 2019 yang lagi booming di kalangan para hijaber adalah hijab model asimetris. Dalam berbagai kesempatan, kamu akan tampil modis dengan hijab asimetris karena memberikan kesan yang menarik.
Hijab asimetris paling cocok dipadukan dengan pleated skirt, midi dress, dan sneakers lho seperti gaya dari Aghnia Punjabi. Bisa juga menggunakan hijab asimetris ala Hamidah yang terkesan simpel dan nggak ribet. Jadi, tetap bisa tampil gaya dengan maksimal ya, meski berbusana muslim.
Warna Galaksi
Dalam fashion hijab 2019, warna-warna yang menjadi tren adalah nuansa galaksi seperti hologram, silver, hitam, dan biru dongker. Warna-warna ini mengarah pada tema science fiction atau futuristik. Inspirasinya datang dari alam semesta yang akan menggeser tren warna pop art. Warna-warna galaksi ini nantinya bisa kamu padukan dengan busana warna senada untuk mendapatkan tampilan yang stylish dan kekinian.
Motif Digital Printing
Fashion hijab tak bisa luput dari perhatian para muslimah yang ingin tampil modis meski dalam busana tertutup. Karena itu, tidak hanya model dan warna yang jadi perhatian khusus, tapi juga motif pada hijab itu sendiri.
Nah, motif yang menjadi tren pada fashion hijab 2019 ini adalah motif digital printing. Motif ini paling pas aplikasikan pada hijab berbahan voile dengan metode sublimasi. Bahkan brand dari desainer terkenal sudah mulai berkarya dengan motif yang eksklusif sehingga memberikan kesan elegan.
Pastel Polos
Warna-warna pastel yang lembut dan manis memang banyak jadi favorit para hijaber untuk tampil chic di berbagai kesempatan. Dan ternyata tren fashion hijab dalam nuansa pastel masih berjaya di tahun 2019 ini. Mau pakai hijab segi empat atau hijab model lain dalam warna pastel, tetap saja akan memberikan tampilan yang manis menggemaskan.
Warna pastel seperti nude, salmon pink, baby blue, atau mint green bisa kamu padukan dengan warna-warna netral lain untuk mendapatkan tampilan elegan dan anggun.
9 Rekomendasi Fashion Hijab di Tahun 2019
Maebia - Plain Scarf Syar'I VM
Warna pastel yang lembut cocok sekali dikenakan para muslimah untuk menambah sisi feminin kala berbusana. Bagi kamu yang memiliki warna kulit sawo matang dan putih, paling tepat untuk memakai warna nude.
Seperti Plain Scarf Syar'I VM dari Maebia yang lembut dan nyaman ini. Terbuat dari material voal berkualitas dan mudah dibentuk. Ada pula detail laser cut pada pinggiran hijab yang terlihat manis.
Pilihan warnanya juga banyak lho, ada soft purple, maroon, lilac, brown, aloe, dusty pink, brown, shadow gray, island pink, dan berbagai warna cantik lainnya. Jilbab segi empat polos syari berkualitas ini bisa kamu beli di Hijup dengan harga Rp 165.000.
Panasia-Amoree, Panasia Scarf Premium Voal
Hijab warna krem jika dipadukan dengan busana warna putih dapat memberikan kesan yang ramah dan anggun. Hijab warna krem bermotif hadir dari Panasia yaitu Amoree, Panasia Scarf Premium Voal. Hijab ini berukuran 120 x 120 cm.
Bahannya premium voal terbaik yang tegak dan mudah dibentuk. Desainnya eksklusif bermotif floral yang manis. Kamu bisa membeli hijab ini di Zalora dengan harga Rp 99.500.
Novella Scarves Aswan in Blue
Hijab warna biru yang bisa jadi pilihan adalah Aswan in Blue, Novella Scraf. Produk ini merupakan jilbab segi empat berukuran 120 x 120 cm. Karena terbuat dari bahan premium voal, hijab ini sangat lembut dan nyaman serta mudah tegak saat digunakan. Materialnya pun bersifat water splash atau tidak menyerap air. Hijab cantik ini bisa kamu beli di Zalora dengan harga Rp 150.000.
Hijab Wanita Cantik Segiempat Galaxy Scarf
Nah, salah satu produk fashion hijab 2019 yang bisa kamu pilih adalah Segiempat Galaxy Scarf - NR45.4 Dusty Pink Original. Hijab ini berukuran 115 x 115 cm dengan detail laser cut pada pinggirannya. Produknya terbuat dari voal premium dan didesain dengan teknologi digital printing.
D'Sista Pashmina Izmir Ivory
Pashmina warna nude jadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin tampil manis dan feminin yang pas dipadukan dengan busana monokrom atau netral agar terlihat lebih semarak. Seperti D'Sista Pashmina Izmir Ivory terlihat sangat cocok dipadukan dengan gamis warna hitam.
Hijab basic shawl ini berukuran 180 cm x 73 cm dan memiliki jahitan pinggir yang sangat rapi. Bahannya terbuat dari material voal waffle berkualitas yang mudah untuk dibentuk. Hijab ini bisa kamu beli di Zalora dengan harga Rp 150.000.
Shafira Xabiru Blue Scarf
Kenapa bahan voal banyak digemari para hijaber? Tentunya karena bahannya yang kaku, tegak, dan mudah dipakai. Voal terbuat dari 100% katun tipis yang tidak mudah kusut dan mudah diatur. Jilbab bahan voal ini dikenal juga dengan nama jilbab paris premium.
Salah satu yang bisa kamu miliki adalah Shafira Xabiru Blue Scarf. Hijab segi empat ini hadir dalam warna biru bermotif yang cantik. Cocok sekali dipadukan dengan atasan polos warna netral. Hijab premium ini bisa kamu beli di Zalora dengan harga Rp 254.150.
Diario Plain Scarf
Hijab berbahan voal yang praktis dan mudah diatur yang bisa kamu jadikan pilihan adalah Diario Plain Scarf. Pada pinggirannya terdapat jahitan yang rapi. Kamu bisa dapatkan hijab segi empat berwarna pink ini di Zalora dengan harga Rp 89.000.
Umma Afia Pearl Pashmina In Black
Umma Afia Pearl Pashmina In Black merupakan pashmina berukuran 182,9 x 94 cm dengan detail frayed hem pada pinggirannya. Hijab ini hadir dalam warna hitam yang terlihat cantik dengan tambahan mutiara. Pashmina yang bisa dibentuk dalam berbagai gaya ini bisa kamu beli di Zalora dengan harga Rp 329.000.
Elzatta Kanara Kinara
Produk hijab segi empat pilihan lain adalah Elzatta Kanara Kinara yang cocok dipadukan dengan tunik ataupun gamis. Didesain dengan motif abstrak bernuansa feminin yang cantik. Materialnya adalah voal yang ringan dan tidak transparan. Hijab berukuran1 15 x 115 cm ini bisa kamu beli di Elzatta dengan harga Rp 199.000.
Berhijab Bukan Halangan untuk Tetap Tampil Modis
Memakai busana tertutup kini sudah menjadi tren. Banyak model busana dan hijab modern yang akan membuat kamu tampil modis. Dengan padu padan yang tepat, justru kamu bisa terlihat anggun mempesona. Biar nggak ketinggalan tren hijab, segera tambah koleksi hijab terkini rekomendasi BP-Guide, ya!