Makin Bersinar Gemilang dengan 10 Perhiasan Mutiara Pilihan

Makin Bersinar Gemilang dengan 10 Perhiasan Mutiara Pilihan

Hampir semua wanita menyenangi aksesoris untuk mempercantik penampilan mereka. Salah satu aksesoris yang punya banyak penggemarnya dan timeless ialah perhiasan mutiara. Pun, kini desain perhiasan mutiara makin beraneka ragam. Yuk disimak artikel BP-Guide ini.

Baca juga

Perhiasan Mutiara Menjadi Salah Satu Primadona Perhiasan Wanita

Perhiasan mutiara banyak menjadi pilihan para perempuan di dunia. Sebab, modelnya yang fleksibel ini dianggap selalu indah dan bagus serta tidak mungkin memberikan kekecewaan. Belum lagi mutiara melambangkan keunikan, etnik, serta keanggunan pemakainya.

Tak heran jika banyak perempuan yang menggunakannya untuk menunjang penampilan. Misalnya Coco Channel yang selalu menggunakan perhiasan mutiara di setiap penampilannya. Ada juga Carrie Bradshaw yang menggunakan perhiasan jenis ini di dalam filmnya, Sex and the City.

Sekarang ini, mutiara pun kembali mendominasi pekan mode. Model perhiasan berbahan mutiara banyak diinovasikan dengan gaya yang lebih minimalis. Jenisnya pun kembali mencuri perhatian para pengamat fashion dunia.

Tips Membeli Perhiasan Mutiara

Amati Tekstur Mutiara

Tekstur merupakan kondisi permukaan suatu benda, kasar atau halusnya, ukuran, dan susunan jaringan bagian suatu benda. Dalam konteks mutiara, tekstur merupakan kondisi permukaan benda bulat berkilau tersebut.

Secara alamiah, kondisi permukaan mutiara tidaklah halus. Apabila dilihat menggunakan kaca pembesar, permukaannya terlihat kasar seperti sidik jari manusia.

Cara mengecek kondisi permukaan mutiara adalah dengan menggosokkan dua mutiara satu sama lain. Mutiara yang asli akan memberikan kesan permukaan yang kasar dan tidak rata, serta menghasilkan serbuk-serbuk mutiara. Sedangkan mutiara palsu biasanya terbuat dari kaca atau plastik sehingga permukaannya nyaris halus sempurna.

Cermati Bentuk Mutiara

Memang, semakin bulat bentuk mutiara maka semakin tinggi nilainya. Tapi mutiara berbentuk bulat sempurna sangat jarang ditemui. Selain itu, mutiara biasanya juga memiliki noda kecil atau penyimpangan, yaitu berbentuk lonjong menuju tidak bulat sempurna.

Ada dua jenis mutiara, yaitu mutiara air laut dan mutiara air tawar. Mutiara air laut bentuknya beragam, ada bulat, oval, dan baroq (bentuk tak beraturan). Mutiara air laut juga banyak diperjualbelikan dalam bentuk utuh, maksudnya beum dilubangi. Sedangkan mutiara air tawar jarang sekali yang berbentuk bulat. Dan lebih banyak diperjualbelikan dalam kondisi sudah dilubangi.

Pastikan Kualitas Mutiara

Pada umumnya, kualitas mutiara didasarkan pada standar kelas mutiara. Namun, secara umum, kualitas mutiara ditentukan oleh ukuran mutiara. Semakin besar ukurannya, maka semakin mahal harganya. Perbedaan harga mutiara akan sangat besar apabila diameter mutiara lebih dari 7 milimeter.

Selain ukuran, kualitas mutiara juga ditentukan oleh kilau, permukaan, bentuk, dan kemulusan. Keaslian mutiara juga bisa dilihat dari kilauan yang dipancarkannya. Semakin natural maka semakin bagus kualitas mutiara tersebut.

Mutiara yang Berbentuk Bulat Besar Lebih Baik

Mutiara berbentuk bulat memang jauh lebih baik. Namun, kalau dilihat dari keunikannya, tentu saja mutiara berbentuk bulat terlihat biasa saja. Mutiara dengan bentuk khas akan bisa memberi lebih banyak ruang kepada para desainer untuk berkreasi. Maka, semakin unik desain mutiara, akan semakin mahal harganya.

Meski demikian, ada mutiara yang jauh lebih mahal daripada mutiara dengan bentuk yang unik. Yaitu mutiara berbentuk bulatan besar. Mutiara ini tidak mudah ditemukan sehingga menjadi mutiara yang paling banyak dicari oleh para kolektor. Maka, tak heran jika harganya sangat tinggi.

Berbagai Perhiasan Mutiara Cantik

Knot Jewelry Bow Pearl Kalung for Kid

Sumber gambar www.blibli.com

Kalung adalah sebuah perhiasan yang dikenakan di leher, sangat berguna untuk mempercantik penampilan Anda. Namun sebenarnya, kalung tidak hanya bisa digunakan oleh orang dewasa, tapi juga bisa digunakan oleh anak-anak. Tak terkecuali jenis kalung mutiara.

Anak-anak biasanya menyukai hal-hal atau pernak-pernik yang sifatnya unik dan menyenangkan. Untuk mempercantik diri mereka, Anda bisa mencoba Knot Jewelry Bow Pearl Kalung for Kid. Kalung mutiara berdesain chic tersebut sangat cocok digunakan oleh anak-anak karena modelnya juga tidak terlalu berlebihan. Ia juga dilengkapi dengan crystal swarovski dan pearl elastic string, juga terbuat dari alloy gold plated 18k. Anda bisa mendapatkannya di Blibli dengan harga Rp 125.000.

HUSK The Petal Pearl of Eifel Kalung Mutiara

Sumber gambar www.blibli.com

Eiffel Tower atau Menara Eiffel adalah sebuah bangunan ikonik dari kota Paris, Perancis. Ikon kota romantis tersebut juga seringkali menjadi destinasi favorit para wisatawan. Kecantikannya membuat banyak orang menjadikan Menara Eiffel sebagai ikon favorit mereka. Maka, tak jarang ia diabadikan ke dalam berbagai desain fashion atau bahkan perhiasan. Kreasi dari Eiffel Tower seringkali digemari karena memberikan kesan yang mewah.

Salah satu jenis perhiasan yang mengadopsi bangunan ikonik di kota Paris tersebut adalah HUSK The Petal Pearl of Eiffel. Kalung mutiara dengan liontin berbentuk Eiffel ini memiliki desain yang chic dan elegan sehingga tidak lekang oleh zaman. Kalung ini juga mudah dipadukan dengan berbagai warna dan gaya busana Anda.

Panjang kalungnya dibuat pas untuk menonjolkan garis lekuk leher Anda. Hook dan ring nya dibuat dari bahan alloy yang kuat sehingga tidak mudah luntur. HUSK The Petal Pearl of Eiffel dapat dibeli seharga Rp 35.000 di Blibli.

SOXY FSN119 Fashion Glass Pendant Burst Models Pearl Kalung

Sumber gambar www.blibli.com

Selain modelnya yang cenderung sederhana, kelebihan kalung mutiara adalah mudah dipadukan dengan jenis dan warna busana apa saja. Namun demikian, model perhiasan berbahan mutiara ini juga terus beradaptasi dengan perubahan zaman. Saat ini, yang sedang tren adalah model mutiara dengan paduan kaca, seperti SOXY FSN 119 Fashion Glass Pendant Burst Models Pearl.

Kalung mutiara berdesain chic ini memiliki tali berupa rantai sehingga lebih awet dan tidak mudah putus. Ia dilengkapi dengan aksen pendant berbentuk round shaped dan terbuat dari material zinc alloy 925 serta base metal. Anda bisa mendapatkan SOXY FSN 119 Fashion Glass Pendant Burst Models Pearl dengan harga Rp 119.952 di Blibli.

Pearl Waves Bangle GTLKK03900

Sumber gambar www.blibli.com

Selain kalung, perhiasan yang banyak digunakan oleh perempuan adalah cincin. Oleh karena itu bentuk cincin sangat beragam, tidak hanya terbatas pada cincin pernikahan atau cincin tunangan. Banyak jenis cincin yang terus berkembang sesuai dengan style yang sedang populer.

Cincin dengan aksen mutiara dan bentuk-bentuk unik adalah salah satu yang menjadi tren sekarang ini. Selain unik, sebenarnya cincin model ini tidak mudah ditemukan di pasaran. Sehingga bisa memberikan kesan langka dan istimewa. Material terbuat dari silver 925 dengan lapis emas putih 18 karat.

Cincin ini juga dilengkapi dengan mata batu cubic zirconia dan mutiara air tawar. Desainnya elegan, nyaman digunakan, serta bahan berkualitas membuat cincin yang satu ini patut untuk melengkapi koleksi Anda. Dapatkan produk ini di Blibli dengan harga Rp 816.000.

Gina Adornments Silver Bangle with White Pearl and Cubic Zirconia Gelang Wanita

Sumber gambar www.blibli.com

Gelang memiliki banyak jenis. Ada gelang yang dibuat dari bahan-bahan berantai, ada juga yang dibuat dari bahan karet dan dihiasi manik-manik. Manik-maniknya pun bervariasi dari batu,berlian, kristal, kerang, kayu, dan mutiara dengan bentuk dan ukuran yang berbeda-beda. Untuk Anda yang ingin tampil elegan, gelang dengan manik-manik mutiara bisa menjadi pilihan Anda.

Rekomendasi gelang mutiara untuk menunjang pilihan Anda adalah Gina Adornments Silver Bangle with Cubic Zirconia Gelang Wanita. Harganya memang cukup mahal, namun sepadan dengan kecantikan gelang tersebut dan kualitas bahan-bahan yang digunakan.

Gelang berdesain chic ini dilengkapi dengan cubic zirconia yang membuatnya semakin cantik. Bahannya yang berkualitas membuat gelang ini nyaman digunakan sehari-hari maupun sebagai perhiasan untuk menghadiri acara-acara penting seperti perjamuan atau pesta. Jika Anda ingin membeli gelang ini, dapatkan di Blibli dengan harga Rp 6.785.000.

The Moes & Knot Jewelry So Many Pearl Bangle

Sumber gambar www.blibli.com

Rambut sering disebut-sebut sebagai mahkota para wanita. Oleh karena itu, rambut yang cantik sangat bisa menunjang penampilan Anda. Untuk semakin mempercantik rambut Anda, Anda juga bisa menambahkan perhiasan dengan berbagai jenis. Selain itu, perhiasan rambut juga bisa mempermudah Anda agar tidak perlu repot-repot mengatur gaya rambut.

Rekomendasi perhiasan rambut untuk Anda adalah The Moes & Knot Jewelry So Many Pearl Bangle. Perhiasan rambut berbentuk gelang ini terbuat dari bahan alloy dengan desain yang elegan dan dilengkapi emas 18 karat dan batu Swarovski. Dapatkan perhiasan rambut ini di Blibli dengan harga Rp 225.000.

Bella & Co Pearl Ring Cincin Mutiara - Silver Rose Gold

Sumber gambar www.blibli.com

Rekomendasi perhiasan mutiara berikutnya adalah berupa cincin. Walaupun ukurannya kecil, cincin tetap bisa mempercantik penampilan Anda, terutama cincin mutiara. Cincin mutiara dengan bentuknya yang sederhana justru bisa membuat penampilan Anda terlihat semakin mewah namun tidka berlebihan. Maka, tak heran jika cincin mutiara termasuk ke dalam perhiasan yang paling digemari saat ini.

Cincin mutiara yang patut Anda coba adalah Bella & Co Pearl Ring Cincin Mutiara – Silver Rose Gold. Cincin mutiara dengan desain yang elegan ini terlihat unik karena memiliki paduan warna silver. Sangat cocok untuk diberikan sebagai hadiah yang romantis bagi pasangan Anda. Dapatkan cincin ini di Blibli dengan harga Rp 142.400.

Gina Adornments Sterling Ring with Pearl and Cubic Zirconia - Silver

Sumber gambar www.blibli.com

Cincin perak memang lebih banyak digunakan sebagai cincin pertunangan. Tapi, tak ada salahnya untuk menggunakan cincin ini sehari-hari. Sebab, modelnya pun cocok digunakan untuk bergaya dan memberikan tampilan yang mewah dan modern.

Salah satu cincin perak yang patut Anda coba adalah Gina Adornments Sterling Ring with Pearl and Cubic Zirconia – Silver. Desainnya chic dan elegan, ditambah dengan detail mutiara dan cubic zirconia. Anda bisa mendapatkan cincin cantik ini di Blibli dengan harga Rp 560.000.

Me Time AAG0004 Anting Mutiara Putih Ekor Gold Korea Tusuk Mutiara Ekor Menjuntai

Sumber gambar www.blibli.com

Perhiasan anting memiliki banyak jenis. Salah satu yang paling digemari adalah jenis drop earring karena bentuknya yang cukup aman digunakan oleh berbagai bentuk wajah, terutama wajah berbentuk bulat. Sebab, anting ini bisa membuat kesan wajah terlihat lebih panjang.

Drop earring sendiri adalah anting panjang yang menjuntai dari telinga hingga hampir menyentuh bahu. Aksesoris ini sangat eye catching, namun bisa memberikan nuansa baru dan tidak terkesan berlebihan. Tambahan aksen mutiara juga bisa membuat penampilan Anda semakin sempurna.

Jika Anda berminat menggunakan anting jenis ini, Anda bisa mencoba Me Time AAG0004 Anting Mutiara Putih Ekor Gold Korea Tusuk Mutiara Ekor Menjuntai. Anting korea tusuk mutiara ini dilengkapi dengan mutiara putih dan ekor berwarna emas. Diameter mutiaranya 0,5 cm dengan panjang ekor 6,5 cm. Desainnya yang unik bisa membuat penampilan Anda terlihat lebih mewah dan modern. Harganya pun sangat murah, hanya Rp 45.600/pasang di Blibli.

Signorino Stephanie Gold Pearl Drop Earrings 25148 Anting - Gold

Sumber gambar www.blibli.com

Rekomendasi perhiasan anting berikutnya adalah Signorino Stephanie Gold Pearl Drop Earrings 25148 Anting – Gold. Anting ini terbuat dari bahan berkualitas dengan desain chic dan aksen mutiara yang cantik. Sehingga sangat cocok untuk mempercantik penampilan Anda.

Selain itu, anting merupakan perhiasan yang bisa diganti sesuai kebutuhan Anda. Sifatnya yang fleksibel mendorong orang-orang untuk mengoleksinya. Dan Signorino Stephanie Gold Pearl Drop Earrings 25148 Anting - Gold bisa melengkapi koleksi Anda. Dapatkan anting ini di Blibli dengan harga Rp 95.000.

From our editorial team

Hati-hati Tertipu

Mutiara yang dipalsukan bukan hal yang baru, tapi masih banyak yang terkecoh dengan obralan manis para pedagang yang menipu pelanggan yang tidak tahu. Sebelum membeli perhiasan mutiara sebaiknya Anda mengecek apakah memang mutiara tersebut asli atau imitasi. Hal itu pun tidak terlalu sulit dilakukan karena kilau mutiara asli dan mutiara palsu yang berasal dari plastik sangatlah berbeda!