Cari Tahu Sepeda Trail yang Hits Banget dan 9 Rekomendasi Sepeda Trail yang layak Anda Miliki (2023)

Cari Tahu Sepeda Trail yang Hits Banget dan 9 Rekomendasi Sepeda Trail yang layak Anda Miliki (2023)

Untuk Anda yang suka tantangan, bersepeda menggunakan sepeda trail pasti bisa menjadi aktivitas yang mengasyikkan. Agar aktivitas ini bisa berjalan lancar, ketahui dahulu hal-hal yang berhubungan dengan sepeda trail dan produk-produk sepeda trail yang cocok untuk Anda. Baca artikel ini sampai selesai, yuk!

Sepeda Trail Tangguh Digunakan dalam Berbagai Jenis Medan

Di zaman modern saat ini, banyak penemuan teknologi baru yang canggih dalam bidang transportasi khususnya untuk kendaraan seperti motor dan mobil. Hal ini semakin memudahkan orang untuk melakukan perjalanan sehari-hari.

Meski demikian, masih banyak orang yang menggunakan sepeda sebagai alat transportasi pilihan untuk menunjang kegiatan sehari-hari. Bagi mereka, banyak alasan untuk tetap setia dengan transportasi yang satu ini. Penggunaan sepeda bisa menghemat biaya karena tidak menggunakan bahan bakar, membantu mengurangi polusi udara, dan bisa dijadikan hobi.

Salah satu jenis sepeda yang sedang booming dan menjadi tren adalah sepeda trail. Sepeda yang merupakan modifikasi dari jenis sepeda MTB Cross Country ini banyak disukai orang. Sepeda jenis ini memiliki fitur-fitur yang berguna untuk menambah kenyamanan Anda saat mengendarainya.

Bentuk dan modelnya yang gagah serta menggunakan berbagai material yang kuat dan tahan lama membuat sepeda ini bisa digunakan dalam berbagai jenis medan.

Tips Memilih Sepeda Trail

Dalam memilih sepeda trail yang cocok untuk Anda, sebaiknya jangan sembarangan. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan agar bisa mendapatkan sepeda yang memiliki kualitas tinggi dan sesuai dengan harapan Anda. Untuk lebih jelasnya, yuk simak beberapa tips yang bisa membantu Anda dalam memilih sepeda trail:

Perhatikan Struktur Sepeda

Struktur sepeda adalah hal pertama yang harus Anda perhatikan. Untuk jenis sepeda trail, terdapat 4 jenis yang bisa Anda pilih yaitu dari sisi hardtail, rigid, suspense, dan juga full suspension. Berbagai jenis struktur ini disesuaikan dengan jenis medan yang akan ditempuh.

Anda juga harus memperhatikan sambungan frame dan juga jarak antara sadel, pedal, dan setang. Hal ini sangat mempengaruhi kenyamanan Anda saat menggunakan sepeda trail tersebut. Komponen-komponen yang terdapat pada sepeda tersebut juga harus Anda perhatikan dengan cermat agar mengurangi berbagi risiko yang disebabkan oleh kesalahan teknis.

Perhatikan Cara Perawatannya

Pertimbangkan juga bagaimana cara merawat sepeda trail yang ingin Anda beli. Setiap model sepeda trail memiliki cara perawatan yang berbeda-beda, biasanya tergantung dari pemakaian. Untuk pemakaian yang rutin, ada beberapa komponen yang memang harus diganti secara berkala untuk menghindari kerusakan atau rasa tidak nyaman saat mengendarainya.

Sepeda trail harus selalu dicuci dengan benar agar tetap bisa melaju dengan kecepatan maksimal. Rantai sepeda yang kotor dapat membuat sepeda menjadi berat saat dikayuh. Gunakan lap lembut, air bersabun, dan sikat untuk membersihkan sepeda. Jangan lupa untuk memberikan minyak pelumas khusus untuk rantai sepeda.

Pertimbangkan Dana yang Dimiliki dan Lakukan Perbandingan Harga

Umumnya, sepeda trail yang berkualitas memiliki harga yang cukup terbilang mahal. Hal tersebut disebabkan oleh berbagai komponen pilihan yang ada pada sepeda ini. Disarankan agar Anda menyesuaikan dana yang dimiliki dengan sepeda yang ingin dibeli.

Bandingkan pula berbagai harga sepeda, dengan begitu Anda bisa menemukan harga yang terjangkau. Tetapi kalau Anda memang memiliki dana lebih, tidak ada salahnya memilih sepeda trail dengan harga mahal dengan kualitas yang terbaik.

Model Sepeda Trail yang Bisa Menjadi Pilihan Anda

Ada banyak sekali produk sepeda trail yang beredar di pasaran. Namun untuk memudahkan Anda dalam memilih sepeda trail yang memiliki kualitas tinggi dengan harga yang cukup rasional, di bawah ini sudah ada beberapa produk sepeda trail yang bisa dijadikan pilihan. Yuk, langsung simak aja!

Trail Fox TF02 29 XO1

Sumber gambar www.bicycling.co.za

Trail Fox TF02 29 XO1 adalah salah satu produk keluaran produsen BMC asal Swiss yang terkenal dengan produk sepeda yang memiliki kualitas tinggi. Sepeda ini juga pernah memecahkan rekor dunia 1 jam di Velodrome dengan kecepatan rata-rata 52,491 km/jam. Tak heran kalau sepeda ini menjadi pilihan para atlet profesional dalam berbagai kejuaraan sepeda internasional.

Sepeda ini menggunakan material karbon yang sangat ringan dengan daya tahan yang kuat dan dilengkapi berbagai komponen kelas dunia lainnya. Fitur-fitur canggih pada sepeda ini di antaranya adalah Rear Suspension Cane Creek Double Barrel Air CS, Stem Easton Haven, dan masih banyak yang lainnya. Harganya cukup tinggi yaitu sekitar Rp 64 jutaan. Jika Anda tetap ingin memilikinya, silakan beli di situs web Racycles.

Trail Fox TF03 X1

Sumber gambar www.bmc-switzerland.com

Masih dari produsen BMC, kali ini ada Trail Fox TF03 X1 yang termasuk satu rangkaian seri dengan produk Trail Fox TF01. Perbedaan mendasar pada Trail Fox TF03 X1 ini terdapat pada desainnya yang lebih segar dengan tetap mempertahankan kesan kuat dan tangguh untuk keperluan sepeda gunung.

Material yang digunakan pada sepeda ini adalah material alloy yang memiliki daya tahan kuat namun dengan bobot yang ringan serta berbagai fitur pendukung seperti Brake Calipers Shimano SLX M675, Cassertte SRAM PG-1150, dan Rear Suspension Cane Creek DB Air Inline. Sepeda ini dijual dengan harga sekitar Rp 33 jutaan di situs web Evancycles.

Cannondale Trail 4

Sumber gambar www.evanscycles.com

Cannondale Trail 4 adalah sepeda keluaran merek terkenal asal Amerika Serikat yaitu Cannondale yang sudah berdiri sejak tahun 1971. Perusahaan yang awalnya memproduksi berbagai material aluminium untuk keperluan balap dan tur ini kemudian memproduksi frame sepeda gunung yang canggih dan ringan dengan daya tahan yang kuat.

Pada produk ini, Cannondale menawarkan material frame berbahan dasar alloy dan berbagai komponen canggih yang tentunya dapat menambah kenyamanan Anda saat mengendarainya. Sepeda ini menggunakan ban yang berbeda ukuran antara depan dan belakang yang bertujuan untuk memberikan sensasi yang berbeda kepada pemakainya ketika bersepeda di daerah pegunungan.

Selain itu, masih banyak fitur canggih yang sangat bermanfaat saat melakukan kegiatan olahraga sepeda gunung. Sepeda yang cocok dipakai pria atau wanita ini dijual dengan harga sekitar Rp 10 jutaan dan Anda dapat membelinya langsung di situs web Bikeexchange.

Cannondale Trail 6

Sumber gambar www.evanscycles.com

Cannondale Trail 6 adalah sepeda gunung berbahan dasar aluminium yang didesain menarik dengan 24 roda gigi yang sangat mendukung kegiatan bersepeda Anda. Produk ini menggunakan front suspension yang didukung dengan berbagai material Shimano yang canggih. Sepeda ini termasuk model hardtail.

Didukung dengan berbagai komponen canggih seperti rem promax solve hydraulic disc, ban jenis WTB Nine Line, dan masih banyak yang lainnya, membuat sepeda ini layak disebut memiliki kualitas standar profesional. Untuk membelinya, Anda bisa langsung mengunjungi situs web trackandtrail.in dengan harga sekitar Rp 9 jutaan.

Delta Cycle Pacific Reach

Delta Cycle Pacific Reach adalah salah satu produk keluaran Delta Indotrada Group yang merupakan perusahaan keluarga yang pertama kali mengeluarkan sepeda yang dapat dilipat. Produsen ini menjadi salah satu yang diperhitungkan dengan pengalaman belasan tahun dalam industri sepeda.

Pada produk ini, ditawarkan jenis sepeda gunung yang yang didesain sporty dengan berat 10,5 kg. Sepeda ini menggunakan frame pacific reach Al7005 dan juga menawarkan bentuk yang sedikit unik karena bisa dilipat.

Sepeda dengan stang datar ini memiliki suspense ganda untuk memberikan kenyamanan bagi pemakainya. Selain itu, pada sepeda ini juga terdapat berbagai fitur untuk mendukung kegiatan bersepeda Anda.

Harga Rp. 32.900.000

Polygon Collosus T8

Polygon Collosus T8 adalah produk sepeda trail keluaran Polygon yang sudah berdiri sejak tahun 1989. Polygon sudah cukup terkenal di Indonesia dengan berbagai rangkaian produk sepeda yang tidak hanya keren, tetapi juga memiliki kualitas tinggi dan tahan lama, termasuk pada produknya yang satu ini.

Sepeda ini dibuat untuk segala jenis medan dengan menggunakan material full carbon pada framenya serta berbagai komponen berkualitas tinggi. Bentuk sepeda juga memiliki fungsi untuk menciptakan suspense terbaik.

Sepeda yang memiliki dua warna utama ini menawarkan berbagai fitur canggih guna menambah kenyamanan Anda saat berkendara.

Harga Rp. 38.000.000

Polygon Collosus T6

Sumber gambar www.polygonbikes.com

Polygon Collosus T6 adalah salah satu rangkaian produk sepeda trail keluaran Polygon yang sangat direkomendasikan. Dibuat dengan bahan pilihan seperti bahan alloy pada bagian framenya dan berbagai komponen shimano pada beberapa komponen utama membuat sepeda ini dapat diperhitungkan.

Selain itu, pada sepeda ini juga terdapat fitur yang dapat memudahkan Anda mengayuh di tanjakan, suspensi yang nyaman, dan juga tetap berada dalam kendali saat berada di turunan. Sepeda yang memiliki bentuk unik pada bagian frame ini dijual dengan harga Rp 30.000.000 di situs resmi Polygon dengan harga yang sama.

Intense Tracer 275A MD

Sumber gambar www.evo.com

Intense Tracer 275A MD merupakan sepeda trail keluaran Intense Tracer yang terkenal dengan berbagai produk sepeda dengan bentuk dan teknologi yang selalu diperbarui. Pada produk ini, produsen menggunakan bahan dasar alloy yang sangat kuat pada bagian depan sepeda, rear pada bagian segitiga, dan JS tuned suspension yang dilengkapi dengan internal dropper.

Sepeda ini juga menggunakan ban berukuran sekitar 68 cm dan terbaik di kelasnya untuk menghadapi berbagai medan yang sangat berat. Dilengkapi pula dengan komponen shimano yang merupakan komponen standar profesional. Sepeda ini dijual dengan harga sekitar Rp 39 juta dan Anda dapat membelinya secara online di situs web Evo atau us.letgo.com dengan harga yang sama.

Wim Cycle Trail Blaster

Sumber gambar www.wimcyclesg.com

Wim Cycle adalah merek keluaran produsen PT. Wijaya Indonesia Makmur Bicycle Industries yang sangat terkenal di Indonesia. Salah satu produk yang cukup direkomendasikan untuk jenis sepeda trail adalah Wim Cycle Trail Blaster.

Pada produk ini, merek yang sudah ada sejak tahun 1972 tersebut menawarkan sepeda jenis trail yang menggunakan berbagai bahan pilihan dengan komponen berteknologi tinggi untuk memberikan kenyamanan bagi pemakainya. Sepeda ini menggunakan frame Hi Tensile Susp dengan Swing Arm. Ukuran frame-nya adalah 50 cm.

Selain itu, sepeda yang menawarkan dua varian warna yaitu hitam-merah dan hitam-kuning ini juga dilengkapi dengan side kickstand. Sepeda dengan double suspense ini dijual dengan harga Rp 12.780.000 dan Anda dapat membelinya secara online di situs web Tokosarana atau bisa juga membelinya secara langsung di toko-toko sepeda yang menjual produk Wim Cycle.

Baca juga
From our editorial team

Manfaat Bersepeda untuk Tubuh

Bersepeda memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan. Aktivitas ini dapat membantu meningkatkan sistem kardiovaskular dalam tubuh, dengan demikian jantung Anda pun menjadi lebih sehat. Bersepeda dapat melindungi persendian tubuh sehingga sangat cocok untuk penderita nyeri otot atau cedera otot. Terakhir, kegiatan ini dapat meningkatkan kekuatan tubuh bagian bawah dan memelihara keseimbangan dan meningkatkan koordinasi tubuh.