Jalan-jalan ke Vietnam? Jangan Lupa Membeli 7 Rekomendasi Pakaian Tradisional Vietnam Berikut Ini

Jalan-jalan ke Vietnam? Jangan Lupa Membeli 7 Rekomendasi Pakaian Tradisional Vietnam Berikut Ini

Sumber gambar pixabay.com

Sangat mengasyikkan memang jika kita bisa belajar budaya negara lain. Salah satu negara yang budayanya bisa kita pelajari adalah Vietnam. Coba yuk kita tengok aneka pakaian tradisionalnya yang dikenal begitu indah!

Vietnam Memiliki Berbagai Pakaian Tradisional yang Menarik

Sumber gambar bp-guide.id

Salah satu negara di Asia yang menarik untuk dibahas adalah Vietnam. Ada 54 kelompok etnis berbeda di negara ini dan hal ini membuat Vietnam diberkahi budaya yang beragam.

Salah satu dari keanekaragaman budaya di Vietnam adalah pakaian tradisionalnya. Dengan banyaknya kelompok etnis maka ragam gaya berpakaiannya juga semarak dengan warna dan pola yang kontras. Berbagai baju tradisional dari Vietnam ini menyimbolkan keindahan, keanggunan, dan karakteristik orang Vietnam.

Merek-merek Pakaian Populer Vietnam

Élan – Art & Handmade

Sumber gambar www.foody.vn

Élan Art and Handmade menjadi sebuah merek fashion yang sangat dicintai masyarakat Vietnam. Merek yang satu ini menyediakan pakaian handmade untuk wanita berusia 18 hingga 60 tahun. Desainnya menggabungkan gaya Mediterania dan Amerika Latin. Material pakaiannya memiliki motif bunga yang dilukis tangan. Pelanggan juga bisa membawa contoh gambar yang diinginkan untuk dilukis pada pakaian yang dipesan.

May’s House Design

Sumber gambar mayshouse.vn

May's House Designer membantu wanita yang habis melahirkan untuk bisa lebih percaya diri dalam penampilannya. Aneka pakaiannya bisa menutupi ketidaksempurnaan tubuh dengan modelnya yang terkini sehingga membuat para wanita makin menawan kala mengenakannya.

Ly Eva dan Ha Minh Phuc merupakan dua desainer dari merek yang satu ini. Produk-produk mereka diperuntukkan bagi mereka yang berusia 25 hingga 40 tahun. Merek ini memproduksi pakaian kantor, pakaian sehari-hari, dan juga gaun pesta.

Berbagai Jenis Pakaian Tradisional dari Vietnam

Ao Dai

Sumber gambar www.amazon.com

Pakaian tradisional Vietnam yang bernama Ao Dai dikenakan oleh kaum wanita. Modelnya ketat dan terbuat dari kain sutera. Baju ini dipadukan dengan celana pantalon. Ao Dai merupakan pakaian yang mampu melambangkan kecantikan wanita Vietnam.

Hingga saat ini, Ao Dai masih tetap populer. Pakaian ini juga berpengaruh dalam budaya Vietnam modern. Pakaian ini banyak digunakan dalam perayaan tradisional, pernikahan, atau wisuda.

Ada Thai Tuan Ao Dai Vietnamese Long Dress Collections yang bisa kamu miliki. Gaun tradisional yang satu ini berkualitas tinggi karena terbuat dari sutra. Bajunya bisa disesuaikan untuk warna dan ukurannya. Cocok untuk pernikahan dan acara resmi lainnya. Bisa dibeli di Amazon dengan harga Rp 1.470.000.

Ao Tu Than

Sumber gambar aodaibella.com

Ao Tu Than artinya adalah gaun empat bagian. Ini menjadi salah satu pakaian tradisional wanita di Vietnam Utara. Pada zaman dahulu, pakaian yang satu ini dikenakan untuk keseharian. Baju tradisional yang satu ini terbuat dari kain polos dengan warna gelap. Namun, pakaian Ao Tu yang berwarna cerah biasanya dikenakan pada acara-acara khusus seperti pernikahan atau festival.

Ada ATT029 yang bisa dicoba jika ingin memiliki baju ini. Produk bisa ditemukan di Aodaibella dengan harga Rp 1.806.000.

Ao Ba Ba

Sumber gambar aodaibella.com

Ao Ba Ba merupakan pakaian tradisional dengan model mirip kemeja yang terbuat dari sutera. Potongannya agak panjang dan terbelah di sisi pinggang. Baju ini umumnya memiliki dua saku. Kemeja ini dipasangkan dengan celana yang juga berbahan sutera. Pakaian ini menjadi simbol budaya, keanggunan, dan keindahan wanita.

Untuk membelinya, kamu bisa datang ke Pasar Ben Thanh atau ke Toko Hoai Giang. Lokasi toko ada di Jalan 40 Tran Quang Khai, Distrik 1 Ho Chi Minh. Ada juga produk Ao Ba ABB025 yang bisa dibeli di website Aodaibella dengan harga Rp 966.000.

Ao Nhat Binh

Sumber gambar shopee.vn

Ao Nhat Binh dulunya merupakan salah satu pakaian permaisuri dan putri di kota kekaisaran Dinasti Nguyen. Pakaian tradisional ini memiliki ciri berkerah lurus dan menjuntai ke bawah hingga membuat dua garis sejajar. Pada bagian kerah baju terdapat bunga dan phoenix. Pakaiannya bisa polos saja atau disulam dengan banyak pola melingkar.

Ketika memakai pakaian ini, pemakainya akan mengikat simpul dengan potongan-potongan yang menggantung dari kerah di depan dada. Simpul juga bisa disembunyikan dengan hiasan permata yang sudah terpasang.


Jika ingin memiliki produk ini bisa membelinya di Shopee Vietnam. Ada Áo Nhật Bình Đoàn Phượng yang terbuat dari bahan linen. Baju ini terasa ringan dan sejuk untuk dipakai. Kamu bisa membelinya seharga Rp 228.000- Rp 289.000.

Ao Tac

Sumber gambar blog.christinas.vn

Ao Tac adalah pakaian Vietnam selanjutnya. Baju ini memiliki lengan yang longgar dan besar. Dianggap sebagai kostum nasional Dinasti Nguyen yang merupakan dinasti terakhir di Vietnam. Ao Tac bisa dikenakan siapa saja baik orang kerajaan, pejabat, ke kelas menengah dan bawah. Baju ini juga bisa dikenakan pria maupun wanita.

Biasanya Ao Tac dipakai saat ada acara penting seperti acara pernikahan, pemakaman, dan ibadah. Kamu bisa memilih aneka warna yang diinginkan, namun harus tetap disesuaikan dengan acara yang akan dihadiri.

Saat menghadiri acara-acara yang penting, kedua lengan harus dilipat di depan perut untuk menyembunyikan kedua tangan sebagai simbol untuk menunjukkan rasa rendah hati dan penghormatan.

Pakaian Tradisional Suku Cham

Sumber gambar www.ecohostasia.com

Kostum tradisional suku Cham tentu tidak bisa kamu lewatkan begitu saja. Pakaian tradisional ini berupa tunik yang dipadukan dengan rok dengan warna yang sama. Biasanya ada juga yang melengkapinya dengan penutup kepala yang cantik.

Hal yang paling menonjol dari kostum ini adalah adanya ikat pinggang yang diikatkan di dada dan di sekitar pinggang dengan nuansa warna-warni keemasan.

Pakaian Tradisional Suku H’mong

Sumber gambar www.ecohostasia.com

Kostum tradisional Hmong adalah pakaian tradisional selanjutnya dari Vietnam. Ini merupakan pakaian yang lebih modern dengan warna yang lebih berani. Kostum ini berbahan linen dengan aneka desain yang keren.

Kostumnya berupa kemeja warna hitam dan rok berwarna–warni. Selain itu mereka juga memakai legging dan tutup kepala. Penampilan ini dilengkapi dengan perhiasan yang juga melambangkan spiritualitas.

From our editorial team

Jangan Lewatkan Belanja Baju Tradisional Vietnam Saat Berkunjung ke Vietnam

Vietnam merupakan salah satu negara di Asia yang sayang untuk dilewatkan kala liburan tiba. Jika berkunjung ke sana, sempatkanlah untuk mencoba beberapa baju tradisionalnya. Di Vietnam ada banyak sekali baju tradisional yang tidak hanya unik namun juga cantik desain dan warnanya. Cek bersama ya, aneka pakaian tradisional Vietnam di atas!