- Penggila Genre Romance? Inilah 11 Rekomendasi Novel Romantis yang Asik Dibaca Setiap Saat (2023)
- Kado Apa Yang Cocok Untuk Pacar? Berikut 30 Ide Kado Pacar Pria Rekomendasi Ahli Kado!
- Yuk, Bikin Sendiri Kado buat Pacar! Inilah 6 Inspirasi Kado Anniversary yang Bikin Pacar Makin Berkesan (2023)
- Semakin Mesra Bersama Pasangan dengan 7 Rekomendasi Barang Couple Berikut Ini
- 10 Kado Anniversary Kreatif Yang Bisa Anda Persembahkan Untuk Pasangan Di 2023
Senangnya yang punya pacar, apalagi yang baru saja jadian. Semua kegiatan sebisa mungkin dilakukan berdua, atau jika tidak akan merasa ada sesuatu yang kurang lengkap tanpa kehadiran sang pujaan hati. Tetapi terus-menerus melakukan kegiatan yang sama tentunya bakal bikin hubungan jadi jenuh dan membosankan.
Kalau kamu merasa hubunganmu dengan sang pacar sudah mulai monoton, ini saatnya mencari sesuatu yang baru untuk dilakukan bersama. Tidak usah bingung, banyak kok kegiatan atau hobi yang bisa kalian lakukan berdua, seperti daftar aktivitas seru di bawah ini.
Karaokean Bareng
Ini bisa jadi ide kencan yang seru, terutama buat pasangan yang baru saja meresmikan hubungan. Tidak perlu malu kalau suara kalian pas-pasan karena malah bikin kegiatan ini makin seru.
Asyiknya lagi, kegiatan ini akan mendekatkan hubungan kalian karena sudah tidak merasa harus jaim alias jaga imej saat menyanyikan lagu favorit masing-masing. Cobain juga genre lagu yang tak biasa seperti lagu dangdut hingga rock lawas untuk menambah keseruan.
Nge-gigs Bareng
Cocok banget buat pasangan yang senang mendengarkan musik-musik indie. Coba pergi berdua ke acara gigs band favorit kalian dan jangan lupa hapalkan dulu ya lirik-liriknya. Menyanyikan lagu favorit berdua bareng band dijamin bakal menambah kehangatan dan keakraban di antara kalian berdua. Pasti jadi momen tak terlupakan!
Piknik
Ide seru lainnya yang bisa dicoba untuk mengisi waktu luang berdua adalah menggelar piknik. Tidak harus jauh-jauh kok, cukup ke taman kota juga bisa. Jangan lupa menyiapkan bekal buatan sendiri untuk disantap bersama.
Kalian bisa saja hanya duduk menikmati keindahan taman sambil mengobrol santai, memperhatikan orang-orang yang lewat, ditemani makanan yang praktis dan lezat. Kegiatan ini oke banget dijadikan cara untuk lebih mengenal satu sama lain.
Nonton Film Favorit di Rumah
Nonton film di rumah pastinya lebih murah dan lebih santai dari pada nonton di bioskop. Yuk, lakukan maraton nonton film koleksi kalian ditemani berbagai camilan ringan dan minuman favorit.
Buat suasana senyaman mungkin dengan meredupkan lampu, menyediakan bantal-bantal empuk, dan letakkan ponselmu. Kalau sudah begini waktu terasa begitu cepat berlalu dan tak terasa 2 hingga 3 film bisa habis ditonton.
Main Game
Kalau sedang malas pergi ke luar rumah, kalian bisa melakukan hobi bersama dengan bermain game. Tidak harus bertatap muka, kini bermain game online pun bisa dilakukan berdua. Selain itu, ada juga fitur chat buat mengobrol satu sama lain. Jadi meskipun kalian berjauhan tetap bisa bercanda sambil seru bermain game favorit kalian berdua.
Membaca Novel
Sepertinya kegiatan yang satu ini sudah jarang sekali dilakukan. Padahal membaca buku bisa jadi kegiatan yang membuat pikiran rileks dan menambah pengetahuan. Kenapa tidak mencoba mengusulkan hobi yang satu ini pada pasangan. Pilih satu judul novel untuk dibaca bersamaan dengan sang pacar.
Setelah selesai membacanya, coba diskusikan isi novel tersebut. Walau punya pandangan yang mungkin berseberangan,tetapi perbedaan ini bukan dijadikan bahan berantem, malahan membuat kalian lebih mengerti kepribadian dan jalan pikiran satu sama lain.
Berkebun
Menata kebun di halaman rumah juga bisa menjadi salah satu kegiatan yang seru untuk dilakukan berdua. Walau mungkin belum pernah mencoba sebelumnya, melakukan aktivitas ini tidak hanya bagus buat rileksasi, tetapi juga membuat rumah tampak lebih asri, sekaligus menguji kadar tanggung jawab yang dimiliki pasangan.
Mulailah mendiskusikan apa saja yang ingin ditanam, baik bunga, tanaman sayur, maupun buah-buahan. Untuk permulaan, bisa mencoba tanaman yang mudah dalam perawatan atau bisa dipanen dengan cepat, seperti kangkung, bayam, atau cabai. Siapa tahu bisa dijadikan lahan bisnis berdua, lho!
Memasak
Kalau tanaman hasil berkebun kalian sudah tumbuh dengan baik dan mulai bisa dipanen, saatnya kalian mengolahnya. Memasak berdua di akhir pekan cukup menyenangkan, lho. Selain meningkatkan kerjasama di antara kalian berdua, tentunya akan menghemat uang dari pada membeli makanan di luar.
Tidak perlu memasang target menciptakan sajian ala restoran bintang lima. Pilih saja resep sederhana yang jadi favorit kalian berdua, tentunya yang mudah dibuat, sehat, dan tentunya lezat. Ingat, yang terpenting kalian berdua bisa menikmati proses memasak yang seru dan mengasyikkan.
Candle Light Dinner di Halaman
Masakan sudah siap, tinggal menyiapkan tempat untuk menyantapnya. Bosan dengan suasana meja makan yang gitu-gitu saja, kamu bisa memindahkan sesi makan ke luar rumah. Kebun indah yang sudah ditanami berdua bisa jadi tempat yang cocok sebagai tempat makan. Tinggal gelar tikar dan duduklah dengan santai sambil mencicipi hasil masakan kalian. Jangan lupa untuk menyalakan lilin agar suasana lebih romantis.
Dansa
Berdansa bersama pasangan adalah kegiatan yang menarik, romantis dan jarang dilakukan. Tidak usah memilih dansa yang terlalu ribet seperti waltz atau ballroom, tapi kalian bisa memilih mengikuti kelas dansa yang cukup menyenangkan seperti tango atau chacha.
Foto Hunting
Cocok buat pasangan yang gemar mencari spot foto unik dan memajangnya di akun instagram mereka, kalian bisa menjelajahi sudut-sudut kota untuk mengasah bakat dan kemampuan fotografi. Bisa juga merencanakan liburan ke tempat wisata alam, seperti pegunungan atau pantai untuk mengabadikan keindahannya yang mempesona. Jangan lupa pasang pose berdua yang paling kece, ya!
Berpartisipasi dalam Kegiatan Sosial
Kegiatan ini tidak kalah menarik untuk dilakukan bersama pacar dibanding kegiatan-kegiatan sebelumnya. Melakukan aktivitas sosial bersama-sama akan membawa hubunganmu ke arah yang lebih baik sambil membantu sesama di sekitar kita. Kalian bakal belajar bagaimana caranya untuk menumbuhkan rasa peduli, saling percaya dan juga saling menghargai satu sama lain.
Olahraga Bareng
Siapa sih yang tidak ingin memiliki tubuh sehat, fit, serta bugar. Tidak ada jalan lain untuk mencapainya selain berolahraga. Bukan hanya badan jadi lebih segar, olahraga juga termasuk kegiatan refreshing yang murah meriah. Kalian berdua bisa jogging bareng keliling kompleks, bersepeda bersama, atau mengikuti kelas kebuagaran seperti yoga berpasangan maupun menjadi partner dalam olahraga kick boxing.
Les Bahasa Asing
Kegiatan yang satu ini pastinya oke banget buat menambah wawasan kalian berdua. Ilmu yang didapat juga pastinya nambah dan kalian berdua mempunyai sarana komunikasi lain selain bahasa sehari-hari yang mungkin tidak dipahami oleh orang lain. Jika dilakukan berdua, proses belajarnya pun bakal lebih seru dan bisa saling membantu jika salah satunya mengalami kesulitan.
Berbelanja
Nah, kalau aktivitas yang satu ini biasanya jadi hobi para perempuan. Tidak ada salahnya lho pasangan menemani saat berbelanja. Selain dapat mengenal sang pujaan hati lebih mendalam, kamu jadi tahu bakal memberikan apa untuk momen spesial selanjutnya. Tawarkan diri untuk membantu memilih warna baju yang cocok untuknya, membawakan kantong belanja, hingga saling berburu barang diskonan. Seru deh!
Memanfaatkan Waktu dengan Positif Bersama Pacar
Segala sesuatu akan terasa menyenangkan jika dilakukan berdua. Namun, meski sedang bersama pacar, usahakan untuk selalu melakukan kegiatan yang positif dan bermanfaat. Waktumu dan si dia juga tidak akan habis dengan sia-sia.