Baca juga

Rambut Memerlukan Perawatan Khusus agar Terhindar dari Penipisan Rambut

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Penipisan rambut sering kali terjadi pada orang-orang dengan usia lanjut. Mereka telah kehilangan pembuluh di kulit kepala yang membuat folikel rambut tidak mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan rambut.

Selain faktor usia, penipisan atau rambut rontok juga bisa disebabkan oleh kurangnya nutrisi, stres serta karena malas berolahraga. Hal-hal tersebut dapat berpengaruh pada kesehatan tubuh, yang juga dapat memberi dampak buruk kesehatan rambut.

Maka dari itu, kita harus memperhatikan makanan yang dikonsumsi serta harus selalu berolahraga untuk melancarkan peredaran darah di tubuh kita. Selain melakukan dua hal tersebut, kita juga harus selalu melakukan perawatan rambut dengan teratur.

Namun sayangnya terlalu banyak produk perawatan rambut juga akan berdampak buruk pada rambut. Hal ini karena terdapat bahan kimia pada produk-produk perawatan rambut yang dijual dipasaran.

Untuk menghindari hal tersebut, kita dapat menggunakan bahan-bahan alami yang langsung dapat kita peroleh dari alam, sebagai perawatan untuk rambut kita. Selain lebih aman, bahan alami ini juga sangat mudah diperoleh dan lebih murah. Rambut pun menjadi sehat dan berkilau alami.

7 Bahan Alami Penumbuh Rambut

Lidah Buaya

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Lidah buaya mengandung tonik, yang berguna untuk menyuburkan dan menutrisi akar rambut. Sehingga tumbuhan yang satu ini sangat ampuh untuk mengatasi persoalan rambut rontok dan dapat membuat rambut tampak lebih sehat, lebat dan berkilau.

Cara pemakaiannya pun sangat mudah. Anda hanya perlu mengoleskan lendir lidah buaya pada kulit kepala Anda, sambil dipijat perlahan. Diamkan selama lima menit, kemudian bilas dengan sampo. Anda akan merasakan hasilnya jika melakukan perawatan secara rutin, kurang lebih tiga kali dalam seminggu.

Santan

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Santan ternyata juga dapat mengatasi permasalahan kerontokan pada rambut Anda. Dengan melakukan perawatan rambut dengan santan, rambut Anda akan tampak lebih mengkilap, lembut dan yang paling penting adalah dapat tumbuh lebih cepat. Maka dari itu, santan juga merupakan salah satu solusi untuk mengatasi rambut rontok Anda.

Cara penggunaannya juga sangat mudah. Anda hanya perlu mengaplikasikan santan pada kulit kepala, kemudian menutup rambut dengan handuk hangat. Diamkan selama kurang lebih 15 menit, lalu bilas dengan air dingin dan sampo. Dijamin rambut Anda akan sehat berkilau!

Kulit Apel

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Saat mengupas apel, pastikan Anda tidak membuang kulitnya, ya. Karena ternyata kulit apel memiliki fungsi yang luar biasa untuk rambut kita. Kulit apel memiliki beberapa vitamin yang dapat meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala. Sirkulasi darah yang lancar akan membuat pertumbuhan rambut juga lancar.

Cara penggunaannya juga sangat mudah, pertama Anda harus menghaluskan kulit apel dengan blender. Kemudian oleskan kulit apel yang sudah dihaluskan pada kulit rambu, lalu diamkan selama 15 menit. Setelah sedikit kering, Anda dapat membilasnya dengan air bersih dan sampo. Lakukan secara rutin, untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Minyak Zaitun

Sumber gambar akurat.co

Minyak zaitun juga bisa digunakan untuk menyehatkan kulit kepala secara alami. Minyak zaitun dapat mengatasi rambut rontok, ketombe dan permasalahan rambut lainnya. Anda juga dapat membeli minyak zaitun dengan mudah, karena sudah banyak merek-merek kecantikan yang mengeluarkan produk minyak zaitun untuk rambut.

Cara penggunaannya sangat mudah, hanya dengan meneteskan empat hingga lima tetes minyak zaitun, kemudian oleskan dan pijat pada kulit kepala. Diamkan beberapa saat, lalu bilaslah dengan sampo. Untuk hasil yang lebih maksimal, Anda bisa menggunakannya pada malam hari dan mencuci rambut di pagi hari, agar minyak zaitun lebih meresap.

Minyak Kemiri

Sumber gambar bienestarysalud.info

Minyak kemiri seringkali digunakan untuk menebalkan rambut bayi, yang ternyata cara ini juga bisa digunakan untuk orang dewasa. Minyak kemiri memiliki kandungan zat saponin, flavonoid dan polyphenol yang dapat menguatkan akar rambut, menumbuhkan serta menyuburkan rambut dengan cepat.

Selain itu minyak kemiri juga sangat mudah didapatkan. Untuk menggunakannya, Anda hanya perlu mengoleskan minyak kemiri ke rambut dan kulit kepala hingga merata. Kemudian bilas hingga bersih dengan sampo. Sangat mudah, bukan?

Ginseng

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Selain lidah buaya, ginseng juga terkenal sebagai bahan alami yang sangat ampuh untuk mengatasi rambut rontok. Anda dapat mengonsumsi suplemen ginseng untuk meningkatkan pertumbuhan rambut dengan merangsang folikel pada rambut. Ginseng memiliki kandungan ginsenosides yang merupakan komponen aktif untuk menyehatkan dan menguatkan rambut.

Teh Hijau

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Teh hijau dapat digunakan sebagai penumbuh rambut. Hal ini karena teh hijau memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi, sehingga dapat membuat sirkulasi darah ke rambut menjadi lebih baik dan dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dengan cepat.

Selain mudah didapatkan, cara penggunaannya juga sangat mudah. Anda hanya perlu menyeduh teh hijau, lalu balurkan ke seluruh kulit kepala dan rambut. Lalu, bungkus rambut dengan handuk dan tunggu hingga kurang lebih 20 menit. Setelah selesai, bilas hingga bersih dengan sampo. Rambut Anda akan menjadi lebih sehat dan tebal.

From our editorial team

Lakukan Perawatan Rambut dengan Rutin

Beberapa bahan alami penumbuh rambut diatas, merupakan bahan-bahan yang sangat mudah ditemukan dan murah. Anda dapat memilih salah satu diantaranya untuk melakukan perawatan pada rambut Anda. Pastikan untuk selalu melakukannya dengan rutin, agar hasilnya semakin maksimal, ya.