Harum Mewangi Sepanjang Hari dengan 10+ Parfum Kenzo yang Wanginya Unik dan Awet

Harum Mewangi Sepanjang Hari dengan 10+ Parfum Kenzo yang Wanginya Unik dan Awet

Parfum asal Jepang, Kenzo, adalah salah satu produk parfum yang aromanya unik. Aromanya merupakan perpaduan khas timur dengan barat yang menjadikan sebuah aroma unik dan tak terlupakan.

Baca juga

Parfum Kenzo cocok digunakan oleh pria maupun wanita

Berbeda dengan parfum lainnya, parfum asal Jepang satu ini memproduksi parfum yang bisa digunakan baik oleh pria maupun wanita, loh. Wanginya adalah paduan antara wewangian khas Barat dengan wewangian khas Timur yang menjadikan aroma yang unik dan khas. Beberapa produk parfum Kenzo merupakan paduan aroma khas Jepang dengan aroma khas Perancis yang unik dan memikat.

Kenzo pertama kali hadir di Jepang pada tahun 1970. Namanya diambil dari nama pendirinya, Kenzo Takada yang merupakan seorang perancang asal negeri matahari terbit tersebut. Awalnya, perusahaan yang didirikan Kenzo memproduksi pakaian, sepatu, aksesoris, make up dan sebagainya.

Setelah memproduksi parfum, Kenzo kemudian menjadi salah satu parfum ternama dan dikenal dunia. Parfum dari Kenzo yang mulai diproduksi pada tahun 1983 kemudian menjadi salah satu pilihan yang populer dan memiliki banyak penggemar.

Gunakan cara ini supaya wangi parfum Kenzo bisa tahan lama

Nah, bila Anda sekarang sudah memiliki parfum Kenzo di rumah, tentunya ingin mendapatkan wangi maksimal dari parfum tersebut, bukan? Ingin aroma yang mempesona dan tahan lama dari parfum Kenzo? Ada rahasianya, loh.

Berikut tips agar wangi dari parfum Kenzo bisa tahan lama di tubuh Anda. Simak, yah.

Perhatikan waktu menyemprot parfum

Apabila Anda menyemprotkan parfum di waktu yang tepat, maka aroma dari parfum tersebut akan semakin tahan lama. Tahukah Anda kapan waktu terbaik untuk menyemprotkan parfum? Ya, tepatnya sesudah mandi. Karena sesudah mandi, pori-pori tubuh Anda akan terbuka, sehingga wangi parfum akan melekat lebih lama.

Wanita biasanya menggunakan parfum sesudah berdandan, bukan sebelum berdandan. Nah, hal itu sebenarnya kurang tepat. Semprotlah parfum sebelum berdandan, dan langsung mengenai tubuh. Karena panas dari tubuh akan memberi dampak yang baik pada aroma parfum tersebut, juga akan lebih mengikat aromanya menjadi lebih tahan lama.

Cara menyimpan parfum

Tentunya, agar parfum tetap memberikan aroma yang maksimal pada tubuh Anda, penyimpanan parfum juga harus diperhatikan dengan baik. Banyak orang menyimpan parfum di atas meja rias, bahkan di dalam mobil. Hal itu tidak tepat, karena terkena paparan sinar matahari langsung, cuaca yang panas dan sebagainya akan membuat aroma parfum tersebut menjadi rusak.

Jadi, simpan di tempat yang terjaga dan terlindung, baik dari sinar matahari, maupun benda yang berbau tajam. Hal itu dilakukan untuk menjaga molekul penghasil aroma di dalam parfum tidak menguap dan tidak rusak. Jadi, wanginya tetap maksimal, deh.

Pemilihan jenis parfum

Selain itu, wangi dari satu parfum bertahan lama atau tidak tergantung dari jenis parfum tersebut. Bila jenis parfum yang Anda beli ada Eau de Cologne (EDC), Aftershave atau body splash, maka tentu saja daya tahan aromanya sangat pendek. Khusus untuk jenis Eau de Toilette (EDT) biasanya bertahan dalam jangka waktu yang pendek, namun lebih lama dari EDC, after shave dan bodysplash.

Bila ingin parfum yang aromanya awet dan tahan lama, bila perlu dari pagi sampai malam tetap wangi, tentunya Anda perlu jenis parfum Eau de Parfume (EDP) dan Fragrance Oil. Jenis tersebut memiliki kadar essensi parfum yang jauh lebih tinggi, ketimbang minyak dan alkoholnya. Jadi, aromanya lebih pekat dan lebih lama.

Rekomendasi parfum Kenzo yang bisa dijadikan pilihan

Ada banyak jenis produk yang dikeluarkan oleh Brand Kenzo untuk dipertimbangkan. Nah, berikut ini, BP-Guide akan memberikan rekomendasi 10 produk parfum dari Kenzo yang bisa Anda jadikan pilihan jitu.

Seperti biasa, BP-Guide juga akan memberikan referensi harga dan tempat membelinya untuk Anda.

Kenzo Jungle Man EDT Parfum

Sumber gambar amazon.com

Produk pertama adalah Kenzo Jungle Man. Dari namanya, sudah dibayangkan bahwa produk parfum Pria yang satu ini akan memberikan aroma khas alam. Tentu saja, kesejukan alami terasa dari aroma woods seperti cinnamon, bergamot, cardamom yang berpadu apik dengan wangian buah dan rempah seperti amber, lemon, carnation, pepper dan sebagainya.

Jenis Eau de Toilette (EDT) bisa Anda dapatkan di Blibli dan Bukalapak dengan harga mulai dari Rp 450.000 hingga Rp 580.000. Harga tersebut khusus untuk botol ukuran 100 ml. Kekuatan aromanya bisa bertahan mulai dari 11 hingga 15 jam. Wanginya yang sejuk, pas untuk menemani keseharian Anda.

Kenzo Jeu d'Amour EDP Parfum

Sumber gambar amazon.com

Produk selanjutnya yang bisa Anda pertimbangkan adalah Kenzo Jeu d'Amour. Parfum Wanita satu ini muncul dengan aroma floral fruity. Paduan manis dan memikat dari tuberose, woddy, pomegrenate, blood mandarin, tuberose dan freesia yang memikat.

Kekuatan aroma dari produk ini sedang, bisa bertahan mulai dari 6 sampai 10 jam. Parfum jenis Eau de Parfume (EDP) ini bisa Anda dapatkan di Blibli dan Lazada dengan harga mulai dari Rp 670.000 hingga Rp 1.099.000 tergantung ukurannya.

Kenzo Pour Homme

Sumber gambar fragrantica.com

Parfum yang satu ini disebut-sebut sebagai parfum Kenzo yang paling digemari di Indonesia. Aroma natural, alam dan woody berpadu menarik dengan nuansa aquatic. Menjadikan Anda mampu memunculkan kharisma dan maskulin. Daya tahan parfum ini cukup panjang, bahkan untuk jenis Eau de Toilette (EDT) bisa bertahan hingga 11 jam.

Aroma yang hadir dalam setiap semprotan parfum ini adalah paduan aroma aquatic, mahogany, sage, bergamot, lemon, sea, nutmeg, carnation, juniper berries, orris root pine, sandalwood, amber, musk dan balsam fir. Dapatkan produk ini di Lazada dan Blibli dengan harga mulai dari Rp 600.000 hingga Rp 765.000.

Kenzo Flower Eau de Parfum

Sumber gambar fragrancenet.com

Dari namanya, parfum yang ditujukan untuk wanita ini sudah menjanjikan aroma floral. Ternyata, tidak hanya sekedar bunga biasa, tapi aroma yang dimunculkan oleh parfum yang satu ini adalah aroma oriental floral. Wangi tersebut merupakan paduan dari wild hawthorne, cassis, bulgarian rose, voluptous vanila, white musk dan opoponax. Wangi tersebut ditutup dengan aroma woody yang lembut.

Parfum jenis EDP satu ini bisa Anda dapatkan di VIP Plaza dan Blibli dengan harga mulai dari Rp 770.110 hingga Rp 1.159.000.

Kenzo Amour EDP Parfum

Sumber gambar amazon.com

Produk selanjutnya adalah Kenzo Amour EDP. Parfum jenis EDP khusus untuk wanita ini menghadirkan aroma oriental vanilla hasil karya Daphne Bugey dan Olivier Cresp tahun 2005. Hasil karya dua ahli parfum kelas dunia tersebut diluncurkan tahun 2006.

Aroma yang ditawarkan merupakan paduan dari white tea dan beras pada semprotan pertama atau top notes. Tidak butuh waktu lama, giliran paduan aroma dari cherry blossom, frangipani, dan heliotrope yang bertahan lama pada middle notes. Kemudian, akan meninggalkan jejak aroma musk, vanille, woody notes dan incense pada base notes.

Dapatkan parfum ini di Blibli dan Bukalapak dengan harga mulai dari Rp 740.000 hingga Rp 630.000 untuk botol ukuran 75 ml.

Kenzo Madly

Sumber gambar fragrantica.com

Parfum selanjutnya adalah Kenzo Madly EDT. Parfum EDT untuk wanita ini hadir dalam paduan wangi dasar vanilla, dengan kombinasi balsamic, smoky, musky dan soft spicy. Paduan tersebut menjadikan aroma yang memikat dan mempesona.

Parfum yang satu ini memiliki daya tahan mulai dari 4 hingga 8 jam di tubuh Anda. Dapatkan produk ini di Blibli atau di VIP Plaza dengan harga mulai dari Rp 642.000 hingga Rp. 935.000.

Kenzo Flower L Elixir Woman EDP Parfum

Sumber gambar feelunique.com

Aroma yang memikat dari Kenzo Flower L Elixir Woman tentunya bisa menjadi pilihan jitu bagi wanita yang ingin wangi memukau, memikat dan menampilkan aura kecantikannya. Wangi mandarin orange dengan raspberry menjadi aroma pembuka ketika semprotan pertama parfum satu ini.

Kemudian, pada middle note, hadir aroma floral dari paduan Bulgarian rose dengan orange blossom yang memikat dan tahan lama. Terakhir, pada base note akan hadir jejak aroma praline, bourboun vanilla dan powdery notes. Parfum ini memiliki aroma berkekuatan sedang dengan ketahanan mulai dari 6 sampai 10 jam.

Anda bisa mendapatkan produk ini di Blibli dan Lazada dengan harga mulai dari Rp 825.000 hingga Rp 915.000.

Kenzo Totem Yellow Unisex EDT Parfum

Sumber gambar fragrantica.com

Ini salah satu produk unik dari Kenzo. Parfum Kenzo Totem Yellow adalah salah satu produk parfum yang tepat digunakan oleh lelaki dan wanita. Aroma hangat natural dan cool seperti musim dingin, akan memberi kesan maskulin bila digunakan oleh pria, namun memberi kesan feminin ketika digunakan oleh lelaki.

Wanginya dibuka dengan aroma manis dari pink grapefruit yang berpadu dengan lemon. Kemudian, aroma tea, peach, rose dan hedione pada middle notes. Terakhir akan menyisahkan jejak woody notes, leather dan white musk. Parfum dengan ketahanan aroma 6 sampai 10 jam ini sangat pas untuk berbagai kegiatan Anda.

Dapatkan produk ini di Blibli dan Rumahparfum dengan harga mulai dari Rp 595.000 hingga Rp 685.000 untuk produk ukuran 50 ml.

Kenzo Homme Sport Extreme

Sumber gambar amazon.com

Anda ingin aroma yang sporty? Kenzo Homme Sport Extreme adalah pilihan terbaik untuk Anda. Aromanya paduan woody dengan iced peppermint, pepper, lemon dengan marine accord. Juga ada aroma dari cedar, vetiver yang khas untuk pria sporty.

Produk satu ini sangat pas digunakan untuk Anda yang gemar berolahraga. Atau, bila Anda ingin berdandan yang sporty, seperti ketika sedang menyaksikan pertandingan sepakbola dan sebagainya. Dapatkan produk ini di Blibli dan Tokopedia dengan harga mulai dari Rp 490.000 hingga Rp 530.000 untuk botol ukuran 100 ml.

Kenzo L'eau Par

Sumber gambar amazon.com

Parfum selanjutnya ditujukan untuk Anda wanita yang ingin hadir dengan kesegaran sepanjang hari. Parfum ini sangat pas digunakan pada siang hari, ketika sedang baraktivitas atau bekerja seperti biasa.

Parfum Kenzo L'eau memiliki ketahanan aroma yang sedang, mulai dari 8 sampai 10 jam. Pada top notes, akan muncul aroma yuzu, lemon dan green pepper. Selanjutnya, aroma yang lembut dan natural dari lotus, green notes dan water mint akan hadir pada middle notes. Ditutup dengan aroma woody dari white musk dan cedar pada base notes-nya.

Produk ini bisa Anda dapatkan Blibli dan VIP Plaza. Untuk jenis EDT ukuran 100 ml, dibanderol seharga Rp 400.000 hingga Rp 402.188.

From our editorial team

Tampilkan Aura dalam Diri dengan Wangi Memukau dan Unik dari Parfum Kenzo

Tampil lebih percaya diri dan keluarkan aura diri dengan parfum Kenzo. Aromanya yang memikat menjadikan Anda lebih keren setiap hari. Pastikan rekomendasi parfum Kenzo dari BP-Guide menemani aktivitas sehari-hari Anda, juga untuk lebih dekat dengan yang terkasih.

Tag