10+ Oleh-oleh Unik Jepang yang Mesti Kamu Buru untuk Dibawa Pulang

10+ Oleh-oleh Unik Jepang yang Mesti Kamu Buru untuk Dibawa Pulang

Jepang memang punya banyak destinasi wisata menarik yang wajib dikunjungi. Jika kamu punya kesempatan mengunjungi negeri matahari terbit, jangan sampai kelewatan untuk berburu oleh oleh unik khas Jepang rekomendasi BP-Guide yang lucu dan pastinya akan membuat orang rumah senang!

Wisata Ke Jepang, Tak Lengkap Tanpa Membawa Pulang Oleh-oleh

Sumber gambar www.yokoosojapan.com

Yuk ah jalan-jalan ke negeri cantik Sakura. Dijamin deh kamu kini lebih mudah bertandang ke Negara Matahari terbit ini. Sekarang visa untuk ke Jepang sudah dibebaskan jadi kamu bisa lebih sering nih mengunjungi Jepang.

Kala berlibur pastinya tak meninggalkan kebiasaan yang namanya shopping. Cinderamata juga bisa diberikan pada kerabat dekat dan tetangga. Yang diberi sudah pasti senang apalagi jika cinderamatanya dari luar negeri ya.

Selain keindahan alamnya tentu negerinya Doraemon ini menyimpan banyak keunikan. Kamu pasti tak mau terlewat segala keunikan yang dimiliki Jepang kan. OIeh sebab itu coba deh tengok beberapa benda dan cinderamata unik yang bisa kamu bawa pulang dari Jepang berikut ini:

10 Rekomendasi Oleh-oleh Unik Jepang yang Bisa Dibawa Pulang

Sumber gambar www.japanrailpass.com.au

Jadi suatu kenangan tersendiri bila berhasil mengunjungi Jepang. Negeri Sakura ini memang memiliki banyak hal yang bisa memikat kita untuk kembali kesana lagi dan lagi.

Bukan sekedar alamnya atau beragam makanan unik serta budaya khasnya saja. Namun aneka benda yang bisa dijadikan oleh-oleh pun menarik hati untuk kembali menjelajah sisi lain Jepang. Cinderamata berharga murah hingga mahal semuanya menarik untuk dibeli dan dimiliki. BP-Guide menghadirkan banyak benda untuk jadi cinderamata unik kamu dari negeri Matahari terbit nih, yuk segera intip.

Yukata

Baju tradisional khas Jepang ini boleh banget jadi oleh oleh yang keren sekaligus unik. Ini merupakan bagian dari bentuk kimono namun tidak berkesan terlalu formal. Umumnya pakaian tradisional Jepang ini dikenakan kala menghadiri festival musim panas dan juga beberapa perayaan seperti pesta kembang api dan matsuri.

Harga baju tradisional ini beragam ya tergantung dari bahan dan juga motifnya. Ada yang harganya ribuan yen namun ada juga yang belasan ribu yen. Berbahan kain katun tipis, baju ini dikenakan tanpa pelapis tambahan seperti kimono.

Edo Furin

Sumber gambar thewonder500.com

Diawal kemunculannya glass bell berjuluk Edo Furin ini dipercaya sebagai alat untuk mengusir roh jahat. Umumnya dipasang di tengah hutan bamboo. Pertama kali ia muncul tahun 1600 dan dibawa oleh saudaragar dari China.

Kini Edo Furin dikenakan sebagai hiasan rumah atau diletakkan didepan jendela. Sat angin berhembus, lonceng akan berbunyi dan menimbulkan suara khas. Berbentuk bola kacang kecil, hiasan ini keren juga untuk jadi cinderamata dari negeri Matahari Terbit.

Shinohara Maruyoshi Furin merupakan salah satu perusahaan di Jepang yang memproduksi Edo Furin ini. Berlokasi di Asakusa, kamu bisa membeli Edo Furin disana. Ada pula di Daiso japan yang menjual cinderamata ini dalam harga mulai Rp. 12.000 hingga yang mahal Rp. 195.000.

Tokyo Banana

Sumber gambar www.fasola-shop.com

Membawa oleh-oleh berupa makanan pasti juga disambut baik oleh si penerima ya. Ada sponge cake Jepang bernama Tokyo Banana nih. Sangat lembut dengan puree pisang dan bikin ketagihan. Awal diluncurkan tahun 1991 lalu dan langsung populer akan kelembutan kuenya.

Kamu bisa beli kue ini di Tokyo dengan berbagai varian rasa yang enak seperti jeruk, caramel, stroberi dan cokelat. Harga per 4 pcs nya dibanderol Rp. 58.000. Mudah didapat di berbagai pusat belanja di Tokyo atau kamu bisa juga membelinya di bandara.

Anime Stuff

Sumber gambar www.amazon.co.uk

Jepang dikenal dengan ragam Animenya yang seru. Bahkan saking cintanya dengan anime ada juga yang ber-cosplay ria loh. Nah buat kau pecinta anime atau ada kerabat yang suka anime, yuk borong anime stuff di Jepang.

Ada banyak anime stuff tersedia dari mulai harga Rp. 12.000. Ada yang berupa cosplay, miniature anime sampai komik juga loh. Belinya di otaku shop seperti di toko Liberty yang terletak di Akihabara atau di Gojira ya yang ada di Suginami-ku. Kamu bisa juga berkunjung ke Mandrake yang ada di nakano-ku untuk membeli pernik anime ini.

Gantungan Kunci dengan Tema Jepang

Sumber gambar www.aliexpress.com

Kalau tak mau ribet pilih beragam oleh-oleh Jepang, bisa kok beli satu jenis benda. Salah satunya gantungan kunci ini. Ada beragam tema Jepang pada gantungan kunci unik ini. Kamu bisa pilih aneka tema yang disukai sebagai oleh-oleh.

Membeli gantungan kunci juga bisa lebih hemat loh jika budget kamu lagi terbatas. Oleh-oleh ini paling cocok untuk teman-teman ya. Belinya bisa di kios dekat Tokyo Tower dengan harga kisaran Rp. 50.000.

Bubuk Mandi

Sumber gambar www.japancrate.com

Bikin acara mandi jadi lebih berkesan dengan bubuk mandi khas Jepang yuk. Kalau pada umumnya bubuk mandi beraroma khas susu, nah coba yang unik dari Jepang yuk. Di sini bubuk mandinya aroma beragam makanan khas Jepang loh.

Dari kari hingga ramen sampai miso bisa dipilih untuk bubuk mandi uniknya. Oleh-oleh ini dijamin menarik banget dan bikin si penerima surprise. Selain aromanya unik, khasiatnya juga untuk melembutkan kulit kamu loh.

Jika ingin membelinya bisa kunjungi toko buku Village Vanguard. Selain untuk relaksasi juga untuk menyegarkan badan ya. Harga bubuk mandi ini ada di kisaran Rp. 40.000. Namun jika membeli di supermarket Jepang, umumnya bubuk mandi hanya dibanderol Rp. 11.000.

Maneki Neko

Sumber gambar www.amazon.com

Dipercaya bisa mendatangkan untung dalam bisnis, boneka kucing dari keramik ini juga keren sebagai oleh-oleh. Umumnya diberi julukan ‘kucing keberuntungan’ karena gerakan tangan si kucing yang seolah melambai pada para pembeli untuk mampir.

Patung ini biasanya dipajang di depan tempat usaha ya. Bagi yang memiliki usaha di tanah air boleh loh menjajal peruntungan dengan boneka ini. Untuk harga bonekanya sendiri ada di kisaran 200 ribuan ya.

Daruma

Sumber gambar en.wikipedia.org

Yang satu ini juga bisa membawa keberuntungan untuk usaha. Namun bedanya dengan maneki neko, si patung satu ini tampangnya sangar. Berbentuk bulat sedikit lonjong, boneka patung ini didominasi warna merah yang melambangkan keberuntungan.

Yang unik dari boneka ini, kamu tak akan mendapati mata pada bonekanya. Tentu ini ada tujuannya sendiri ya. Ketika pemilik memiliki tekad atau keinginan harus mulai menggambar sendiri mata bonekanya. Dan setelah tercapai barulah sebelah matanya lagi yang digambar. Langsung ke Tokyo untuk membelinya dengan harga 300 ribuan saja ya.

Bakiak Jepang

Sumber gambar www.thinglink.com

Sandal tradisional khas Jepang biasa disebut geta. Kita mungkin mengenalnya dengan nama bakiak. Sandal kayu ini umumnya dikenakan bersama dengan kimono. Bedanya untuk pria getanya bentuk persegi sementara untuk wanita getanya bentuk oval.

Geta ini sudah dikenal sejak akhir tahun 300 M di Jepang. Kalau tadinya kamu sudah beli yukata, bisa nih melengkapinya dengan geta. Harga geta ini mulai dari kisaran 600 ribu dan bisa didapatkan di Oriental Bazar tokyo.

Sumpit

Sumber gambar www.mrslinskitchen.com

Nah kalau oleh-oleh yang ini dijamin lucu dan imut serta bermanfaat. Tak hanya bisa dipakai untuk makan, namun bisa juga jadi hiasan cantik yang oke banget. Harga dari sumpit ini pun murah ya, hanya Rp. 122.445 saja.

Sumpit khas Jepang ini artistic karena ada hiasan pada bagian atasnya. Motif Jepang seperti bunga sakura dan lain sebagainya bisa bikin si sumpit oleh-oleh manis dan mengesankan. Yuk segera beli di website Japanesian atau bisa juga beli di sejumlah supermarket kenamaan di Tokyo.

Oleh-oleh Unik Jepang Last Minute yang Bisa Diperoleh di Bandara Narita

Sumber gambar travelreviewssite.com

Liburan di Jepang tapi waktunya mepet untuk beli oleh-oleh? Ups, jangan khawatir, kamu masih bisa belanja oleh-oleh kok dari Jepang. Ini karena bandara Narita Jepang juga menyediakan banyak toko souvenir dimana kamu bisa beli barang yang kamu inginkan sebagai oleh-oleh. Nah tengok yuk rekomendasi oleh-oleh dari BP Guide yang bisa kamu beli di bandara pada saat terakhir sebelum penerbangan pulang ke tanah air.

KitKat

Sumber gambar www.cbsnews.com

Mau yang unik dari Kitkat? Pastinya kamu bisa beli rasa khas Jepang. Kalau tak sempat berkeliling di supermarket yang tersebar di Jepang bisa mudah beli di Narita Airport loh. Ingat, beli yang rasanya khas Jepang aja ya, karena kalau rasa yang umum kan sudah bisa didapat di nusantara.

Pilihan Kitkat shoyu dan Kitkat wasabi enak loh untuk dijajal. Kamu pun bisa juga jajal rasa miso soup untuk Kitkat yang akan kamu bawa sebagai oleh-oleh. Wafer lapis cokelat ini dibanderol di kisaran 30 ribuan saja, terjangkau kan?

Japanese Tea

Sumber gambar www.englishteastore.com

Teh Jepang bisa juga jadi oleh-oleh. Pas untuk diminum saat santai bersama keluarga besar. Jika belum sempat membeli cinderamata, bisa nih beli teh ini untuk barang bawaan pulang ke tanah air. Belinya di Narita Airport saja agar lebih mudah ya.

Nah ada teh Jepang aneka rasa yang bisa dijajal. Bentuk kemasan tehnya juga lucu dan uni. Ada teh dalam botol lemon hingga green tea dan teh gyokuro yang bisa dipilih.

Vanilla Air Original

Sumber gambar www.vanilla-air.com

Maskapai penerbangan Vanilla Air Inc dikenal sebagai maskapai yang menawarkan tariff rendah. Baru-baru ini maskapai juga sudah mengumumkan bahwa pihaknya membuka toko di gate V di public area bandara Narita.

Kamu bisa banget nih belanja oleh-oleh disini. Ada tas keren atau souvenir edisi khusus yang bisa dibeli disini. Kamu bisa jadikan tasnya oleh-oleh untuk keluarga dirumah ya.

Travel Goods by B JIRUSHI YOSHIDA

Sumber gambar j-cul.com

B Jirushi Yoshida merupakan toko fashion terkini yang dibuka atas kerjasama BEAMS dan Yoshida & Co., Ltd. Ada beragam fashion modern yang ditawarkan termasuk salah satunya travel goods.

Kamu bisa mendatangi tokonya di Narita Airport dan mendapat aneka produk seperti tas dan gift. Ada tote bag Narita dari brand ini. Desainnya stylish dan keren. Kamu bisa membelinya seharga Rp. 2. 999.700.

Tote Bag Limited Editions

Tote bag keren bisa juga kamu beli di Airport Store United Arrows. Brand GNUOYP menawarkan tote bag keren dengan harga Rp. 522.494. Ini bisa juga kamu dapatkan di bandara Narita.

Selain tote bag, ada juga beragam produk fashion lain seperti baju. Kamu juga bisa beli saat promo karena harganya bisa jauh lebih murah.

From our editorial team

Oleh-oleh Unik Jepang yang Bisa Kamu Bawa Pulang

Bertandang ke Jepang tentu tak lengkap tanpa membawa pulang oleh-oleh. Kamu bisa membeli oleh-oleh tersebut di pusat perbelanjaan, pasar atau bahkan bandara di Jepang jika kamu tak punya banyak waktu. Pandai-pandai memilih oleh oleh yang sesuai budget dan berharga murah ya karena semakin murah oleh-oleh yang kamu beli maka semakin banyak oleh-oleh yang bisa kamu bawa untuk orang rumah. Selamat berburu oleh-oleh!