Akuarium Air Laut Bisa Menjadi Dekorasi yang Indah untuk Ruangan
Akuarium air laut bisa dimanfaatkan sebagai dekorasi yang indah untuk rumah, loh. Akuarium air laut mampu menghidupkan suasana ruangan meski tentu saja perawatannya tidak semudah memiliki akuarium air tawar konvensional.
Para pencinta ikan hias tentu tidak akan melewatkan untuk memiliki akuarium air laut. Pilihan ikan hias yang bisa dipelihara lebih beragam dan tentu saja ini bisa memberikan pemandangan tidak biasa di rumah.
Nah, jika ingin membuat akuarium air laut dan memelihara ikan hias yang unik, kamu perlu tahu tips-nya, ya. Perhatikan hal berikut ini sebelum kamu membuat akuarium air laut.
Perhatikan Hal Berikut Sebelum Membuat Akuarium Air Laut
Tipe Ekosistemnya
Sebelum membuat akuarium air laut, perhatikan dulu tipe ekosistem yang akan kamu ciptakan. Berbeda ekosistem, maka berbeda juga perawatan dan perlengkapan yang diperlukan. Ada jenis ekosistem akuarium air laut yang hanya berisi ikan dan bebatuan. Namun, ada juga yang isinya lengkap dengan terumbu karang, kuda laut, dan lainnya.
Nah, ketika kamu akan memasukkan ikan ke dalam akuarium, pastikan bahwa ekosistemnya sudah stabil. Jika belum stabil, maka risikonya ikan akan memiliki usia yang singkat. Maka, perhatikan ekosistem ini secara seksama ya, sebelum memutuskan ikan apa yang akan kamu masukkan.
Sistem Penyaringan
Memiliki akuarium air laut bukan berarti kamu menyiapkan akuarium, air laut, dan ikan saja. Kamu perlu melengkapi akuarium dengan aneka perlengkapan yang sesuai. Masukkan perlengkapan seperti pengatur suhu air, filter, hingga pompa udara ke dalam akuarium. Semua peralatan tersebut penting untuk membantu menunjang kelangsungan hidup ikan di dalam akuarium yang kamu ciptakan.
Salah satu alat yang paling penting adalah sistem penyaringan. Alat ini fungsinya adalah untuk untuk memastikan air di dalam akuarium air laut tetap bersih. Dengan alat penyaring ini maka akuarium bisa bebas dari berbagai zat yang membahayakan ekosistem.
Pencahayaan yang Pas
Ada satu lagi nih yang perlu kamu ketahui kala hendak membuat akuarium air laut yakni pencahayaan. Kamu akan membutuhkan sistem pencahayaan yang tepat apalagi jika kamu meletakkan koral di dalam akuarium kamu. Koral akan sangat bergantung pada pencahayaan yang tepat dan memadai agar bisa tumbuh dengan sempurna.
Kamu bisa menggunakan jenis lampu LED sebagai pilihan pencahayaan. Jenis lampu ini lebih hemat listrik dan tak mudah rusak. Akuarium air laut dengan pencahayaan yang indah juga akan bikin ikan jadi lebih betah dan akuarium jadi lebih artistik.
Pelajari Seluk-beluk Koral
Koral menjadi elemen dekorasi dan ekosistem dari akuarium air laut. Ada banyak jenis koral yang bisa kamu aplikasikan. Memiliki bentuk yang berbeda, koral juga memiliki karakter yang berbeda-beda.
Kamu bisa gunakan soft coral yang merupakan koral paling mudah dirawat dengan berbagai jenis sistem pencahayaan.
Lalu ada juga jenis large polyp stony coral. Jenis yang satu ini membutuhkan pencahayaan lebih sedang dan juga membutuhkan perawatan lebih rumit karena sangat sensitif terhadap lingkungan sekitarnya.
Berikutnya ada small polyp stony coral yang bisa kamu pilih. Jenis koral yang satu ini butuh banyak cahaya dan kandungan nutrisi yang lebih rendah pada air. Koral ini akan pas untuk penggemar dan pembuat akuarium air laut yang sudah ahli dan profesional.
Jenis Ikan yang Sesuai
Pilihan ikan untuk akuarium air laut tentu berbeda sesuai dengan ekosistem yang kamu ciptakan. Pertama perhatikan dulu kecocokan antar ikan yang satu dengan ikan yang lain. Jangan asal pilih banyak jenis ikan lalu menyatukannya dalam satu akuarium. Bisa saja ada jenis ikan yang bersifat teritoris di mana ikan biasanya enggan berbagi area dengan ikan lain.
Kamu bisa pilih ikan badut sebagai pilihan peliharaan. Jenis ikan ini mudah untuk dipelihara. Pilihan lainnya adalah angelfish, lionfish, dan butterflyfish.
Berbagai Peralatan untuk Membuat Akuarium Air Laut
Akuarium
1. Aquarium Bending Water Tank New Recent 105
Pemilihan ukuran akuarium sangat penting untuk dipertimbangkan. Jika kamu hanya memelihara seekor udang dan batu karang, maka jelas akuarium ukuran 30 x30 x 30 cm akan cukup. Namun, beda cerita kalau kamu ingin memelihara aneka jenis ekosistem dalam akuarium, tentu butuh ukuran akuarium yang lebih luas.
Aquarium Bending Water Tank New Recent 105 Mewah Murah ini bisa jadi pilihan. Cocok untuk para pecinta ikan hias, produk berukuran 50 x 28 x 33 cm ini memiliki kapasitas 46 liter. Terbuat dari bahan kaca, kamu bisa juga memakainya sebagai media aquascape.
2. Aquarium Bending Bahari Nbg-2130 Ukuran 90X45X45Cm
Aquarium Bending Bahari Nbg-2130 hadir dalam ukuran 90 x 45 x 45 cm. Bisa menampung volume air hingga 155 liter. Cocok untuk kamu yang ingin membuat aquascape. Kamu bisa berkreasi dengan akuarium bahan kaca ini.
Produknya berkualitas dan dijamin kokoh. Tahan lama dan juga mudah dibersihkan. Kaca memiliki ketebalan 10mm.
3. Aquarium Nikita 60cm Akuarium NS 60 Liter Glass Water Tank
Kamu juga bisa memilih Aquarium Nikita 60cm Akuarium NS 60 Liter Glass Water Tank. Akuarium yang satu ini bisa untuk akuarium bahari atau aquascape. Kreasikan idemu dengan akuarium bahan kaca ini.
Ukuran akuariumnya 60 x 29.5 x 35.5 cm dengan volume 60 liter. Paling cocok untuk memelihara aneka ikan kecil.
4. Akuarium Akrilik Besar 120x30x30cm
Berikutnya ada Akuarium Akrilik Besar 120x30x30cm. Produk yang satu ini tidak bisa ketinggalan untuk kamu gunakan. Akuarium ini bisa memuat banyak ikan, hiasan, dan juga aneka keperluan untuk membuat akuarium bahari.
Akuarium memiliki ketebalan 5 mm. Kamu bisa mengisi dengan berbagai macam ekosistem air di dalamnya.
5. Recent AQ 107 Aquarium Kaca Bending
Selanjutnya, kamu bisa memilih Recent AQ 107 Aquarium Kaca Bending. Produk yang satu ini memiliki ukuran 70 x 38 x 45 cm. Kamu bisa memakainya sebagai akuarium bahari. Cocok untuk hiasan interior rumah agar terkesan makin estetik.
Akuarium ini kokoh dan tahan lama. Mudah dibersihkan dan mudah dikreasikan dengan berbagai ekosistem yang dibutuhkan untuk akuarium.
6. Akuarium Akrilik Besar 130x30x30cm
Akuarium Akrilik Besar 130x30x30cm juga bisa jadi pilihan kamu. Produk yang satu ini cocok untuk membuat aquascape, akuarium bahari, dan lain sebagainya. Luas dan besar sehingga muat banyak ekosistem air.
Akuariumnya berkualitas dengan bahan kokoh dan tebal. Mudah dibersihkan dan tidak cepat buram.
Aksesori Akuarium untuk Menunjang Kebersihan dan Kenyamanan
7. Coil Denitrator
Untuk akuarium air laut, kamu juga akan membutuhkan coil denitrator. Ini merupakan alat yang fungsinya adalah untuk menetralkan kadar nitrat dalam akuarium. Kadar nitrat sangat membahayakan kehidupan mahluk laut yang ada di dalam akuarium.
Coil Denitrator bisa kamu beli secara online dengan mudah. Alat yang satu ini hadir dalam ukuran 12 x 45 cm. Produk ini harus dipesan terlebih dahulu dan butuh waktu 3 hari untuk pembuatannya. Coil denitrator ini cocok untuk akuarium dengan kapasitas maksimal 250 liter.
8. Protein Skimmer Resun SK 05
Protein skimmer juga sangat dibutuhkan loh dalam akuarium air laut. Produk ini fungsinya adalah untuk memisahkan dissolved organic compound (DOC) dari air laut yang ada di dalam akuarium. Dengan memanfaatkan gelembung-gelembung udara yang sangat halus sebagai mediator pengikatnya, alat ini akan membersihkan air lebih maksimal.
Kamu bisa membeli Protein Skimmer Resun SK 05 untuk akuariummu. Produk ini dengan cepat bisa membuang aneka racun dalam akuarium. Aliran airnya bisa dikontrol sehingga ikan bisa mendapatkan lingkungan yang sehat. Bentuknya yang kecil tidak akan mengganggu ikan dan bisa mudah dipasang. Sudah termasuk pompanya, produk yang cocok untuk akuarium berkapasitas maksimal 75 liter.
9. Lampu Led Aquarium Yang Yp 60
Lampu Led Aquarium Yang Yp 60 ini bisa jadi pilihan kamu. Produk dengan 2 dudukan ini bisa diatur panjang pendeknya. Cocok untuk akuarium berukuran 60-70 cm. Lampu LED 24 watt ini begitu hemat energi. Cahayanya bisa diatur berwarna putih, biru-putih, atau biru saja.
10. Lampu LED Aquascape yamano S 600
Satu lagi nih rekomendasi lampu untuk akuarium bahari-mu. Ada Lampu LED Aquascape yamano S 600. Dayanya 22 watt dengan LED sebanyak 102 buah yang terdiri dari 66 putih, 12 bir, 12 hijau, dan 12 merah. Panjang keseluruhannya 68 cm.
Produk ini aman dan tahan lama digunakan. Hemat daya hingga 80%. Harganya terjangkau namun kualitasnya premium.
11. Eheim Universal Pumps 1200
Pompa air dibutuhkan dalam sebuah akuarium air laut. Fungsi pompa adalah untuk mengalirkan air, mengirim air ke tangki penyaringan, dan mempermudah kotoran dan makanan sisa mengalir ke filter sehingga kebersihan air terjaga lebih lama.
Eheim Universal Pumps 1200 ini merupakan pompa yang bisa digunakan di dalam air atau di luar permukaan air. Mudah digunakan, alat ini bisa dipakai dalam waktu lama. Lengkap dengan prefilter untuk mencegah kotoran masuk ke dalam impeller. Konsumsi daya yang dibutuhkan adalah 28 watt dengan output 1200 liter per jam.
12. RECENT AA77 Filter Gantung Slim Hang On Back Aquarium
Hang on Back Filter sangat dibutuhkan dalam akuarium. Alat semacam ini bisa digantungkan di samping atau sisi belakang akuarium untuk mengurangi kemungkinan hubungan arus pendek listrik. Air akan disedot dari permukaan bawah akuarium dan juga dari atas permukaan akuarium sehingga kotoran bisa terserap maksimal.
RECENT AA77 Filter Gantung Slim Hang On Back Aquarium bisa dipilih jadi rekomendasi kamu. Produknya hemat listrik. Filter dapat dimodifikasi sesuai kebutuhan. Alat ini menimbulkan efek gemercik air seperti air terjun. Panjang kabelnya 110 cm.
13. NIKITA STAR Undergravel Filter 60
Satu lagi jenis filter akuarium yang kamu butuhkan yakni undergravel filter. Letakkan di dasar akuarium lalu bisa ditimbun kerikil ataupun koral. Filter semacam ini sangat efektif untuk membantu membersihkan akuarium.
Kamu bisa memilih NIKITA STAR Undergravel Filter 60. Bisa menjadi media pernafasan dari bakteri penunjang siklus nitrogen yang hidup pada graveled scape. Produk ini efektik menjaga sistem sirkulasi alami dari dasar akuarium.
14. Sump filter 40x30x30
Sump filter adalah alat yang digunakan untuk akuarium berukuran besar. Dengan memakai sump filter, maka ketinggian permukaan air akan selalu sama walaupun terjadi penguapan air. Alat ini akan mengurangi risiko munculnya banyak garis air di kaca akuarium.
Kamu bisa membeli Sump filter 40x30x30 sebagai pilihan kamu. Produk ini terbuat dari kaca polos bening. Dengan kaca setebal 5mm, produk ini mudah untuk dipasang.
15. Dymax Calcium Reactor XC900
Calcium reactor adalah alat selanjutnya yang dibutuhkan akuarium besar. Fungsi alat ini adalah untuk menyediakan kadar kalsium ke dalam air laut. Ini karena air laut membutuhkan kadar kalsium tinggi untuk menunjang pertumbuhan koral dan biota laut lainnya.
Dymax Calcium Reactor XC900 ini adalah produk tepat untuk kamu. Alat ini cocok untuk akuarium berkapasitas 1200 liter.
16. Mini Chiller Aquascape Aquarium Water cooling Peltier Watercooling
Chiller juga sangat diperlukan dalam akuarium milik kamu. Fungsi alat ini adalah untuk mendinginkan suhu air laut di dalam akuarium. Chiller dihubungkan ke salah satu powerhead di tangki utama atau filter eksternal di bawahnya.
Mini Chiller Aquascape Aquarium Water cooling Peltier Watercooling bisa jadi pilihan. Produk ini mudah untuk dioperasikan. Cocok untuk akuarium air tawar atau air laut. Dalam satu paket terdiri dari pendingin, power cord, manual, dan juga garansi.
17. Aquarium Hydrometer Thermometer Pengukur Kadar Garam Air Laut Asin
Kamu akan membutuhkan sebuah hidrometer dalam akuariummu. Alat ini berfungsi untuk mengetahui kadar garam dalam air. Hal ini penting untuk kita ketahui sebab ekosistem air laut di dalam akuarium membutuhkan kadar garam dalam tingkat tertentu agar mahluk-mahluk di dalamnya bisa bertahan hidup.
Aquarium Hydrometer Thermometer Pengukur Kadar Garam Air Laut Asin ini bisa jadi pilihan kamu. Terbuat dari bahan kaca, alat sepanjang 25 cm ini mudah untuk digunakan.
18. ARMADA AM 105B - Pompa Air Celup Kolam Aquarium
Akuarium bahari juga membutuhkan yang namanya pompa balik. Alat ini berperan penting dalam menjaga kelangsungan hidup ikan hias maupun terumbu karang. Fungsinya adalah untuk menjaga sirkulasi dan proses pengangkatan kotoran ikan dalam wujud zat amonia.
ARMADA AM 105B - Pompa Air Celup Kolam Aquarium bisa jadi pilihan. Aliran airnya kencang. Lebih hemat listrik. Bisa untuk air tawar dan air laut.
19. MAXPUMP JQP-2500 Pompa Celup Kolam
Pompa balik jelas dibutuhkan dalam akuarium bahari. Alat ini akan memberikan kemudahan ikan dalam mengambil oksigen pada air yang bersih. MAXPUMP JQP-2500 Pompa Celup Kolam juga bisa jadi pilihan.
Selain bisa memompa air untuk sirkulasi, produk ini juga bisa menyedot kotoran di kolam atau akuarium. Alat ini akan meningkatkan kadar oksigen dalam air dan mengoptimalkan filtrasi serta bisa membuat air mancur.
20. MAXPUMP EVP-201 Wave Maker Aquarium
Kamu juga akan butuh alat yang bisa membuat ombak. Fungsinya adalah untuk menyalurkan fitoplankton maupun nutrisi. Alat semacam ini berguna untuk koral. MAXPUMP EVP-201 Wave Maker Aquarium bisa jadi pilihan.
Alatnya senyap tidak berisik. Bisa untuk akuarium kecil, sedang, dan besar. Alat ini akan membuat gelombang untuk terumbu karang ikan di akuarium kamu. Bisa disesuaikan gelombangnya.
Dekorasi Akuarium untuk Membuat Tampilan Akuarium Makin Menarik
21. Karang Laut Putih Asli Dekorasi Aquarium
Kamu bisa menambahkan hiasan karang laut untuk mempercantik akuarium milikmu. Karang Laut Putih Asli Dekorasi Aquarium ini bisa jadi pilihan. Bentuk dan ukurannya beragam. Pastinya dijamin bikin akuarium tampak menawan.
22. Karang Jahe / karang laut untuk Dekorasi
Jangan lewatkan juga untuk menghias akuarium dengan karang lainnya. Contohnya saja Karang Jahe / karang laut untuk Dekorasi. Ikan pasti akan merasa nyaman bak di laut. Produk ini juga bisa menjadi media filter untuk akuarium. Ukurannya beragam dan dikirim sesuai ketersediaan.
23. Batu Jeruk Hijau Hiasan Terumbu Karang
Akuarium akan tampak gersang jika tidak diberi tanaman atau sesuatu yang hijau. Kamu bisa meletakkan Batu Jeruk Hijau Hiasan Terumbu Karang. Hiasan yang satu ini merupakan produk yang cocok sebagai tanaman air laut. Mudah dirawat dan tampak cantik untuk hiasan. Produk dijual per pot.
24. Anemon Hiasan Terumbu Karang
Masukkan juga Anemon Hiasan Terumbu Karang sebagai hiasan akuarium kamu. Yang satu ini cocok untuk menghias akuarium air laut kamu. Produknya bagus dan sehat. Mudah dirawat. Produk ini juga bisa membuat clownfish makin betah di dalam akuarium.
Jangan Lupa Tambahkan Ikan pada Akuarium
25. Ikan Hias Air Laut Giro Pasir Clark's Anemone Fish Yellowtail
Salah satu yang bikin akuarium jadi menarik adalah ikan yang ada di dalamnya. Kamu bisa memilih aneka ikan laut yang kamu inginkan. Kalau bingung, Ikan Hias Air Laut Giro Pasir Clark's Anemone Fish Yellowtail bisa jadi pilihanmu.
Ikan yang satu ini cantik dengan paduan warna hitam, kuning, dan putih. Ukurannya kecil. Ikan termasuk dalam phylum Chordata, kelas Actinopterygii, dan termasuk keluarga Pomacentridae.
26. Ikan Hias Air Laut Dakocan Hitam Domino Damsel
Ikan Hias Air Laut Dakocan Hitam Domino Damsel bisa juga jadi penghuni akuarium air laut kamu. Ikannya berwarna hitam dengan tutul putih di beberapa area. Ikan dalam keadaan sehat dan mampu bertahan pada air laut yang telah di-cycling.
27. Ikan Hias Nemo
Memiliki akuarium air laut kurang lengkap rasanya jika tidak diisi dengan ikan badut atau clownfish. Ikan Hias Nemo memang sangat ikonik. Bentuknya lucu dan menggemaskan. Selain itu, warnanya juga menjadi daya tarik sendiri sehingga membuat banyak orang menyukainya.
28. Ikan Hias Air Laut Jae Jae Green Reef Chromis Viridis
Ikan Hias Air Laut Jae Jae Green Reef Chromis Viridis merupakan rekomendasi kami selanjutnya. Ikan yang satu ini memiliki warna biru yang cantik. Pastinya bisa menghias akuarium air laut kamu dengan baik. Ikannya sehat dan akan bertahan dalam air laut yang telah di-cycling.
29. Ikan Hias Air Laut Bicolor Dottyback Pictichromis Paccagnellae
Siapa sih yang tak ingin memiliki akuarium dengan aneka ikan cantik di dalamnya? Kalau kamu ingin akuariummu menonjol, coba deh masukkan Ikan Hias Air Laut Bicolor Dottyback Pictichromis Paccagnellae. Ikan yang satu ini menarik karena tubuhnya memiliki dua warna yang kontras. Mudah dirawat dan sehat.
30. Ikan Hias Air Laut Botana Naso Lituratus Unicornfish
Ikan Hias Air Laut Botana Naso Lituratus Unicornfish merupakan rekomendasi terakhir kami. Ikannya sehat dan cantik. Ukurannya kecil dan ada yang sedang. Warnanya menarik dan pastinya bisa membuat akuarium air laut kamu makin menawan.
Akuarium Air Laut Bisa Menjadi Dekorasi Rumah yang Indah
Kalau kamu memiliki hobi memelihara ikan di dalam akuarium, jangan lewatkan untuk mencoba ikan hias air laut, ya. Ikannya jauh lebih beragam dan tentunya pengelolaan akuariumnya lebih menantang ketimbang akuarium air tawar pada umumnya. Kamu wajib menyesuaikan ekosistem dalam akuarium dan memilih ukuran akuarium yang tepat. Simak cara membuat akuarium air laut yang benar sekaligus hiasan akuariumnya di atas, ya!