Baca juga

Pastikan Memilih Laci Sesuai Kebutuhan

Lemari laci tentunya menjadi barang yang sangat dibutuhkan untuk menyimpan perlengkapan dan peralatan. Lemari laci tersedia dengan berbagai jenis, bahan, dan ukuran.

Sebelum membeli pastikan Anda juga mengetahui lemari laci yang dibutuhkan baik dari segi ukuran atau tempat yang disediakan untuk lemari laci. Karena bukan tidak mungkin lemari laci yang sudah dibeli ternyata tidak muat di tempat yang disediakan.

Selain itu, bahan juga menentukan apakah lemari laci tersebut tahan lama atau tidak. Kemudian dari sisi fungsi sesuaikan juga lemari laci dengan kebutuhan karena lemari laci untuk pakaian dan barang seperti tas tentunya berbeda. Ada yang untuk kapasitas besar dan ada pula yang kapasitas kecil.

Dan yang perlu diperhatikan juga cara membersihkan dan merawat lemari laci agar awet dan tahan lama. Barang yang disimpan di lemari laci belum tentu aman bila tidak dilakukan pembersihan dan perawatan yang benar.

Tips Membersihkan dan Merawat Lemari Laci dengan Baik dan Benar

Keluarkan Semua Barang Sebelum Dibersihkan

Lemari laci yang awet dan tahan lama tentu membutuhkan perawatan dan harus dibersihkan secara berkala. Sebelumnya, Anda harus mengeluarkan semua barang dari dalam lemari agar lebih gampang saat dibersihkan.

Kelompokkan barang dari lemari agar nantinya saat lemari selesai dibersihkan, mudah untuk meletakkannya kembali ke dalam lemari. Selain itu, Anda juga bisa menyortir barang yang memang sudah tidak dibutuhkan. Hal ini membuat ruang di dalam laci lebih lapang dan bisa meletakkan barang baru dengan mudah.

Anda juga semakin mudah untuk menemukan barang yang disimpan ketika diperlukan.

Bersihkan Menggunakan Sapu Kecil atau Kuas untuk Lemari dari Plastik

Setelah semua barang keluar, saatnya membersihkan debu dan kotoran pada lemari. Pastikan lemari dalam kondisi kering agar lebih mudah dibersihkan. Untuk lemari plastik bisa menggunakan sapu kecil atau kuas untuk membersihkan area lemari.

Utamakan bagian dalam keseluruhan lemari terlebih dahulu kemudian lanjutkan di bagian luar lemari. Bila ada pegangan lemari juga perlu dibersihkan. Jangan abaikan juga untuk menjangkau sudut lemari agar bebas dari debu.

Apabila ada barang yang juga terkena debu sebaiknya bersihkan juga. Jadi, setelah masuk lemari barang sudah dalam kondisi bersih.

Gunakan Lap atau Kain Perca dan Cairan Pembersih Khusus

Bila ingin lebih bersih lagi bisa menggunakan lap atau kain perca yang dimasukkan ke dalam air. Peras sampai sedikit mengering kemudian bersihkan lemari bagian dalam dan luar lemari.

Untuk lemari kayu bisa menggunakan cairan pembersih khusus untuk membersihkan lemari. Cairan pembersih akan membantu membasmi kotoran, bakteri, dan jamur sampai benar-benar bersih.

Anda juga bisa membuat cairan pembersih sendiri menggunakan cuka dan air. Cairan ini juga efektif mengangkat kotoran, bakteri, dan jamur yang ada pada lemari.

Keringkan Lemari

Setelah dibersihkan sebaiknya keringkan lemari terlebih dahulu, terutama untuk yang menggunakan cairan pembersih. Bila perlu keringkan beberapa jam agar lemari benar kering. Lemari yang dingin dan gelap justru menjadi tempat berkembang bakteri dan jamur yang bisa mengenai barang.

Untuk meyakinkan bahwa lemari benar-benar kering, bisa menggunakan lap kering. Bisa juga menggunakan kipas angin atau hair dryer agar cepat kering. Untuk lemari plastik pastikan benar-benar kering.

Karena bahan plastik tidak memiliki pori-pori udara yang bisa menyerap air seperti bahan kayu.

Hindari Menyimpan Baju Terlalu Banyak

Setelah dibersihkan, sortir barang terlebih dahulu sebelum masuk ke dalam lemari. Untuk lemari kayu pastinya memiliki kekuatan yang lebih baik daripada lemari dari bahan plastik. Oleh karena itu, sebaiknya tidak menyimpan pakaian atau barang dalam jumlah banyak. Jika terlalu banyak justru lemari mudah roboh dan patah. Selain itu, letakkan barang yang berat di bagian bawah agar lebih aman.

Ada beberapa orang yang suka melapisi lemari dengan koran atau kertas agar terhindar dari debu. Namun, menyimpan barang dengan alas kertas atau kotoran bisa meningkatkan risiko timbulnya jamur. Lemari yang dalam kondisi lembap akan diserap oleh kertas koran yang mulai hancur karena jamur.

Sebaiknya letakkan pakaian atau barang lain tanpa menggunakan alas. Pastikan juga bahwa pakaian atau barang yang masuk ke dalam lemari benar-benar bersih. Selain itu, perawatan yang benar akan membuat lemari awet dan tahan lama.

Gunakan Pewangi atau Kapur Barus

Terakhir, setelah semua barang sudah masuk lemari tambahkan kapur barus sebagai perlindungan ekstra. Kapur barus bisa menyerap uap air di dalam lemari sehingga bagian dalam tidak lembap.

Kapur barus juga mampu mencegah munculnya hama seperti kecoa atau tikus karena ciri khas aromanya yang khas. Selain itu, mencegah bau apek dan mencegah tumbuhnya jamur.

Bila ingin lebih wangi bisa menggunakan pewangi lemari pakaian yang sudah banyak tersedia di pasaran. Langkah di atas bisa Anda lakukan setidaknya tiga bulan sekali.

Rekomendasi Lemari Laci Terbaik

Lemari Plastik Pakaian C69 Laci Susun

Anda mencari rak susun dari plastik, bisa memilih Angola Lemari Plastik Pakaian. Ukurannya luas dengan kapasitas extra besar sehingga muat banyak barang baik untuk pakaian atau barang lainnya.

Bagian atas tersedia dua tempat untuk menyimpan barang pribadi yang dilengkapi dengan kunci sehingga membuat barang Anda aman. Lemari juga mudah dipindahkan karena bagian bawahnya dilengkapi dengan roda.

Modelnya hide sliding cover sehingga lebih modern sehingga lebih mudah untuk akses pengambilan barang. Desainnya universal sehingga cocok ditempatkan di ruang tamu, ruang tidur, bahkan kamar mandi. Bahannya terbuat dari bahan ramah lingkungan.

Harga: Rp. 621.000-825.600

Kullen Lemari 3 Laci

Lemari laci dari Kullen ini bisa menjadi dekorasi yang pas untuk mengisi kamar Anda. Terdapat lis bawah depan/rel penyokong dan bagian depan laci terbuat dari particleboard foil. Dasar laci menggunakan fireboard dan cat akrilik.

Cocok untuk dekorasi ruangan dengan nuansa putih. Namun, tersedia juga dengan warna lain seperti hitam cokelat.

Harga: Rp. 945.000-1.453.600

Melody Furniture Laci Serbaguna Miran Chest

Anda mencari laci yang serbaguna, ada Laci Serbaguna Miran Chest dari Melody Furniture. Produk merupakan laci 3 susun yang dilengkapi juga dengan 2 buah handel dari bahan metal di masing-masing laci.

Cocok untuk menyimpan barang-barang pribadi yang bisa diletakkan di kamar atau ruang keluarga. Bahannya terbuat dari MDF dan particle board berkualitas tinggi sehingga aman dan juga tidak menimbulkan bau.

Produk juga dilaminasi dengan kertas teknologi baru. Tersedia juga petunjuk cara merakit lemari laci sehingga akan memudahkan Anda.

Harga: Rp. 1.105.000

Sunxin Plastic Storage Cabinet

Anda mencari lemari laci yang cocok untuk diletakkan di kamar anak, Sunxin Plastic Storage Cabinet bisa menjadi pilihan menarik untuk kamar anak. Lemari penyimpanan multifungsi ini menggunakan bahan PFC sehingga lebih tahan lama.

Bahan juga ramah lingkungan, tidak beracun, dan aman diletakkan di ruangan yang terekspos oleh genangan air ataupun lembap. Lemari juga tahan untuk beban berat dan juga gampang untuk menyortir dan menyimpan barang.

Lemari laci juga mudah dipindahkan karena terdapat roda di bagian bawah.

Harga: Rp. 599.000-954.000

SVEA VIMMERBY Drawer

Mencari lemari minimalis bisa mengandalkan Lemari Kayu Laci 3 Susun dari SVEA ini. Cocok untuk desain rumah minimalis untuk melengkapi perabot rumah. Bahannya terbuat dari particle board dan kayu solid.

Desainnya yang minimalis dengan 3 aksen warna soft membuat ruangan jadi lebih hidup. Selain itu, style scandinavian dengan perpaduan warna yang harmonis membuat lemari ini menarik perhatian.

Harga: Rp. 1.044.905

Informa Floyd Lemari Penyimpanan

Informa selalu menghadirkan produk-produk menarik untuk melengkapi perabot rumah. Salah satunya ada Floyd Lemari Penyimpanan dengan 5 laci. Lemari ini akan membuat ruangan tampak rapi dan teratur.

Laci bisa digunakan untuk menyimpan berbagai kebutuhan seperti baju, perkakas, ataupun aksesoris. Desainnya minimalis dan terkesan modern sehingga membuat dekorasi rumah lebih menyenangkan.

Lemari ini bisa diletakkan di kamar atau ruangan lain yang dirasa cocok. Karena selain tempat penyimpanan, lemari ini bisa memberikan tampilan yang estetik pada sebuah ruangan.

Frame terbuat dari bahan baja yang kokoh, sedangkan bagian laci menggunakan bahan non woven fabric.

Harga: Rp. 749.000

Lemari Baju RUSA Lemari Pakaian Anak

Sudah saatnya anak memiliki kamar sendiri agar anak mulai mandiri. Lengkapi kamarnya dengan Lemari Baju RUSA Lemari Pakaian Anak yang cocok dengan model anak-anak. Desainnya unik dengan satu lemari gantung dan 3 lemari laci untuk baju lipat.

Bahannya terbuat dari plastik dengan gambar rusa yang akan menarik perhatian si kecil. Sebelum digunakan sebaiknya bersihkan terlebih dahulu agar aman untuk anak-anak.

Harga: Rp. 839.000

MOKU Lemari Terbuka 2 Laci

Buat yang suka dengan desain lemari terbuka bisa memilih MOKU Lemari Terbuka 2 Laci. Lemari didesain dengan style Japandi yang mengutamakan warna kayu natural. Cocok dipadukan dengan furniture yang sudah ada.

Cocok diletakkan di kamar dengan ukuran minimalis sebagai penyimpanan serbaguna. Bagian atas tersedia area penyimpanan yang lebih luas sehingga bisa digunakan untuk penyimpanan bedcover ataupun selimut yang tebal.

Untuk bagian tengah sebagai area gantungan baju, dan bagian bawah tersedia 2 buah laci untuk penyimpanan barang yang lebih kecil. Anda juga tidak akan khawatir lemari akan jatuh karena terdapat pengaman untuk dipasang ke dinding.

Harga: Rp. 1.399.000

MOPPE Lemari Laci Mini

Lemari laci mini cocok digunakan untuk penyimpanan peralatan kecil yang juga bisa diletakkan di kamar, ruang keluarga, ataupun ruang kerja. Warnanya kayu yang belum dilapisi apapun tentunya memiliki nilai estetik dan memberikan sentuhan personal.

Cara perawatannya bisa dilakukan dengan minyak, lilin, atau cat pelapis agar lebih tahan lama. Barang pribadi lebih aman dengan penyimpanan di tempat yang tepat.

Harga: Rp. 549.000-724.400

IKEA RAST Lemari 3 Laci

IKEA salah satu ritel perabot rumah tangga dari Swedia selalu menghadirkan produk terbaik. Salah satunya RAST Lemari 3 Laci yang terbuat dari bahan kayu solid. Kayu ini merupakan bahan alami yang tahan pakai sehingga tahan lama.

Produk ini juga dilengkapi dengan pengait sebagai pengaman dimana Anda bisa mengaitkan lemari laci ke dinding. Cocok diletakkan di kamar untuk anak atau penyimpanan di ruang keluarga.

Harga: Rp. 1.099.000
From our editorial team

Tata Cara Merakit Lemari Laci Terbaik

Itulah beberapa pilihan lemari laci terbaik untuk melengkapi dekorasi rumah Anda. Sesuaikan model lemari dengan tema ruangan yang Anda pilih. Cek sebelum membeli apakah sudah dilengkapi dengan tata cara perakitan. Karena rata-rata perabot rumah tangga harus dirakit sendiri saat barang tiba di rumah. Pastikan Anda merakit lemari laci sesuai dengan instruksi, ya.