Baca juga

Lezatnya Varian Sate Khas Masyarakat Indonesia

Sumber gambar www.indoindians.com

Banyak makanan Indonesia yang sangat menarik perhatian bahkan hingga di dunia Internasional, salah satunya adalah sate. Namun jika berbicara mengenai sate saja, akan banyak orang yang salah mengartikannya sebagai satay di berbagai negara lainnya.

Itulah sebabnya sate khas Indonesia memiliki ciri pembedanya yang bisa ketahui dari bahan-bahan pembuatnya. Sudah tahu apa saja bahan pembuat sate khas Indonesia? Sudahkah Anda tahu bahwa varian sate di Indonesia cukup banyak jumlahnya? Informasi tersebut yang akan dibahas pada bagian di bawah ini.

Bahan-bahan Lezat dalam Sajian Sate Khas Indonesia

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Ada beberapa jenis sate yang ditemukan di negara lain. Namun tentu ada yang menjadi hal khusus dalam penyajian berbagai varian sate di Indonesia. Hal khusus ini yang membedakan sate Indonesia dengan sate lain.

Daging Sapi/Kambing/Ayam

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Bahan utama untuk memasak sate adalah daging. Jenis daging yang bisa Anda gunakan ada banyak pilihannya. Namun yang paling umum untuk digunakan menjadi bahan sate di masyarakat Indonesia adalah daging sapi, daging kambing, dan daging ayam. Manakah bahan yang paling Anda sukai sebagai sate?

Kecap Manis

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Hampir tidak ada varian sate di Indonesia yang tidak menggunakan kecap manis. Walaupun memang campuran dari kecap manis itu berbeda-beda bergantung dengan varian sate tersebut.

Ada kecap yang dicampur dengan kacang, ada yang dicampur dengan beberapa daun rempah, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Cabe Rawit, Bawang Merah, Bawang Putih

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Agar dapat membuat sate yang lezat, tentunya bahan halus untuk campuran bumbu dari sate ini tidak bisa disiapkan secara sembarangan. Perbandingan antara cabe rawit, bawang merah, dan bawang putih biasanya dapat disesuaikan dengan selera yang mengonsumsi.

Namun Anda tidak bisa sampai tidak menggunakan salah satunya. Hal ini dilakukan agar Anda tetap bisa mendapatkan rasa sate yang lezat.

Merica, Kemiri, Kunyit

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Selain bahan untuk dihaluskan, biasanya dalam masakan sate di berbagai varian daerah selalu ada merica, kemiri, dan kunyit. Beberapa bahan itu menjadi bahan utama untuk membuat sajian sate menjadi lebih lezat.

Anda bisa menambahkan merica, kemiri, dan kunyit dengan jumlah yang berbeda. Lagi-lagi bergantung dengan selera dan kebutuhan Anda. Namun pastinya rasa yang dihasilkan tetap menjadi khas sate Indonesia.

Garam, Jeruk Nipis

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Bahan yang terakhir namun tidak kalah penting adalah garam dan jeruk nipis. Kedua bahan ini adalah bahan yang bisa menambahkan rasa asin dan asam ke dalam sate.

Kedua rasa ini yang membuat sate menjadi semakin lezat. Jadi jangan sampai Anda tidak menambahkan garam dan jeruk nipis pada sate yang Anda makan. Pastinya rasanya akan menjadi sangat berbeda.

8 Varian Sate di Indonesia untuk Inspirasi Kuliner Anda

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

ika Anda ingin mengenal berbagai macam bahan khusus dalam membuat sate khas Indonesia maka Anda juga harus mengetahui apa saja varian sate yang ada. Berikut ini ada setidaknya 8 varian sate di Indonesia untuk menginspirasi Anda.

Sate Padang

Sumber gambar https://selerasa.com/

Siapa yang tidak tahu bahwa Padang memiliki sangat banyak makanan yang lezat? Tidak hanya rendang, tapi ada juga sate Padang yang menjadi kesukaan masyarakat Indonesia juga.

Sate Padang diketahui merupakan salah satu varian sate di Indonesia yang tidak boleh Anda lewatkan. Untuk bahan utamanya terdiri dari daging, lidah, dan usus sapi, sate ini disiram dengan saus yang kental dan kaya akan rempah-rempah.

Sate Madura

Sumber gambar lifestyle.okezone.com

Kali ini ada juga sate yang sangat khas dari pulau Madura. Bahan utama dari sate Madura ini adalah daging ayam yang disiram oleh bumbu kecap berisi potongan bawang, cabai rawit, dan juga tomat.

Rasanya yang lezat merupakan gabungan dari asam, manis, dan pedas bersamaan. Bumbu yang meresap hingga ke daging pun membuat sate ini sangat populer di masyarakat.

Sate Maranggi

Sumber gambar https://travel.tribunnews.com

Hampir semua masyarakat saat itu mencari dan ingin mencoba sate yang satu ini. Apa yang menjadi keunikannya? Keunikan dari sate maranggi adalah dalam proses pembuatannya.

Jadi sebelum dibakar, sate ini malah lebih dahulu direndam dalam bumbu. Setelah dibakar daging sudah memiliki rasa yang lezat dan bisa dimakan tanpa saus sambal apa pun.

Sate Buntel

Sumber gambar lifestyle.okezone.com

Varian sate di Indonesia yang tidak kalah lezat adalah sate buntel. Sate ini berasal dari wilayah Solo atau Surakarta, Jawa Tengah. Namanya saja sudah pasti membuat Anda penasaran bukan dengan sate ini?

Memang sate ini disajikan dengan dibuntel terlebih dahulu. Bagian daging sapi atau kambing yang dibuntel pada tusuk sate adalah bagian perut. Lalu diluar buntelan daging tadi ada lemak yang melapisinya.

Sate Lilit

Sumber gambar https://www.merdeka.com

Sate lilit merupakan varian sate di Indonesia yang berasal dari Bali. Jenis daging yang digunakan untuk membuat sate ini bisa apa saja.

Ada beberapa orang yang menggunakan daging ayam, daging ikan, daging babi, dan lain sebagainya. Sesuai dengan namanya, sate lilit ini dibuat dengan melilitkan daging yang telah dihaluskan terlebih dahulu.

Sate Blora

Sumber gambar https://m.jitunews.com

Sesuai dengan namanya, sate kali ini berasal dari daerah Blora, Jawa Tengah. Nikmatnya rasa sate yang satu ini juga sudah tidak perlu diragukan lagi. Bahan yang digunakan adalah daging ayam yang disiram dengan saus kecap.

Namun tidak hanya saus kecap yang melengkapi sate blora. Ada juga kuah kuning yang membuat sate semakin lezat. Selain itu, sate ini akan membumbui daging terlebih dahulu sebelum dibakar.

Sate Tegal

Sumber gambar https://food.detik.com/

Anda penggemar daging kambing muda? Jika ya, maka tepat sekali jika Anda menikmati sate tegal ini. Varian sate di Indonesia yang merupakan khas dari daerah Tegal ini menggunakan daging kambing muda yang empuk sebagai bahan utama.

Apa saus yang melengkapi sate tegal ini? Sausnya adalah kecap yang dicampur dengan irisan bawang, tomat, dan cabai. Lezat namun sangat mudah dikonsumsi adalah kelebihan dari daging sate ini.

Sate Banjar

Sumber gambar lifestyle.sindonews.com

Varian sate di Indonesia yang tidak kalah lezat adalah sate Banjar. Asal dari sate ini adalah Kalimantan. Keunikannya terdapat dalam bahan daging yang khusus dipilih berupa paha ayam.

Sate yang dihasilkan akan memberikan kenikmatan daging lembut. Cara membuat sate yang satu ini adalah dengan melumuri bumbunya terlebih dahulu baru dibakar. Selanjutnya, sate bisa dinikmati dengan lontong juga bumbu pecel.

From our editorial team

Jangan Lewatkan Menikmati Sate dari Berbagai Daerah

Itulah beragam jenis sate yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Nyatanya Indonesia tak hanya memiliki jenis sate ayam dan sate kambing, lho. Sate setiap daerah tentunya memiliki ciri khas tersendiri. Saat Anda berkunjung ke daerah tersebut, jangan lewatkan untuk mencicipi kuliner satenya, ya.