Baca juga

Sudah Tahu Model Baju Wanita yang Terbaru?

Tren busana wanita memang selalu berputar cepat. Model-model busana terbaru pun banyak ragam dan macamnya. Informasi mengenai tren baju terkini bisa Anda temukan di mana saja. Bisa dengan cara melihat-lihat koleksi yang ada di berbagai toko pakaian, namun bisa juga melihatnya dari variasi pakaian yang banyak dikenakan public figure.

Sebenarnya apa manfaat dari memiliki banyak koleksi baju untuk para wanita? Jawabannya akan dibahas pada bagian di bawah ini. Anda juga bisa mengetahui beberapa model baju wanita terbaru yang harus Anda miliki di tahun 2020 ini. Simak penjelasannya, ya!

Manfaat Memiliki Banyak Koleksi Baju untuk Wanita

Tidak Cepat Bosan

Jika Anda memiliki banyak koleksi baju, maka pastinya Anda tidak akan pernah bosan saat memilih pakaian. Anda tidak perlu mengingat-ingat kapan terakhir kali Anda memakai baju itu agar tidak mengenakannya kembali dalam waktu dekat. Menjalani hari-hari Anda pun akan menjadi lebih mudah tanpa harus bosan dengan pakaian-pakaian itu.

Bisa Menyesuaikan dengan Berbagai Acara

Koleksi baju yang beragam juga bisa membantu Anda menentukan pakaian yang akan Anda kenakan sesuai dengan suatu acara. Jadi Anda tidak bingung pakaian mana yang cocok dengan berbagai acara yang ingin Anda ikuti. Dengan demikian, saat menghadiri acara-acara itu, Anda akan terlihat sangat mempersiapkan diri dan tidak salah kostum.

Terlihat Selalu Trendi dan Bergaya

Manfaat yang tidak kalah penting, memakai baju yang berganti-ganti dapat membuat Anda terlihat trendi dan bergaya. Siapa pun pasti ingin bisa terlihat seperti itu. Oleh sebab itu, jika Anda ingin bisa memiliki gaya yang trendi, maka milikilah beberapa macam baju terbaru. Anda bisa membelinya satu per satu ketika sedang ada uang lebih. Jadi lama kelamaan koleksi baju Anda pun bertambah.

Tampil Percaya Diri

Bisa memiliki banyak pakaian pasti membuat seorang wanita lebih percaya diri. Hal ini dipengaruhi oleh faktor di mana wanita itu tidak perlu repot-repot mengatur bajunya yang sedikit untuk dipakai sesuai waktunya. Koleksi baju yang banyak membuat Anda bisa dengan bebas memilih mana pun yang Anda yakini membuat Anda menarik perhatian. Jadi wajar jika bisa membuat Anda semakin percaya diri juga.

Tidak Selalu Memakai Baju yang Sama

Satu lagi manfaat yang bisa Anda dapatkan jika memiliki cukup banyak koleksi baju adalah pakaian yang Anda gunakan tidak lagi selalu sama. Memakai baju yang sama terus menerus bisa membuat Anda menjadi tidak bersemangat dalam keseharian. Jadi jangan ragu untuk menambah koleksi pakaian yang Anda miliki karena bisa bermanfaat untuk keseharian Anda juga nantinya.

8 Model Baju Wanita Terbaru 2020 yang Wajib Anda Miliki

TANK DRESS

Model baju wanita terbaru 2020 yang Anda wajib miliki adalah tank dress. Dress yang satu ini sesuai namanya memiliki desain tali spaghetti, layaknya sebuah tank top yang gemar digunakan para wanita di musim panas. Bedanya, beberapa waktu terakhir model pakaian tank hadir dalam bentuk dress. Anda bisa mengenakan tank dress ini untuk pergi berjalan-jalan, khususnya untuk menjadi pakaian wajib saat liburan. Anda pastiterlihat lebih feminin saat mengenakannya.

Harga: Rp. 150.000-350.000

BOHEMIAN DRESS

Ada juga jenis baju wanita yang populer baru-baru ini, yaitu pakaian dengan gaya bohemian. Gaya bohemian atau yang dikenal juga sebagai boho ini merupakan gaya berpakaian gabungan etnik, hippies, dan vintage. Anda yang gemar mengenakan pakaian-pakaian unik bisa mencoba membeli beberapa pakaian gaya bohemian ini. Bohemian dress banyak yang memiliki bahan yang sangat nyaman dan bisa Anda gunakan ke berbagai acara dengan percaya diri.

Harga: Rp. 170.000-300.000

BODYCON DRESS

Saat ini para wanita juga sedang gemar sekali mengenakan pakaian berjenis bodycon dress ini. Baju wanita tipe bodycon ini melekat pas dan membentuk tubuh. Dress yang memiliki panjang hingga batas setengah paha ini membuat siapapun yang memakainya bisa terlihat sangat seksi dan menarik. Itulah mengapa dress ini banyak dikenakan untuk acara-acara formal atau pesta. Namun, banyak juga yang memadukan bodycon dress ini dengan blazer sehingga cocok dikenakan untuk bekerja juga.

Harga: Rp. 150.000-250.000

TUNIK DRESS

Cobalah juga baju wanita terbaru 2020 yang berjenis tunik. Tunik adalah jenis pakaian yang didesain longgar dan tidak membentuk bagian dada sama sekali. Hal inilah yang membuat pakaian tunik sangat populer dikenakan oleh para wanita yang mengenakan hijab dan juga ibu menyusui. Saat ini, tunik pun banyak dipasarkan dalam bentuk dress. Jadi tunik dress ini memiliki desain yang longgar dan panjang. Bahannya pun sangat nyaman dikenakan dan tidak membuat gerah.

Harga: Rp. 200.000-250.000

RUFFLE BLOUSE

Jenis blus juga banyak sekali yang baru di tahun ini. Namun, salah satu yang sangat populer dan wajib Anda miliki adalah ruffle blouse ini. Sesuai dengan namanya, atasan yang satu ini pasti memiliki unsur ruffle atau bagian yang menggelombang. Kebanyakan atasan memiliki desain ruffle di bagian kerahnya, namun ada juga yang mendesain ruffle di bagian hem dan pergelangan tangan berbagai pakaian wanita. Kesan pakaian wanita dengan ruffle ini menjadi sangat mewah dan elegan.

Harga: Rp. 150.000-200.000

BLUS BRUKAT

Anda sedang mencari baju yang cocok digunakan ke acara-acara formal seperti pesta pernikahan? Milikilah blus dengan bahan brukat ini. Brukat adalah bahan yang biasa digunakan untuk membuat kebaya, namun kini juga didesain menjadi pakaian atasan modern. Anda bisa mengenakan atasan brukat ke berbagai acara dan terlihat tetap keren. Blus brukat pun bisa dipadukan dengan batik ikat. Harganya pun cukup terjangkau dan Anda bisa membeli beberapa jenis sebagai variasi.

Harga: Rp. 80.000-250.000

SABRINA BLOUSE

Kalau jenis baju yang satu ini memang sudah tidak asing lagi untuk banyak orang. Namun tahun ini, jenis baju wanita ini masih terus menjadi baju yang paling banyak dicari. Variasi terbaru sabrina blouse juga semakin banyak muncul. Anda yang senang mengenakan pakaian yang nyaman dan tidak mengganggu bagian leher, maka jenis blus ini sangat disarankan untuk Anda. Bagian bahu yang terbuka pun bisa membuat Anda terlihat sangat cantik dan menarik.

Harga: Rp. 150.000-200.000

STRIPE BLOUSE

Atasan wanita berikutnya yang juga terus muncul variasi terbarunya adalah stripe blouse. Blus yang satu ini memiliki corak utama yaitu garis-garis lurus. Ada yang berupa garis vertikal, namun juga ada yang berupa garis horizontal. Keduanya bisa Anda kenakan sesuai selera Anda. Pastinya, Anda akan terlihat sangat menarik dan keren. Blus dengan corak garis-garis ini bisa disesuaikan dengan preferensi Anda juga.

Harga: Rp. 50.000-150.000
From our editorial team

Segera Koleksi Model-model Baju Terbaru

Berikut tadi beberapa model baju wanita terbaru 2020 yang bisa Anda pertimbangkan untuk miliki. Jika ada beberapa pakaian yang menarik perhatian Anda, maka jangan ragu untuk segera membelinya dan menambahkannya pada koleksi pakaian Anda. Selamat mencari baju baru!