Webcam Adalah Sebuah Perangkat Berupa Kamera Digital yang Dihubungkan ke Komputer atau Laptop

Sumber gambar www.tomshardware.com

Saat ini teknologi semakin berkembang dan ada banyak piranti yang bisa mendukung komunikasi. Salah satu piranti yang banyak digunakan saat ini adalah webcam atau web camera. Web cam sendiri adalah kamera digital yang terhubung pada perangkat PC atau laptop. Perangkat ini berfungsi layaknya kamera pada umumnya yang dapat merekam dan mengirim gambar dengan bantuan internet.

Kamera ini bersifat real time atau kamera yang mengakses gambar saat itu juga. Ada banyak program yang bisa dihubungkan dengan piranti ini seperti Zoom, Skype, AIM, dan lainnya. Tentunya kamera ini akan sangat bermanfaat untuk kamu yang ingin menghubungi klien, rekan kerja, keluarga maupun melakukan meeting dalam kelas pembelajaran daring.

Kenali Beberapa Fitur Umum yang Terdapat pada Webcam Berikut Ini!

Mikrofon

Sumber gambar https://www.diyphotography.net/

Ada banyak jenis webcam yang bisa didapatkan di pasaran,dan banyak juga yang memiliki fitur pendukung seperti mikrofon. Mikrofon ini akan sangat bermanfaat ketika melakukan panggilan jarak jauh.

Mikrofon adalah perangkat keras yang digunakan sebagai alat bantu pendengaran atau audio yang berfungsi untuk merekam dan menyampaikan suara.

Sensor yang Terpasang Built-in

Sumber gambar http://physicsopenlab.org

Saat ini penggunaan webcam semakin marak terutama untuk mereka yang bekerja atau belajar di rumah. Webcam sendiri juga dilengkapi dengan berbagai fitur yang membuatnya dapat mendukung panggilan jarak jauh atau aktivitas lainnya.

Webcam dilengkapi dengan sensor built in yang mana gambar akan diambil oleh webcam melalui sensor ini dan ditampilkan dalam monitor. Gambar yang ditangkap oleh webcam dapat diolah secara digital dan dikirimkan secara real-time.

Video Messaging

Sumber gambar thewiredshopper.com

Dengan adanya webcam, saat ini kita dapat melakukan panggilan video dengan orang lain kapan pun dan di mana pun. Dengan melakukan video call, kita bisa melihat dan berkomunikasi dengan langsung secara lebih jelas.

Selain melakukan video call, kamu juga bisa melakukan live streaming. Setiap webcam juga memiliki fitur dan kemampuan yang berbeda. Kecepatan menangkap dan mengirim gambar setiap webcam juga berbeda tergantung kualitasnya.

Lampu Indikator

Sumber gambar www.spiria.com

Selain dilengkapi dengan mikrofon dan sensor, webcam juga memiliki fitur lampu indikator yang berfungsi sebagai tanda saat kamera sedang aktif.

Dengan adanya lampu ini, kamu bisa memastikan bahwa kamera telah aktif saat akan melakukan panggilan video call maupun live streaming.

Kamu juga bisa mengetahui saat kamu lupa jika webcam tidak digunakan tetapi lampu masih menyala sehingga kamu bisa segera mematikannya.

Intip Yuk, Jenis-jenis Webcam yang Saat Ini Beredar di Pasaran

USB Webcam

Sumber gambar www.tomsguide.com

Ada banyak jenis webcam yang saat ini banyak beredar di pasaran salah satunya adalah USB webcam. Webcam jenis ini adalah solusi untuk mereka yang baru saja menggunakan webcam dan tipe ini dapat dengan mudah dihubungkan ke port USB.

Jenis webcam ini juga yang paling banyak ditemukan di pasaran serta mendukung fasilitas plug and play. Cara memakainya juga cukup mudah hanya dengan memasangnya pada port USB pada komputer maupun laptop.

Network and Wireless Camera

Sumber gambar https://id.priceprice.com

Jenis webcam lainnya yang juga banyak digunakan adalah network camera. Jenis webcam ini adalah perangkat kamera yang tidak memerlukan fasilitas komputer karena dapat dihubungkan langsung pada jaringan internet melalui modem.

Jenis webcam ini dapat digunakan di ruang terbuka karena jarak antara kamera dan komputer yang menggunakan webcam ini bisa mencapai 150 meter.

Tampilan pada kamera ini juga dapat langsung direkam ke dalam hardisk komputer serta biasanya dilengkapi dengan fitur inframerah yang memungkinkan kamera menangkap gambar di dalam kondisi gelap.

Firewire and Card Based Webcam

Sumber gambar https://komunitas.bukalapak.com

Firewire juga menjadi salah satu jenis webcam berkualitas yang banyak digunakan saat ini. Jenis webcam ini ini merupakan video capture device yang dapat menghasilkan frame kecepatan tinggi yakni 24 hingga 30 frame per detik.

Hasil gambar yang dihasilkan oleh webcam ini cukup halus dan berkualitas. Kamu bisa memilih jenis webcam ini Jika menginginkan hasil tangkapan gambar yang tidak mengecewakan.

Serial and Parallel Port Webcam

Sumber gambar https://www.simplyasptech.com

Satu lagi jenis webcam yang ada di pasaran adalah serial dan paralel port webcam. Jenis webcam ini sudah tidak banyak digunakan seperti jenis webcam lainnya karena kualitas gambar yang rendah dan frame rate yang rendah juga.

Meskipun mudah digunakan karena mendukung fasilitas plug and play, webcam jenis ini kini tidak banyak diminati dan jarang ditemukan lagi karena kualitas gambar yang dihasilkan tidak lebih baik dari jenis webcam lainnya.

Rekomendasi Webcam PC Berkualitas dengan Resolusi Terbaik yang Bisa Kamu Dapatkan

X3 Kamera Webcam 1080P

Kalau kamu sedang mencari webcam yang bisa kamu gunakan sehari-hari, kamu bisa pilih X3 Kamera Webcam 1080P ini.

Kamera berkualitas tinggi ini memiliki mikrofon dengan fitur penyerap suara internal di mana suara kamu dapat didengar dengan jelas hingga jarak 5 m. Dengan begitu kamu tidak perlu mendekati maupun mencium kamera jika menginginkan suara yang jelas.

Kamera ini memiliki definisi tinggi dengan pixel 2M dan gambar asli serta dapat diputar 30 derajat ke atas dan ke bawah. Spesifikasi kamera ini di antaranya adalah sensor CMOS, sensor pixel 2M, frame rate 30 frame per second, dan USB 2.0.

Dengan warna hitam dan terbuat dari material ABS, webcam ini memiliki mode operasi manual serta ukuran panjang kabel 1,4m x 2,95 x 0,98 x 1,38 inci. Kamera ini juga dilengkapi dengan fitur mikrofon bawaan.

Harga: Rp. 170.000-267.000

F9 HD 720P Webcam Autofocus Web

Rekomendasi webcam lainnya yang bisa kamu coba adalah F9 HD 720P Webcam Autofocus Web. Kamera ini memiliki fokus otomatis pada angka 5 juta piksel dan definisi tinggi 1080P.

Memiliki kecepatan yang mumpuni, kamera ini memiliki sensitivitas tinggi dan mendukung panggilan video dengan ukuran 720P dan 1080P. Gambar yang dihasilkan kamera ini halus dan kecepatan bingkainya mencapai 30 FPS.

Didukung dengan lensa kaca berlapis 6, kamera ini cukup akurat dan tidak ada distorsi gambar saat digunakan. Cocok digunakan untuk meeting dan konferensi. Selain itu, webcam ini dilengkapi dengan mikrofon peredam bising yang membuat suara terdengar lebih jelas. Kompatibel dengan USB 2.0 dan 3.

Harga: Rp. 85.000-115.000

Rotatable HD Webcam PC

Rotatable HD Webcam adalah produk webcam yang praktis digunakan dan memiliki kualitas yang tinggi. Sesuai namanya, perangkat ini bisa digerakkan naik turun dan diposisikan sesuai keinginan.

Lensa kamera ini adalah lensa optik yang menghasilkan gambar tanpa distorsi. Kompatibel dengan USB 2.0 dan peragam perangkat lunak. Kecepatan bingkai kamera ini mencapai 30fps dan mendukung kualitas gambar HD 2 hingga 5 juta piksel.

Harga: Rp. 179.000-376.000

X1 Kamera Web Webcam 1080P FHD

Jika kamu mencari webcam dengan harga terjangkau, kamu bisa pilih X1 kamera webcam 1080p fhd. Kamera ini memiliki mikrofon dengan penyerap suara internal sehingga suara kamu bisa terdengar dengan lebih jelas.

Soal hasil gambar kamu tidak perlu khawatir karena kamera ini memiliki definisi tinggi dengan pixel 2 M dan dapat diposisikan sesuai sudut yang kamu inginkan.

Memiliki sensor CMOS, kamera ini juga memiliki resolusi maksimal 1920 x 1080p dan dengan kecepatan frame hingga 30 FPS. Webcam ini kompatibel dengan port USB 2.0 dan mendukung sistem Windows 7, Windows 8, Vista, Android, dan TV.

Harga: Rp. 99.999-185.000

Logitech C270 HD WebCam

Logitech juga punya produk webcam yang mumpuni yakni Logitech C270 HD webcam. Dengan webcam ini kamu dapat melakukan panggilan video maupun melakukan foto dengan kualitas yang baik. Dilengkapi dengan microphone built-in, webcam ini dapat menghasilkan percakapan yang jernih tanpa ada suara bising dari latar belakang yang mengganggu.

Selain itu, kamera ini juga dapat digunakan dalam keadaan cahaya yang remang-remang karena kamera ini memiliki teknologi Right Light yang dapat menyesuaikan cahaya pada gambar secara otomatis. Kompatibel dengan berbagai perangkat seperti Skype ,Google Hangout, dan lainnya. Webcam ini memiliki klip universal dengan ukuran 21 x 16 x 9 cm.

Harga: Rp. 415.900-560.000

Rexus Webcam Stream With Mic SW-RX01

Rexus, merek yang dikenal dalam dunia gaming ini juga punya webcam yang oke. Rexus webcam Stream with Mic SW-RX01 ini memiliki hasil gambar dengan resolusi tinggi dan lensa yang berkualitas serta tajam.

Dapat diatur secara otomatis, kamera ini memiliki desain yang modern serta ukuran pixel yang cukup besar.

Kecepatan frame rata-rata kamera ini mencapai 30 FPS dan memiliki kontrol otomatis untuk saturasi, tingkat kecerahan, kontras, keseimbangan warna, serta exposure.

Dengan tegangan DC 5 volt, webcam ini bisa menyala dengan arus 200 mikro ampere dan kompatibel dengan tipe konektor USB maupun USB 2.0.

Harga: Rp. 269.000-367.500

A4 Webcam 480P HD Stand Web Cam PC

A4 Webcam 480P HD Stand Web Cak PC ini juga menjadi salah satu kamera webcam dengan harga terjangkau yang layak kamu coba. Webcam ini memiliki kemampuan yang cukup lumayan dengan ukuran pixel 0.31MP.

Meski gambar yang dihasilkan tidak terlalu jelas karena masih memiliki format VGA dan resolusi yang cukup rendah serta tidak memiliki mikrofon, webcam ini bisa jadi alternatif jika kamu tidak memiliki bujet yang besar. Cukup mendukung untuk video call, teleconference, home schooling, maupun meeting kecil.

Harga: Rp. 99.000-259.000

F10 Full HD WEBCAM 1080P

Belajar dan bekerja dari rumah tentunya akan lebih mudah jika perangkat PC maupun laptop dilengkapi dengan webcam yang mumpuni. F10 Full HD Webcam ini bisa jadi pilihan yang tepat jika kamu sedang mencari webcam berkualitas. Kamera web ini dilengkapi dengan mikrofon yang dapat mengirimkan suara dalam jarak 10 meter.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa memposisikan kamera dan menggerakkan ke atas dan ke bawah hingga 45 derajat. Soal kualitas lensa tidak perlu dipertanyakan lagi karena terbuat dari lensa optik dengan presisi tinggi dan hasil gambar tidak mengalami distorsi. Kompatibel dengan berbagai tipe Windows dan dapat digunakan untuk berbagai perangkat lunak yang mendukung video call.

Harga: Rp. 296.450-425.000

V8 Full Hd Webcam 1080P

V8 Full Hd webcam 1080 P juga merupakan kamera webcam yang berkualitas. Kamera ini memiliki dua juta sensor gambar dengan definisi tinggi dan memiliki resolusi hingga 1932 x 1088.

Memiliki fitur yang mendukung audio dan protokol UVC/UVA standar. Dengan format gambar H.264 dan MJPEG, kamera ini memiliki kecepatan frame 30 fps dan dapat digunakan untuk pembelajaran online, siaran langsung, video call maupun konferensi.

Harga: Rp. 175.000-325.000

Lorrikate Webcam 1080P HD

Satu lagi jenis webcam murah yang bisa kamu dapatkan di pasaran adalah Lorrikate Webcam 1080P HD. Dengan harga yang terjangkau, kamera ini sudah dilengkapi dengan resolusi hingga 1080P. Kamera ini dapat melakukan pemutaran media streaming real time yang realistis. Selain itu kamera ini juga memiliki teknologi autofocus yang dapat menyesuaikan kualitas gambar dengan cahaya yang ada.

Kamu juga bisa melakukan pengaturan panjang fokus dan waktunya untuk membuat gambar yang lebih jelas. Webcam ini sudah dilengkapi dengan fitur plug n play yang mudah dioperasikan dan dapat digunakan untuk berbagai perangkat lunak. Bisa digunakan untuk berbagai keperluan seperti siaran langsung, video call, mendengarkan lagu. maupun mengambil foto.

Tak perlu bingung, kamera ini juga dilengkapi dengan mikrofon yang dapat mengurangi suara di latar belakang sehingga suara yang dihasilkan lebih jernih. Kamu bisa mendapatkannya langsung di berbagai toko yang menjual perangkat gadget maupun di marketplace.

Harga: Rp. 87.000
From our editorial team

Pilih Webcam Sesuai Kebutuhan dan Bujet

Webcam adalah salah satu alat yang penting saat ini terutama untuk mereka yang bekerja dan belajar dari rumah. Sebelum menggunakan webcam, pastikan kamu memilih tipe webcam yang sesuai dengan kebutuhan dan perangkat PC yang kamu gunakan. Sesuaikan juga dengan bujetmu agar tidak menyesal setelah membelinya.