Rekomendasi 10 Aksesori Kamera untuk Hasil Foto yang Lebih Keren (2023)

Rekomendasi 10 Aksesori Kamera untuk Hasil Foto yang Lebih Keren (2023)

Kamu yang hobi fotografi atau bekerja sebagai fotografer pasti ingin mendapatkan hasil foto yang keren dan maksimal bukan? Melalui artikel ini, BP-Guide akan memberikan rekomendasi aksesori kamera yang bisa kamu miliki agar hasil fotomu semakin oke.

Baca juga

Tripod adalah Aksesori Kamera yang Sangat Penting untuk Bisa Menghasilkan Foto Keren

Agar bisa menghasilkan foto yang stabil dan keren, tripod adalah aksesori kamera yang sangat kamu butuhkan. Selain bisa menopang beban kamera yang berat, kaki-kaki tripod sangat fleksibel dan mudah dibongkar pasang.

Ada 2 jenis tripod yang dijual di pasaran, yaitu monopod dan gorillapod yang lebih ringan. Namun untuk penggunaan profesional, tripod lebih banyak disarankan. Tidak hanya untuk kamera berat saja, kini tripod juga bisa digunakan untuk menopang ponselmu yang akan kamu gunakan untuk mengambil foto.

Tips Memilih Tripod yang Tepat Untuk Kamu

Kepala Tripod

Sumber gambar manfrotto.com

Fungsi dari kepala tripod adalah mencengkeram kamera, sehingga kamu harus benar-benar memperhatikan kekuatannya. Pilih kepala tripod dengan ball head yang dapat diubah dengan leluasa agar kamu bisa mengambil gambar dengan nyaman dari segala sisi.

Tripod yang berkualitas biasanya menjual kepalanya secara terpisah. Sehingga kamu bisa membeli jenis atau model tripod head yang sesuai dengan kebutuhanmu. Tripod yang digunakan untuk mengambil gambar berbeda dengan tripod yang digunakan untuk mengambil video.

Tinggi

Sumber gambar videomaker.com

Tinggi tripod juga merupakan aspek yang harus dipertimbangkan saat kamu membeli tripod. Agar jendela bidik sejajar dengan mata, pilih tripod yang tingginya sama dengan badan kamu. Lebih baik lagi jika tinggi tripod bisa disesuaikan panjang dan pendeknya sesuai kebutuhan.

Beban yang Bisa Ditahan

Sumber gambar ayearwithmycamera.com

Hitunglah berat kamera, lensa, flash, dan segala macam perlengkapan kamera yang kamu gunakan untuk mengambil gambar. Setelah itu pilih tripod yang bisa menanggung beban lebih berat dari keseluruhan kamera.

Ini adalah faktor penting yang harus diperhatikan, karena jika tripod tidak memiliki kekuatan yang memadai justru akan membahayakan kameramu sendiri. Idealnya, tripod bisa menanggung beban hingga 1,5 kali lebih berat dari berat total kameramu.

Material

Biasanya material yang paling banyak digunakan untuk membuat tripod adalah aluminium dan carbon fiber. Namun, bahan yang lebih kuat untuk membuat tripod adalah carbon fiber, karena lebih tahan lama dan tangguh di segala medan. Meski harganya lebih mahal, bahan ini lebih awet dan tidak mudah keropos bahkan jika terkena air laut.

Fitur yang Ada

Sumber gambar ebay.com

Busa yang ada di kaki tripod adalah fitur tambahan yang harus kamu perhatikan. Fungsi bisa adalah melindungi tangan agar tidak merasa dingin atau panas saat menggunakan tripod. Tripof hook juga tidak kalah pentingnya. Hook akan menjaga tripod tetap kokoh dalam terpaan angin. Untuk menjaga tripod agar tetap stabil, kamu bisa menggantungkan tas di sana.

Rekomendasi 10 Tripod Kamera yang Bisa Kamu Dapatkan

Ulanzi MT-08 Mini Extension Pole Tripod for Mirrorless Camera or Smartphone

Tripod mini yang satu ini punya desain yang ringkas, cocok banget untukmu yang hobi nge-vlog. Kompatibilitasnya yang luas dengan kaki tripod yang bisa dibentangkan hingga 3 tingkatan. Tripod ini juga bisa digunakan untuk action cam, smartphone, DSLR camera, dan mirrorless camera.

Harga Rp. 136.220

Manfrotto Pixi Mini Tripod

Tripod yang satu ini didesain untuk Compact System Camera (CSC), cocok untuk kamu yang ingin tripod ringan dan portabel. Bahan stainless steel dan polimer ADAPTO membuat tripod ini sangat kuat dan dapat menopang beban hingga 1 kg beratnya.

Hanya dengan 1 tombol saja, kamu sudah bisa mengoperasikan kamera secara maksimal. Dengan panjang fokus 85 mm, tripod ini memang diciptakan untuk penggunaan non-profesional. Tripod ini juga dilengkapi dengan rubber feet atau karet pada bagian kaki.

Harga Rp. 500.000-528.000

Momax Tripod Hero Portabel dan Tongkat Kamera Live

Sumber gambar www.blibli.com

Terbuat dari bahan aluminium alloy, tripod berkualitas tinggi ini kuat dalam menahan goncangan dan gesekan. Tinggi standar 140 cm, kamu bisa menggunakan tripod ini sebagai tongsis atau tongkat selfie juga lho. Meski desainnya ringkas, tripod ini sangat kuat karena bisa menahan beban hingga 2,5 kg. Kamu juga mudah membawanya kemana-mana sesuai dengan kebutuhanmu.

Momax Tripod Hero Portabel dan Tongkat kamera Live bisa dibeli di Tokopedia dan Blibli seharga Rp 2.500.000 atau di Blanja seharga Rp 2.590.000.

Fotopro Tripod C50i

Satu lagi tripod berdesain compact yang bisa mendukung hobimu dalam fotografi. Tripod ini punya tinggi minimum 22 cm dan maksimum 155 cm, dapat menampung beban hingga 8 kg. Fitur unggulan yang dibawa antara lain adalah 3 leveling bubbles, ballhead kuat, dan Oversized Plat Quick Release.

Bahan pembuatnya adalah alumunium magnesium yang dikenal ringan namun kuat. Kamu juga bisa memilih berbagai varian warna menarik seperti Black, Blue, Titanium, dan Orange. Saat dibutuhkan, tripod ini bisa berubah fungsi menjadi monopod.

Fotopro Tripod C50i tersedia di Bursakamera dan Plazakamera seharga Rp 1.550.000 atau di Bhinneka seharga Rp 1.850.000.

Vanguard VEO 235AB

Vanguard VEO 235AB adalah tripod yang terbuat dari bahan aluminium seberat 1,5 kg. Meski ringan, tripod ini bisa menanggung beban yang berat hingga 9 kg lho. Tripod punya ketinggian maksimal hingga 147 cm, ideal untuk penggunaan personal atau profesional. Dalam satu set tripod juga sudah termasuk tas untuk memudahkanmu membawanya ke mana-mana.

Harga Rp. 2.230.000-2.250.000

Universal 2 in 1 Portable Mini Folding Tripod for DSLR

Tripod dengan fungsi 2 in 1 bisa kamu ubah menjadi monopod saat dibutuhkan. Cocok untuk penggunaan segala jenis kamera mulai dari action cam, smartphone, kamera digital, hingga DSLR. Tripod yang satu ini ringan karena terbuat dari plastik.

Meski begitu, jangan sepelekan kekuatannya lho. Bahan plastik yang digunakan sangat kuat hingga tidak mudah patah dan rusak saat digunakan.

Harga Rp. 36.000-53.960

Tripod Mini MS08 Bexin

Tripod berbentuk portable ini cocok untuk penggunaan profesional, baik dengan smarphone atau DSLR camera. Terbuat dari bahan aluminium alloy yang kuat, beban yang bisa ditanggung oleh tripod ini mencapai 5 kg.

Tinggi minimal tripod adalah 18 cm sementara tinggi maksimalnya adalah 48 cm. Dilengkapi ball head untuk memudahkanmu mengambil gambar dari sisi yang kamu inginkan.

Harga Rp. 638.065

Trifoto AJ-06 Mini Tripod Portable Kamera dan Smartphone

Sumber gambar www.blibli.com

Tripod mini dengan 2 fungsi ini hadir dalam desain portable yang mudah kamu bawa kemanapun kamu pergi. Didesain kuat untuk kegiatan outdoor dan kompatibel denganberbagai jenis kamera mulai dari action cam, smartphone, hingga pocket camera.

Beban yang bisa ditanggung tripod mencapai 3 kg meski beratnya hanya 0.25 kg saja. Dilengkapi 5 setelan sudut serta 2 sudut kaki berbeda yang mendukung ground level shooting. Tripod ini ringan dan bisa dibawa ke mana saja.

Trifoto AJ-06 Mini Tripod Portable Kamera dan smartphone bisa kamu miliki dengan membelinya diBlibli seharga Rp 215.000.

Yunteng Portable Lightweight Tripod VCT 681 - Black

Kamu bisa beraksi bak fotografer profesional dengan dukungan tripod ini. Terbuat dari bahan aluminium alloy yang kokoh dan stabil, tripod bisa menanggung beban seberat 3 kg.

Tinggi minimal 45 cm dan tinggi maksimal 138 yang ideal untuk kamu mengambil gambar. Fitur flip lock menambah keamanan saat penggunaan tripod, karena kaki dapat dikunci ketika dipanjangkan.

Harga Rp. 230.600-238.900

Weifeng WT-3110A Tripod - Silver

Tripod stand yang satu ini dilengkapi dengan holder universal berbentuk U. Tinggi maksimalnya mencapai 110 cm dengan fitur tambahan seperti 3-way smooth pan head, bubble level, dan pelepas kunci.

Mudah dan ringan digunakan, termasuk bagi para pengguna baru. Bahan pembuat tripod yang berkualitas menghasilkan tripod yang lebih kuat, stabil, dan aman.

Harga Rp. 41.000-55.000
From our editorial team

Yuk, Pilih Tripod Favoritmu Segera!

Setelah membaca rekomendasi BP-Guide di atas, kamu pasti ingin segera memiliki tripod bukan? Sesuaikan tripod yang akan kamu beli dengan kebutuhanmu ya. Jangan tergiur harga murah saja tanpa memperhatikan kualitas. Selamat mencoba tripod barumu!

Tag