Baca juga

Belanda Patut Disinggahi karena Memiliki Pemandangan Alam yang Luar Biasa Indah

Butuh rekomendasi destinasi wisata luar negeri untuk liburan akhir tahun ini? Belanda yang daratannya hanya berada di ketinggian tak lebih dari 1 meter dari permukaan laut ini bisa kamu pertimbangkan, nih. Berlibur ke salah satu negara di daratan Eropa ini pasti akan kamu suka karena negeri kincir angin terkenal dengan pemandangan alamnya yang luar biasa indah.

Selain itu kamu juga bisa menikmati keindahan bangunan-bangunan di Belanda yang unik yang penuh dengan nilai sejarah. Asal kamu tahu saja, negeri Belanda ini jadi salah satu tujuan wisata yang difavoritkan banyak orang, lho!

Mengapa Banyak Orang Suka Berwisata ke Belanda?

Ada Keterikatan dengan Indonesia

Sumber gambar ide-ode.com

Salah satu alasan mengapa banyak orang Indonesia yang melirik negeri Belanda sebagai tujuan wisata tak luput dari sejarah masa lalu. Belanda yang pernah menjajah Indonesia di masa silam membuat adanya kesamaan dari beberapa aspek kehidupan.

Salah satunya dari sisi kuliner di mana kamu akan dengan mudah menemukan restoran yang menyajikan menu ala nusantara. Kamu nggak akan kesulitan menemukan makanan yang pas di lidah. Mau rendang, ayam goreng, nasi goreng, nasi sayur, dan berbagai makanan khas nusantara lainnya ada di sini.

Kriminalitas Rendah

Datang ke negeri orang untuk pertama kali terkadang membuat kamu sedikit was-was karena bisa saja kejahatan menimpa selama liburan. Karena itu salah satu yang harus dipertimbangkan saat datang ke negeri orang adalah tingkat kriminalitas dan keamanan dari negara tersebut.

Dan Belanda menjadi salah satu negara yang aman dan minim tindak kejahatan sehingga kamu bisa lebih lega berlibur di negara ini. Bayangkan saja, saking rendahnya angka kriminalitas, sekitar 24 penjara di negeri ini ditutup, lho.

Titik Pertemuan Tiga Negara

Sumber gambar en.wikivoyage.org

Ingin berkunjung ke tiga negara dalam satu hari? Bisa kamu wujudkan saat liburan ke Belanda dengan datang ke area Drielandenpunt. Area ini merupakan batas sekaligus titik temu antara negara Belanda, Belgia, dan Jerman. Letaknya ada di dataran tinggi Vaalserberg, Kota Vaals, provinsi South Limburg. Untuk sampai ke tempat ini kamu bisa menaiki kereta dan bus. Wah, sudah terbayangkan betapa serunya liburan ke Belanda?

Tempat Wisata yang Menarik

Tak hanya itu saja, Belanda juga memiliki keindahan alam seperti bukit pasir, pegunungan, sungai dan tempat-tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Belum lagi bangunan-bangunan di negeri oranye ini yang unik dan ikonik sehingga cocok dijadikan sebagai spot untuk berfoto. Dan pastinya kamu bisa melihat langsung dan mengabadikan momen berlatar belakang kincir angin.

Jangan Lupa Membawa Oleh-oleh Khas Belanda untuk Keluarga di Rumah, ya!

Stroopwafel

Sebelum pulang, berburu oleh-oleh jadi hal yang wajib dilakukan saat traveling. Oleh-oleh Belanda pertama yang bisa kamu bawa pulang adalah stroopwafel. Stroopwafel merupakan camilan khas Belanda yang renyah beraroma kayu manis.

Stroopwafel berbahan dasar tepung, telur, gula, dan susu. Cara orang Belanda menikmati camilan yang berisi sirup ini adalah dengan meletakkannya di atas kopi, teh, atau coklat panas lebih dulu. Uap panas dari minuman akan membuat isi dari stroopwafel meleleh dan lumer di mulut.

Satu bungkus stroopwafel bisa kamu dapatkan mulai dari harga Rp 100 ribuan. Makanan ini banyak didapatkan di pasar tradisional di Belanda.

Poffertjes

Poffertjes merupakan kue tradisional khas Belanda yang wajib kamu coba saat datang ke negeri ini. Poffertjes berasal dari kata 'poffer' (pancake) dan 'tje' (mini) sehingga bisa dikatakan poffertjes adalah pancake berukuran mini.

Kue ini mirip dengan panekuk dan bertekstur lembut yang kemudian disajikan dengan mentega, madu, atau taburan gula halus. Namun kini poffertjes juga disajikan dengan toping yang lebih bervariasi. Dulu poffertjes pernah dibawa bangsa Belanda ke Indonesia, lho. Dan kue cubit yang ada di Indonesia merupakan adaptasi dari poffertjes.

Untuk menikmati poffertjes kamu bisa datang ke toko-toko kue dan restoran yang ada di Belanda. Harganya sekitar 2 euro atau Rp 31 ribuan. Sayangnya, kue ini tentu tidak bisa kamu bawa pulang sebagai oleh-oleh Belanda. Namun, setelah mencicipi rasa aslinya di Belanda, kamu bisa kok membuat poffertjes di rumah. Berikut resep yang bisa kamu coba!

Bahan:

  • 250 gram tepung terigu
  • 50 gram mentega tawar, lelehkan
  • 1 butir kuning telur ayam
  • 350 ml susu cair
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam

Bahan Saus Strawberry:

  • 250 gram strawberry segar, cincang
  • 1/2 sdm tepung meizena
  • 75 gram gula pasir
  • 1 sdm air untuk melarutkan

Bahan Saus Coklat:

  • 125 gram cokelat masak pekat, cincang
  • 50 ml susu cair

Bahan Taburan:

  • Es krim vanila secukupnya
  • Gula halus secukupnya

Cara Membuat:

  • Untuk masing-masing saus, campurkan semua bahan dan masak hingga mengental, sisihkan.
  • Masukkan tepung terigu, gula pasir, baking powder, dan kuning telur dalam satu wadah, aduk sampai rata.
  • Tambahkan susu dan mentega, aduk rata.
  • Masukkan garam, aduk hingga tercampur rata dan diamkan adonan selama 30 menit.
  • Siapkan cetakan dengan lubang-lubang kecil tempat memasak adonan poffertjes, olesi dengan mentega dan panaskan selama 15 menit dengan api sedang.
  • Lalu, tuangkan adonan pada lubang-lubang cetakan. Jangan sampai penuh, cukup sampai setengah saja.
  • Masak selama 3 menit hingga matang lalu balik adonan menggunakan tusuk lidi.
  • Masak hingga matang dan mengembang sempurna dan berbentuk bulat.
  • Sajikan dalam piring saji dan taburi dengan gula halus dan es krim serta sajikan bersama saus coklat dan stoberi.

Kincir Angin

Kincir angin menjadi ikonnya negara Belanda yang juga berguna untuk drainase. Kincir angin ini banyak dijual dalam bentuk miniatur. Tentunya miniatur ini jadi oleh-oleh Belanda yang wajib kamu bawa pulang untuk dibagikan pada orang-orang terdekat dan dijadikan pajangan. Miniatur kincir angin bisa kamu dapatkan di toko-toko souvenir yang ada di Belanda. Harganya mulai dari 8 euro atau Rp 124 ribuan.

Clog

Klompen atau clog merupakan sepatu kayu khas Belanda yang digunakan para petani dan tukang kebun sejak tahun 1230-an. Karena terbuat dari kayu, sepatu ini tentunya kuat dan tahan air. Klompen pun saat ini sudah beralih fungsi menjadi oleh-oleh Belanda yang paling banyak dicari.

Klompen yang kini dibuat dalam berbagai bentuk, warna, dan ukuran yang menarik juga ada dalam bentuk miniatur hingga gantungan kunci. Untuk menyaksikan langsung tahap pembuatan klompen kamu bisa datang langsung ke The Wooden Workshop.

Letaknya ada di desa tradisional Zaanse Schans, Belanda Utara. Harga untuk sepasang sepatu klompen dijual mulai dari harga 10 euro - 20 euro atau Rp 155 ribu - Rp 311 ribu.

Delft Pottery

Delft pottery atau delft blue merupakan oleh-oleh Belanda berupa keramik/gerabah yang sudah diproduksi sejak abad ke-17. Dulunya delft blue populer di kalangan para bangsawan Belanda. Delft blue terbuat dari tanah liat berlapis glasir timah.

Gerabah ini bisa kamu temukan di toko-toko yang ada di Belanda. Namun delft yang banyak dijual di Belanda adalah buatan Tiongkok. Untuk mendapatkan delft asli Belanda kamu bisa datang langsung ke pabriknya. Delft asli Belanda satu setnya dijual mulai dari harga Rp 3 jutaan.

Muisjes

Muisjes merupakan taburan untuk roti-roti tradisional Belanda rasa adas berlapis gula. Taburan ini dinamakan muisjes (tikus kecil) karena bentuk batang dan ekor adas yang mirip tikus berukuran kecil. Tikus di Belanda dijadikan sebagai lambang kesuburan, lho!

Muisjes juga berkaitan dengan kehadiran meses di Indonesia karena Belanda yang membawa meses atau yang disebut juga dengan hagelslag ke Indonesia pertama kali. Konon adas yang terdapat dalam muisjes dapat merangsang laktasi. Taburan ini selalu dibagikan para orang tua bayi baru lahir kepada tamu yang berkunjung untuk melihat bayi mereka.

Wooden Tulip

Tulip merupakan bunga cantik asal Turki namun identik dengan negara Belanda. Tulip berasal dari bahasa Turki, yakni 'tulba' atau 'turban' yang berarti penutup kepala. Tulip yang merupakan tumbuhan berumbi yang masuk dalam keluarga bawang-bawangan. Nama latinnya adalah Tulipa.sp.

Tulip memiliki daun yang panjang dan tebal dan tingginya bisa mencapai 70 cm. Bunga yang memiliki warna-warna cantik ini bisa kamu nikmati keindahannya di taman-taman Belanda seperti Keukenhof, Amsterdam, Lise, Noordoostpolder, atau Noordwijkerhout.

Tentu bunga ini bisa kamu bawa pulang sebagai oleh-oleh Belanda dalam bentuk kering atau yang terbuat dari kayu. Harga bunga tulip untuk suvenir ini sekitar 17 dolar atau Rp 237 ribu untuk satu buket berisi 6-7 tulip.

Kartu Pos

Kartu pos, meski kini sudah sangat jarang digunakan namun bisa dijadikan sebagai kenang-kenangan dan oleh-oleh Belanda. Kartu pos dikirim tanpa amplop berbentuk persegi panjang dan terbuat dari selembar kertas karton.

Kartu pos pertama di dunia bernama Correspondenz-Karte dan diterbitkan di Austria pada 1 Oktober 1869. Nah, ilmu pengumpulan dan penelitian kartu pos ini dinamakan dengan deltiologi.

Di Indonesia sendiri, prasarana hubungan pos di Jawa dibangun oleh Gubernur Jenderal Daendels pada tahun 1809. Tepatnya di sepanjang 1.000 km Jln. Raya Anyer-Panarukan. Kartu pos ini bisa kamu dapatkan mulai dari harga Rp 28 ribu.

Keju Leiden

Keju Leiden merupakan keju khas Belanda yang terkenal lezat sehingga Belanda dikenal juga sebagai surganya keju. Keju Leiden sudah diproduksi sejak ratusan tahun silam.

Untuk mengetahui lebih banyak tentang keju ini kamu bisa datang langsung ke museum keju di Belanda yang bernama Holland Kaasmuseum. Berbagai jenis keju bisa kamu temukan di sini untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh Belanda.

Dengan mengeluarkan uang sebesar Rp 166 ribu, kamu sudah bisa mendapatkan keju legendaris ini. Keju tersedia dalam berbagai jenis dan varian.

Souvenir Tim Sepak Bola Ajax

Sumber gambar edition.cnn.com

Oleh-oleh Belanda yang juga patut kamu bawa pulang adalah suvenir tim sepak bola Ajax. Kamu yang gemar sepak bola tentu kenal dengan tim asal Eropa yang bermarkas di Amsterdam selatan ini.

Souvenir dari Ajax Football Club yang bisa kamu bawa pulang terdiri dari jersey, syal, t-shirt, topi, gantungan kunci, dan berbagai pernak-pernik lainnya. Untuk mendapatkan souvenir dari tim sepak bola ini kamu bisa datang ke toko-toko souvenir, toko perlengkapan olahraga, hingga di berbagai objek wisata yang ada di Belanda.

From our editorial team

Beli Oleh-oleh Sesuai Kebutuhan

Sudah tentukan tanggal berangkat liburan ke Belanda? Setelah puas menikmati negeri Belanda, jangan lupakan rekomendasi oleh-oleh Belanda dari BP-Guide ini, ya! Pilih oleh-oleh yang bisa kamu bawa pulang. Terutama untuk makanan, pastikan tanggal kadaluwarsanya masih lama dan mudah dikemas. Selain itu, beli oleh-oleh secukupnya dan jangan berlebihan, ya. Sepulang dari Belanda kamu bisa memberikannya pada keluarga dan kerabat agar mereka juga senang.