- 9 Sandal Gunung Outdoor Terbaik 2023 dan Tips Memilih agar Tak menyesal!
- 30 Rekomendasi Sandal Eiger Terbaru dari Para Ahli dan Tips memilih sandal Eiger yang Asli (2023)
- Rekomendasi 10+ Sendal Jepit yang Keren untuk Santai juga Aman untuk Kaki Anda
- 10 Koleksi Sandal Wanita Terbaru untuk Mempermanis Penampilan Harianmu (2023)
- 8+ Sandal Terbaru untuk Pria dan Wanita Keren Buat Aktivitas Sehari-hari (2023)
Merek Lokal yang Sedang Populer, Sendal Carvil Semakin Diminati
Di Indonesia, bisa dibilang siapa sih yang tidak kenal dengan merek Carvil? Kalau urusan sendal, maka merek Carvil menjadi salah satu pilihan banyak warga Indonesia. Harga yang cukup terjangkau, desain menarik, dan tidak ketinggalan zaman, membuat Carvil menjadi salah satu merek terdepan untuk urusan sendal dan sepatu di Indonesia.
Kenapa Anda perlu mempertimbangkan sendal Carvil untuk menjadi pilihan utama? Pertama, tentunya karena produk ini merupakan merek asli Indonesia. Dengan demikian, Anda sudah mendukung produk lokal Indonesia, bukan?
Selanjutnya, produk ini adalah produk berkualitas. Kualitasnya bahkan bisa dibandingkan dengan berbagai produk impor. Ditambah lagi, sendal Carvil juga mudah ditemukan di berbagai toko terdekat di kota Anda.
Jenis Sendal Carvil
Sendal Footbed
Sendal yang pertama adalah jenis sendal footbed. Sendal satu ini adalah sendal yang dapat melindungi kaki dengan baik. Sendal footbed Carvil menjadi pilihan banyak orang, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Selain itu, modelnya juga bermacam-macam, mulai dari yang lucu sampai yang elegan.
Sendal Kasual
Sendal selanjutnya adalah sendal kasual. Tentunya, sendal yang satu ini lebih cocok digunakan saat situasi santai, jalan-jalan sore, hangout bersama teman-teman, dan suasana tidak resmi lainnya. Tentu saja sendal yang satu ini akan kurang tepat bila Anda gunakan bersama dandanan Anda yang elegan dan formal.
Berbagai jenis sendal Carvil yang kasual bisa Anda pilih sesuai selera dan karakteristik Anda. Mulai dari jenis sendal flip-flop dan sendal santai lainnya. Desainnya tetap menarik, menjadikan Anda akan terlihat menarik, anggun, trendi, dan sebagainya. Tentunya, dengan paduan pakaian yang menarik dan tepat.
Sendal Gunung
Sendal berikutnya adalah sendal gunung. Bisa dikatakan, sendal gunung dari Carvil juga memiliki standar yang pas untuk digunakan treking, hiking dan rafting. Desainnya menjadikan kaki Anda lebih nyaman, tidak mudah tergelincir juga meminimalkan cedera.
Selain itu, bahannya berkualitas menjadikan kaki lebih nyaman juga menjadikan sendal ini tidak mudah rusak.
Daftar 9 Sendal Carvil 2017
Sandal Carvil: FALKLAND-03M
Sendal pertama yang BP-Guide rekomendasikan dari merek Carvil adalah Carvil Man Sandal Footbed Falkland-03. Sendal footbed yang satu ini pas untuk gaya kasual Anda, dengan bahan kulit sintetis dalam warna hitam yang elegan. Ditambah lagi dengan triple strap dan adjustable buckle.
Bagian outsole terbuat dari bahan karet berkualitas sedangkan insole-nya terbuat dari bahan sintetis. Dapatkan produk ini di gerai Carvil atau di toko online seperti Zalora dengan harga mulai dari Rp 146.930.
Sendal Carvil: ORFEO-03M
Sendal berikutnya yang juga bisa Anda jadikan pilihan tepat adalah Carvil Orfeo-03M. Jenis sendal yang satu ini adalah sendal kasual yang bisa digunakan saat santai. Desainnya menjadikan gaya Anda menjadi lebih menarik dan santai.
Produk ini dibuat dengan ukuran mulai dari 39 hingga 44. Tersedia dalam tiga varian warna yakni hitam, cokelat gelap, dan stone. Dapatkan produk ini dengan harga mulai dari Rp 153.000 di gerai Carvil terdekat atau di situs resmi Carvil.
Sendal Carvil: ROLAND-02M
Masih dari produk Carvil untuk laki-laki, kali ini yang bisa Anda pilih berikutnya adalah Carvil Mens Sandal Footbed Roland-02M. Produk ini didesain kasual dengan strap yang terdiri dari banyak pilihan warna.
Produk ini terbuat dari bahan kulit sintetis dengan detail open toe, buckle, dan double strap. Ditambah lagi, produk ini memiliki outsole yang terbuat dari bahan keret berkualitas dan insole dari bahan sintetis. Dapatkan produk ini di toko online seperti Zalora dengan harga mulai dari Rp 215.920.
Sendal Carvil: KUMBARA-008M
Produk yang satu ini merupakan pilihan yang tepat untuk Anda yang ingin tampil lebih maskulin dalam suasana santai. Paduan strap dengan warna yang tegas memberi kesan lebih jantan pada diri Anda.
Produk ini terbuat dari bahan kulit sintetis dengan detail open toe dan buckle straps. Sol luar terbuat dari bahan karet dan sol dalam dari bahan kulit sintetis. Dapatkan produk ini di Zalora dengan harga mulai dari Rp 111.930.
Sendal Carvil: ST-01M
Produk selanjutnya adalah Carvil ST-01M. Produk yang satu ini adalah footbed yang memberi kesan cool juga stylish pada kaki Anda. Sendal ini juga cocok untuk bertualang, sebab desainnya mengikuti anatomi kaki, sehingga nyaman digunakan.
Produk ini terbuat dari bahan kulit sintetis, termasuk insole-nya. Bagian sol luar terbuat dari karet. Sendal ini didesain dengan detail open toe dan velcro straps. Dapatkan produk ini di Zalora seharga Rp 159.920.
Sendal Carvil: KHANZA-04L
Beralih ke sendal Carvil untuk wanita. Produk yang BP-Guide rekomendasikan adalah Carvil Ladies Sendal Footbed Khanz-04L. Produk ini pas untuk digunakan jalan-jalan dan santai di akhir minggu. Desain warnanya menarik dan kasual serta insole-nya empuk menjadikan sendal ini sangat nyaman digunakan.
Produk ini didesain dengan detail open toe, double strap, detail buckle, dan sol luar dari bahan karet berkualitas. Dapatkan produk ini di Zalora dengan harga mulai dari Rp 89.900.
Sendal Carvil: ANDERSON-GM
Sendal selanjutnya adalah pilihan sendal gunung dari Carvil yang pas untuk Anda. Salah satunya adalah Carvil Anderson-GM. produk yang satu ini dikenal karena kuat dan awet. Sanggup membantu Anda melewati medan yang terjal dengan nyaman.
Produk ini tersedia dalam dua pilihan warna, antara lain black olive dan black. Untuk ukuran, tersedia dari ukuran 39 sampai 43 yang bisa Anda pilih sesuai dengan ukuran kaki yang paling pas dengan Anda. Meski termasuk sendal gunung, namun sendal yang satu ini tidak berat jadi nyaman digunakan. Bagian outsole-nya terbuat dari bahan TPR menjadikan pijakan kaki yang lebih mantap dan meminimalkan risiko terjatuh.
Dapatkan produk ini di situs resmi Carvil dan sejumlah toko online ternama dengan harga mulai dari Rp 80.430.
Sendal Carvil: FUTURE-02L
Berikutnya, sendal wedges pilihan dari Carvil yang pas untuk waktu santai Anda. Sendal wedges Future 02L dari Carvil adalah pilihan sendal dengan strap aksen buckle dalam warna cokelat yang menawan. Terbuat dari bahan PVC, sedangkan insole terbuat dari bahan sintetis.
Bagian outsole terbuat dari bahan karet yang menjadikan sendal ini anti slip dan menjejak dengan mantap di tanah. Didesain open toe menjadikan gaya Anda makin kasual. Dapatkan produk ini di Zalora dengan harga mulai dari Rp 171.500.
Sendal Carvil: MONTANO-GM
Kembali ke sendal gunung dari Carvil. Sendal berikutnya yang bisa Anda pertimbangkan adalah Montani GM. Sendal gunung yang satu ini memiliki bobot yang cukup ringan, sehingga bisa digunakan dengan nyaman ketika melewati medan yang sulit di alam bebas.
Produk ini dibuat dari bahan webbing, dengan desain single strap bagian depan dan angkle strap. Keduanya dibuat dengan detail velcro. Bagian sol luar terbuat dari bahan karet berkualitas tinggi. Dapatkan produk ini di situs resmi Carvil dengan harga mulai dari Rp 104.930.
Sendal Carvil, Sendal Lokal yang Populer
Sendal Carvil merupakan salah satu produk lokal yang kualitasnya tidak kalah bersaing dengan produk luar. Tentunya, harganya juga menjadi lebih terjangkau, ketimbang produk luar. Produk yang BP-Guide rekomendasikan di atas adalah beberapa produk yang bisa Anda jadikan pilihan jitu, untuk tampil lebih gaya dan melangkah dengan pasti.